cover
Contact Name
Didiharyono
Contact Email
muh.didih@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
asriandi04@gmail.com
Editorial Address
Jl. Sultan Hasanuddin No.13, Palopo, Sulawesi Selatan
Location
Kota palopo,
Sulawesi selatan
INDONESIA
JEMMA | Journal of Economic, Management and Accounting
ISSN : 26151871     EISSN : 26155850     DOI : http://dx.doi.org/10.35914/jemma.v1i2.86
Jurnal ini memiliki tujuan untuk meneliti pengaruh budaya organisasi dan lingkungan kerja terhadap loyalitas karyawan serta dampaknya pada kinerja karyawan di PT. Industri Kapal Indonesia (Persero) Makassar. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data adalah kuesioner, observasi, dan dokumentasi. Pendekatan yang digunakan adalah metode deskriptif dan kuantitatif dengan menggunakan Analisis Jalur untuk mengukur pengaruh budaya organisasi dan lingkungan kerja terhadap loyalitas karyawan serta dampaknya pada kinerja karyawan. Berdasarkan hasil pengujian, disimpulkan bahwa variabel bebas (budaya organisasi dan lingkungan kerja) secara bersama-sama memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap variabel terikat (loyalitas karyawan dan kinerja karyawan). Namun, hasil analisis juga menunjukkan bahwa hubungan antara budaya organisasi dan lingkungan kerja terhadap loyalitas karyawan adalah hubungan yang lemah, hanya sebesar 25.3%, sementara 74.7% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian. Di sisi lain, hubungan antara budaya organisasi, lingkungan kerja, dan loyalitas karyawan terhadap kinerja karyawan adalah hubungan yang cukup kuat, sebesar 53.9%, dengan 46.1% sisanya dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian tersebut.
Articles 137 Documents
PENGARUH WORK FAMILY CONFLICT, STRES KERJA, DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA DENGAN KEPUASAN KERJA SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA KARYAWAN WANITA PADA PT. SGS Muhammad Imam Taufiq; Nurhuda Nurhuda; Mudzakkar NB; Suparman Manuhung
JEMMA (Journal of Economic, Management and Accounting) Vol 6, No 2 (2023): September 2023
Publisher : Universitas Andi Djemma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35914/jemma.v6i2.2304

Abstract

Penelitian ini bertujuan pengaruh work family conflict, stres kerja, dan lingkungan kerja terhadap kinerja dengan kepuasan kerja sebagai variabel intervening pada karyawan Wanita. Metode penelitian ini adalah penelitian survey dengan data kuantitatif dengan pembagian kuesioner sebagai instrument penelitian. Responden dalam penelitian ini adalah berjumlah 40 karyawan PT. SGS. Alat analisis data yang dilakukan dengan menggunakan analisis regresi linier berganda dan analisis jalur. Hasil temuan menunjukan bahwa (1) terdapat pengaruh variabel work family conflict, stress kerja dan lingkungan kerja terhadap kepuasan kerja, (2) terdapat pengaruh variabel work family conflict, stress kerja dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan, (3) terdapat pengaruh variabel kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan, (4) tidak terdapat pengaruh variabel work family conflict terhadap kinerja karyawan dengan kepuasan kerja sebagai variabel intervening, (5) tidak terdapat pengaruh variabel stres kerja terhadap kinerja karyawan dengan kepuasan kerja sebagai variabel intervening, (6) terdapat pengaruh variabel lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan dengan kepuasan kerja sebagai variabel intervening.
EFFECT OF MOTIVATION, SATISFACTION, WORK ETHIC AND ENVIRONMENT ON EMPLOYEE PERFORMANCE THE KLATEN REGENCY REGIONAL SECRETARIAT zaenal arifin; Sudarwati Sudarwati; Istiatin Istiatin
JEMMA (Journal of Economic, Management and Accounting) Vol 6, No 2 (2023): September 2023
Publisher : Universitas Andi Djemma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35914/jemma.v6i2.2093

Abstract

The purpose of this research is to determine the relationship between employee performance in the Regional Secretariat of Klaten Regency and factors like motivation, job satisfaction, work ethic, and work environment.This style of research makes use of a structured quantitative study strategy. The Regional Secretariat of Klaten Regency is home to 94 employees. In this study, 94 participants were selected using the Census technique. Collecting data with the use of a worksheet. Analyses of the data were performed using statistical methods such multiple linear regression testing, F tests, t tests, and coefficients of determination.Based on the numbers, it's clear that the Regional Secretariat of Klaten Regency benefits from a healthy dose of inspiration, positivity, hard work, and a pleasant office environment. The study's findings have informed efforts by the Regional Secretariat of Klaten Regency to boost morale, productivity, and the office environment. Employee output will increase and become superior as a result of this
PENGARUH BUDAYA ORGANISASI DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. GALESONG MANDIRI MAKASSAR Samsul Rizal; Ismail Rasulong; Nirmala Sari
JEMMA (Journal of Economic, Management and Accounting) Vol 7, No 1 (2024): Maret 2024 (On Proses)
Publisher : Universitas Andi Djemma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35914/jemma.v7i1.2444

Abstract

This research aims to examine the influence of organizational culture and job satisfaction on employee performance at PT. Sinar Galesong Mandiri Makassar. The research design used in this research uses a questionnaire method, where this research takes samples from one population and uses a questionnaire as a data collection tool. The population in this research is 150 employees of PT. Sinar Galesong Mandiri Makassar. The sampling technique used the Slovin formula with a sample size of 60 respondents. The data analysis technique used was multiple linear regression analysis using Statistical Product and Service Solution (SPSS). The research results partially show that the variables of organizational culture and job satisfaction each have a significant influence on employee performance
PERAN PROGRAM CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY DALAM MENINGKATKAN KUALITAS SUMBER DAYA MANUSIA (STUDI PADA PERUSAHAAN PERTAMBANGAN BATU BARA DI KALIMANTAN SELATAN) Lola Malihah; Aswan Nazairin; Zaitun Zaitun
JEMMA (Journal of Economic, Management and Accounting) Vol 7, No 1 (2024): Maret 2024 (On Proses)
Publisher : Universitas Andi Djemma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35914/jemma.v7i1.2616

Abstract

Melaksanakan pembangunan untuk kesejahteraan masyarakat merupakan tujuan setiap negara. Namun dalam melaksanakan pembangunan bukan hanya tanggung jawab pemerintah saja, tetapi sangat diperlukan peran serta masyarakat dan pihak swasta. Perusahaan memang memiliki tujuan secara komersial untuk memperoleh keuntungan yang sebesar-besarnya, namun harus disadari pula dibalik semua itu ada dampak yang ditimbulkan dari seluruh kegiatan operasional perusahaan. Salah satu bentuk tanggung jawab tersebut adalah dengan Program Corporate Social Responsibility (CSR). Tulisan ini merupakan sebuah tinjauan kepustakaan yang akan mengamati peran program CSR pada Perusahaan pertambangan batu bara di Kalimantan Selatan dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia. Data diperoleh dari beberapa referensi yang relevan dengan program CSR. Hasil menunjukkan bahwa program CSR mencakup aspek pemberdayaan masyarakat, pendidikan, pembangunan fisik, ekonomi dan lingkungan. Program ini dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui program bidang pendidikan dan pemberdayaan masyarakat seperti beasiswa pendidikan bagi putra-putri daerah mulai jenjang Sekolah Menengah Atas sampai Perguruan Tinggi, memberikan pelatihan-pelatihan untuk meningkatkan skill berwirausaha, perbaikan sarana prasarana, layanan Kesehatan dan konservasi lingkungan
ANTARA BERKAH DAN MATERI : KEPUTUSAN INVESTASI PADA SAHAM SYARIAH Nurhudayah Munir; Baso Amang; Andika Pramukti
JEMMA (Journal of Economic, Management and Accounting) Vol 7, No 1 (2024): Maret 2024 (On Proses)
Publisher : Universitas Andi Djemma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35914/jemma.v7i1.2637

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk lebih memahami tentang tantangan yang dihadapi investor muda dalam berinvestasi di saham syariah dan mencari solusi dalam menyelesaikannya serta memahami sejauh mana nilai islam berperan dalam keputusan berinvetasi para investor muda di saham syariah. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif studi kasus. Penelitian ini menggunakan wawancara semi terstruktur sebagai alat pengumpulan data. Terdapat lima responden dalam wawancara ini dimana dua responden berasal dari Adelaide, Australia Selatan dan tiga responden dari kota Makassar, Sulawesi Selatan, Indonesia. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kurangnya akses informasi terhadap pasar saham syariah terutama saham syariah global sehingga para investor lebih banyak investasi disaham syariah lokal di Indonesia. Disamping itu, studi ini juga menemukan kurangnya sosialisasi pemerintah tentang potensi saham syariah khususnya untuk generasi muda Indonesia. Studi ini juga menemukan bahwa faktor religiusitas agama Islam seperti konsep keberkahan dalam harta menjadi pertimbangan pokok dalam investasi di saham syariah.
ANALYSIS FINANCIAL PERFORMANCE FOOD AND BEVERAGES COMPANY IN INDONESIA Wastam Wahyu Hidayat
JEMMA (Journal of Economic, Management and Accounting) Vol 7, No 1 (2024): Maret 2024 (On Proses)
Publisher : Universitas Andi Djemma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35914/jemma.v7i1.2424

Abstract

This study aims to determine whether there is an influence of the Current Ratio, Debt to Assets Ratio, and Debt to Equity Ratio on Return on Assets. The independent variables in this study are the Current Ratio as a proxy for the Liquidity Ratio, the Debt to Assets Ratio as a proxy for the Solvency Ratio, and the Debt to Equity Ratio as a proxy for the Solvency Ratio. While the dependent variable in this study is Return On Assets as a proxy for the Profitability Ratio. The data used in this study are the financial statements of food and beverage sector companies listed on the IDX for 2012–2021. This research uses quantitative methods. The sampling technique used in this study was purposive sampling. The results showed that the partial Current Ratio has a positive and significant effect on Return On Assets, the Debt to Assets Ratio has a positive and significant effect on Return On Assets, Debt to Equity Ratio has a negative and significant effect on Return On Assets. Simultaneously Current Ratio, Debt to Assets Ratio, and Debt to Equity Ratio have a significant and significant effect on Return On Assets
PENGARUH KEPRIBADIAN DAN LINGKUNGAN SOSIAL TERHADAP KEPUTUSAN BERWIRAUSAHA PADA MAHASISWA EKONOMI SYARIAH INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI SORONG Bambang Sunatar; Khoirunnisa Khoirunnisa; Ekarina Katmas
JEMMA (Journal of Economic, Management and Accounting) Vol 7, No 1 (2024): Maret 2024 (On Proses)
Publisher : Universitas Andi Djemma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan guna mengetahui pengaruh kepribadian dan lingkungan sosial terhadap keputusan berwirausaha pada mahasiswa ekonomi Syariah Institut Agama Islam Negeri Sorong. Pada penelitian ini mempergunakan pendekatan asosiatif kausal. Sampel penelitian ini sebanyak 50 mahasiswa yang memiliki usaha pada Angkatan 2019-2022. Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data primer dan sekunder. Analisis data pada penelitian ini adalah analisis regresi berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kepribadian dan lingkungan sosial terdapat pengaruh positif dan signifikan pada keputusan berwirausaha. Besarnya koefisien R Square sebesar 0,49 menunjukkan bahwa variabel bebas (X) secara simultan mempengaruhi variabel terikat (Y) sebesar 49%, sisanya sebesar 51% dipengaruhi oleh variabel yang lain. dimana variabel yang memiliki pengaruh langsung terbesar yaitu lingkungan sosial terhadap keputusan berwirausaha sebesar 18,8%, dan diikuti kepribadian terhadap keputusan berwirausaha sebesar 15%.