cover
Contact Name
Baltazar Erbabley
Contact Email
erbably@unhena.ac.id
Phone
+6281340598752
Journal Mail Official
admin@journal.unhena.ac.id
Editorial Address
Jl. Kompleks Pemerintahan Halmahera Utara, Villa Vak I
Location
Kab. halmahera utara,
Maluku utara
INDONESIA
Jurnal Hibualamo : Seri ilmu-ilmu Alam dan Kesehatan
ISSN : 25497049     EISSN : 26207729     DOI : -
Jurnal Hibualamo Seri Ilmu-Ilmu Alam dan Kesehatan diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Hein Namotemo dua kali dalam setahun tepatnya bulan Mei dan November. Hibualamo sendiri berasal dari bahasa Tobelo yang artinya rumah besar. Menggunakan nama ini sebagai nama Jurnal hendak menegaskan posisi Universitas Hein Namotemo yang mengutamakan nilai-nilai hidup dari masyarakat Halmahera tempat universitas ini berdiri. Selain itu, Hibualamo sebagai rumah besar pada dirinya sudah memperlihatkan penerimaan terhadap berbagai unsur dalam kehidupan masyarakat termasuk pengetahuan, dimana dengan pengetahuan tersebut masyarakat Halmahera akan bertumbuh dan semakin maju tanpa meninggalkan nilai-nilai hidup yang dimiliki. Dengan hal tersebut maka Penerbitan Jurnal ini dimaksudkan untuk menampung gagasan dan pemikiran dalam pengembangan ilmuilmu Alam dan Kesehatan yang berbasis pada kearifan lokal suatu masyarakat. Tujuan penerbitan yang demikian didasarkan pada pemikiran bahwa pengembangan ilmu pengetahuan seharusnya bertujuan untuk menjawab persoalan masyarakat.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 13 Documents
Search results for , issue "Vol 2 No 2 (2018): September 2018" : 13 Documents clear
EFEK PEMBERIAN MAKANAN PENDAMPING AIR SUSU IBU TERHADAP KENAIKAN BERAT BADAN PADA BALITA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS JUNTINYUAT Rahmawati, Ade
Hibualamo : Seri Ilmu-Ilmu Alam dan Kesehatan Vol 2 No 2 (2018): September 2018
Publisher : LPPM Universitas Hein Namotemo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (386.134 KB)

Abstract

Pemberian Makanan Tambahan merupakan salah satu komponen penting usaha perbaikan gizi keluarga (UPGK) dan program yang dirancang oleh pemerintah. Pemberian makanan tambahan pada bayi sebaiknya setelah usia bayi diatas 6 bulan atau setelah pemberian ASI eksklusif karena pada usia tersebut kebutuhan nutrisi masih terpenuhi melalui ASI. Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui efek sebelum dan sesudah pemberian makanan pendamping air susu ibu terhadap kenaikan berat badan pada balita di wilayah kerja Puskesmas Juntinyuat. Jenis penelitian yaitu Pra experimental design dan model rancangan yang digunakan adalah One Group Pretest-Posttest Design. Teknik pengambilan sampel menggunakan Simple Random Sampling. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh ibu yang mempunyai balita 6-12 bulan dan mempunyai KMS sebanyak 270 balita dan sampel pada penelitian ini sebanyak 118 balita. Pengumpulan data berat badan dilakukan dengan cara menggunakan timbangan dacin balita. Analisis data dilakukan menggunakan uji paired t-test. Berdasarkan hasil dari uji paired T test diperoleh nilai p-value 0,000 kurang dari 0,05, sehingga ada perbedaan efek sebelum dan sesudah pemberian makanan pendamping air susu ibu terhadap kenaikan berat badan pada balita di wilayah kerja Puskesmas Juntinyuat. Diharapkan kepada orang tua bayi, terutama ibu untuk memberikan makanan tambahan kepada bayi tidak hanya untuk memberika rasa kenyang pada bayi tetapi juga memperhatikan kandungan gizi pada makanan, sehingga makanan yang dikonsumsi dapat memberikan nutrisi pada bayi dan pertumbuhan anak dapat berkembang sesuai dengan umurnya.   Supplementary Feeding is an important component of efforts to improve family nutrition and programs designed by the government. Supplementary feeding for infants should be after the age of infants over 6 months or after exclusive breastfeeding because at that age the nutritional needs are still met through breast milk. The aim of the study was to determine the effect before and after the provision of complementary food for breast milk on weight gain in infants in the Juntinyuat Health Center work area. This type of research is Pre experimental design and the design model used is One Group Pretest-Posttest Design. The sampling technique uses Simple Random Sampling. The population in this study were all mothers who had 6-12 months toddlers and had as many as 270 toddlers and the sample in this study were 118 toddlers. Data collection of body weight is carried out by using toddler's dacin scales. Data analysis was performed using paired t-test. Based on the results of the paired T test, the p-value 0.000 is less than 0.05, so that there are differences in the effects before and after giving complementary breast milk to weight gain in infants in the Juntinyuat Health Center work area. It is expected that the parents of the baby, especially the mother to provide additional food to the baby not only to give satiety to the baby but also pay attention to the nutritional content of the food, so that the food consumed can provide nutrition for the baby and the growth of the child can develop according to his age.
PROFIL ASAM LEMAK IKAN TUNA (THUNNUS, SP.) ASAP SELAMA PERENDAMAN DENGAN ASAP CAIR WAA SAGU Amahorseja, Anggeline L.
Hibualamo : Seri Ilmu-Ilmu Alam dan Kesehatan Vol 2 No 2 (2018): September 2018
Publisher : LPPM Universitas Hein Namotemo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (876.01 KB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menentukan profil asam lemak dari Ikan Tuna (Thunnus, sp.) Asap dengan perendaman pada asap cair Waa Sagu. Hasil analisis profil asam lemak pada ikan tuna (Thunnus, sp.) asap dengan perendaman pada asap cair Waa Sagu, terdeteksi 27 puncak kromatogram Lauric acid (C12:0), Myristic acid (C14:0), Myristoleic acid (C14:1), Pentadecanoic acid (C15:0), Palmitic acid (C16:0), Palmitoleic acid (C16:1), Heptadecanoic acid (C17:0), Stearic acid (C18:0), Elaidic acid (C18:1n9t), Oleic acid (C18:1n9c), Linoleic acid (C18:2n6c), Arachidic acid (C20:0), ?- linolenic acid (C18:3n6), Cis- 11 ? Eicosenoic acid (C 20:1), Linolenic acid (C18:3n3), Heneicosanoic acid (C21:0), Cis-11,14-Eicosedienoic acid (C20:2), Behenic acid (C22:0), Cis-8, 11, 14- Eicosetrienoic acid (C20:3n6), Cis-11,14,17- Eicosetrienoic acid (C20:3n3), Arachidonic acid (C20:4n6), Tricosanoic acid (C23:0), Cis-13,16-Docosadienoic acid (C22:2), Lignoceric acid (C24:0), Cis-5,8,11,14,17-Eicosapentaenoic acid (C20:5n3), Nervonic acid (C24:1), Cis-4,7,10,13,16,19- Docosahexaenoic acid (C22:6n3). Komposisi total asam lemak pada Ikan Tuna (Thunnus, sp.) asap dengan perendaman asap cair Waa Sagu adalah sebesar 75,73%. Ikan Tuna (Thunnus, sp.) asap mengandung 11 asam lemak jenuh (SAFA) dan 17 asam lemak tak jenuh dengan pembagian sebagai berikut: Asam Lemak Tak Jenuh Tunggal (MUFA) sebanyak 7 jenis, Asam Lemak Tak Jenuh Jamak (PUFA) sebanyak 10 jenis. Komposisi asam lemak omega 3 EPA dan DHA pada Ikan Tuna (Thunnus, sp.) asap dengan perendaman pada asap cair Waa Sagu sebesar 5,28% dan 24,67%.   This study aims to determine the fatty acid profile of Tuna (Thunnus, sp.) smoke fish by soaking in the liquid smoke of sago?s waa. Result of fatty acid profile analysis on tuna (Thunnus, sp.) smoke fishby soaking in the liquid smoke of sago?s waa, detected 27 peak chromatogram Lauric acid (C12:0), Myristic acid (C14:0), Myristoleic acid (C14:1), Pentadecanoic acid (C15:0), Palmitic acid (C16:0), Palmitoleic acid (C16:1), Heptadecanoic acid (C17:0), Stearic acid (C18:0), Elaidic acid (C18:1n9t), Oleic acid (C18:1n9c), Linoleic acid (C18:2n6c), Arachidic acid (C20:0), ?- linolenic acid (C18:3n6), Cis- 11 ? Eicosenoic acid (C 20:1), Linolenic acid (C18:3n3), Heneicosanoic acid (C21:0), Cis-11,14-Eicosedienoic acid (C20:2), Behenic acid (C22:0), Cis-8, 11, 14- Eicosetrienoic acid (C20:3n6), Cis-11,14,17 - Eicosetrienoic acid (C20:3n3), Arachidonic acid (C20:4n6), Tricosanoic acid (C23:0), Cis-13,16-Docosadienoic acid (C22:2), Lignoceric acid (C24:0), Cis-5,8,11,14,17-Eicosapentaenoic acid (C20:5n3), Nervonic acid (C24:1), Cis-4,7,10,13,16,19- Docosahexaenoic acid (C22:6n3). Total composition of fatty acids in Tuna (Thunnus, sp.) smoke by soaking in the liquid smoke of  sago?s waa was 70.89%. Tuna (Thunnus, sp.) smoke fish contains 11 saturated fatty acids (SAFA) and 17 unsaturated fatty acids with the following divisions: Mono Unsaturated Fatty Acids (MUFAs) of 7 species, Poly Unsaturated Fatty Acids (PUFAs) type. The composition of omega 3 fatty acids EPA and DHA in Tuna (Thunnus, sp.) smoke fish by soaking in the liquid smoke of eucalyptusare 5,28% and 24,67%.
ANALISIS POTENSI BENCANA DAN PENILAIAN RISIKO GUNUNG API DUKONO KABUPATEN HALMAHERA UTARA Erbabley, Baltazar Z.; Kastanya, Philipus Y.
Hibualamo : Seri Ilmu-Ilmu Alam dan Kesehatan Vol 2 No 2 (2018): September 2018
Publisher : LPPM Universitas Hein Namotemo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1329.403 KB)

Abstract

Halmahera Utara, terdapat 1 (satu) gunung api aktif yaitu gunung api Dukono. Secara administratif termasuk ke dalam wilayah Kecamatan Galela, Kabupaten Halmahera Utara, Provinsi Maluku Utara, sedangkan secara geografi puncaknya terletak pada 127? 52' BT dan 1? 42' LU dengan ketinggian 1.229 m dpl. Kawasan rawan Gunung Api menyebar mengikuti cincin api (ring of fire) di seluruh Indonesia. Kondisi Gunung Api Dukono sendiri dari tahun ke tahun mengalami peningkatan, baik dari sisi aktivitas maupun penyebaran debu/awan panas yang di keluarkan. Sampai saat ini status Gunung Api Dukono mencapai level waspada (level ke dua dari empat level gunung api). Pengkajian risiko bencana untuk menghasilkan kebijakan penanggulangan bencana disusun berdasarkan komponen ancaman, kerentanan dan kapasitas. Komponen Ancaman disusun berdasarkan parameter intensitas dan probabilitas kejadian. Komponen Kerentanan disusun berdasarkan parameter sosial budaya, ekonomi, fisik dan lingkungan. Komponen Kapasitas disusun berdasarkan parameter kapasitas regulasi, kelembagaan, sistem peringatan, pendidikan pelatihan keterampilan, mitigasi dan sistem kesiapsiagaan (Perka BNPB Nomor 02 Tahun 2012). Secara umum tingkat risiko bencana Gunung api Dukono di wilayah Kabupaten Halmahera Utara termasuk dalam kategori tinggi untuk jenis ancaman Hujan Abu dan Lontaran Batu Pijar; serta tergolong rendah dan sedang untuk jenis ancaman lainnya (Lahar Hujan, Lava, Hujan Abu Lebat, Awan Panas dan Gas Beracun). Daerah dengan risiko tinggi menempati proporsi 87.99%, sedangkan daerah dengan risiko rendah-sedang menempati proporsi luasan 11.41% dan 0.61% dari luas total Kawasan Rawan Bencana (KRB) bencana Gunung api Dukono (70,685.21 Ha).   North Halmahera, there is 1 (one) active volcano, namely the Dukono volcano. Administratively it belongs to the Galela District, North Halmahera Regency, North Maluku Province, while the geography is located at 127? 52 'BT and 1? 42' LU with an altitude of 1,229 m above sea level. The volcano-prone area spreads following the ring of fire throughout Indonesia. The condition of Dukono Volcano itself has increased from year to year, both in terms of activity and the spread of hot dust/clouds. Until now the status of Dukono Volcano reached the alert level (second level of the four volcano levels). Disaster risk assessment to produce disaster management policies is based on components of threats, vulnerabilities and capacities. Threat components are arranged based on the parameters of the intensity and probability of occurrence. The Vulnerability component is based on socio-cultural, economic, physical and environmental parameters. Capacity Components are arranged based on the parameters of regulatory capacity, institutions, warning systems, skills training education, mitigation and preparedness systems (Perka BNPB Number 02 of 2012). In general, the level of disaster risk in Dukono Volcano in the North Halmahera Regency is included in the high category for the types of threats of Ash Rain and Thunderbolt; and classified as low and medium for other types of threats (Rainy Lava, Lava, Heavy Ash Rain, Hot Clouds and Toxic Gas). Areas with high risk occupy a proportion of 87.99%, while areas with low-moderate risk occupy an area of ??11.41% and 0.61% of the total area of ??Dukono Volcano Disaster (KRB) disaster (70,685.21 Ha).
FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMILIHAN METODE KONTRASEPSI PADA PASANGAN USIA SUBUR DI DESA LOHBENER Santoso, Eko Budi
Hibualamo : Seri Ilmu-Ilmu Alam dan Kesehatan Vol 2 No 2 (2018): September 2018
Publisher : LPPM Universitas Hein Namotemo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (396.102 KB)

Abstract

Program Keluarga Berencana (KB) adalah usaha untuk mengukur jumlah dan jarak anak yang diinginkan, untuk mencapai hal tersebut dibuatlah beberapa cara untuk mencegah ataupun menunda kehamilan, walaupun dalam pelaksanaannya pelayanan KB yang berkualitas belum sepenuhnya menjangkau seluruh wilayah nusantara. Tujuan penelitian yaitu mengetahui faktor yang berhubungan dengan pemilihan metode kontrasepsi pada pasangan usia subur di Desa Lohbener. Jenis penelitian yaitu observasional analitik dengan desain studi Cross sectional. Jumlah sampel pada penelitian sebanyak 89 sampel dengan cara pengambilan sampel menggunakan metode Simple random sampling. Analisis data dilakukan menggunakan uji Chi-Square. Hasil analisis bivariat menunjukkan sosial ekonomi (p=0,015), efek samping (p=0,020), keyakinan (p=0,003), dan status wanita (p=0,001). Kesimpulan pada penelitian ini adalah sosial ekonomi, efek samping, keyakinan dan status wanita berhubungan dengan pemilihan metode kontrasepsi pada pasangan usia subur di Desa Lohbener. Disarankan agar petugas kesehatan melakukan pemberian informasi secara lengkap mengenai semua jenis kontrasepsi penting dilakukan sehingga pasangan usia subur (PUS) dapat memilih alat kontrasepsi yang sesuai dengan kebutuhannya.   Family Planning Program is an attempt to measure the number and distance of a child that is desired, to achieve this there are several ways to prevent or delay pregnancy, even though in the implementation of quality family planning services that have not fully reached the entire archipelago.The aim of the study was to determine the factors associated with the selection of contraceptive methods in couples of childbearing age in the village of Lohbener. This type of research is analytic observational with cross sectional study design. The number of samples in the study were 89 samples by taking samples using the Simple random sampling method. Data analysis was performed using Chi-Square test. The results of bivariate analysis showed socioeconomic (p = 0.015), side effects (p = 0.020), beliefs (p = 0.003), and female status (p = 0.001). The conclusion of this study is the socio-economic, side effects, beliefs and status of women associated with the selection of contraceptive methods in couples of childbearing age in the village of Lohbener. It is recommended that health workers provide complete information about all types of contraception is important to be done so that couples of childbearing age can choose contraception that suits their needs.
FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN ISPA PADA BALITA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS JUNTINYUAT Santoso, Eko Budi; Akbar, Hairil
Hibualamo : Seri Ilmu-Ilmu Alam dan Kesehatan Vol 2 No 2 (2018): September 2018
Publisher : LPPM Universitas Hein Namotemo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (426.26 KB)

Abstract

Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA) adalah infeksi akut yang berlangsung kurang dari 14 hari disebabkan oleh mikroorganisme di saluran pernafasan mulai dari hidung, telinga, laring, trachea, bronchus, bronkhiolus, sampai dengan paru-paru. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan kejadian ISPA pada balita di wilayah kerja Puskesmas Juntinyuat. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian survey analitik dengan pendekatan cross sectional study. Populasi dalam penelitian yaitu semua balita yang datang berobat di wilayah kerja Puskesmas Juntinyuat Kabupaten Indramayu. Sampel pada penelitian ini sebagian balita yang datang berobat yang menderita ISPA dan tidak menderita ISPA di wilayah kerja Puskesmas Juntinyuat. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah simple random sampling dengan jumlah sampel sebanyak 87 balita. Data yang diperoleh di uji menggunakan Chi-square (x2) dengan nilai keyakinan 95% dan tingkat kemaknaan (alfa) 0,05. Berdasarkan hasil uji statistik diperoleh nilai analisis bivariat yaitu status imunisasi (p value = 0,019; CI:1,177-7,189), pola pemberian ASI (p value = 0,004; CI:1,491-8,770) dan berat lahir (p value = 0,012; CI:1,270-7,566) berhubungan dengan kejadian ISPA pada balita di wilayah kerja Puskesmas Juntinyuat. Diharapkan masyarakat hendaknya meningkatkan pengetahuan tentang kesehatan, sehingga dapat menekan angka kejadian ISPA.   The Acute Respiratory-Tract Infection (ARTI) is an acute infection lasting less than 14 days caused by the nose, ears, larynx, trachea, bronchi, bronchioles, up to the lungs. The purpose of this study to determine the relationship of home ventilation and the type of cooking fuel with the incidence of ARTI in infants in the working area of community health center Juntinyuat. This research uses analytic survey type research with Cross Sectional Study approach. The sampling technique used is simple random sampling with the number of samples of 87 toddle. The data obtained were tested using Chi-square (x2) with a 95% confidence value and significance level (alpha) of 0.05. Based on the results of statistical tests obtained the value of bivariate analysis is immunization status (p value = 0.019; CI: 1.177-7.189), breastfeeding pattern (p value = 0.004; CI: 1.491-8.770) and birth weight (p value = 0.012; CI: 1.270-7.566) associated with the incidence of ARI in infants in the Juntinyuat Health Center work area. It is expected that the public should increase knowledge about health, so it can emphasize the incidence of ARTI.
DETERMINAN EPIDEMIOLOGIS KEJADIAN HIPERTENSI PADA LANSIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS JATISAWIT Akbar, Hairil
Hibualamo : Seri Ilmu-Ilmu Alam dan Kesehatan Vol 2 No 2 (2018): September 2018
Publisher : LPPM Universitas Hein Namotemo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (437.995 KB)

Abstract

Lanjut usia (lansia) merupakan seseorang yang mencapai usia > 60 tahun yang rentan mengalami penyakit yang berhubungan dengan proses menua salah satunya hipertensi. Hipertensi merupakan salah satu faktor risiko penyebab terjadinya penyakit kardiovaskuler. Seseorang dikatakan hipertensi jika hasil pengukuran tekanan darah sistolik > 140 mmHg dan diastolik > 90 mmHg. Tujuan penelitian yaitu menganalisis determinan epidemiologis kejadian hipertensi pada lansia di wilayah kerja Puskesmas Jatisawit. Jenis penelitian yaitu observasional analitik dengan desain studi Case control. Jumlah sampel pada penelitian sebanyak 84 sampel yang terdiri dari 42 kasus dan 42 kontol dengan cara pengambilan sampel menggunakan metode Simple random sampling. Analisis data dilakukan menggunakan uji Chi-Square dan nilai odds ratio (OR). Hasil analisis bivariat menunjukkan aktivitas fisik (p=0,049, OR=2,390), asupan lemak (p=0,003, OR=6,500), asupan natrium (p=0,029, OR=2,647), dan obesitas (p=0,016, OR=2,941) merupakan faktor risiko kejadian hipertensi pada lansia. Kesimpulan pada penelitian ini adalah aktivitas fisik, asupan lemak, asupan natrium dan obesitas merupakan faktor risiko kejadian hipertensi pada lansia. Disarankan petugas kesehatan memberikan penyuluhan kepada masyarakat mengenai informasi penyakit hipertensi dan bagi penderita penyakit hipertensi untuk selalu mengontrol tekanan darah dan menghindari faktor risiko dari penyakit hipertensi.   Elderly (elderly) is someone who has reached the age of >60 years susceptible disease-related aging process, one of them is hypertension. Hypertension is one of the risk factors cause the onset of cardiovascular disease. Someone is said to be hypertension if measurement results of systolic blood pressure >140 mmHg and diastolic >90 mmHg. The aim of the study was to analyze epidemiological determinants of hypertension in the elderly in Jatisawit Public Health Center. Type of the study was analytic observational with Case Control design. The number of samples in the study were 84 samples consisting of 42 cases and 42 control by using Simple Random Sampling method. Data analysis was done using Chi-Square test and Odds Ratio value (OR). The result of bivariat analysis showed that physical activity (p = 0.049, OR = 2.390), fat intake (p = 0.003, OR = 6.500), sodium intake (p = 0.029, OR = 2.647), and obesity (p = 0.016, OR = 2.941) are the risk factors of hypertension in the elderly. Conclusion of the study is physical activity, fat intake, sodium intake and obesity which are the risk factors of hypertension in the elderly.  It was recommended that health workers should be provided counseling to the public about hypertension information and for hypertension patients should be control their blood pressure and avoided the risk factors of hypertension.
FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN KEP PADA ANAK BALITA DI KELURAHAN MANGGALA KEECAMATAN MANGGALA KOTA MAKASSAR Hatta, Herman; ., Maesarah
Hibualamo : Seri Ilmu-Ilmu Alam dan Kesehatan Vol 2 No 2 (2018): September 2018
Publisher : LPPM Universitas Hein Namotemo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (441.163 KB)

Abstract

Kekurangan energi protein pada anak balita merupakan keadaan kurang gizi yang di sebabkan oleh rendahnya konsumsi energi dan protein dalam konsumsi sehari atau di sebabkan oleh ganggugan penyakit tertentu, sehingga tidak memenuhi angka kecukupan gizi Penelitian ini dilaksanakan di Kelurahan Manggala Kecamatan Manggala Kota Makassar. Jenis penelitian yang digunakan adalah observasional dengan pendekatan cross sectional studi yaitu untuk mengetahui hubungan pendidikan Ibu, pendapatan kepala keluarga, jumlah anggota keluarga, penyakit infeksi dengan kejadian KEP pada anak balita. Sampel penelitian ini adalah anak balita sebanyak 90 dengan metode simple random sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendidikan ibu berhungan dengan KEP anak balita dengan nilai p(0,002), pendapatan kepala keluarga berhubungan KEP anak balita dengan nilai p(0,003), jumlah anggota keluarga berhubungan dengan KEP anak balita dengan nilai p(0,011), penyakit  infeksi berhubungan dengan KEP anak balita dengan nilai p(0,000). Kesimpulan dari penelitian ini perlunya perhatinya orang tua agar tetap menjaga kesehatan anak balitanya, sehingga dapat menjaga pola makan yang sehat berdasarkan empat sehat lima sempurna sesuai dengan prinsip keluarga sadar gizi serta memberikan pengarahan tentang berolahraga yang teratur, agar bebas dari penyakit infeksi.   Protein energy defisiensi on down five years child constitute nutrient reducing situation that at causes by its low consume energy and protein in consumes one day or at causes by particular disease, so doesn't accomplish nutrient sufficiency number. This research was conducted in the manggala sub-district, manggala district, Makassar city. Observational type that is utilized is observasional with approaching cross sectional studi which is to know education relationship person Mother, patriarch income, family head count, infection disease with instance down five years child. This observational sample is down five years child as much 90 by methods simple random is sampling. Result observationaling to point out that berhungan oldster education by down five years child by value p (0,002), patriarch income concerning down five years child by value p (0,003), family head count is engaged down five years child by value p (0,011), infection disease is engaged down five years child by value p (0,000). Conclusion of this research needs it that oldster regular keeps in good health down five years child, so gets to look after healthy eating pattern bases four healthy five perfect according to family principle be aware nutrients and give guidance about get set sport, that releases from infection disease.
HUBUNGAN SIKAP DAN KEPERCAYAAN DIRI DENGAN PERILAKU MEROKOK PADA REMAJA SISWI SMA X SURABAYA Hariyati, Novi; Santoso, Eko Budi; Jayadi, Alpian
Hibualamo : Seri Ilmu-Ilmu Alam dan Kesehatan Vol 2 No 2 (2018): September 2018
Publisher : LPPM Universitas Hein Namotemo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (413.189 KB)

Abstract

Merokok salah satu masalah di dalam masyarakat yang dapat menimbulkan banyak kerugian baik dari segi sosial ekonomi maupun kesehatan. Dampak dari perilaku merokok dapat mengakibatkan berbagai macam penyakit. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis hubungan sikap dan kepercayaan diri dengan perilaku merokok pada remaja siswi SMA XSurabaya. Design penelitian menggunakan observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah remaja siswi SMA X Surabaya. Teknik yang digunakan adalah total sampling didapatkan sampel sebanyak 31 remaja siswi dari 93 populasi. Instrument menggunakan kuesioner. Analisa data yang digunakan yaitu uji Chi Square dengan menggunakan SPSS. Hasil didapatkan bahwa sikap (p=0,960) dan kepercayaan diri (p=0,574) tidak terdapat hubungan dengan perilaku merokok remaja siswi SMA X Surabaya. Disarankan bagi pendidik sekolah dan orang tua memberikan pemahaman tentang bahaya merokok bagi kesehatan.   Smoking is one of the problems in society that can cause a lot of losses both in terms of economic and social health. The impact of the smoking behaviour can lead to various diseases. The purpose of this study was to analyze the relationship and behavior of self with smoking behavior in teenagers of SMA X Surabaya. Design studies using observational analytic with cross sectional approach. The population in this research is the teen daughter Senior High School X Surabaya. The technique used was a total sampling of 31 teenage girls from 93 populations. Instrument uses a questionnaire. Data analysis used is Chi Square test using SPSS. The results showed that attitude (p = 0.960) and self-confidence (p = 0.574) did not have a relationship with smoking behavior of Surabaya Xhigh school students. It is recommended for school educators and parents to provide an understanding of the dangers of smoking to health.
RELATIONSHIP BETWEEN ETHNORELIGIOUS CONFLICT TRAUMA IN 1999-2004 WITH THE LEARNING MOTIVATION OFSTUDENTS FROM NORTH HALMAHERA Blandina, Olivia Asih
Hibualamo : Seri Ilmu-Ilmu Alam dan Kesehatan Vol 2 No 2 (2018): September 2018
Publisher : LPPM Universitas Hein Namotemo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (452.39 KB)

Abstract

The conflict in North Halmahera affects various aspects of community life there. This study aims to determine the relationship between ethnoreligious conflict trauma in 1999-2004 with the motivation to study the students of North Halmahera. The sample of this research is students from North Halmahera who are studying at Satya Wacana Christian University. Samples taken as many as 39 people based on purposive sampling technique. The data were collected using two scales: trauma scale and learning motivation scale. The result of linearity test (F statistic test) showing F value equal to 3,494 with significance level 0,046 (p <0,05). The result of the correlation coefficient is - 0.409 (p <0.05) The value - 0.409 indicates a negative direction, which means that the relationship is opposite, ie when the trauma is high then the learning motivation is low, whereas the trauma is low then the learning motivation is high Interpretation of the value r is strong enough because it is in the range of 0.401 - 0.600.The probabilitation value of this result is 0.010 (p <0.05) so that the correlation relationship is declared significant.From this result obtained the results that the correlation coefficient value indicates there is a significant negative relationship strong enough between trauma ethnoreligus conflict in 1999-2004 with the motivation to study the students of North Halmahera.
PENGARUH TERAPI MUSIK: INSTRUMENTAL PIANO TERHADAP PASIEN PERILAKU KEKERASAN Siahaya, Presli Glovrig; Listya, Agastya Rama
Hibualamo : Seri Ilmu-Ilmu Alam dan Kesehatan Vol 2 No 2 (2018): September 2018
Publisher : LPPM Universitas Hein Namotemo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (512.713 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya tidak pengaruh terapi musik instrumental piano terhadap pengontrolan pasien perilaku kekerasan di ruang Irawan Wibisono RSJD dr. Amino Gondohutomo ? Semarang. Penelitian ini melibatkan pasien gangguan jiwa dengan perilaku kekerasan di ruang Irawan Wibisono, RSJD dr. Amino Gondohutomo, Semarang. Pada penelitian ini terdapat du hipotesis, dimana H0 menyatakan tidak ada pengaruh terapi musik: instrumental piano terhadap pengontrolan pasien perilaku kekerasan dan H1 menyatakan ada pengaruh terapi musik: instrumental piano terhadap pengontrolan pasien perilaku kekerasan. Penelitian ini dilakukan dengan metode eksperimen dengan desain true experiment design dengan only control group design. Dalam eksperimen tersebut dibandingkan dua kelompok, satu kelompok eksperimen yang tidak dikenai perlakuan dan satu kelompok eksperimen yang dikenai perlakuan berupa terapi musik: instrumental piano. Sebagai indikasi ada tidaknya pengaruh terapi musik: instrumental piano terhadap pengontrolan pasien perilaku kekerasan. Dari pengujian hipotesis, diperoleh hasil bahwa kelompok eksperimen memiliki hasil yang lebih baik dari pada kelompok kontrol. Berdasarkan hasil perhitungan dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh terapi musik: instrumental piano terhadap pengontrolan pasien perilaku kekerasan.   This study aims to determine whether there is no effect of instrumental piano music therapy on controlling patients with violent behavior in the room of Irawan Wibisono RSJD Dr. Amino Gondohutomo - Semarang. This study involved mental patients with violent behavior in the room of Irawan Wibisono, RSJD Dr. Amino Gondohutomo, Semarang. In this study there are two hypotheses, where H0 states that there is no effect of music therapy: instrumental piano on controlling patients' violent behavior and H1 states that there is an influence of music therapy: instrumental piano to control patients for violent behavior. This research was conducted with an experimental method with the design of true experiment design with only control group design. In the experiment compared to two groups, one experimental group that was not subjected to treatment and one experimental group subjected to treatment in the form of music therapy: piano instrumental. As an indication of the presence or absence of the influence of music therapy: instrumental piano to control patients for violent behavior. From testing the hypothesis, the results showed that the experimental group had better results than the control group. Based on the results of the calculation it can be concluded that there is an influence of music therapy: instrumental piano on controlling patients' violent behavior.

Page 1 of 2 | Total Record : 13