cover
Contact Name
Wiwit Kurniawan, S.Pd., M.A
Contact Email
dosen01157@unpam.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
Jl. Surya Kencana No. 1 Pamulang, Tangerang Selatan, Banten
Location
Kota tangerang selatan,
Banten
INDONESIA
EDUKA : Jurnal Pendidikan, Hukum, Dan Bisnis
Published by Universitas Pamulang
ISSN : 25025406     EISSN : 26862344     DOI : -
Core Subject :
Jurnal Eduka (Jurnal Pendidikan, Hukum, dan Bisnis) is focused in field education, law and business.
Arjuna Subject : -
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol 6, No 1 (2021): Eduka : Jurnal Pendidikan, Hukum, dan Bisnis" : 8 Documents clear
Pengaruh Koleksi, Layanan, dan Tenaga Perpustakaan Terhadap Potensi Literasi Informasi Mahasiswa Krida Puji rahayu
Eduka : Jurnal Pendidikan, Hukum, dan Bisnis Vol 6, No 1 (2021): Eduka : Jurnal Pendidikan, Hukum, dan Bisnis
Publisher : Faculty of training and education, Pamulang university

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/eduka.v6i1.9529

Abstract

AbstractThe purpose of this study was to determine the extent of the relationship between collections, services and library personnel to the information literacy potential of Pamulang University students using the ACRL (Association of Research Library) information literacy competency potential standard. This study uses quantitative research methods with regression analysis techniques on the IBM SPSS 21 program. The data analysis technique used is statistical analysis which consists of prerequisite tests for data analysis and hypothesis testing. Based on the results of data processing, it shows that 1) Library collections have a positive relationship with information literacy skills, 2) Library services have a positive influence on the Level of Information Literacy Ability, 3) Libraries have a positive influence on the level of information literacy skills, 4) Simultaneously positive relationship between collections, services and library personnel with the potential level of student information literacy. An increase in the quality of collections, services and library personnel will affect and increase the information literacy potential of Pamulang University students.Keywords: Library collection; Library services; Librarian; Potential for information literacyABSTRAKTujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui sejauh mana hubungan koleksi, layanan dan tenaga perpustakaan terhadap potensi literasi informasi mahasiswa Universitas Pamulang mengggunakan standar potensi kompetensi literasi informasi ACRL (Assosiation Colllege Of Research Library). Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan teknik analisis regresi pada program IBM SPSS 21. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik yang terdiri dari uji prasyarat analisis data dan uji hipotesis. Berdasarkan hasil pengolahan data menunjukan bahwa 1) Koleksi Perpustakaan memiliki hubungan yang positif terhadap kemampuan literasi informasi, 2) Layanan Perpustakaan memiliki pengaruh yang positif terhadap Tingkat Kemampuan Literasi Informasi, 3) Tenaga Perpustakaan memiliki pengaruh yang positif terhadap tingkat kemampuan literasi informasi, 4) Adanya hubungan positif secara simultan antara koleksi, layanan dan tenaga perpustakaan dengan tingkat potensi literasi informasi mahasiswa. Adanya peningkatan pada kualitas koleksi, layanan dan tenaga perpustakaan akan memengaruhi dan meningkatkan potensi literasi informasi mahasiswa Universitas Pamulang.Kata Kunci:; Koleksi perpustakaan; Layanan perpustakaan; Tenaga perpustakaan; Potensi literasi informasi.
Pengaruh Model Blended Learning Terhadap Prestasi Mahasiswa Ditinjau dari Locus of Control Sofiatul Khotimah; Sukiman Sukiman
Eduka : Jurnal Pendidikan, Hukum, dan Bisnis Vol 6, No 1 (2021): Eduka : Jurnal Pendidikan, Hukum, dan Bisnis
Publisher : Faculty of training and education, Pamulang university

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/eduka.v6i1.9484

Abstract

ABSTRACTThe aim of this study was to analyze the effect of the blended learning model on student achievement in the Faculty of Economics and Business, Jenderal Soedirman University in terms of locus of control using web media. The approach used in this research is quantitative research. Data collection method is done through pretest and posttest to find out student achievement, while for locus of control ability is measured by questionnaire. The collected data is then tested with normality, homogeneity, and anova tests as well as the t test for pretest and posttest, while for the activeness data is tested by regression test and independent sample t-test. The result of analysis shows data is normal and homogent with significantion estimate of 0,05 that 0,510 for experiment class and 0,108 for control class. To Anova test for estimate F 2.515 and significantion estimate of 0,001, and to Independent Sample Test the estimate for Sig.(2-tailed) that 0,01< 0,05, then can be conclusion that there is different between student achievement and locus of control ability among experiment class team with control class team.Keywords: Blended Learning Model; Locus of Control; Learning Achievement.ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh model blended learning terhadap prestasi belajar mahasiswa ditinjau dari locus of control di Fakultas Ekonomi Dan Bisnis, Universitas Jenderal Soedirman dengan media web. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif, untuk menggumpulkan data untuk prestasi belajar menggunakan pretest dan posttest, sedangkan untuk kemampuan locus of control menggunakan kuesioner. Data yang diperoleh lalu di ujikan dengan uji normalitas, homogenitas, dan anova serta uji t untuk pretest dan posttest, sedangkan untuk data keaktifan di uji dengan uji regresi dan uji independent sampel t-test. Hasil analisis menunjukkan bahwa data berdistribusi normal dan homogen dengan nilai signifikansi sebesar 0,05 yaitu 0,510 untuk kelas eksperimen dan 0,108 untuk kelas kontrol. Untuk uji anova didapatkan nilai nilai F 2.515 dan nilai signifikansi sebesar 0,001, dan untuk nilai Uji Independent Sample T-Test diperoleh nilai Sig.(2-tailed) sebesar 0,01<0,05, maka sesuai dasar pengambilan keputusan dalam Uji Independent Sampel T-Test, maka dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan antara prestasi belajar dan kemampuan locus of contol antara kelompok kelas eksperimen dengan kelompok kelas kontrol.Kata kunci: Model Blended Learning; Locus of Control; Prestasi Belajar.
Peningkatan Prestasi Belajar Siswa Dengan Menggunakan Model Pembelajaran Cooperative Integrated Reading And Composition (Circ) Pratiwi Handayani; Kusworo Kusworo
Eduka : Jurnal Pendidikan, Hukum, dan Bisnis Vol 6, No 1 (2021): Eduka : Jurnal Pendidikan, Hukum, dan Bisnis
Publisher : Faculty of training and education, Pamulang university

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/eduka.v6i1.9771

Abstract

ABSTRACTThis study examines student learning activities by applying the CIRC learning model to improve student learning outcomes. The research study used a quantitative design with a quasi-experimental method. Time Series Design to find the difference in learning achievement before and after the application of the CIRC learning model. The data generated are the results of cognitive learning achievement of students at SMP PGRI 2 CIPUTAT in the 2019/2020 school year. The findings of this study indicate that prior to the application of the CIRC learning model, students' cognitive learning outcomes tended to be low, namely 56.59, which was not the same as the Minimum Completeness Criteria (KKM). After using the CIRC learning model, the student's learning achievement became 80.04 exceeding the set KKM. If seen from the results before and after the CIRC learning model was carried out, there was an increase in cognitive learning achievement of Class VII students in Social Sciences (IPS) subjects with an increase of 80%.Keywords: CIRC; Learning achievement; Social Science. ABSTRAKPenelitian ini mengkaji kegiatan pembelajaran siswa dengan diterapkannya model pembelajaran CIRC untuk meningkatkan hasil belajar siswa. Kajian penelitian menggunakan rancangan kuantitatif dengan metode quasi eksperimen Time Series Design untuk mencari selisih prestasi belajar pra dan pasca penerapan Model pembelajaran CIRC. Data yang dihasilkan yaitu hasil prestasi belajar kognitif siswa SMP PGRI  2 CIPUTAT tahun ajaran 2019/2020. Temuan penelitian ini menunjukan menunjukkan bahwa Sebelum penerapan model pembelajaran CIRC, hasil belajar kognitif siswa cenderung rendah yaitu 56,59 yakni tidak sama dengan Kriteria Ketuntasan Minimum (KKM). Setelah penggunaan model pembelajaran CIRC prestasi belajar siswa menjadi 80,04 melebihi KKM yang ditetapkan. Jika dilihat dari hasil sebelum dan sesudah dilakukan model pembelajaran CIRC bahwa terdapat kenaikan prestasi belajar kognitif siswa Kelas VII dalam mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) dengan kenaikan 80%.Kata kunci : CIRC; Prestasi Belajar; IPS.
Implementasi Blended Learning Berbasis Problem Solving Chat Untuk Meningkatkan Keterampilan Pemecahan Masalah Anita Anggraini; Johan Syahbrudin
Eduka : Jurnal Pendidikan, Hukum, dan Bisnis Vol 6, No 1 (2021): Eduka : Jurnal Pendidikan, Hukum, dan Bisnis
Publisher : Faculty of training and education, Pamulang university

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/eduka.v6i1.9023

Abstract

ABSTRACTThis research aims to determine the effectiveness of using blended learning based on problem solving chat through Learning Management System of Pamulang University in improving problem solving skills. This study was included in the pre-experiment research using One-group pretest-posttest design. The research data were analyzed using a paired t-test with sample requirements normally distributed. It was followed by the effect size and power test to find out how much the effect was. The results of this research indicate that the use of blended learning based on problem solving chat has an effect on improving problem solving skills. The d value is obtained of 0.28 which is included in the moderate category, which means that the use of blended learning based on problem solving chat has an influence in improving the problem solving skills of students with moderate categories. So that the results of this research are expected to be a reference for educators to be able to apply blended learning based on problem solving chat when the learning objective is to improve students' problem solving skills.Keywords:       blended learning; problem solving chat; problem solving skillsABSTRAKRiset ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan penggunaan blended learning berbasis problem solving chat melalui Learning Management System Universitas Pamulang dalam meningkatkan keterampilan pemecahan masalah. Riset ini merupakan penelitian pra eksperimen menggunakan one-group pretest-posttest design. Data hasil riset dianalisis menggunakan paired t-test, kemudian dilanjutkan dengan uji effect size and power untuk mengetahui seberapa besar efektifitas pengaruh tersebut. Hasil riset ini menunjukkan bahwa penggunaan blended learning berbasis problem solving chat berpengaruh terhadap peningkatan keterampilan pemecahan masalah. uji effect size and power diperoleh nilai d sebesar 0,28 termasuk dalam kategori sedang. Hasil riset ini diharapkan dapat menjadi salah satu referensi bagi pendidik untuk dapat menerapkan pembelajaran blended learning berbasis problem solving chat ketika tujuan pembelajarannya untuk meningkatkan keterampilan pemecahan masalah peserta didik.Kata kunci:   blended learning; problem solving chat; keterampilan pemecahan masalah
Persepsi Mahasiswa Terhadap Pembelajaran Daring Pada Masa Pandemi Covid-19 dan Hubungannya dengan Partisipasi Mahasiswa dalam Pembelajaran di Program Studi PG PAUD Universitas Cenderawasih Sirjon Sirjon; Diana Setyaningsih; Endang Sri Mulyanie; Agustinus Tandilo Mamma
Eduka : Jurnal Pendidikan, Hukum, dan Bisnis Vol 6, No 1 (2021): Eduka : Jurnal Pendidikan, Hukum, dan Bisnis
Publisher : Faculty of training and education, Pamulang university

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/eduka.v6i1.7770

Abstract

ABSTRACTThis study aims to determine students' perceptions of online learning during the Covid-19 pandemic and its relationship with student participation in learning. This study uses a descriptive research method with a quantitative approach. Data collection techniques using questionnaires, observation and interviews. The data analysis technique used the Pearson correlation formula with the help of SPSS version 20. The sample in this study amounted to 84 people, which were determined using a total sampling technique so that all members of the population were used as the research sample. The results of the correlation analysis showed a significance value of 0.000 < 0.05 and a Pearson correlation value of 0.476, so it was concluded that there was a positive relationship with a moderate degree of relationship between student perceptions of online learning and student participation in learning.Keywords: Pandemic; Participation; Learning; Perception.ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi mahasiswa terhadap pembelajaran daring dimasa pandemi Covid-19 dan hubungannya dengan partisipasi mahasiswa dalam pembelajaran. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan angket, observasi dan wawancara. Teknik analisis data menggunakan rumus korelasi pearson dengan bantuan SPSS versi 20. Sampel pada penelitian ini berjumlah 84 orang, yang ditentukan dengan menggunakan teknik total sampling sehingga semua anggota populasi dijadikan sampel penelitian. Hasil analisis korelasi menunjukkan nilai signifikasi sebesar 0.000 < 0.05 dan nilai korelasi pearson sebesar 0.476, sehingga disimpulkan bahwa terdapat hubungan positif dengan derajat hubungan sedang antara persepsi mahasiswa terhadap pembelajaran daring dengan partisipasi mahasiswa dalam pembelajaran. Kata kunci: Pandemi; Partisipasi; Pembelajaran; Persepsi.
Efektivitas Kepemimpinan Kepala Sekolah dalam Meningkatkan Kinerja Guru SMA Yaspen Tugu Ibu Depok Sulfi Purnamasari
Eduka : Jurnal Pendidikan, Hukum, dan Bisnis Vol 6, No 1 (2021): Eduka : Jurnal Pendidikan, Hukum, dan Bisnis
Publisher : Faculty of training and education, Pamulang university

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/eduka.v6i1.9375

Abstract

ABSTRACTThis research is a descriptive quantitative research which aims to describe the extent to which the effectiveness of principal’s leadership in improving teacher performance. The population in this research were all teachers at SMA Yaspen Tugu Ibu Depok. The sample in this reseach amounted to 32 people. Data collection was done using documentation study, distributing questionnaires regarding the effectiveness of school principal leadership filled in by respondents, and direct interview with teacher and school principal. Data analysis techniques used in this research is descriptive statistic analysis. Indicator used to measure the effectiveness of the principal’s leadership consist of task-oriented leeadership behavior and good relations with subordinates-oriented leadership behavior. One sample t-test showed mean value 84,5 percent. It can be concluded that the principal’s leadership effectiveness is very effective.Keywords: effectiveness; leadership; teacher performanceABTRAKPenelitian ini merupakan penelitian kuantitatif deskriptif yang bertujuan untuk mendeskripsikan sejauh mana efektivitas kepemimpinan kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru. Populasi dalam penelitian adalah seluruh guru yang terdapat di SMA Yaspen Tugu Ibu Depok. Sampel dalam penelitian berjumlah 32 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan melakukan studi dokumentasi, penyebaran angket mengenai efektivitas kepemimpinan kepala sekolah yang diisi oleh responden, dan wawancara langsung dengan guru dan kepala sekolah. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan analisis statistik deskriptif one sample t-test. Indikator yang digunakan untuk mengukur efektivitas kepemimpinan kepala sekolah terdiri dari perilaku kepemimpinan yang berorientasi kepada tugas dan perilaku kepemimpinan yang berorientasi kepada hubungan baik dengan bawahan. Hasil uji t menunjukkan nilai mean 84,5 persen. Dapat disimpulkan bahwa efektivitas kepemimpinan kepala sekolah memiliki kriteria sangat efektif.Kata kunci: efektivitas; kepemimpinan; kinerja guru 
Penggunaan Model Pembelajaran Gamification Berbantuan Online Learning untuk Meningkatkan Kualitas Belajar Mahasiswa (Studi Pada Program RPL Daring Kemampuan Dasar Mengajar Universitas Pamulang – IKIP Gunung Sitoli) Rusmaini Rusmaini; Lodya Sesriyani; Saiful Anwar
Eduka : Jurnal Pendidikan, Hukum, dan Bisnis Vol 6, No 1 (2021): Eduka : Jurnal Pendidikan, Hukum, dan Bisnis
Publisher : Faculty of training and education, Pamulang university

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/eduka.v6i1.9613

Abstract

ABSTRAKAdapun tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan yang signifikan antara prestasi akademik mahasiswa pada mata kuliah Kemampuan Dasar Mengajar kelas sebelum dan setelah dengan diajar menggunakan model pembelajaran gamifikasi. Pendekatan yang dilakukan pada penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif. Penelitian ini merupakan penelitian Quasi eksperimen dengan menggunaan analisis data kuantitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan tes langsung. Hasil dari penelitian ini ialah 1) Tingkat kehadiran pada penggunaan model pembelajaran gamification berbantuan online learning pada program RPL Daring mencapai 98,28%; 2) nilai pretest dan postest memiliki kenaikan yang cukup baik sebesar 15,82 dari 66,38 mencapai 82,20; 3) terdapat empat keterampilan sosial yang menjadi nurturant efect yaitu: 1) Keterampilan mengungkapkan pendapat, 2) Keterampilan mengklarifikasi ide, 3) mengkritik ide bukan individunya (Critizing An Idea, Not a Person) dan 4) mengungkapkan alasan.Kata kunci: Gamification; Keterampilan Dasar Mengajar; RPL Daring ABSTRACTThe purpose of this study was to determine whether there is a significant difference between student academic achievement in the Basic Teaching Ability course before and after being taught using the gamification learning model. The approach taken in this research is a quantitative approach. This research is a Quasi-experimental research using quantitative data analysis. Data collection techniques using direct tests. The results of this study are 1) The students’ attendance in the use of online learning assisted gamification learning models in the online RPL program reached 98.28%; 2) the pretest and posttest scores have a significant increase in 15.82 from 66.38 to 82.20; 3) there are four social skills that become effective nurturant, namely: 1) Skills to express opinions, 2) Skills to clarify ideas, 3) skill to criticize non-individual ideas (Critizing An Idea, Not a Person) and 4) skill to reveal reasons. Keywords: Gamification, Basic Teaching Skills, Online Learning- RPL Program
Efektivitas Pembelajaran Online Learning Pada Masa Pandemi Covid-19 di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Pamulang Dadang Dadang
Eduka : Jurnal Pendidikan, Hukum, dan Bisnis Vol 6, No 1 (2021): Eduka : Jurnal Pendidikan, Hukum, dan Bisnis
Publisher : Faculty of training and education, Pamulang university

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/eduka.v6i1.7812

Abstract

ABSTRACTThis study aims to determine the effectiveness of online learning at the Faculty of Teacher Training and Education at the University of Pamulang since the outbreak of the 2019 corona virus disease (covid-19) pandemic a few months ago in Indonesia. The samples of this research were students of the Pancasila and Citizenship Education study program and the Economic Education Study Program at the Teacher Training and Education Faculty, Pamulang University who were selected using simple random sampling technique by considering population homogeneity. This research is a qualitative study using a survey method with questionnaires and interviews conducted online. Data were analyzed using descriptive statistics. The results of the study illustrated that the activeness of students discussing e-learning reached 80%, working on assignments reached 85%, and activeness in taking exams reached 100%. Meanwhile, complaints during this e-learning learning reached 10% due to various factors, such as a slow internet network and limited quota. For complaints that are psychological in nature, namely the presence of boredom, reaching 8%.Keywords: Online learning; pandemic ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas pembelajaran daring di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Pamulang semenjak merebaknya pandemi corona virus disease 2019 (covid-19) beberapa bulan lalu di Indonesia. Sampel penelitian ini adalah mahasiswa program studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan dan Program Studi Pendidikan Ekonomi di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Pamulang yang dipilih menggunakan teknik simple random sampling dengan mempertimbangkan homogenitas populasi. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif menggunakan metode survey dengan kuisioner dan wawancara yang dilakukan secara online. Data dianalisis dengan menggunakan statistik deskriptif. Hasil penelitian menggambarkan keaktifan mahasiswa berdiskusi dalam pembelajaran e-learning ini mencapai 80%, pengerjaan tugas mencapai 85%, dan keaktifan mengerjakan ujian mencapai 100%. Sedangkan keluhan selama pembelajaran e-learning ini mencapai 10 % karena diakibatkan berbagai faktor, seperti jaringan internet yang lambat, dan kuota yang terbatas. Untuk keluhan yang bersifat psikis yakni adanya rasa bosan mencapai 8%.Kata kunci: Pembelajaran daring; pandemi

Page 1 of 1 | Total Record : 8