cover
Contact Name
Ika Novitaria Marani
Contact Email
ika.novitaria@unj.ac.id
Phone
+628176442672
Journal Mail Official
jsce@gmail.com
Editorial Address
Program Studi Pendidikan Kepelatihan Olahraga Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Jakarta, Kampus B FIK UNJ Jl. Pemuda 10 Rawamangun Jakarta Timur 13220
Location
Kota adm. jakarta timur,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Sport Coaching and Education
ISSN : 25488511     EISSN : 26139839     DOI : https://doi.org/10.21009
Core Subject : Education,
Journal Sport Coaching and Education (JSCE) is a scientific journal that dedicated to all practitioners, researchers of sports science, especially sport coaching and education. JSCE provide a forum to publish original research article, review science study of sport coaching and education. This journal published twice in a Year that is on January and July. Editor received an article that never published in other journal. The focus and scope of Journal Sport Coaching and Education (JSCE), includes are: Strength Conditioning Training Program Sport Medicine Sport Nutritions Sport Management Sport Education Sport Psychology Sport History Sport Evaluation
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 101 Documents
GAMBARAN FAKTOR - FAKTOR PENYEBAB MASALAH BERAT BADAN (OVERWEIGHT) ATLET PENCAK SILAT PADA MASA KOMPETISI Ari Faizal; Faisal Kusuma Hadi
Jurnal Ilmiah Sport Coaching and Education Vol 3 No 1 (2019): JSCE : Jurnal Ilmiah Sport Coaching and Education
Publisher : Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/JSCE.03107

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang menjadi penyebab permasalahan berat badan (overweight) atlet Pencak Silat pada masa kompetisi. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan November 2018, di Gelanggang Olahraga Ragunan, Jakarta Selatan. Metode ini menggunakan metode survey angket dan wawancara serta menggunakan teknik purvosive sampling. Populasi pada penelitian ini adalah atlet putra dan putri PPLP DKI dan Ragunan, sedangkan sampel dalam penelitian ini adalah atlet putera dan puteri yang mengalami masalah berat badan pada masa kompetisi. Hasil analisis data keseluruhan menunjukan bahwa gambaran faktor-faktor penyebab masalah berat badan padatnya frekuensi pertandingan dalam setahun sekitar 84,73%, mengkonsumsi makanan dan minuman yang manis sekitar 84,6 %, mengkonsumsi makanan berlemak dan bersantan sekitar 83,33%, kepentingan pelatih yang ingin menentukan sendiri kelas bagi atletnya sekitar 81,76%, rendahnya disiplin atlet dalam menjaga berat badan sekitar 72,54%, kurangnya aplikasi pengetahuan pelatih tentang ilmu gizi dan fisiologi olahraga sekitar 29,75%, kurangnya perhatian pelatih dalam mengontrol berat badan sekitar 23,25%. Saran dalam penelitian ini yaitu pelatih dan pengurus harus mempunyai tujuan utama perihal target yang ingin dicapai, atlet harus bisa mengontrol pola makan, penentuan kelas tanding harus ditentukan oleh atlet sendiri sesuai dengan kondisinya, memasuki masa persiapan umum berat badan atlet harus dalam kriteria ideal, perlunya pengetahuan tentang ilmu gizi dan fisiologi olahraga, pelatih tidak boleh memaksakan atlet untuk mengikuti kelas tanding yang tidak sesuai dengan kondisi atlet, penurunan berat badan dapat menggunakan metode diet rendah beberapa hari menjelang pertandingan. Kata Kunci: Berat Badan, Atlet, Pencak Silat, Kompetisi
PENGEMBANGAN MODEL LATIHAN BUILD UP MENYERANG PADA PERMAINAN FUTSAL Andri Paranoan; Ardi Nur Prastya
Jurnal Ilmiah Sport Coaching and Education Vol 3 No 1 (2019): JSCE : Jurnal Ilmiah Sport Coaching and Education
Publisher : Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/JSCE.03108

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model latihan Build up menyerang pada permainan futsal menjadi sesuai dengan teori prinsip-prinsip Build up menyerang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian dan pengembangan (research and development). Subjek pada penelitian ini adalah 15 anggota tim futsal Kiangsantang sebagai subjek uji coba kelompok kecil dan 45 anggota tim futsal Universitas Negeri Jakarta sebagai subjek uji coba kelompok besar. Pada penelitian ini peneliti bekerja sama dengan 3 ahli dalam bidang olahraga futsal sebagai expert judgement. Uji validitas yang digunakan pada penelitian ini adalah dengan menggunakan uji justifikasi ahli. Berdasarkan uji validasi dari 25 item model latihan Build up menyerang pada permainan futsal didapat 20 model latihan Build up yang valid berdasarkan uji justifikasi ahli Kata Kunci : Model Latihan, Build Up, Futsal ABSTRACT This study aims to develop a Build up attacking model on futsal games to be in line with the theory of Build up attacking principles. The method used in this research is the method of research and development (research and development). Subjects in this study were 15 members of Kiangsantang futsal team as the subject of small group trials and 45 members of futsal team of Universitas Negeri Jakarta as subject of large group trials. In this study the researchers worked together with 3 experts in the field of futsal sport as an expert judgment. Validity test used in this research is by using expert justification test. Based on the validation test of 25 items of training model Build up attack on futsal game obtained 20 models of valid Build up exercise based on expert justification test. Keywords: Exercise Model, Build Up, Futsal
PEMBENTUKAN KARAKTER KERJASAMA MELALUI SEPAKBOLA USIA DINI PADA LIGA INDONESIA JUNIOR SOCCER LEAGUE Rio Rama Dhoni; Juriana Juriana; Ika Novitaria Marani
Jurnal Ilmiah Sport Coaching and Education Vol 3 No 1 (2019): JSCE : Jurnal Ilmiah Sport Coaching and Education
Publisher : Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/JSCE.03109

Abstract

ABSTRAK stra Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauhmana pembentukan karakter kerjasama melalui sepakbola usia dini pada liga Indonesia Junior Soccer League. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Maret hingga bulan Mei 2018 yang berlokasi di Jakarta Japanese Club Sports Community Sentul Bogor, Kabupaten Bogor. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode survei, yaitu dengan menggunakan kuesioner pembentukan karakter kerjasama. Populasi dalam penelitian ini adalah orang tua atau wali peserta turnamen Indonesia Junior Soccer League yang berjumlah 1000 orang. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah insidental sampling, yaitu yang dijadikan sampel adalah orang tua atau wali dari peserta liga Indonesia Junior Soccer League yang peneliti temui secara kebetulan sebanyak 368 orang. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Instrumen yang digunakan adalah angket. Instrumen yang telah tersusun tersebut dikonsultasikan kepada ahli, selanjutnya dilakukan uji validitas dengan hasil rtabel 0,254 dan rtotal 0,66 dan reliabilitas sebesar 0,84. Teknik analisis data yang dilakukan adalah analisis deskriptif dengan prosentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembentukan karakter kerjasama melalui sepakbola usia dini pada liga Indonesia Junior Soccer League berada pada kategori rendah atau buruk sebanyak 16 orang (4,35%) terhadap pembentukan karakter kerjasama, sebanyak 192 orang (52,17%) memiliki pengetahuan yang sedang atau cukup terhadap pembentukan karakter kerjasama, sebanyak 147 orang (39,95%) memiliki pengetahuan yang tinggi atau baik terhadap pembentukan karakter kerjasama dan sebanyak 13 orang (3,53%) memiliki pengetahuan yang sangat tinggi atau baik sekali terhadap pembentukan karakter kerjasama. Kata kunci: Pembentukan Karakter, Kerjasama, Sepakbola, Usia Dini ABSTRACT This study aims to find out how far the formation of the character of cooperation through early soccer in the league of Indonesia Junior Soccer League. The research was conducted from March to May 2018 located at Jakarta Japanese Club Sports Community Sentul Bogor, Bogor District. The method used in this research is survey method, that is by using questionnaire forming character of cooperation. The population in this study is the parents or guardians of the participants of the Indonesia Junior Soccer League tournament which amounted to 1000 people. The sampling technique in this research is incidental sampling, which is taken as sample is the parent or guardian of the Indonesian league participants Junior Soccer League who researchers meet by chance as much as 368 people. This research is quantitative descriptive. The instrument used is a questionnaire. Instrument that has been arranged was consulted to the expert, then tested the validity with the result rtabel 0,254 and rtotal 0,66 and reliability equal to 0,84. Data analysis technique is descriptive analysis with percentage. The results showed that the formation of the character of cooperation through early soccer in the league Indonesia Junior Soccer League is in the category of low or bad as many as 16 people (4.35%) on the formation of cooperation character, as many as 192 people (52.17%) have knowledge of being or enough to form the character of cooperation, as many as 147 people (39.95%) have a high knowledge or good on the formation of character cooperation and as many as 13 people (3.53%) have a very high knowledge or excellent on the formation of the character of cooperation trak Keywords: Partner Character, Teamplay, Football, Early Age Birds
PENGARUH METODE PEMBELAJARAN DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR DRIBBLING BOLA BASKET Muhammad Noer Fadlan
Jurnal Ilmiah Sport Coaching and Education Vol 3 No 1 (2019): JSCE : Jurnal Ilmiah Sport Coaching and Education
Publisher : Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/JSCE.03110

Abstract

ABSTRAK Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh metode pembelajaran latihan dan metode pembelajaran bermain serta motivasi belajar terhadap hasil dribbling bola basket. Penelitian ini dilakukan pada siswa kelas XI (Sebelas) di SMA Kartika I-1 Medan. Penelitian ini menggunakan treatment by level 2 x 2. Sampel terdiri dari 64 siswa. Teknik analisis data adalah analisis varians dua jalur (ANAVA) dan selanjutnya dilanjutkan dengan uji Tukey pada tingkat signifikansi α = 0,05. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1). Nilai hasil belajar dribbling menggunakan metode pembelajaran latihan (A1) lebih tinggi dari nilai metode pembelajaran bermain (A2) di SMA Kartika I-1 Medan (2). Terdapat interaksi antara Metode Pembelajaran (A) dan Motivasi Belajar (B) terhadap hasil belajar dribbling bola basket di SMA Kartika I-1 Medan (3).Nilai hasil belajar dribbling bola basket menggunakan metode pembelajaran latihan pada siswa dengan motivasi belajar tinggi (A1B1) lebih tinggi dari nilai dribbling menggunakan metode pembelajaran bermain pada siswa dengan motivasi belajar tinggi (A2B1) di SMA Kartika I-1 Medan.(4) Nilai hasil dribbling menggunkan metode pembelajaran latihan pada siswa motivasi belajar rendah (A1B2) lebih rendah dari nilai dribbling dengan metode pembelajaran bermain pada siswa yang memiliki motivasi belajar rendah(A2B2) di SMA Kartika I-1 Medan. Kata kunci: Metode Pembelajaran, Latihan, Bermain dan Dribbling Bola Basket
PENGARUH LATIHAN BANDUL STROKE WITH FEEDING TERHADAP KEMAMPUAN GROUNDSTROKE TENNIS David Siahaan
Jurnal Ilmiah Sport Coaching and Education Vol 3 No 1 (2019): JSCE : Jurnal Ilmiah Sport Coaching and Education
Publisher : Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/JSCE.03111

Abstract

ABSTRAK Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh latihan bandul stroke with feeding untuk meningkatkan kemampuan groundstroke dalam permainan tennis. Metode penelitian ini adalah eksperimen dengan uji t-berpasangan. Populasi adalah mahasiswa prodi PKO Unimed, dengan jumlah 81 orang. Kelompok pertama adalah kelompok eksperimen dengan jumlah 40 orang dan kelompok kedua adalah kelas kontrol dengan jumlah 41 orang. Setiap kelompok dirandom untuk memperoleh sample dengan teknik Slovin. Pada kelas eksperimen jumlah sampel adalah 36 orang dan pada kelompok kontrol jumlah sampel adalah 37 orang. Pada kelas ekperimen diberikan perlakuan yaitu latihan bandul stroke with feeding sebanyak 16 kali pertemuan dengan frekuensi latihan tiga kali dalam satu minggu. Sedangkan pada kelas kontrol tetap melakukan latihan seperti apa adanya. Pengukuran kemampuan groundstroke dengan groundstroke tennis tes yang dilakukan dua kali yaitu sebelum diberikan perlakukan dan sesudah diberikan perlakuan. Uji persyaratan analsis yaitu data harus berdistribusi normal dan juga homogen serta pengambilan sampel dari populasi adalah random. Hasil penelitian adalah terdapat pengaruh yang singnifikan dari latihan bandul stroke with feeding terhadap kemampuan groundstroke dalam bermain tennis lapangan. Sedangkan pada kelas kontrol yang tidak diberikan latihan bandul stroke with feeding tidak menujukkan pengaruh yang singnifikan. Sangat disarankan kepada pelatih dan juga instruktur agar memberikan bentuk latihan ini kepada atletnya untuk meningkatkan kemampuan teknik dalam bermain tennis yaitu groundstroke. Kata Kunci: Latihan Bandul Stroke with Feeding, Groundstroke Tennis ABSTRACT The purpose of this study was to determine the effect of bandul stroke with feeding to improve the groundstroke abilities in tennis. The method is experimental research using paired t-test. The population is PKO – FIK Unimed students, with 81 people for two groups, experiment and control. The first is experimental group with 40 people and the other is control group with 41 people. Each group was randomized with Slovin techniques. 36 students for experimental group and 37 students for control group. The treatment was given for experimental group, namely bandul stroke with feeding. 16 times exercises with the frequency is three times a week. While in the control class, they still do the exercises as they are. Measuring the ability of a groundstroke with a groundstroke tennis test is done twice, before being given treatment and after being given treatment. Test requirements analysis are normally distributed and also homogeneous and sampling from the population is random. The results of this study is there are significant effects of bandul stroke with feeding on groundstroke abilities in playing tennis. Where as in the control group that was not given bandul stroke with feeding with conventional feeding or exercise did not show significant effect. It is strongly recommended for the tennis coach or tennis instructor to give this exercise to tennis athlete for improve their technical ability to play tennis, especially groundstroke. Keywords: Bandul Stroke with Feeding, Tennis Groundstroke
PENGEMBANGAN KARAKTER DISIPLIN MELALUI SEPAKBOLA USIA DINI PADA LIGA INDONESIAN JUNIOR SOCCER LEAGUE  2018 Dhika Aristandi Aristandi; juriana juriana; Hendro Wardoyo
Jurnal Ilmiah Sport Coaching and Education Vol 4 No 2 (2020): JSCE: Jurnal Ilmiah Sport Coaching and Education
Publisher : Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/JSCE.04213

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana pengembangan karakter disiplin melalui sepakbola usia dini pada peserta Indonesian Junior Soccer League 2018. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode survei, yaitu dengan menggunakan kuesioner pembentukan karakter disiplin. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah incidental sampling, yaitu yang dijadikan sampel adalah orang tua atau wali dari peserta liga Indonesian Junior Soccer League yang peneliti temui secara kebetulan sebanyak 368 orang. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Instrumen yang digunakan adalah angket. Instrumen yang telah tersusun tersebut dikonsultasikan kepada ahli, selanjutnya dilakukan uji validitas dengan hasil r-tabel 0,254 dan r-total 28,93 dan reliabilitas sebesar 0,85. Teknik analisis data yang dilakukan adalah analisis deskriptif dengan prosentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengembangan karakter disiplin melalui sepakbola usia dini pada peserta Indonesian Junior Soccer League 2018 adalah sebagai berikut : sebanyak 148 orang tua (40%) menyatakan bahwa melalui sepakbola karakter disiplin anak sangat berkembang, sebanyak 121 orang (31%) cukup berkembang, dan 99 orang (27%) kurang berkembang terhadap pembentukan karakter disiplin anak melalui sepakbola. Kata kunci: Pengembangan Karakter, Disiplin, Sepakbola Usia dini ABSTRACT This study aims to find out how far the development of the character of discipline through early soccer in the league of Indonesian Junior Soccer League 2018. The method used in this research is survey method, that is by using questionnaire forming character of cooperation. The sampling technique in this research is incidental sampling, which is taken as sample is the parent or guardian of the Indonesian league participants Junior Soccer League who researchers meet by chance as much as 368 people. This research is quantitative descriptive. The instrument used is a questionnaire. Instrument that has been arranged was consulted to the expert, then tested the validity with the result rtabel 0,254 and rtotal 28,93 and reliability equal to 0,85. Data analysis technique is descriptive analysis with percentage. The results showed that the development of the character of discipline through early soccer in the league Indonesian Junior Soccer League 2018 is in the category of low or bad as many as 148 people (40%) on the formation of discipline character, as many as 121 people (31%) have knowledge of being or enough to form the character of discipline, as many as 99 people (27%) Keywords: Character Development, discipline, Soccer Grassroot
HUBUNGAN DAYA TAHAN OTOT LENGAN DAN KOORDINASI MATA TANGAN DENGAN HASIL MENEMBAK AIR RIFLE 10 METER PADA KLUB OLAHRAGA MENEMBAK UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA Ridho Alfianto Ridho Alfianto; Iman Sulaiman; Ika Novitaria Marani
Jurnal Ilmiah Sport Coaching and Education Vol 4 No 2 (2020): JSCE: Jurnal Ilmiah Sport Coaching and Education
Publisher : Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/JSCE.04212

Abstract

ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui 1) Hubungan Daya Tahan Otot lengan (X1) dengan Hasil Menembak Air Rifle 10 Meter (Y), 2) Hubungan Koordinasi Mata, Tangan (X2) dengan Hasil Menembak Air Rifle 10 Meter (Y). Hubungan Daya Tahan Otot Lengan (X1) Dan Koordinasi Mata Tangan (X2) Dengan Hasil Menembak Air Rifle 10 Meter (YSampel penelitian berjumlah 35 orang dengan teknik pengambilan data total sampling. Instrumen tes daya tahan otot lengan menggunakan Dumbble Front Raise Test. Untuk tes koordinasi mata tangan menggunakan Speed Anticipation Reaction. Dan untuk tes hasil menembak air rifle 10 meter melakukan penembakan dengan sasaran berjarak 10 meter, teknik analisis statistik yang digunakan adalah teknik korelasi sederhana dan korelasi ganda dan dilanjutkan dengan uji t pada taraf signifikansi = 0,05. Hasil analisis data menunjukkan bahwa (1) terdapat hubungan yang bermakna antara daya tahan otot lengan (X1) dengan hasil menembak air rifle 10 meter (Y) yang ditunjukkan dengan koefisien korelasi rX1Y = 0,875 dan koefisien determinasi = 0,766 yang berarti jumlah kontribusinya adalah 76%. (2) terdapat hubungan yang bermakna antara koordinasi mata, tangan (X2) dengan hasil menembak air rifle 10 meter (Y) yang ditunjukkan dengan koefisien korelasi rX2Y = 0,537 dan koefisien determinasi = 0,7259 yang berarti jumlah kontribusinya adalah 72,59%. (3) terdapat hubungan yang bermakna antara daya tahan otot lengan (X1) dan koordinasi mata, tangan (X2) dengan hasil menembak air rifle 10 meter (Y) dengan koefisien korelasi rX1X2Y = 0,893 dan koefisien determinasi = 0,797 yang berarti jumlah sumbangannya adalah sebesar 79,7%. Kata kunci: Daya Tahan Otot Lengan, Koordinasi Mata Tangan, Hasil Menembak Air Rifle 10 meter. ABSTRACT The purpose of this research are to discovert 1) The correlation of an arm muscles endurance (X1) with The result of an Air Rifle 10 Meters Shoot (Y),2) The correlation of eyes and hand coordination (X2) with the result of an Air Rifle 10 Meters Shoot (Y), 3) The correlation of an arm muscles endurance (X1) and eyes also hand coordination (X2) With the result of an Air Rifle 10 Meters Shoot (Y). The 35 people was for research sample with data retrieval techniques of total sampling. The tests instrument of an arm muscles endurance is using Dumbble Front Raise Test, for the eyes and hand coordinations test is using Speed Anticipation Reaction. And for the result of an Air Rifle 10 meters shoot test was doing a shoots with a 10 meters target, the statistical analysis techniques was using a simple correlation techniques and double correlations following by a t test on significance level = 0,05. The result of the data analysis shows that 1) There is a meaningful correlation between an arm muscles endurance (X1) with the result of an Air Rifle 10 Meters shoot (Y) that indicated by a coefficient of correlation rx1y = 0,875 and coefficient of determination = 0,766 which means the total of the contribution is 76%. (2) There is a meaningful correlations between an eyes and hand coordination (X2) with the result of an Air Rifle 10 meters shoot (Y) that indicated by a coefficient of correlation rx2y = 0,537 and coefficient of determination = 0,7259 which means the total of the contributions is 72,59%. (3) There is a meaningful correlation between an arm muscles endurance (X1) and eyes also hand coordination (X2) with the result of an Air Rifle 10 meters shoot (Y) with a coefficient of correlation rx1x2y = 0,893 and coefficient of determination = 0,797 which means the total of the contributions is 79,7%. Keywords : Arm Muscle Endurance, Coordination Eyes also Hand, the Result of an Air Rifle 10 Meters shoot.
UPAYA MENINGKATKAN AKURASI SHOOTING 3POINT DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA J-GLOVE PADA TIM PUTRA BOLA BASKET UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA Muhammad Fajar Ramadhan; Iman Sulaiman; Tirto Apriyanto
Jurnal Ilmiah Sport Coaching and Education Vol 3 No 2 (2019): JSCE: Jurnal Ilmiah Sport Coaching and Education
Publisher : Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/JSCE.03216

Abstract

ABSTRAK Peneli tian ini bertujuan untuk mengkaji peningkatan hasil shooting dengan menggunakan media J-Glove pada mahasiswa (atlet) yang tergabung dalam Tim Putra Bola Basket di Universitas Negeri Jakarta. Pengambilan data dilaksanakan di lapangan basket kampus B Universitas Negeri Jakarta pada tanggal 15 Mei sampai 28 Juni 2019. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Metode Eksperimen, yaitu dengan memberikan perlakuan (treatment) dalam latihan dengan menggunakan media J-Glove untuk meningkatkan akurasi 3 point shoot bola basket Tim Putra bola basket Universitas Negeri Jakarta. metode eksperimen. Desain penelitian menggunakan “one group pretest-postest design”. Populasi dalam penelitian ini adalah Tim Putra bola basket Universitas Negeri Jakarta, pengambilan sampel menggunakan Total sampling yang artinya semua anggota populasi dijadikan sampel karna terdiri dari 15 orang. Berdasarkan hasil tes awal dan tes akhir dari perlakuan hasil dari latihan 3 point shooting dengan menggunakan media J-Glove pada hasil 3 point shooting memperoleh nilai untuk 3 point shooting dengan tes akhir 3 point shooting dengan nilai rata-rata sebesar 8.1, nilai standar deviasi sebesar 5.61, nilai standar error perbedaan rata-rata sebesar 1.5, sedangkan untuk th (t hitung) sebesar 5.4 thitung dan ttabel (t tabel) sebesar 1,70113 ttabel. Dengan taraf signifikasi sebesar 5% .dengan demikian t hitung > t tabel yang berarti Ho ditolak, sehingga dapat disimpulkan bahwa latihan 3 point shooting dengan menggunakan media J-Glove berpengaruh pada hasil akurasi 3 point shooting. Kata Kunci : shooting 3 point, J-Glove, Basket ABSTRACT This study aims to examine the improvement in shooting results using the J-Glove media on students (athletes) who are members of the Putra Basket Basketball Team at Jakarta State University. Data retrieval was carried out on the basketball court campus B Jakarta State University on May 15 to June 28, 2019. The research method used in this study was the Experimental Method, namely by providing treatment in training using J-Glove media to improve accuracy 3 basketball shoot point Team Putra basketball at Jakarta State University. experimental method. The research design uses "one group pretest-postest design". The population in this study was the Putra Putra basketball team at the Jakarta State University, sampling using total sampling which means that all members of the population were sampled because they consisted of 15 people. Based on the results of the initial test and the final test of the treatment results of the 3 point shooting exercise using the media J-Glove on the results of 3 point shooting obtained a value for 3 point shooting with the final test 3 point shooting with an average value of 8.1, the standard deviation value of 5.61, the standard error value of the average difference is 1.5, while for th (t arithmetic) is 5.4 thitung and ttable (t table) is 1.70113 ttable. With a significance level of 5%. Thus t arithmetic> T table which means Ho is rejected, so it can be concluded that the 3 point shooting exercise using J-Glove media affects the accuracy of the 3 point shooting results. Keyword : 3 Point shoot, J-Glove, Basket
PENERAPAN LATIHAN GOAL SETTING DAN VISUALISASI TERHADAP PENINGKATAN MOTIVASI PEMAIN DAKSINA FUTSAL ACADEMY Daniel Oktariza Efendi; Juriana Juriana; Bambang Sujiono
Jurnal Ilmiah Sport Coaching and Education Vol 3 No 2 (2019): JSCE: Jurnal Ilmiah Sport Coaching and Education
Publisher : Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/JSCE.03214

Abstract

ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektifitas latihan goal setting dan visualisasi terhadap peningkatan motivasi pemain Daksina Futsal Academy. Penelitian ini dilaksanakan di Daksina Futsal Academy dan metode yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen one group dengan teknik Tes awal, Perlakuan, dan akhir (pre-test post-test). Penelitian ini diikuti oleh 30 orang sample pemain Daksina Futsal Academy. Mereka diminta menjawab butir-butir pernyataan angket penelitian tentang motivasi setelah itu mengikuti materi pelatihan goal setting dan visualisasi selama 5 sesi lalu diberikan kembali angket untuk melakukan tes akhir. Disampaikan tentang nilai rata-rata () dari hasil yang didapatkan pada tes awal 85,23 dan pada tes akhir 92,87. Dari rata-rata mengenai tes awal dan tes akhir Motivasi pemain Daksina Futsal Academy, menunjukan adanya peningkatan hasil yang didapat. Dari hasil analisis data diperoleh selisih rata-rata (MD) -7,63 dengan standar deviasi perbedaan (SDD) 6,80 standar error perbedaan rata-rata (SEMD) 1,29 dalam perhitungan selanjutnya diperoleh nilai t-hitung sebesar -6,05 dan nilai t-tabel dengan derajat kebebasan (n-1) dan taraf signifikan α = 0,05 didapat sebesar 2,045. Nilai |t-hitung| = 6,05 lebih besar dari t-tabel = 2,045. Hal ini menunjukan bahwa hipotesis nihil (H0) ditolak dan hipotesis alternatif (H1) diterima. Hasil ini menunjukan bahwa penerapan latihan goal setting dan visualisasi dapat meningkatkan motivasi pemain Daksina Futsal Academy. Kata Kunci: Goal Setting, Visualisasi, Motivasi. ABSTRACT The purpose of this study was to determine the effectiveness of goal setting and visualization exercises for increasing the motivation of Daksina Futsal Academy players. This research was conducted at Daksina Futsal Academy and the method used in this study was the one group experimental method with the technique of the initial, treatment, and end (pre-test post-test). This research was followed by 30 samples of Daksina Futsal Academy players. They were asked to answer the items of the research questionnaire statement of motivation after that followed the goal setting and visualization training materials for 5 sessions then were given back the questionnaire to conduct the final test. Delivered about the average value (X ̅) of the results obtained at the initial test 85.23 and at the final test 92.87. From the average regarding the initial test and the final test Motivation Daksina Futsal Academy players, showed an increase in results obtained. From the results of data analysis obtained an average difference (MD) of -7.63 with a standard deviation of difference (SDD) 6.80 standard error of average difference (SEMD) of 1.29 in subsequent calculations obtained a t-value of -6, 05 and t-table values ​​with degrees of freedom (n-1) and a significant level α = 0.05 obtained 2.045. Value | t-count | = 6.05 is greater than t-table = 2.045. This shows that the null hypothesis (H0) is rejected and the alternative hypothesis (H1) is accepted. These results indicate that the application of goal setting and visualization exercises can increase the motivation of Daksina Futsal Academy players. Keywords: Goal Setting, Visualization, Motivation.
HUBUNGAN FREKUENSI LANGKAH DAN PANJANG TUNGKAI DENGAN HASIL LARI 60 METER MAHASISWA FAKULTAS ILMU OLAHRAGA UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA 2018 Agus Rudianto; Ricky Susiono; Ika Novitaria Marani
Jurnal Ilmiah Sport Coaching and Education Vol 4 No 1 (2020): JSCE: Jurnal Ilmiah Sport Coaching and Education
Publisher : Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/JSCE.04103

Abstract

ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Hubungan antara Frekuensi Langkah dengan Hasil Lari 60 Meter, Hubungan Antara Panjang Tungkai dengan Hasil Lari 60 Meter, dan secara bersama-sama Hubungan antara Frekuensi Langkah dan Panjang Tungkai dengan Hasil Lari 60 Meter Mahasiswa Fakultas Ilmu Olahraga 2018.Penelitian ini dilaksanakan di Stadion Atletik Velodrome Jakarta Timur. Metode yang digunakan ialah deskriptif kuantitatif dengan menggunakan studi korelasi. Sampel yang digunakan berjumlah 30 orang, dengan teknik pengambilan sampel yaitu purposive sampling dari populasi yang ada dari Mahasiswa Fakultas Ilmu Olahraga 2018. Hubungan panjang tungkai terhadap hasil lari 60 meter dinyatakan dalam persamaan regresi Y= 43,29 + 0,13 X₁, dengan koefisien korelasi = 0,134. Dalam proses uji keberartian koefisien korelasi tersebut didapati thitung= 0,715 < ttabel= 1,701 dengan demikian koefisien korelasi bernilai 0,134 tidak signifikan. Hubungan daya ledak otot tungkai terhadap hasil lari 60 meter dinyatakan dalam persamaan regresi Y= 18,34 + 0,63 X2, dengan koefisien korelasi = 0,633. Dalam proses uji keberartian koefisien korelasi tersebut didapati thitung= 4,328 > ttabel= 1,701 dengan demikian koefisien korelasi bernilai 0,633 signifikan. Hubungan frekuensi langkah dan panjang tungkai secara bersama sama dengan hasil lari 60 meter dinyatakan dalam persamaan regresi Y = 7,5 + 0,20 X₁ + 0,65 X₂ dengan koefisien korelasi = 0,915. Dalam proses uji keberartian koefisien korelasi tersebut didapati Fhitung= 70,29 > Ftabel= 3,35 yang menunjukkan bahwa hipotesis nihil (Ho) ditolak dan hipotesis alternatif (H1) diterima. Maka didapat kesimpulan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara frekuensi langkah dan panjang tungkai secara bersama-sama dengan hasil lari 60 meter mahasiswa fakultas ilmu olahraga 2018. Kata Kunci: Frekuensi Langkah, Panjang Tungkai, Lari 60 Meter ABSTRACT The purpose of this study was to determine the relationship between step frequency and 60 meter running results, the relationship between leg length and 60 meter running results, and the relationship between step frequency and leg length with 60 meter run results for the 2018 Faculty of Sport Sciences Students. This research was conducted at East Jakarta Velodrome Athletic Stadium. The method used is descriptive quantitative by using correlation studies. The sample used amounted to 30 people, with a sampling technique that is purposive sampling from the existing population of 2018 Faculty of Sport Sciences Students. The relationship of leg length to the 60 meter running result is expressed in the regression equation Y = 43.29 + 0.13 X₁, with the correlation coefficient y ry〗 _1 = 0.134. In the process of testing the significance of the correlation coefficient found t = 0.715 <t table = 1.701 thus the correlation coefficient is 0.134 is not significant. The relationship of leg muscle explosive power to the 60 meter running results is expressed in the regression equation Y = 18.34 + 0.63 X2, with a correlation coefficient y ry〗 _2 = 0.633. In the process of testing the significance of the correlation coefficient found tcount = 4.328> ttable = 1.701 thus the correlation coefficient is 0.633 significant. The relationship between stride frequency and leg length together with the 60 meter run result is expressed in the regression equation Y = 7.5 + 0.20 X₁ + 0.65 X₂ with a correlation coefficient y ry〗 _ (1-2) = 0.915. In the process of testing the significance of the correlation coefficient found Fcount = 70.29> Ftable = 3.35 which indicates that the null hypothesis (Ho) is rejected and the alternative hypothesis (H1) is accepted. Then it can be concluded that there is a significant relationship between the frequency of steps and leg length together with the 60 meter running results of the 2018 faculty of sports students. Keywords: Step Frequency, Leg Length, Running 60 Meters

Page 5 of 11 | Total Record : 101