cover
Contact Name
Yunidyawati
Contact Email
jms@fisip.unsri.ac.id
Phone
+6281328963712
Journal Mail Official
jms@fisip.unsri.ac.id
Editorial Address
Jurusan Sosiologi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Sriwijaya Jl. Raya Palembang - Prabumulih Km. 32 Indralaya, OI, Sumatera Selatan 30662
Location
Kab. ogan ilir,
Sumatera selatan
INDONESIA
Jurnal Media Sosiologi
Published by Universitas Sriwijaya
ISSN : 14121441     EISSN : 27722705     DOI : https://doi.org/10.47753/jms.v22i2.48
Urban Sociology Rural Sociology Social Planning Community Development Environmental Sociology Education and Social Transformation
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 25 No 1 (2022): Jurnal Media Sosiologi (JMS)" : 7 Documents clear
KEIKUTSERTAAN PASANGAN USIA SUBUR (PUS) DALAM PROGRAM KELUARGA BERENCANA (KB) DI KAMPUNG KB MAWAR KECAMATAN ILIR TIMUR II KOTA PALEMBANG Agustin Sulistiawati; Eva Lidya; Gita Isyanawulan
Jurnal Media Sosiologi (JMS) Vol 25 No 1 (2022): Jurnal Media Sosiologi (JMS)
Publisher : Department of Sociology, Faculty of Social and Political Sciences, Sriwijaya University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47753/jms.v25i1.91

Abstract

Penelitian ini berjudul “Keikutsertaan Pasangan Usia Subur (PUS) Dalam Program Keluarga Berencana (KB) di Kampung KB Mawar Kecamatan Ilir Timur II Kota Palembang”. Penelitian ini bertujuan untuk memahami keikutsertaan PUS dalam program KB di kampung KB Mawar. Secara khusus, tujuan penelitian ini untuk memahami alasan yang melatarbelakangi keikutsertaan dan pemilihan alat kontrasepsi PUS dalam program KB. Jenis penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan metode fenomenologi. Penentuan informan menggunakan teknik purposive. Pengumpulan data dilakukan dengan melakukan observasi non partisipan, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Hasilnya adalah bahwa keikutsertaan PUS dalam program KB didapatkan melalui pendekatan dan sosialisasi oleh kader KB dan bidan. Program KB menjadi suatu upaya untuk mengontrol kehamilan, meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan keluarga. Alat kontrasepsi (alkon) berupa suntik lebih banyak digunakan dan rata-rata PUS telah menggunakan alkon sejak lahir anak pertama
PENGARUH TINGKAT RELIGIUSITAS TERHADAP AGRESIVITAS REMAJA (STUDI PADA SISWA SMAN 9 KECAMATAN KERTAPATI KOTA PALEMBANG) Areta Rafika Aprilia
Jurnal Media Sosiologi (JMS) Vol 25 No 1 (2022): Jurnal Media Sosiologi (JMS)
Publisher : Department of Sociology, Faculty of Social and Political Sciences, Sriwijaya University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47753/jms.v25i1.92

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh religiusitas dengan agresivitas. Metode yang digunakan adalah kuantitatif asosiatif. Sampel diambil berdasarkan teknik propotionate stratified random sampling. Responden dalam penelitian ini adalah 92 siswa di SMAN 9 Palembang. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner. Skala yang digunakan adalah skala likert yang menghasilkan skala ordinal yang kemudian dikonversikan menjadi skala interval menggunakan Method Successive Interval (MSI). Penelitian ini menggunakan konsep religiusitas dari Glock dan Stark dan konsep agresivitas milik Buss dan Perry. Hasil analisis penelitian melalui uji korelasi Product Moment (rhitung) sebesar -0,627 > 0,205 (rtabel). Terdapat pengaruh negatif dan signifikan antara religiusitas dan agresivitas remaja, besaran pengaruh yang diuji melalui koefisien determinasi adalah sebesar 39,3%, sisanya sebesar 61,7% berasal dari pengaruh diluar penelitian.
PERSPEKTIF FENOMENOLOGI PADA TINDAK KEJAHATAN PENCURIAN SEPEDA MOTOR OLEH ANAK BERKONFLIK DENGAN HUKUM (ABH) DI LEMBAGA PEMBINAAN KHUSUS ANAK (LPKA) KELAS 1 PALEMBANG M Fajar Ganta; Diana Dewi Sartika; Eva Lidya
Jurnal Media Sosiologi (JMS) Vol 25 No 1 (2022): Jurnal Media Sosiologi (JMS)
Publisher : Department of Sociology, Faculty of Social and Political Sciences, Sriwijaya University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47753/jms.v25i1.93

Abstract

Penelitian ini berfokus pada motif dalam kasus pencurian sepeda motor oleh anak yang berkonflik dengan hukum (ABH), dengan menggunakan perspektif fenomenologi Alfred Schutz. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwasanya ABH di LPKA Kelas 1 Palembang melakukan tindakan pencurian memiliki motif sebab ”because of motive” yang terdiri dari faktor keluarga (kondisi keluarga yang tidak harmonis), faktor sosial (tempat tinggal yang akrab dengan kriminal, memiliki dendam pribadi), faktor ekonomi (ekonomi ABH yang tidak berkecukupan) dan motif tujuan “in order to motive” yang terdiri dari motif tujuan pribadi (kesenangan diri sendiri), dan motif tujuan ekonomi (memberikan kepada orang tua, keperluan yang mendesak). Sekaligus ABH memaknai tindakan pencurian sepeda motor tersebut karena terpaksa melakukan tindakan pencurian dan terbiasa melakukan tindakan pencurian (mata pencarian).
FENOMENA KAKAK ADEK ASUH DALAM MENINGKATKAN EFIKASI DIRI MAHASISWA SOSIOLOGI FISIP UNIVERSITAS SRIWIJAYA (STUDI PADA ANGGOTA HIMPUNAN MAHASISWA SOSIOLOGI UNIVERSITAS SRIWIJAYA) Aisyah Pramesti Cahyani
Jurnal Media Sosiologi (JMS) Vol 25 No 1 (2022): Jurnal Media Sosiologi (JMS)
Publisher : Department of Sociology, Faculty of Social and Political Sciences, Sriwijaya University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47753/jms.v25i1.94

Abstract

Penelitian ini mengkaji mengenai “Fenomena kakak adek asuh dalam meningkatkan efikasi diri mahasiswa sosiologi FISIP Universitas Sriwijaya (Studi pada anggota Himpunan Mahasiswa Sosiologi Universitas Sriwijaya)”. Permasalahan dalam penelitian ini yaitu berfokus pada mahasiswa sosiologi khususnya yang terhimpun dalam himpunan mahasiswa sosiologi Universitas Sriwijaya yang berupaya meningkatkan efikasi diri melalui fenomena kakak adek asuh. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode kualitatif fenomenologi dengan penentuan informan menggunakan teknik purposive. Teknik pengumpulan data dengan cara observasi, wawancara mendalam, serta dokumentasi. Penelitian ini dianalisis menggunakan teori pertukaran sosial yang dikemukakan oleh George Casper Homans. Hasil penelitian ini merujuk pada gambaran program kakak adek asuh, hubungan yang terjalin antara kakak dan adek asuh, serta dampak yang ditimbukan dari program kakak adek asuh.
STRATEGI DAKWAH TA’MIR MASJID AGUNG KOTA PALEMBANG Prayoga Pangestu; Ridhah Taqwa; Yunindyawati Yunindyawati
Jurnal Media Sosiologi (JMS) Vol 25 No 1 (2022): Jurnal Media Sosiologi (JMS)
Publisher : Department of Sociology, Faculty of Social and Political Sciences, Sriwijaya University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47753/jms.v25i1.95

Abstract

Penelitian ini membahas “Strategi Dakwah Ta’mir Masjid Agung Kota Palembang” Penelitian ini membahas mengenai strategi dakwah Ta’mir Masjid Agung. Penelitian ini dilaksanakan di Masjid Agung Kota Palembang. Data yang diperoleh dalam penelitian ini berupa data primer dan data sekunder yang diperoleh melalui wawancara , observasi, dan dokumentasi. Data yang diperoleh dilapangan kemudian di analisis menggunakan metode analisis deskriptif kualitatif. Peneliti mewawancarai 9 orang Ta’mir Masjid Agung kota Palembang. Setelah dianalisis lebih dalam lagi, diperoleh kesimpulan bahwa strategi dakwah Ta’mir Masjid Agung Kota Palembang yaitu pengkaderan dan pembinaan pada generasi muda, dakwah melalui internet, tradisi dakwah sebagai daya tarik Masjid Agung Palembang, dakwah pada masyarakat marjinal perkotaan, penguatan pelayanan sarana dan prasarana masjid, menyeleksi petugas peribadatandan petugas dakwah, seni dan olahraga sebagai daya tarik remaja.
DISKRIMINASI MASYARAKAT TERHADAP WARIA DI KELURAHAN BESEMAH SERASAN KOTA PAGARALAM Vina Puspitasari
Jurnal Media Sosiologi (JMS) Vol 25 No 1 (2022): Jurnal Media Sosiologi (JMS)
Publisher : Department of Sociology, Faculty of Social and Political Sciences, Sriwijaya University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47753/jms.v25i1.96

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang bentuk diskriminasi yang dialami waria dan upaya yang dilakukan waria untuk mengurangi perilaku diskriminasi di Kelurahan Besemah Serasan Kota Pagaralam. Penelitian dilakukan dengan pendekatan kualitatif dan analisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa diskriminasi yang dialami waria berupa kekerasan, stereotip negatif, subordinasi dan marginalisasi yang sudah mereka dapatkan sejak mereka menunjukkan identitas di masyarakat. tindakan diskriminasi yang dialami waria mendorong waria untuk melakukan upaya mengurangi diskriminasi dengan menjaga sikap dengan bertutur kata yang baik, sopan dan ramah kepada masyarakat, meningkatkan keterampilan atau kelebihan yang waria miliki, bersikap acuh tak acuh dengan sikap masyarakat yang belum bisa menerima keberadaan mereka dan juga bergabung dengan kelompok yang memiliki kesamaan kepentingan.
PERAN LSM DALAM MENANGGULANGI DAN MENCEGAH KEBAKARAN HUTAN DAN LAHAN DI SUMATERA SELATAN (STUDI KASUS LEMBAGA SWADAYA MASYARAKAT WAHANA LINGKUNGAN HIDUP INDONESIA SUMATERA SELATAN) Bagus Rizki Satria Wijaya; Yusnaini Yusnaini; Mery Yanti
Jurnal Media Sosiologi (JMS) Vol 25 No 1 (2022): Jurnal Media Sosiologi (JMS)
Publisher : Department of Sociology, Faculty of Social and Political Sciences, Sriwijaya University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47753/jms.v25i1.97

Abstract

Penelitian ini mengkaji “Peran Lembaga Swadaya Masyarakat dalam Menanggulangi dan Mencegah Kebakaran Hutan dan Lahan di Sumatera Selatan (Studi di Wahana Lingkungan Hidup Sumatera Selatan”. Permasalahan pada penelitian ini yaitu untuk melihat dan menganalisa peran WALHI dalam upaya penanggulangan dan pencegahan kebakaran hutan dan lahan di Sumatera selatan dan ingin mengetahui apa hambatan yang didapat WALHI SumSel dalam menjalankan perannya untuk menanggulangi dan mencegah kebakaran hutan dan lahan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi wawancara dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan teori Peran (Role) dari David & Julia. Hasil penelitian menunjukan bahwaterdapat beberapa peran WALHI Sumsel dalam penanggulangan dan pencegahan kebakaran hutan dan lahan di Sumatera Selatan dan ada beberapa hambatan yang didapat WALHI SumSel dalam menjalankan perannya. Bentuk peran yang dilakukan WALHI Sumsel ialah advokasi dan kampanye mengenai penanggulangan dan pencegahan kebakaran hutan dan lahan. Sedangkan hambatan yang didapat WALHI Sumsel berupa hambatan dari eksternal dan internal.

Page 1 of 1 | Total Record : 7