cover
Contact Name
Muslimin
Contact Email
jitu@ddipolman.ac.id
Phone
+6281355606606
Journal Mail Official
jitu@ddipolman.ac.id
Editorial Address
Jl. Madatte, Polewali, Kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat 91311
Location
Kab. polewali mandar,
Sulawesi barat
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Tarbiyah Umat
ISSN : -     EISSN : 2776365X     DOI : -
Core Subject : Education, Social,
Jurnal Ilmiah Tarbiyah Umat is a double-blind peer-reviewed journal on education and teacher training. Tadris Journal is intended to provide academic forums for researchers who are interested in the discussion of current and future issues on education and teacher training, especially in the Muslim world. All articles will be reviewed by experts before accepted for publication. Each author is solely responsible for the content of the published articles. Tadris Journal is published twice a year in the months of June and December
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol. 9 No. 2 (2019): Jurnal Ilmiah Tarbiyah Umat" : 7 Documents clear
Guru Dan Dunia Usaha/Industri Dalam Pembelajaran Teaching Factory Di SMK Negeri 1 Polewali (Studi Kasus dalam Kompetensi Keahlian Bisnis Daring dan Pemasaran) Muhammad Natsir
Jurnal Ilmiah Tarbiyah Umat Vol. 9 No. 2 (2019): Jurnal Ilmiah Tarbiyah Umat
Publisher : IAI DDI POLEWALI MANDAR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36915/jitu.v9i2.77

Abstract

Tujuan penulisan makalah ini untuk mengetahui peran komponen guru dan dunia usaha/industri dalam pembelajaran teaching factory di kompetensi keahlian Bisnis daring dan Pemasaran di SMK Negeri 1 Polewali. Metode pemecahan masalah adalah dengan mengolah data yang diperoleh melalui kuisioner yang diisi oleh 6 (enam) guru produktif pada kompetensi keahlian Bisnis Daring dan Pemasaran di SMK Negeri 1 Polewali. Analisis data menggunakan analisis deskriptif dengan bantuan program MS. Excell. Hasil kajian menunjukkan bahwa: (1) Peran komponen guru sangat tinggi dalam pembelajaran teaching factory pada kompetensi keahlian Bisnis Daring dan Pemasaran di SMK Negeri 1 Polewali, dengan persentase sebesar 85,83%; (2) Peran komponen dunia usaha/industri sangat tinggi dalam pembelajaran teaching factory pada kompetensi keahlian Bisnis Daring dan Pemasaran di SMK Negeri 1 Polewali, dengan persentase sebesar 85,89%.
Peningkatan Aktivitas Dan Hasil Belajar Pendidikan Jasmani, Olahraga Dan Kesehatan Peserta Didik Melalui Penerapan Variasi Stimulus Pada Kelas XI IPA SMA Negeri 4 Polewali Muhammad Sapri Hammado
Jurnal Ilmiah Tarbiyah Umat Vol. 9 No. 2 (2019): Jurnal Ilmiah Tarbiyah Umat
Publisher : IAI DDI POLEWALI MANDAR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36915/jitu.v9i2.78

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang bertujuan untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan peserta didik kelas XI IPA SMA Negeri 4 Polewali Kabupaten Polewali Mandar, melalui penerapan variasi stimulus. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas XI IPA pada semester genap tahun pelajaran 2018/2019, dengan jumlah peserta didik 27 orang. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 (dua) siklus. Data diambil dengan menggunakan lembar observasi, dan tes hasil belajar peserta didik. Data dianalisis secara kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat peningkatan aktivitas belajar peserta didik dari siklus I ke siklus II, dimana terjadi peningkatan frequensi peserta didik yang berada pada kategori sangat tinggi, yaitu 4 atau 14.8% dari jumlah peserta didik pada siklus I hingga mencapai 17 atau 62.9% di siklus II. Peningkatan hasil belajar peserta didik ditunjukkan melalui peningkatan persentase pada kategori ‘sangat tinggi’ pada siklus I yaitu 11.1%, mengalami peningkatan di siklus II yaitu menjadi 44.4%, serta nilai ketuntasan hasil belajar dari 56% pada siklus I meningkat menjadi 81% pada siklus II. Simpulan pada penelitian ini adalah penerapan variasi stimulus dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan peserta didik pada kelas XI IPA SMA Negeri 4 Polewali Mandar
Implementasi Pendidikan Islam Di Lingkungan Keluarga Dan Pengaruh Yang Ditimbulkan Di Lingkungan Masyarakat Pada Dusun Lemo Tua Desa Kuajang Kecamatan Binuang Kabupaten Polewali Mandar Yulmiati Yulmiati
Jurnal Ilmiah Tarbiyah Umat Vol. 9 No. 2 (2019): Jurnal Ilmiah Tarbiyah Umat
Publisher : IAI DDI POLEWALI MANDAR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36915/jitu.v9i2.79

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui cara mengimplementasikan pendidikan Islam di lingkungan keluarga dan pengaruh yang ditimbulkan pada lingkungan masyarakat pada Dusun Lemo Tua Desa Kuajang Kecamatan Binuang Kabupaten Polewali Mandar. Jenis penelitian ini adalah penelitian verifikasi dengan pendekatan kualitatif. Adapun yang menjadi subjek penelitian adalah keluarga / masyarakat yang berada di Dusun Lemo Tua. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan kuesioner (angket). Data-data yang telah dikumpulkan selanjutnya dianalisis secara deskriptif kualitatif pola interaktif yang dikembangkan oleh Milles dan Huberman dengan langkah-langkah mulai dari reduksi data, penyajian data sampai pada penarikan kesimpulan dan atau verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendidikan Islam yang dapat diterapkan atau diimplementasikan di lingkungan keluarga pada Dusun Lemo Tua Desa Kuajang Kecamatan Binuang Kabupaten Polewali Mandar yaitu dengan memberikan keteladanan kepada anak yang tentunya sesuai dengan yang diajarkan oleh Rasulullah saw. Pendidikan Islam yang diterapkan senantiasa dengan berpedoman pada Al-Qur’an dan sunnah Nabi saw dan segala sendi kehidupan. Sedangkan pengaruh yang ditimbulkan pada lingkungan masyarakat pada Dusun Lemo Tua Desa Kuajang Kecamatan Binuang Kabupaten Polewali Mandar antara lain adalah (1) Melalui pendidikan Islam dan implementasi di lingkungan keluarga dapat membantu membentuk keluarga yang beretika dan berintegritas hidup penuh warna dalam nilai-nilai keislaman, dan (2) Penanaman pendidikan Islam pada lingkungan keluarga merupakan sebagai self control yang akan membingkai karakter menjadi karakter mulia atau akhlaqul karimah.
Pembinaan Akhlak Peserta Didik Melalui Bimbingan Mental Dalam Kegiatan Ekstrakurikuler Keagamaan Kuliah Lima Menit Pada MTs. Ma’arif NU Rondongan Campalagian Kabupaten Polewali Mandar Mahfud Hannan
Jurnal Ilmiah Tarbiyah Umat Vol. 9 No. 2 (2019): Jurnal Ilmiah Tarbiyah Umat
Publisher : IAI DDI POLEWALI MANDAR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36915/jitu.v9i2.80

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pembinaan akhlak peserta didik melalui bimbingan mental dalam kegiatan ekstrakurikuler keagamaan kuliah lima menit dan kendala yang terdapat dalam pembinaan akhlak peserta didik melalui bimbingan mental dalam kegiatan ekstrakurikuler keagamaan kuliah lima menit di MTs. Ma’arif NU Rondongan Campalagian. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Adapun yang menjadi subjek penelitian adalah Kepala Sekolah dan 1 orang Pembimbing Ekstrakurikuler serta para siswa yang mengikuti kegiatan ekstrakurikuler keagamaan kuliah lima menit yang terdiri dari 10 siswa laki-laki dan 7 siswi perempun. Jenis data yang dikumpulkan adalah data primer dan sekunder. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data-data yang telah dikumpulkan selanjutnya dianalisis secara deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pembinaan akhlak peserta didik melalui bimbingan mental dalam kegiatan ekstrakurikuler keagamaan kuliah lima menit di MTs. Ma’arif NU Rondongan Campalagian adalah dengan memberikan materi hadis serta adab-adab Islami, memberikan peraktik serta memberikan sedikit waktu untuk sharing terkait masalah apapun yang dialami oleh peserta didik. Selain itu juga melalui kegiatan-kegiatan keagamaan, seperti sholat berjamaah, amal jariyah, dan akhlakul karimah. Kendala-kedala yang terdapat dalam pembinaan akhlak peserta didik melalui bimbingan mental dalam kegiatan ekstrakurikuler keagamaan kuliah lima menit adalah: (1) Waktu kegiatan ekstrakurikuler yang dilaksanakan di luar jam belajar mengajar, sehingga dapat mengakibatkan tidak konsentrasi dan kurang memperhatikan, (2) Faktor bawaan yang dibawa oleh masing-masing siswa berbeda-beda, (3) Waktu untuk kegiatan Bimbingan Mental yang kurang, (4) Adanya dampak negatif dari perkembangan teknologi, dan (5) Kurangnya pengetahuan siswa dalam hal keagamaan.
Pengaruh Air Kelapa Terhadap Pemulihan Kerja Kardiovaskular Setelah Latihan Aerobik Submaksimal Risma Abbas
Jurnal Ilmiah Tarbiyah Umat Vol. 9 No. 2 (2019): Jurnal Ilmiah Tarbiyah Umat
Publisher : IAI DDI POLEWALI MANDAR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36915/jitu.v9i2.81

Abstract

Many changes occur in the body during exercise to meet growing energy needs, one of which increase cardiovascular work. Rapid reduction in cardiovascular critical work in supporting physical abilities to the next activity. One aspect of recovery is to restore body fluids and electrolytes lost with sweat during exercise where one effect is to lower the cardiovascular work after exercise. Coconut water contains minerals and electrolytes resembles a human body fluids so easily exploited and have the highest body potassium which serves for the regulation of the heart. This study examines the effect of coconut water in the recovery of cardiovascular work by measuring the amount of decrease in blood pressure and pulse rate after submaximal aerobic exercise with Ergocycle at 80% HRmax limit. The subjects used were Nikken UNESA badminton athlete as many as 18 subjects acted as a control and treatment. Observations between pemeberian mineral water and coconut water as a control treatment within cypress week. Measurement of the amount of blood pressure and pulse rate before and immediately after exercise and repeated 10 times with each measurement interval of one minute 20 seconds after administration of mineral water and coconut water. The data were the mean measurements of one to 10 to see the decline after treatment indicates the amount of water given blood pressure between the control and treatment differ significantly p < 0.005, pulse frequency was also significantly different p < 0.005. Rapid decline observed in the observation delta pulse and blood pressure control immediately after exercise treatment and observation to 10 with results significantly different p < 0.005. The results showed a faster recovery of cardiovascular work by giving coconut water than mineral water with seeing a decrease in pulse rate and blood pressure after submaximal aerobic exercise.
Penerapan Model Pembelajaran Koperatif Tipe Stad Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Pendidikan Ekonomi Siswa Kelas X Mia Sma Negeri Matakali Sudarmin Hading
Jurnal Ilmiah Tarbiyah Umat Vol. 9 No. 2 (2019): Jurnal Ilmiah Tarbiyah Umat
Publisher : IAI DDI POLEWALI MANDAR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36915/jitu.v9i2.82

Abstract

Penelitian ini dilatar-belakangi oleh pentingnya guru dalam memilih model pembelajaran yang tepat, agar pembelajaran itu sebanyak mungkin melibatkan siswa secara aktif, sehingga siswa dapat membangun pengetahuannya sendiri dalam sebuah pembelajaran yang menyenangkan yang berujung pada peningkatan hasil belajar. Tujuan utama penelitan ini adalah untuk mengetahui apakah dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe STAD dapat meningkatkan hasil belajar Pendidikan Ekonomi siswa SMA Negeri 1 Matakali. Penelitian ini dilaksanakan di kelas X MIA yang dimulai pada minggu ke II bulan September sampai dengan minggu ke I Oktober 2018 (semester I). Jumlah siswa yang terlibat sebanyak 32 orang, yang dibagi dalam 8 kelompok kerja. Observasi dilaksanakan selama dua siklus, dimana masing-masing siklus terdiri atas tahap persiapan (perencanaan), pelaksanaan tindakan, observasi dan evaluasi, refleksi, dan revisi tindakan. Analisis data dilakukan secara deskriptif, dengan menampilkannya dalam bentuk tabel, histogram dan dilengkapi dengan perhitungan persentase. Hasil penelitian menunjukan bahwa, ketuntasan belajar siswa pada siklus I sebesar 68,75% dan pada siklus II sebesar 90,62%. Dengan demikian ada peningkatan ketuntasan hasil belajar dari siklus I ke siklus II sebesar 21,87%. Didapatkan juga bahwa pada siklus I jumlah kelompok yang tuntas sebesar 12,5 % meningkat sebesar 50,0% menjadi 62,5% pada siklus kedua. Kesimpulan penelitian ini adalah bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe STAD dapat meningkatkan hasil belajar Pendidikan Ekonomi siswa kelas X MIA SMA Negeri Matakali. Disarankan agar guru-guru Pendidikan Ekonomi mempertimbangkan penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe STAD, dan juga disarankan ada penelitian lanjutan untuk melihat bagaimana hasil belajar siswa jika anggota kelompok tidak permanen.
Fungsi Masjid Sebagai Pusat Pengembangan Pendidikan Agama Islam Dan Pembinaan Masyarakat Desa Rea Kecamatan Binuang Kabupaten Polewali Mandar Sudirman Sudirman
Jurnal Ilmiah Tarbiyah Umat Vol. 9 No. 2 (2019): Jurnal Ilmiah Tarbiyah Umat
Publisher : IAI DDI POLEWALI MANDAR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36915/jitu.v9i2.83

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menganalisis data lapangan (field research) yang bertujuan untuk mengidentifikasi fungsi masjid sebagai pusat pengembangan pendidikan agama Islam dan pembinaan masyarakat Desa Rea Kecamatan Binuang Kabupaten Polewali Mandar. Penelitian dilaksanakan di semua masjid yang ada di Desa Rea Kecamatan Binuang Kabupaten Polewali Mandar. Populasi dalam penelitian ini adalah keseluruhan penduduk yang ada Desa Rea Kecamatan Binuang Kabupaten Polewali Mandar berjumlah 2377 orang dan yang menjadi sampel penelitian 60 orang yang ditentukan secara sampling kuota. Adapun metode pengumpulan data yang digunukan adalah observasi, wawancara, dan studi dokumentasi serta studi pustaka. Data yang telah dikumpulkan dari hasil observasi, wawancara, maupun dari hasil dokumentasi diolah dengan teknik analisis kualitatif deskriptif melalui tiga tahapan, yakni reduksi data, penyajian data, dan verifikasi atau penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa: (1) Masjid di Desa Rea Kecamatan Binuang Kabupaten Polewali Mandar berkembang dengan cara bertahap baik dari segi pembangunan maupun dari segi pengelolaannya, (2) Pendidikan dan pembinaan yang dilakukan di Masjid Desa Rea adalah dengan pengajian yang dilakukan 3 kali sebulan pada setiap malam jumat ba’da magrib, majelis taklim, mendirikan TPQ/TPA, dan (3) Pendidikan dan pembinaan yang dilakukan di masjid seperti, pendidikan dan pembinaan akidah atau tauhid, akhlaq, ibadah dan ibadah sebagai fungsi utama masjid sebagai tempat ibadah shalat lima waktu. Adapun pengajaran-pengajaran melalui kitab kuning seperti, tafsir Al-Qur’an hadits, fiqhi yang pengajarnya diundang oleh para pengurus masjid yang ada di Desa Rea.

Page 1 of 1 | Total Record : 7