cover
Contact Name
Ebni Sholikhah
Contact Email
ebnisholikhah@uny.ac.id
Phone
+6282220388720
Journal Mail Official
kebijakan_pendidikan@uny.ac.id
Editorial Address
Prodi Kebijakan Pendidikan, Universitas Negeri Yogyakarta Jln Colombo No 1, Karangmalang Yogyakarta 55281
Location
Kab. sleman,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan
ISSN : -     EISSN : 2746007X     DOI : https://doi.org/10.21831/sakp.v10i2
Spectrum Analisis Kebijakan Pendidikan is an open access, and peer-reviewed journal. This journal focuses on publishing articles on student research results for undergraduate, postgraduate, and doctoral students. This journal is published every three months. The theme of this journal covers the results of research in the field of education and education policy.
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 11, No 3 (2022): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan" : 7 Documents clear
KESIAPAN IMPLEMENTASI PTM PENUH PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI SD NEGERI GAMBIRAN KOTA YOGYAKARTA Chaidar Ma'ruf Haryaldi
Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 11, No 3 (2022): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/sakp.v11i3.18026

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesiapan implementasi PTM penuh pada masa pandemi Covid-19 di SD Negeri Gambiran Yogyakarta dengan menggunakan model implementasi Edward III, beserta faktor pendukung dan penghambatnya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan model interaktif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi telah dilakukan secara intens, jelas, dan konsisten; sumber-sumber meliputi SDM dan sarpras telah mendukung proses implementasi; sikap/kecenderungan telah menunjukkan sikap kejujuran, komitmen, dan demokratis; struktur birokrasi terlihat dari alur koordinasi yang tidak panjang serta SOP yang dibuat dengan cukup jelas dan tidak berbelit; faktor pendukung yang ditemukan adalah adanya SDM yang memadai, sarana-prasarana yang memadai, adanya dukungan resiprositas dari pihak-pihak terkait, dan jumlah siswa yang sedikit; dan faktor penghambat yang ditemukan adalah masih terdapat siswa yang perlu beradaptasi kebiasaan, masih terdapat siswa yang kesulitan akademik, keterbatasan waktu dalam pembelajaran, dan dinamika penyebaran virus.
Implementasi Kebijakan Pembelajaran Jarak Jauh TK Negeri se-Kabupaten Bantul Hanifah Azza Ilfana
Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 11, No 3 (2022): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/sakp.v11i3.18034

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi kebijakan pembelajaran jarak jauh jenjang TK Negeri se-Kabupaten Bantul dan mendeskripsikan faktor pendukung dan penghambat dalam implementasi kebijakan pembelajaran jarak jauh TK Negeri se-Kabupaten Bantul. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket dan wawancara. Populasi penelitian ini terdiri dari 43 orang. Analisis data menggunakan deskriptif presentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi kebijakan pembelajaran jarak jauh belum terlaksana secara optimal berdasarkan teori Edward-III yaitu aspek komunikasi, sumber daya, sikap/ disposisi, dan struktur birokrasi. Faktor pendukung dari kebijakan pembelajaran jarak jauh yaitu dukungan dari orang tua peserta didik, latar belakang tenaga pendidik yang sesuai dengan profesi, Disdikpora Bantul bidang PAUD dan PNF yang aktif berkomunikasi, dan dana untuk mendukung pembelajaran jarak jauh yang di upayakan pihak sekolah. Faktor penghambatnya yaitu pemahaman yang dimiliki orang tua berbeda-beda, fasilitas yang kurang mendukung, paket kuota serta sinyal orang tua, dan siswa kurang aktif dalam perkembangannya.
INTERVENSI POLITIK DALAM KEBIJAKAN PROMOSI KEPALA SEKOLAH DASAR DI KABUPATEN SLEMAN Fentri Hartantri
Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 11, No 3 (2022): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/sakp.v11i3.18033

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pola intervensi politik dalam pelaksanaan kebijakan promosi kepala sekolah dasar serta dampak intervensi tersebut terhadap sektor pendidikan di Kabupaten Sleman. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan studi dokumentasi. Subjek penelitian terdiri dari tujuh orang dari berbagai instansi. Data dianalisis menggunakan model interaktif Miles, Huberman, dan Saldana yang terdiri dari kondensasi data, penyajian data, dan penarikan keimpulan kemudian uji keabsahan data menggunakan trianggulasi sumber dan metode. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) pelaksanaan promosi kepala sekolah dasar di Kabupaten Sleman masih mengindikasikan adanya pola negosiasi, ancaman, dan pemaksaan oleh pejabat politik (Bupati) yang mempengaruhi proses pengisian jabatan kepala sekolah dasar di Kabupaten Sleman. (2) Intervensi politik dalam penyelenggaraan promosi jabatan kepala sekolah memiliki dampak negatif terhadap pengisian jabatan yang tidak sesuai dengan kompetensi sehingga kinerja kepala sekolah dasar yang dipromosikan menjadi kurang maksimal. Kata Kunci: pejabat politik, kepala sekolah dasar, intervensi politik, promosi jabatan
KINERJA SEKOLAH BERBASIS KELAS KHUSUS OLAHRAGA DI SEKOLAH ATAS NEGERI 1 SEWON Ari Fitriana
Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 11, No 3 (2022): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/sakp.v11i3.18046

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1) program pembinaan atlet SMAN 1 Sewon (2) kinerja sekolah berbasis kelas khusus olahraga (KKO) di SMAN 1 Sewon (3) kendala dan upaya mengatasi permasalahan dalam kinerja sekolah berbasis KKO. Penelitian deskriptif kualitatif ini menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Subjek penelitian ini kepala sekolah, wakil kepala bidang kesiswaan, bendahara, koordinator KKO, guru KKO, pelatih, dan peserta didik KKO. Data penelitian dianalisis menggunakan model Miles Huberman and Saldana. Uji keabsahan data menggunakan trianggulasi (sumber   teknik). Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) program pembinaan atlet dilakukan oleh sekolah, dinas DIKPORA dan FIK UNY (2) kinerja sekolah berbasis KKO di SMAN 1 Sewon diukur berdasarkan 3 indikator (input, proses dan output) (3) kendala berjalannya program KKO diantaranya konsentrasi belajar dan manajemen waktu peserta didik diatasi dengan motivasi dan dispensasi. Mis koordinasi pelatih dengan guru mata pelajaran diupayakan dengan pembagian peran saat perlombaan. Kendala sarana prasarana diatasi dengan sewa dan memanfaatkan sarana pengurus kabupaten. Kendala kesejahteraan pelatih diupayakan dengan pemberian motivasi dan pembinaan pada pelatih.
Implementasi Kebijakan Pendidikan Karakter Berbasis Budaya Sekolah di RA SBB Al Fikri Manca Bantul Nur Fatimah
Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 11, No 3 (2022): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/sakp.v11i3.18050

Abstract

Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan implementasi, faktor pendukung, dan faktor penghambat kebijakan pendidikan karakter berbasis budaya sekolah di RA SBB Al Fikri Manca Bantul. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan model Miles, Huberman, dan Saldana. Uji keabsahan data menggunakan triangulasi teknik dan sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi kebijakan pendidikan karakter berbasis budaya sekolah dipengaruhi enam aspek yaitu standar dan tujuan kebijakan, sumber daya, karakteristik organisasi pelaksana, disposisi atau tanggapan para pelaksana, komunikasi antar organisasi dan kegiatan-kegiatan pelaksanaan, serta lingkungan sosial, ekonomi, dan politik. Faktor pendukung meliputi sumber daya manusia, sarana dan prasarana, program penunjang pendidikan karakter, dan pemberian reward. Faktor penghambat meliputi beberapa sarana dan prasarana rusak, kurangnya sumber dana, sedikitnya guru, anak sulit dikondisikan, dan beberapa orang tua kurang paham dengan keberlanjutan pendidikan karakter yang diterapkan di sekolah. Kata kunci: Implementasi, faktor pendukung, faktor penghambat, pendidikan karakter berbasis budaya sekolah 
DINAMIKA POLITIK KEBIJAKAN DANA ALOKASI KHUSUS FISIK BIDANG PENDIDIKAN DI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA POLITICAL DYNAMICS OF PHYSICAL DAK POLICY FOR EDUCATION IN YOGYAKARTA Much Ibnu Prasetyo
Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 11, No 3 (2022): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/sakp.v11i3.18049

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dinamika politik dan implikasi yang ditimbulkan dalam pelaksanaan kebijakan Dana Alokasi Khusus Fisik Bidang Pendidikan tahun anggaran 2021 di Provinsi D.I Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian kebijakan dengan metode kualitatif. Pengumpulan data yang dilakukan melalui wawancara dan studi dokumen. Subjek penelitian ini terdiri atas pejabat di Dinas Pendidikan dan pihak penerima manfaat yakni Sekolah Menengah Atas. Analisis yang digunakan merupakan model analisis interaktif Miles, Huberman dan Saldana melalui aktivitas pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menujukan bahwa: pertama, pelaksanaan DAK Fisik Bidang Pendidikan mengalami perubahan yakni peralihan wewenang pengelolaan DAK Fisik dari sekolah ke Dinas Pendidikan, secara normatif perubahan ini meringankan beban sekolah dalam pengelolaannya. Kedua, pengelolaan anggaran bidang pendidikan tidak lepas dari faktor-faktor politik. Ketiga, peralihan wewenang pengelolaan DAK Fisik berimplikasi pada kualitas bangunan yang kurang maksimal. Keempat, peralihan ini berimplikasi pada hilangnya multiplier effect bagi masyarakat sekitar sekolah. Kata kunci: dinamika politik, kebijakan, DAK fisik bidang pendidikanAbstrack This study aims to describe the dynamics and impacts caused by the implementation of the Physical Special Allocation Fund (DAK) policy for education sector in the 2021 fiscal year in D.I Yogyakarta Province. This research is a policy research with a qualitative method. Data collection was carried out through interviews and document studies. The subjects of this study consisted of officials at the Education Office and the parties who received the benefits, namely high schools. The analysis used is Miles, Huberman and Saldana's interactive analysis model through data collection activities, data reduction, data presentation and drawing conclusions. The results of the study show that: first, the implementation of the Physical DAK in the Education Sector underwent a change, namely the transfer of authority to manage the Physical DAK from schools to the Education Office, normatively this change eased the burden on schools in its management. Second, budget management in the education sector cannot be separated from political factors. Third, the transfer of authority for the management of Physical DAK has implications for less than optimal building quality. Fourth, this shift has implications for the loss of the multiplier effect for the community around the school. Keyword: politics dynamics, policy, physical DAK for education sector
IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PEMERATAAN PENDIDIKAN BAGI ANAK MISKIN DI RA AL-AMIN, SUKOHARJO, NGAGLIK, SLEMAN Hasna Yuridha Fatin
Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 11, No 3 (2022): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/sakp.v11i3.18056

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi kebijakan serta faktor pendukung dan penghambat implementasi kebijakan pemerataan pendidikan bagi anak miskin di RA Al-Amin, Sukoharjo, Ngaglik, Sleman dengan pendekatan kualitatif deskriptif. Subjek penelitiannya kepala sekolah, wakil kepala sekolah, dan orang tua. Teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan studi dokumentasi yang datanya dianalisis menggunakan model interaktif Miles, Huberman, dan Saldana serta keabsahan datanya diuji dengan triangulasi teknik dan sumber. Hasil penelitian: (1) implementasi kebijakan: (a) latar belakang: tingginya biaya pendidikan TK/RA di Desa Sukoharjo dan ketidakmampuan orang tua membiayai sekolah anaknya; (b) tujuan: memperluas kesempatan anak miskin agar memperoleh pendidikan dan meringankan beban orang tua; (c) 9 program rutin pendukung; dan (d) implementasi kebijakan didukung oleh komunikasi, sumber daya, disposisi, dan struktur birokrasi. (2) faktor pendukung: komitmen sekolah, guru berkompeten, kemudahan pembelajaran, kemandirian pengelolaan keuangan, dan tabungan sekolah serta faktor penghambat: stigma masyarakat, minimnya dana BOP, dan ketidaktertiban orang tua membayar SPP.

Page 1 of 1 | Total Record : 7


Filter by Year

2022 2022


Filter By Issues
All Issue Vol 12, No 2 (2023) Vol 12, No 1 (2023): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 11, No 4 (2022): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 11, No 3 (2022): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 11, No 1 (2022): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 10, No 4 (2021): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 10, No 3 (2021): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 10, No 2 (2021): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 10, No 1 (2021): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 9, No 3 (2020): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 9, No 2 (2020): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 9, No 1 (2020): Spektrum Analisis Kebijakan Pendidikan Vol 8, No 4 (2019): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 8, No 3 (2019): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 8, No 2 (2019): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 8, No 1 (2019): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 7, No 6 (2018): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 7, No 5 (2018): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 7, No 4 (2018): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 7, No 3 (2018): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 7, No 2 (2018): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 7, No 1 (2018): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 6, No 8 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 6, No 7 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 6, No 6 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 6, No 5 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 6, No 4 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 6, No 3 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 6, No 2 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 6, No 1 (2017): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 5, No 7 (2016): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 5, No 6 (2016): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 5, No 5 (2016): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 5, No 4 (2016): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 5, No 3 (2016): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 5, No 2 (2016): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 5, No 1 (2016): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 4, No 2 (2015): spektrum analisis kebijakan pendidikan Vol 4, No 1 (2015): spektrum analisis kebijakan pendidikan More Issue