cover
Contact Name
Trija Fayeldi
Contact Email
trija_fayeldi@unikama.ac.id
Phone
+628156116099
Journal Mail Official
rainstek@unikama.ac.id
Editorial Address
Jl. Supriadi No 48 Malang, Kode Pos : 65148 Jawa Timur, Indonesia Phone: (0341) 801488 ext. 229/133
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Rainstek : Jurnal Terapan Sains dan Teknologi
ISSN : -     EISSN : 27216209     DOI : https://doi.org/10.21067/jtst.v1i4.4088
Rainstek: Jurnal Terapan Sains dan Teknologi welcome article submissions from all applied science and technology research areas including Mathematics, Physics, Technology, and Information System . Papers relating directly or indirectly to all aspect of these fields are also welcome to submit. RAINSTEK: Jurnal Terapan Sains dan Teknologi is intended to provide a forum for the expression of new ideas, as well as a place for exposition of these areas of knowledge that can further understanding of science and technology issues and concerns.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 202 Documents
RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI REKOMENDASI PRODUK ASURANSI KENDARAAN BERBASIS WEB PADA PT. ASURANSI TRI PAKARTA Ryan Yugi Affandi; Hari Lugis Purwanto
RAINSTEK : Jurnal Terapan Sains & Teknologi Vol. 1 No. 4 (2019): Desember
Publisher : Fakultas Sains & Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v1i4.3005

Abstract

Sistem rekomendasi dirancang untuk membantu dalam pengambilan keputusan diawali dari mengidentifikasi masalah, memilih data yang relevan, menentukan cara pendekatan yang digunakan dalam tahapan proses pengambilan keputusan. Fokus dalam penelitian pengembangan ini mengacu pada pengembangan pendekatan waterfall. Jenis data dalam penulisan penelitian ini adalah jenis data kuantitatif, yaitu prosedur penelitian yang menghasilkan angka. Instrumen pengumpulan data dilakukan dengan wawancara secara terstruktur. Hasil yang disimpulkan dari penelitian pengembangan ini adalah dengan dikembangkannya sistem rekomendasi produk asuransi kendaraan memiliki acuan untuk memilih produk asuransi kendaraan yang didapat dari kriteria yang sudah ditentukan, sehingga kebijakan yang diambil oleh pengguna atau calon nasabah sesuai dengan kebutuhan.
PENERAPAN METODE TOPSIS UNTUK MENENTUKAN BIBIT UNGGUL KAYU JATI BERBASIS WEB PADA PERUM PERHUTANI Rio Putra Hutama; Hari Lugis Purwanto; Wiwin Kuswinardi
RAINSTEK : Jurnal Terapan Sains & Teknologi Vol. 1 No. 3 (2019): September
Publisher : Fakultas Sains & Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v1i3.3009

Abstract

Tanaman jati adalah tanaman perkebunan yang dimanfaatkan hasil produk bentuk kayunya, kayu jati terkenal dengan kualitasnya sebagai kayu yang unggul dibandingkan jenis kayu lainya. Selama ini proses menentukan bibit kayu jati yang dilakukan oleh pegawai Perhutani masih melalui pengamatan langsung pada bibit, pengamatan langsung dilihat dari besarnya bibit kayu. Salah satu metode yang dapat digunakan pada sistem pendukung keputusan adalah metode TOPSIS.Metode TOPSIS adalah suatu metode yang memiliki konsep dimana alternative yang terpilih atau yang terbaik memiliki jarak terpendek dari solusi ideal negative dan mempunyai jarak terjauh dari solusi ideal negative. Sistem yang dikembangkan menghasilkan hasil penentuan bibit kayu jati berdasarkan dengan kriteria yang ditentukan yaitu umur berdasarkan hari, tinggi bibit, batang bibit dan daun sehingga dapat ditentukan bibit layak tanam dan bibit tidal layak tanam. Berdasarkan hasil uji user acceptance test, dapat diambil kesimpulan yaitu sistem memberikan hasil yang diharapkan dengan presentase 90.7%.
IMPLEMENTASI FUZZY LOGIC PADA PERILAKU NPC (NON PLAYER CHARACTER) DALAM TINGKAT KEPUASAN PELAYANAN PADA GAME MLIJO 2D BERBASIS MOBILE Sely Prastikasari; Amak Yunus; Danang Aditya Nugraha
RAINSTEK : Jurnal Terapan Sains & Teknologi Vol. 1 No. 3 (2019): September
Publisher : Fakultas Sains & Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v1i3.3012

Abstract

NPC (Non Player Character) merupakan karakter otonom yang sudah ditentukan rule/aturan pergerakannya oleh komputer pada sebuah game. Dalam game bertema pelayanan, NPC berperan penting pada kualitas game dan daya tarik game tersebut. Dalam Game bernama “ Mlijo”, NPC berperan sebagai konsumen dimana dibutuhkan beberapa perilaku NPC dan penerapan artificial intelligence (AI) dalam game tersebut. Penerapan fuzzy mamdani pada game Mlijo ini terdapat pada perilaku dalam kepuasan pelayanan NPC berupa mimik wajah. Hasil yang diperoleh berupa nilai dari beberapa mimik wajah NPC yaitu puas, biasa dan kecewa yang berhubungan dengan waktu NPC, kualitas barang dan harga yang ditawarkan dengan menggunakan bahasa #C pada game engine unity 2D.
Klasifikasi Beras Menggunakan Metode K-Means Clustering Berbasis Pengolahan Citra Digital Atriyan Trisnawan; Wahyudi Hariyanto; Syahminan -
RAINSTEK : Jurnal Terapan Sains & Teknologi Vol. 1 No. 1 (2019): Maret
Publisher : Fakultas Sains & Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v1i1.3013

Abstract

Rice plants (Oryza Sativa L.) are important food crops that have become a staple food for more than half of the world's population. In Indonesia rice is the main commodity in supporting community food. The process of processing rice into rice is done in two ways, namely the processing of pulverized and modern processing using a grinding tool. Rice is an important component in daily food. There are several types on the market, namely: fragrant pandan rice, IR 64, IR 42, C 4, and others. With the variety of forms and types of rice on the market, there are many weaknesses that humans have in perceiving the classification of rice using the senses of vision. Therefore, digital image processing techniques are needed to help analyze the type of rice. This study aims to analyze the type of rice using the K-Means Clustering method based on RGB colors. Before the K-Means calculation, the RGB color feature extraction process must be carried out to get the red value, green value, blue value in each image. The results of this study found that image processing to determine the type of rice using the k-means clustering method can help users to know the type of rice.
Turn Based Strategy Game Perang Komando Dengan Metode Finite State Machine Pada Karakter Musuh Wennedy Surya Pratama; Amak Yunus; Wasum -
RAINSTEK : Jurnal Terapan Sains & Teknologi Vol. 1 No. 1 (2019): Maret
Publisher : Fakultas Sains & Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v1i1.3022

Abstract

Game adalah alternatif sarana media hiburan yang banyak dipilih pada era globalisasi seperti saat ini. Di dalam sebuah game offline khususnya mode single player dimana pemain harus melawan musuh yang dikendalikan oleh komputer atau kecerdasan buatan. Salah satu kecerdasan buatan yang peneliti pilih untuk diteliti adalah finite state machine. Yang menjadi permasalahannya ialah bagaimana menerapkan kecerdasan buatan ini kepada karakter musuh dalam game ber-genre turn based strategy. Sebelum menerapkannya pengembangan game tersebut harus dilakukan, metode penelitian yang digunakan adalah metode pendekatan waterfall. Selama pengembangan game, peneliti mendapatkan hasil bahwa unit musuh mampu memeriksa kondisi yang sudah ditentukan dan mengambil keputusan sesuai dengan kondisi-kondisi tersebut.
IMPLEMENTASI IOT PADA PENANGANAN LISTRIK PADAM MENGGUNAKAN MIKROKONTROLLER Yulistya Trinowanda Gita; Anggri Sartika Wiguna; Wahyudi Harianto
RAINSTEK : Jurnal Terapan Sains & Teknologi Vol. 1 No. 2 (2019): Juni
Publisher : Fakultas Sains & Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v1i2.3029

Abstract

Masyarakat saat ini mengalami banyak peningkatan terhadap kebutuhan konsumsi energi listrik, namun ada kalanya dilakukan pemeliharaan trafo distribusi tersebut artinya listrik yang didistribusikan ke pelanggan akan padam dengan waktu cukup lama. Lama penggantian trafo distribusi dibutuhkan waktu yang cukup lama, antara 4 sampai 5 jam tergantung lokasi penggantian trafo distribusi tersebut. Dengan demikian kWh listrik tidak dapat terjual dengan maksimal dan pelayanan kepada pelanggan jadi terganggu.Disisi lain pelanggan akan merasa kecewa karena lisrik yang dinikmati sedang dipadamkan karena ada pemeliharaan trafo distribusi. Dan juga PT PLN (Persero) tidak dapat menjual listrik dengan maksimal, maka sebuah sistem dirancang untuk melimpahkan beban trafo distribusi yang padam ke trafo distribusi lainnya yang tidak mengalami pemadaman. Artinya pelanggan yang harusnya merasakan pemadaman listrik masih dapat menikmati pasokan listrik dan kWh listrik tetap terjual dengan baik. Dan dengan adanya alat ini dapat mengetahui dengan cepat trafo distribusi mana yang mengalami padam tanpa menunggu adanya laporan dari pelanggan bahwa listrik mengalami padam.
IMPLEMENTASI METODE K-MEDOIDS CLUSTERING UNTUK MENGETAHUI POLA PEMILIHAN PROGRAM STUDI MAHASIWA BARU TAHUN 2018 DI UNIVERSITAS KANJURUHAN MALANG Bagus Wira; Alexius Endy Budianto; Anggri Sartika Wiguna
RAINSTEK : Jurnal Terapan Sains & Teknologi Vol. 1 No. 3 (2019): September
Publisher : Fakultas Sains & Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v1i3.3046

Abstract

Setiap tahun Universitas Kanjuruhan Malang menerima hampir 2.000 mahasiswa yang tersebar diberbagai program studi. Oleh karenanya data yang telah ditampung pastinya banyak sekali, dari data tersebut dapat dilihat pola - pola pemilihan program studi berdasarkan nilai tes, asal sekolah, dan program studi. Penelitian ini menggunakan metode K-Medoids agar dapat diketahui pola pemilihan program studi bagi mahasiswa baru. K-Medoids merupakan metode partisional clustering dimana bertujuan untuk menemukan satu set k-cluster di antara data yang paling mencirikan objek dalam kumpulan suatu data. Hasil penelitian pengelompokan mahasiswa baru menunjukkan bahwa mahasiswa baru yang berasal dari SMA/SMK dengan nilai ujian diatas 70 mengambil jurusan TI, sedangkan mahasiswa baru yang berasal dari SMK dengan nilai ujian dibawah 70 dan SMA dengan nilai ujian dibawah 50 mengambil jurusan SI, dan sisanya mengambil jurusan NON TI/SI. Kualiatas cluster yang dihasilkan berdasarkan proses pengujian yang dilakukan didapatkan hasil nilai Silhouette Coefficient terbaik yaitu 0.690754 dengan jumlah cluster sebanyak tiga dan jumlah data sebanyak 15.
Rekomendasi Artikel Menggunakan Algoritma Apriori Pada Website Ivan Yusuf Rahadika; Amak Yunus; Moh Ahsan
RAINSTEK : Jurnal Terapan Sains & Teknologi Vol. 1 No. 1 (2019): Maret
Publisher : Fakultas Sains & Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v1i1.3056

Abstract

Abstract. Website is a group of sites which shows many kinds of interesting and benificial article to visitors. Art7wing is one of the website focuses on technology information and entertainment which only shows published article. Hence the many articles are having less opportunity to be read. Apriori Algorithm is data mining used to show recommended article. This study aimed to know the implementation of algoritma Apriori in giving article recommendation in Art7wing. The result showed that Apriori Algorithm could shows article recommendation. It is proved from the successful recommeded articles which appeared in Art7wing website. Keywords - website, PHP, apriori algorithm Abstrak. Website adalah kumpulan halaman-halaman situs yang menampilkan banyak macam artikel yang menarik dan bermanfaat bagi pengunjung. Art7wing merupakan salah satu website yang fokus pada informasi teknologi dan hiburan, yang hanya menampilkan artikel yang baru dipublish, sehingga banyak artikel yang memiliki kesempatan sedikit untuk dikunjungi. Algoritma Apriori merupakan data mining yang digunakan untuk menanmpilkan rekomendasi artikel. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan algoritma Apriori dalam memberikan rekomendasi artikel pada website Art7wing. Hasil penelitian menunjukkan bahwa algoritma Apriori dapat menampilkan rekomendasi artikel. Terbukti dengan berhasilnya rekomendasi artikel yang tampil pada halaman artikel website Art7wing. Kata Kunci - Website, PHP, algoritma apriori
Analisis Kesalahan Siswa Dalam Menyelesaikan Soal-Soal Materi Operasi Bentuk Aljabar Berdasarkan Tahapan Newman Di Kelas VII SMP NU Bululawang Intan Tria Mada Surya; I Ketut Suastika; Nyamik Rahayu Sesanti
RAINSTEK : Jurnal Terapan Sains & Teknologi Vol. 1 No. 1 (2019): Maret
Publisher : Fakultas Sains & Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v1i1.3058

Abstract

Abstract. This study aims to describe students' mistakes in completing algebraic form operation questions based on Newman's stages. This research approach is a qualitative approach using descriptive research types. Data collection techniques were carried out by test and interview methods. The validity test of the data is done by source triangulation. The results showed that the mistakes made by students were a reading error of 44.4%, understanding the problem of 72.2%, transformation of 44.4%, process skills of 44.4%, and answer writing of 77.8%. The cause of students' mistakes is because they cannot mention the keywords or symbols on the questions, students do not understand the problems that exist in the questions, students do not write down the procedures used, make mistakes in calculations so that the final answers are wrong, and errors in writing units. Keywords - Error Analysis; Newman Stages; Algebraic Formation Operations. Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal operasi bentuk aljabar berdasarkan tahapan Newman. pendekatan penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan menggunakan Jenis penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan metode tes dan wawancara. Uji keabsahan data dilakukan dengan triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kesalahan yang dilakukan siswa adalah kesalahan membaca sebesar 44.4 %, memahami soal sebesar 72.2 %, transformasi sebesar 44.4 %, ketrampilan proses sebesar 44.4 %, dan penulisan jawaban sebesar 77.8 %. Penyebab kesalahan siswa dikarenakan tidak dapat menyebutkan kata kunci atau simbol yang ada pada soal, siswa kurang memahami masalah yang ada pada soal, siswa tidak menuliskan prosedur yang digunakan, melakukan kesalahan dalam perhitungan sehingga jawaban akhir salah, dan kesalahan dalam menuliskan satuan. Kata Kunci - Analisis Kesalahan; Tahapan Newman; Operasi Bentuk Aljabar.
IMPLEMENTASI ALGORITMA COLLISION DETECTION DAN FINITE STATE MACHINE UNTUK KARAKTER MUSUH PADA GAME BERTIPE METROIDVANIA Firmanu Alamsyah; Wasum Diwa; Amak Yunus
RAINSTEK : Jurnal Terapan Sains & Teknologi Vol. 1 No. 2 (2019): Juni
Publisher : Fakultas Sains & Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v1i2.3062

Abstract

Kecerdasan buatan atau AI (Artificial Intelligence) adalah satu unsur yang diperlukan untuk pembuatan dan pengembangan game yakni untuk membuat permainan lebih dinamis, menarik dan natural. AI yang dapat diterapkan adalah AI yang dapat menentukan perilaku salah satunya adalah Finite State Machine dan didukung Algoritma Collision Detection sebagai pemicu. Penulis menerapkan kedua metode tersebut pada game bertipe metroidvania. Manfaat dari penulisan ini adalah dapat menjadi permulaan dalam project pembuatan game yang berkelanjutan sehingga dapat menghasilkan suatu game yang berkualitas. Game ini diterapkan pada smartphone berbasis android sehingga dapat dimainkan oleh siapa saja dengan harapan game dapat lebih menyenangkan dan lebih menarik bagi pengguna saat dimainkan serta minat pengguna untuk memainkan game juga akan meningkat.

Page 1 of 21 | Total Record : 202