cover
Contact Name
Trija Fayeldi
Contact Email
trija_fayeldi@unikama.ac.id
Phone
+628156116099
Journal Mail Official
rainstek@unikama.ac.id
Editorial Address
Jl. Supriadi No 48 Malang, Kode Pos : 65148 Jawa Timur, Indonesia Phone: (0341) 801488 ext. 229/133
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Rainstek : Jurnal Terapan Sains dan Teknologi
ISSN : -     EISSN : 27216209     DOI : https://doi.org/10.21067/jtst.v1i4.4088
Rainstek: Jurnal Terapan Sains dan Teknologi welcome article submissions from all applied science and technology research areas including Mathematics, Physics, Technology, and Information System . Papers relating directly or indirectly to all aspect of these fields are also welcome to submit. RAINSTEK: Jurnal Terapan Sains dan Teknologi is intended to provide a forum for the expression of new ideas, as well as a place for exposition of these areas of knowledge that can further understanding of science and technology issues and concerns.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol. 3 No. 2 (2021): Juni" : 10 Documents clear
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PENEMUAN TERBIMBING UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS SISWA Dominikus Poka Wungo Doni Wungo; Djoko Adi Susilo; Yuniar Ika Putri Pranyata
RAINSTEK : Jurnal Terapan Sains & Teknologi Vol. 3 No. 2 (2021): Juni
Publisher : Fakultas Sains & Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v3i2.4487

Abstract

Untuk meningkatkan kemampuan memecahkan masalah matematika siswa, maka pembelajaran matematika dilakukan dengan model-model pembelajaran yang tepat. Model pembelajaran yang digunakan diharapkan dapat menekankan pola berpikir kritis, logis, kreatif, cermat dan teliti. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan proses pembelajaran matematika menggunakan metode penemuan terbimbing yang dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematika siswa kelas VIII di SMP PGRI 6 Malang dengan pokok bahasan teorema pythagoras.Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan rancangan penelitian tindakan kelas. Tindakan dilaksanakan pada siswa kelas VIII SMP PGRI 6 Malang, yang terdiri dari 21 siswa. Tindakan pada penelitian ini terdiri dari dua tindakan yaitu: tindakan I dan tindakan II, sedangkan prosedur pengumpulan data dilakukan dengan cara pengumpulan data meliputi (1) observasi, (2) wawancara, (3) hasil tes, dan (4) dokumentasi.. Hasil penelitian menunjukan bahwa peningkatan kemampuan pemecahan masalah siswa menggunakan Model penemuan terbimbing pada siklus I sebesar 57,14% dan pada siklus II sebesar 90,47%, Dari hasil siklus diatas dapat disimpulkan bahwa pembelajaran oenemuan terbimbing dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa.
ANALISIS KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA LANGKAH POLYA SISTEM PERSAMAAN LINEAR DUA VARIABEL Apriliani Asni; Tatik Retno Murniasih; Yuniar Ika Putri Pranyata
RAINSTEK : Jurnal Terapan Sains & Teknologi Vol. 3 No. 2 (2021): Juni
Publisher : Fakultas Sains & Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v3i2.4587

Abstract

Hasil analisis wawancara dengan guru matematika di salah satu SMP di Kota Malang yang telah dilaksanakan sebelumnya, permasalahan yang dihadapi siswa mengalami kesulitan dalam memahami soal cerita. Hal itu disebabkan karena siswa kurang tertarik dalam membaca soal cerita yang terlalu panjang, sehingga siswa masih kesulitan untuk mengubah soal cerita tersebut kedalam bentuk kalimat matematika atau persamaan matematika, anggapan mereka adalah mata pelajaran yang membosankan dan susah untuk dipahami adalah matematika. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan siswa dalam pemecahan suatu masalah dalam bidang matematika berdasarkan langkah Polya. Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian kualitatif. Yang menjadikan subjek dalam penelitian ini adalah siswa Kelas VIII di salah satu SMP di Kota Malang. Berdasarkan hasil data dari 24 siswa kelas VIII yang telah mengerjakan tugas berkaitan dengan soal cerita pada materi sistem persamaan linier dua variabel, terdapat 45% siswa mendapatkan nilai ≥ 70, sedangkan 55% siswa mendapatkan nilai ˂ 70. Hasil penelitian ini yaitu tingkat kemampuan pemecahan masalah peserta didik, kategori tingkat rendah sebanyak 4 peserta didik, kategori tingkat sedang sebanyak 14 peserta didik, kategori tingkat tinggi sebanyak 6 peserta didik. Sehingga dinyatakan bahwa dengan menggunakan langkah Polya mampu meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa pada plajaran matematika kelas VIII, karena dalam setiap tahap langkah Polya mengajarkan siswa untuk dapat memahami setiap informasi yang terdapat dalam soal, sehingga kemampuan siswa menjadi meningkat.
PENGARUH RELATING EXPERIENCING APPLYING COOPERATING TRANSFERRING (REACT) DAN MOTIVASI TERHADAP PENGUASAAN KONSEP FISIKA Leonarda Sulastri; Nurul Ain; Sholikhan
RAINSTEK : Jurnal Terapan Sains & Teknologi Vol. 3 No. 2 (2021): Juni
Publisher : Fakultas Sains & Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v3i2.4939

Abstract

This study intends for students to understand (1) differences in concept mastery in the application of the REACT learning model with conventional learning models, (2) differences in mastery of physics concepts between groups of students who have high motivation and low motivation, (3) the interaction between concept mastery and motivation. towards REACT learning with groups of students who learn with conventional learning models. The population is class VIII SMP PGRI 6 MALANG. experimental and control class samples. The technique used by researchers is purposive sampling. the value of concept mastery is obtained from the concept mastery test after being given treatment. The data obtained were analyzed using the ANOVA test at a significance level of 5% with the help of SPSS 16.0 for window. Based on the results of the analysis, it is obtained as follows (1) there are differences in concept mastery between groups of students who study with the REACT learning model and groups of students who study with conventional learning models, (2) there are differences in mastery of physics concepts between groups of students who have high motivation and low motivation , (3) there is no interaction between the model and the motivation towards REACT learning with groups of students who learn using conventional learning models. Keywords: REACT and conventional learning models, motivation, mastery of physics concepts.
PENINGKATAN HASIL BELAJAR MELALUI MODEL GUIDE INQUIRY PADA MATERI GETARAN DAN GELOMBANG Ester Boba Bangi; Nurul Ain; Kurriawan Budi Pranata
RAINSTEK : Jurnal Terapan Sains & Teknologi Vol. 3 No. 2 (2021): Juni
Publisher : Fakultas Sains & Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v3i2.4972

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan yaitu(1)mengetahui kualitas keterlaksanaan pembelajaran dengan menggunakan model guide inquiry,(2)dapat mengetahui peningkatan hasil belajar. Adapun penelitian ini menggunakanan pendekatan kualitatif dengan rancangan penelitian tindak kelas,rancangan penelitian ini ada 2 tindakan dan terbagi menjadi 4 tahapan, yaitu: perencanaan,tindakan,pengamatan,dan refleksi.Sasaran dalam tindakan ini adalah peserta didik kelas VIII A SMP Negeri 2 Wanukaka terdiri dari 32 orang. Adapun hasil penelitian menunjukkan nilai rata-rata pada keterlaksanaan kegiatan belajar mengajar pada tindakan 68,12% pada tindakan II 85%. Sedangkan rata-rata hasil belajar dari ketiga ranah yaitu afektif tindakan I 68,67% dan tindakan II 76,25%, kognitif pada tindakan I 73,59% pada tindakan II 82,03%,ranah psikomotorik pada tindakan I 71,04%, pada tindakan II 77,53%. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan melalui penerapan model inkuiri terbimbing hasil belajar siswa dapat meningkat.
PENGARUH MODEL PBL DAN MOTIVASI TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS Etwinia Bajung Antonius; Nurul Ain; Sholikhan
RAINSTEK : Jurnal Terapan Sains & Teknologi Vol. 3 No. 2 (2021): Juni
Publisher : Fakultas Sains & Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v3i2.5025

Abstract

Pada abad 21 kemajuan IPTEk difokuskan kepada kemampuan berpikir seorang siswa. Tujuan penelitian yaitu melihat pengaruh model PBL dan motivasi terhadap kemampuan berpikir kritis siswa. Jenis penelitian Quasi Experimentdan desain penelitian post test only control design. Ada dua kelas yang digunakan sebagai sampel yaitu VIII B dan VIII D dengan populasi semua siswa kelas VIII SMP NEGERI 2 MALANG. Instrumen yang digunakan adalah motivasi belajar dan berpikir kritis dengan motivasi belajar melalui observasi yang berpikir kritis melalui tes pilihan ganda. Anova 2 jalur merupakan cara yang digunakan peneliti untuk menganalisis data dalam penelitian tersebut. Dan hasilnya menunjukkan bahwa: 1) Model PBL dan konvensional tidak dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis, 2) motivasi belajar tinggi dan motivasi belajar rendah memiliki pemikiran dalam berpikir kritis, 3) PBL dan motivasi belajar terhadap berpikir kritis tidak memiliki interaksi.
SISTEM UJIAN ONLINE MENGGUNAKAN METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING (SAW) DI SMK NH MULTIMEDIA PONCOKUSUMO MALANG Wahyu Nikartiningsih; Rini Agustina
RAINSTEK : Jurnal Terapan Sains & Teknologi Vol. 3 No. 2 (2021): Juni
Publisher : Fakultas Sains & Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v3i2.5817

Abstract

Abstrak. Sistem Ujian Online merupakan sebuah aplikasi sistem ujian atau tes yang dibangun berbasis web sebagai interface-nya. Sulitnya guru mengetahui kekurangan pelajaran yang akan di ujikan pada setiap siswanya karena jumlah yang terlalu banyak, ujian online sangat di butuhkan karena akan mengatasi keterbatasan waktu antara pendidik dan peserta didik. Terutama untuk menentukan kekurangan pelajaran yang akan di ujikan pada peserta didik. Pada pengembangan sistem, metode yang akan digunakan adalah metode Waterfall dengan langkah-langkah Analisis sitem, Desain sitem dan Implementasi. Analisis sistem menggunakan CD, DFD, DCM, PDM, dan Flowchart. Implementasi dalam penelitian ini adalah coding dan Pengujian Sistem. Penelitian dilakukan di SMK NH Multimedia Poncokusumo dengan sample penelitian Saifudin, Lilik, dan Dita. Menggunakan metode SAW dapat membantu guru dalam menggambil keputusan nilai terendah dalam tiga mata pelajaran yang diujikan dan hasilnya dapat membantu guru dalam menentukan ranking siswa dalam satu kelas. Kata Kunci: ujian online; e-learning; teknologi informasi, SAW Abstract. Online Examination system or can be called by the Online Exam Information System is an examination system application or a web-based interface test. It is difficult for teachers to know the lack of lessons that will be tested on each student because the number is too large, online exams are needed because they will overcome the limited time between educators and students. Especially to determine the lack of lessons that will be tested on students. In system development, the method that will be used is the Waterfall method with the steps of system analysis, system design and implementation. System analysis using CD, DFD, DCM, PDM, and Flowcharts. The implementation in this research is coding and system testing. The research was conducted at SMK NH Multimedia Poncokusumo with research samples of Saifudin, Lilik, and Dita. Using the SAW method can help teachers in making decisions about the lowest score in the three subjects tested and the results can help teachers determine the ranking of students in one class. Keywords: enline exam; e-learning; information technology; SAW
UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN KERJASAMA DAN BERPIKIR KRITIS SISWA SMP MELALUI MODEL COLLABORATIVE PROBLEM SOLVING Maria Elviani ovesarti
RAINSTEK : Jurnal Terapan Sains & Teknologi Vol. 3 No. 2 (2021): Juni
Publisher : Fakultas Sains & Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v3i2.4797

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) keterlaksanan model collaborative problem solving untuk tingkatkan kemampuan kerjasama dan berpikir kritis siswa SMP Nasional Malang, (2) model peningkatan kemampuan kerjasama siswa kelas VIII SMP Nasional Malang melalui model collaborative problem solving, (3) model peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa kelas VIII D SMP Nasional Malang melalui model collaborative problem solving. Penelitian ini ialah penelitian tindakan kelas (classroom action research) dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Penelitian tindakan kelas yang terdiri dari empat tahap, yakni perencanan, perlakuan, penglihatan, dan refleksi. Penghasilan dari penelitian merupakan : (1) dari hasil tes siklus I diperoleh bahwa nilai rata-rata kemampuan kerjasama sebesar 72,50%. Dan memenuhi kriteria tinggi. Jika melihat dari hasil ketuntasan belajar siswa yang sudah meemenuhi KKM ( 75). Pada tindakan I, 9 siswa atau 37,5% dari 24 siswa, (2) dari hasil angket siklus II diperoleh bahwa nilai rata-rata kemampuan kerjasama siswa sebesar 81,67%. Dan memenuhi kriteria sangat tinggi. Jika dilihat dari ketuntasan belajar siswa yang memenuhi belajar siswa yang memenuhi KKM ( 75). Pada siklus II sebanyak 20 siswa yang memenuhi kriteria ketuntasan minimal (KKM) atau 83,33% dari 24 siswa. (3) kemampuan berpikir kritis yang mencapai siswa pada siklus II 77,10%, yaitu memenuhi kriteria baik, ini berarti untuk prestasi berpikir tingkat tinggi sangat kritis peserta didik sudah meningkat. Dapat menyimpulkan untuk belajar menggunakan model collaborative problem solving yang dilaksanakan di SMP Nasional Malang memenuhi kriteria baik sekali, hal itu dapat dibuktikan dengan melihat hasil presentasi pembelajaran pada siklus I dan siklus II.
ANALISIS KESALAHAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL CERITA SISTEM PERSAMAAN LINEAR DUA VARIABEL BERDASARKAN GAYA KOGNITIF KELAS VIII SMP NEGERI 1 WELAK KABUPATEN MANGGARAI BARAT Paskalis Jebarus; I Ketut Suastika; Nur Farida
RAINSTEK : Jurnal Terapan Sains & Teknologi Vol. 3 No. 2 (2021): Juni
Publisher : Fakultas Sains & Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v3i2.5859

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk menganalisis kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal cerita sistem persamaan linear dua variabel berdasarkan gaya kognitif siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Welak Kabupaten Manggrai Barat. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh hasil observasi yang dilakukan pada siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Welak Kabupaten Manggarai Barat yang menunjukan bahwa masih terdapat kesalahan-kesalahan yang dilakukan siswa dalam menyelesaikan soal cerita sistem persamaan linear dua variabel. Berdasarkan hasil observasi tersebut peneliti melakukan penelitian untuk mengetahui kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal cerita sistem persamaan linear dua variabel berdasarkan gaya kognitif. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan instrumen tes, pedomaan wawancara, catatan lapangan dan dokumentasi. Subjek penelitian adalah siswa kelas VIII-C SMP Negeri 1 Welak Kabupaten Manggarai Barat yang dikategorikan siswa dengan gaya kognitif file indepndent dan file depedent. Peneliti menggunakan teknik triangulasi dalam rangka pengecekan keabsahan data yang telah diperoleh. Hasil penelitian menunjukan bahwa siswa dengan gaya kognitif file independent belum mampu memproses lebih lanjut penyelesaian soal, belum mampu melakukan perhitungan dengan tepat dan juga belum mampu menuliskan jawaban akhir dengan benar. Siswa dengan gaya kognitif file dependent belum mampu mentransformasikan soal kebentuk pemisalan atau dalam model matematika, tidak mampu menggunakan metode eliminasi, substitusi maupun campuran dan juga belum mampu menuliskan kesimpulan dengan benar. Saran bagi peneliti selanjutnya, dapat mengembangkan permasalahan yang lebih kompleks sehingga diketahui kesalahan dari permasalahan tersebut.
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS VIII PADA MATERI GERAK LURUS Susanti Maryeni Putri Ledi; Sholikhan; Akhmad Jufriadi
RAINSTEK : Jurnal Terapan Sains & Teknologi Vol. 3 No. 2 (2021): Juni
Publisher : Fakultas Sains & Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v3i2.5932

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan (1) mengetahui kualitas keterlaksanaan model pembelajaran Inkuiri terbimbing dalam meningkatkan motivasi dan prestasi belajar siswa (2) mengetahui adanya peningkatan motivasi belajar siswa dengan model pembelajaran Inkuiri terbimbing (3) mengetahui adanya peningkatan prestasi belajar siswa dengan model pembelajaran Inkuiri terbimbing. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII di MTs Bahrul Ulum Jatisari Tajinan. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif deskriptif dengan jenis penelitian tindakan kelas. Peniliaian motivasi belajar siswa dilakukan melalui observasi sedangkan untuk prestasi belajar siswa dilakukan melalui test. Data yang diperoleh akan di gunakan untuk mengetahui presentase setiap variabel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterlaksanaan pembelajaran pada siklus I sebesar 69,64 % sedangkan pada siklus II sebesar 94,64 %. Motivasi belajar siswa pada siklus I sebesar 70,58 % sedangkan pada siklus II sebesar 95,69 %. Sedangkan nilai rata-rata prestasi belajar siklus I adalah sebesar 63 dan siklus II sebesar 79, dengan tingkat keberhasilan belajar pada siklus I sebesar 41,67 % sedangkan pada siklus II sebesar 83,33 %. Sehingga dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran inkuiri terbimbing dapat meningkatkan motivasi dan prestasi belajar siswa.
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENYALURAN BANTUAN DANA COVID KEPADA WARGA DESA BANGELAN MENGGUNAKAN METODE TOPSIS Setiawan Dwi Widodo; Jacobus Wiwin Kuswinardi; Hari Lugis Purwanto
RAINSTEK : Jurnal Terapan Sains & Teknologi Vol. 3 No. 2 (2021): Juni
Publisher : Fakultas Sains & Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v3i2.5967

Abstract

Pemberian bantuan covid di berikan tiap bulan. Kemudian data yang terkumpul akan di setorkan ke setiap rukun warga data tersebut akan di setorkan ke perangkat desa untuk di proses dan di survei apakah layak atau tidak mendapat bantuan. Di pihak perangkat desa data penerima bantuan tersebut diproses dengan cara memberikan point pada setiap kriteria yang ditentukan oleh pemerintah yang di kelola oleh perangkat desa. Menerangkan bahwa kurang maksimalnya penyaluran dana bantuan di masa pandemi covid19, memberikan masalah sendiri dalam penanganan penyaluran dana bantuan covid19. Berdasarkan uraian permasalahan di atas dan referensi dari riset sebelumnya maka diperlukan pembuatan “sistem pendukung keputusan penyaluran bantuan dana covid kepada warga desa Bangelan menggunakan metode topsis”.

Page 1 of 1 | Total Record : 10