cover
Contact Name
Hengki Satrianta
Contact Email
hengkibk12@gmail.com
Phone
+6287875394320
Journal Mail Official
hengkibk12@gmail.com
Editorial Address
Jl. Nangka No.58C Tanjung Barat, Jagakarsa, Jakarta Selatan. Telp. (021) 78835283-7818718. Fax. (021) 78835283 Jl. Raya Tengah No. 80 Kel. Gedong, Pasar Rebo, Jakarta Timur.
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
Orien: Cakrawala Ilmiah Mahasiswa
ISSN : 27988643     EISSN : 27988686     DOI : 10.30998
Orien: Cakrawala Ilmiah Mahasiswa, diterbitkan oleh Program Studi Bimbingan dan Konseling Universitas Indraprasta PGRI bekerja sama dengan Pusat Kajian Penelitian dan Pengembangan Universitas Indraprasta PGRI. ISSN: 2798-8643 (print) ISSN: 2798-8686 (online). Jurnal ini didedikasikan sebagai sarana publikasi artikel original terkait hasil penelitian (diutamakan), pengembangan teori, aplikasi program. dan kajian literatur yang ditulis oleh mahasiswa. Ruang lingkup jurnal yakni bimbingan dan konseling, psikologi, dan pendidikan. Orien: Cakrawala Ilmiah Mahasiswa, P-ISSN: 2798-8643 E-ISSN: 2798-8686. Jurnal ini didedikasikan sebagai sarana publikasi artikel original terkait hasil penelitian (diutamakan), pengembangan teori, aplikasi program. dan kajian literatur yang ditulis oleh mahasiswa. Ruang lingkup jurnal yakni bimbingan dan konseling (bimbingan kelompok, konseling kelompok, konseling sekolah, konseling karir, manajemen dan program konseling, pengembangan instrumen psikologi, evaluasi dalam konseling, konseling multikultural, kesehatan mental, teknologi informasi dalam konseling, konseling spiritual, dan inovasi dalam konseling); psikologi (psikologi pendidikan dan psikologi terapan); dan bidang pendidikan.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 74 Documents
Hubungan konsep diri dengan interaksi sosial siswa SMPN 253 Jakarta Adeliya Noviyanti; Miskanik Miskanik; T Sunarto
Orien: Cakrawala Ilmiah Mahasiswa Vol 1, No 2 (2021)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (213.725 KB) | DOI: 10.30998/ocim.v1i2.4969

Abstract

siswa di sekolah diharapkan mampu menjalin interaksi sosial yang positif dan dinamis dengan seluruh warga sekolah. Kenyataanya masih terdapat siswa yang belum mampu berinteraksi sosial secara optimal. Konsep diri ditengarai berhubungan dengan keadaan ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara konsep diri dengan interaksi sosial siswa SMPN 253 Jakarta. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode korelasi. Data diperoleh melalui penyebaran kuesioner kepada siswa. Sampel  dalam penelitian ini berjumlah 60 siswa dengan menggunakan teknik random sampling. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa terdapat hubungan antara konsep diri dengan interaksi sosial siswa SMPN 253 Jakarta.
Self-esteem dan prokrastinasi akademik siswa Mawar Nur Fika Putri; Sabrina Dachmiati; Lutfi Lutfi
Orien: Cakrawala Ilmiah Mahasiswa Vol 1, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (638.256 KB) | DOI: 10.30998/ocim.v1i1.4580

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang hubungan self-esteem dengan prokrastinasi akademik siswa SMP Negeri 171 Jakarta. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode korelasional survei. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 50 orang siswa yang diperoleh dengan teknik purposive sampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket. Metode analisis data menggunakan teknik korelasi pearson product moment. Data dianalisis dengan bantuan SPSS. Hasil analisis korelasi pearson product moment diperoleh nilai r = 0,561; p = 0,000 (p < 0,05). Artinya terdapat hubungan yang signifikan dan positif antara self-esteem dengan prokrastinasi     akademik siswa di SMP Negeri 171 Jakarta.
Pengaruh komunitas di MTs Mambaul Ulum Bata-Bata Kelas VIII terhadap kepribadian santri Nafila Nafila; Ahmad Andry Budianto; Roro Kurnia Nofita Rahmawati
Orien: Cakrawala Ilmiah Mahasiswa Vol 1, No 2 (2021)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (343.22 KB) | DOI: 10.30998/ocim.v1i2.5921

Abstract

Penelitian ini dailaksanakan umtuk mengetahui pengaruh komunitas terhadap kepribadian santri. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini ada kuantitatif dengan menggunakan regresi linier, adapaun hasil analisis yakni diperoleh nilai regresi sebesar 32,589 lebih yang besar dari pada r tabel sebesar 0,266 pada taraf signifikasi 0,05 dengan demikian maka dapat di interpretasikan jika “Terdapat pengaruh yang signifikan antara Komunitas (Variabel X) terhadap kepribadian santri   (Variabel Y)”. kesimpulan dari hasil penelitian ini Angka konstan dari unstandardized coefficients dalam penelitian ini nilainya sebesar 32,589. Angka ini merupakan angka konstan dengan mempunyai arti jika tidak ada nilai komunitas (X) maka kepribadian (Y) adalah 32,589. Angka koefisien regresi nilainya sebesar -140. Angka ini mengandung arti bahwa setiap penambahan 1% komunitas (X) maka kepribadian (Y) akan berkurang sebesar -140, Ada pengaruh negatif (-) antara variabel X dan variabel Y, Berdasarkan hasil analisis tersebut dapat di interpretasikan jika terdapat pengaruh adanya komunitas terhadap kepribadian santri.
Layanan informasi dalam meningkatkan pemahaman cyberbullying di media sosial Nur Afiah; Afiatin Nisa; Lusiana Wulansari
Orien: Cakrawala Ilmiah Mahasiswa Vol 1, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (510.98 KB) | DOI: 10.30998/ocim.v1i1.4574

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman cyberbullying pada siswa melalui layanan informasi. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan jenis eksperimen. Desain eksperimen yang digunakan adalah one group pretest-posttest design. Sampel penelitian ini adalah 30 siswa yang ditarik secara purposif. Data dikumpulkan melalui instrumen angket. Data dianalisis dengan wilcoxon signed rank test. Hasil penelitian ini adalah layanan informasi mampu meningkatkan pemahaman cyberbullying pada siswa.
Dampak latar belakang pendidikan dan pengalaman guru terhadap mutu mengajar guru di Sekolah Dasar Nur Rizky Amalia; Muhammad Agung Rokhimawan
Orien: Cakrawala Ilmiah Mahasiswa Vol 1, No 3 (2022)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/ocim.v1i3.6229

Abstract

kemajuan bangsa Indonesia dipengaruhi oleh penerus bangsa yang berkualitas, akan tetapi saat ini penerus bangsa Indonesia dibimbing oleh guru atau tenaga pendidik yang belum mempunyai kompetensi sesuai dengan undang-undang. Jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif bersifat naratif dengan teknik pengumpulan data observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian yang didapatkan berdasarkan hasil penelitian yang didapatkan adalah latar belakang pendidikan guru tidak dapat menjadi pengaruh untuk mengajar guru, sedangkan berdasarkan wawancara yang dilakukan dengan kedua kepala sekolah bahwa pengalaman guru dapat menjadi pengaruh mutu mengajar guru contohnya seperti seberapa lama guru tersebut mengajar.
Hubungan kreativitas dengan aktualisasi diri remaja di Jorong Batu Ajung Mitri Safrianti; Muhiddinur Kamal
Orien: Cakrawala Ilmiah Mahasiswa Vol 1, No 3 (2022)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/ocim.v1i3.6228

Abstract

tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui tentang hubungan antarakreativitas dengan aktualisasi diri. Metode penelitian yang digunakan adalahkuantitatif korelasional. Sampel penelitian ini digunakan menggunakan teknik totalsampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket. Teknikanalisa data dilakukan dengan uji hipotesis, uji linearitas dan uji korelasi sederhana.Hasil penelitian disimpulkan secara umum bahwa terdapat hubungan antarakreativitas dengan aktualisasi diri remaja di Jorong Batu Ajung dan menghasilkanhubungan yang signifikan secara positif. Artinya semakin tinggi tingkat kreativitasremaja maka semakin tinggi pula aktualisasi diri remaja, dan sebaliknya semakinrendah tingkat kreativitas remaja maka semakin rendah pula aktualisasi diri remaja.
Pengendalian diri siswa di SMP Muhammadiyah Padang Panjang Atika Antonio Putri; Linda Yarni
Orien: Cakrawala Ilmiah Mahasiswa Vol 1, No 3 (2022)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/ocim.v1i3.6217

Abstract

penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana siswa mampu dalam mengendalikan dirinya. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian kuantitatif yang bersifat deskriptif. Hasil penelitian yang diperoleh dari pengendalian diri siswa di SMP Muhamadiyah Padang Panjang skor rata-rata 3,61 dan standar dieviasi sebesar 1,12 dengan persentase sebesar 72,71 %. Berdasarkan persentase tersebut berarti termasuk dalam kategori tinggi. Hal ini dapat disimpulkan bahwa pengendalian diri siswa di SMP Muhamadiyah Padang Panjang cukup baik. Siswa termasuk cukup mampu dalam mengatur stimulus, cukup mampu memperoleh informasi, cukup mampu dalam melakukan penilaian, dan cukup mampu dalam memilih dan menentukan tujuan dalam menentukan tindakan yang sesuai di sekolah.
Kolaborasi guru bimbingan dan konseling dengan guru tahfidz dalam mengembangkan karakter siswa Yosi Fatma Neti; Budi Santosa
Orien: Cakrawala Ilmiah Mahasiswa Vol 1, No 3 (2022)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/ocim.v1i3.6293

Abstract

tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui cara guru bimbingan dan konseling dengan guru tahfidz dalam mengembangkan karakter yang seharusnya dimiliki oleh siswa MTs selayaknya. Penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) yang bersifat deskriptif kualitatif, yaitu menggambarkan apa yang terjadi dilapangan. Adapun informan kunci dari penelitian ini adalah satu orang guru bimbingan dan konseling, satu orang guru tahfidz, dan dua orang siswa. Data yang terkumpul dianalisis dengan teknik snowball sampling data. Hasil dari penelitian yang didapatkan oleh penulis adalah di MTs Negeri 3 Agam kurangnya waktu bagi guru bimbingan dan konseling dalam memberikan materi kepada siswa karena bimbingan dan konseling tidak ada jadwal untuk masuk kelas. Cara guru bimbingan dan konseling dalam memberikan layanan yaitu dengan cara mencari waktu untuk memberikan layanan kepada siswanya.
Layanan informasi perilaku seksual dan pengetahuan serta sikap remaja dalam pencegahan perilaku seksual pranikah Suci Nuru Muklathi; Evi Fitriyanti; Wahyu Eka Prasetyaningtyas
Orien: Cakrawala Ilmiah Mahasiswa Vol 1, No 3 (2022)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/ocim.v1i3.5935

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh layanan informasi perilaku seksual dan tingkat pengetahuan dan sikap remaja dalam pencegahan perilaku seksual pranikah di wilayah Cinere Depok. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode survei. Layanan informasi tentang perilaku seksual telah diberikan sebelumnya oleh Konselor di karang taruna. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 70 responden dengan teknik nonprobability sampling. Teknik analisis data dilakukan dengan uji regresi berganda. Berdasarkan hasil data yang di dapatkan maka disimpulkan bahwa layanan informasi perilaku seksual berpengaruh terhadap tingkat pengetahuan dan sikap remaja dalam pencegahan perilaku seksual pranikah. Hal ini dapat dilihat dari nilai R square sebesar 0,728 yang berarti bahwa layanan informasi perilaku seksual dan pengetahuan dan sikap remaja memberikan kontribusi sebesar 72,8% terhadap pencegahan perilaku seksual pranikah dan sisanya sebesar 27,2% dipengaruhi oleh faktor lain.
Dampak pernikahan di usia muda terhadap keharmonisan keluarga di Nagari Sariak Laweh Kecamatan Akabiluru Afritesia Anwar; Linda Yarni
Orien: Cakrawala Ilmiah Mahasiswa Vol 1, No 3 (2022)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/ocim.v1i3.6294

Abstract

penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan seberapa besar hubungan dampak pernikahan di usia muda terhadap keharmonisan keluarga di Nagari Sariak Laweh Kecamatan Akabiluru. Penelitian ini merupakan penelitian survei untuk melihat pengaruh antara dua buah variabel yang berbeda. Populasi dalam penelitian ini adalah pasangan yang melakukan pernikahan di usia muda di Nagari Sariak Laweh Kecamatan Akabiluru yang berjumlah 37 orang. Data dikumpulkan melalui angket dengan instrument skala likeri dan kemudian di olah dengan teknik analisis data menggunakan Statistical Product and Service Solution versi 20. Berdasarkan hasil uji hipotesis penelitian ini diperoleh bahwa pernikahan di usia muda berpengaruh terhadap keharmonisan keluarga di Nagari Sariak Laweh Kecamatan Akabiluru.