cover
Contact Name
Pristiana Widyastuti
Contact Email
pristiana.widyastuti@atmajaya.ac.id
Phone
+6221-5708967
Journal Mail Official
transaksi.atmajaya@gmail.com
Editorial Address
Sekretariat FIABIKOM Unika Atma Jaya Gedung C Lantai 1 Jl. Jend Sudirman no.51 Jakarta 12930
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
TRANSAKSI
ISSN : 1979990X     EISSN : 29619793     DOI : -
Core Subject : Science, Social,
TRANSAKSI merupakan jurnal ilmiah Program Studi Ilmu Administrasi Bisnis yang diterbitkan pertama kali secara cetak pada September 2008 (SK No. 0005.30/Jl.3.02/SK.ISSN/2008.09). Jurnal TRANSAKSI terbit 2 kali dalam setahun di bulan Mei dan Desember. Fokus dan Ruang Lingkup Transaksi menerbitkan artikel/tulisan berupa hasil penelitian, baik penelitian empiris maupun teoretis, di ranah Ilmu Administrasi Bisnis yang meliputi: 1. Kajian bisnis dan kewirausahaan - Kajian dengan objek penelitian di bidang start up bisnis baru, usaha mikro, kecil dan menengah. 2. Kewirausahaan sosial - Kajian dengan objek penelitian di bidang kewirausahaan sosial dan corporate social responsibility . 3. Sumber daya insani - Kajian dengan objek penelitian di bidang pengelolaan human capital di organisasi bisnis. 4. Bisnis internasional - Kajian dengan objek penelitian perspektif bisnis global.
Articles 68 Documents
“BEKATUL” BERBASIS SSI (SMART, SUSTAINABLE, INTEGRATION) CONCEPT UNTUK MENDORONG AKSELERASI PEREKONOMIAN JAWA TIMUR MENUJU ZERO HUNGER 2030 Diana Putri
TRANSAKSI Vol 11 No 1 (2019): TRANSAKSI
Publisher : Program Studi Ilmu Administrasi Bisnis, FIABIKOM, Unika Atma Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Berdasarkan hasil survey Global Security Index tahun 2015 tentang keamanan pangan, menunjukkan bahwa Negara Indonesia berada pada posisi ke enam dari delapan Negara ASEAN.Padahal sejatinya sektor pertanian memegang peran yang strategis sebagai penggerak perekonomian regional khususnya di Jawa Timur yang dapat dilihat dari besarnya kontribusi PDRB pertanian terhadap PDRB Jawa Timur sebesar 15,55% pada periode 2009-2014. Disisi lain, sektor pertanian Jawa Timur mengalami penurunan dari 3,53% menjadi 3,46% di tahun 2015. Berdasarkan hasil observasi, hama tanaman padi menjadi faktor utama turunnya sektor pertanian di Jawa Timur. Selama ini,hama tanaman padi hanya dibasmi dengan insektisida buatan pabrik yang mengakibatkan resistensi pada produk pertanian. Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi pemasalahan tersebut adalah dengan menggunakan BEKATUL (Bioinsektisida Ekstrak Alkaloid Datura metel L.) sebagai pengganti insektisida hama tanaman padi yang terbuat dari tanaman kecubung (Datura metel L) yang banyak terdapat di Kabupaten Lamongan. BEKATUL ini mengandung senyawa kimia alkaloid dan dapat dijadikan toksin untuk membasmi hama tanaman padi sehingga akan meningkatkan produktivitas sektor pertanian khususnya di Jawa Timur. Implementasi BEKATUL di terapkan dengan menggunakan SSI (Smart, Sustainable, Integration) Concept yang dapat memaksimalkan peran masing-masing stakeholder di sektor pertanian. Dalam penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan menggunakan data primer dan data sekunder. Setelah kedua data di analisis, dilakukan pengujian ekstrak alkaloid yang terkandung dalam Datura metel L sebelum dijadikan BEKATUL.Keluaran yang diharapkan dengan adanya BEKATUL ini akan mampu mengatasi permasalahan hama tanaman padi yang menjadi penyebab utama penurunan sektor pertanain khusunya di Jawa Timur sehingga akan meningkatkan produktivitas sektor pertanian Jawa Timur yang nantinya dapat mendorong akselerasi perekonomian Jawa Timur.
PENGARUH KINERJA KEUANGAN BANK TERHADAP PENYALURAN KREDIT PADA BANK UMUM KONVENSIONAL YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA Diansyah Diansyah; Komaria Komaria
TRANSAKSI Vol 11 No 1 (2019): TRANSAKSI
Publisher : Program Studi Ilmu Administrasi Bisnis, FIABIKOM, Unika Atma Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh kinerja Keuangan dengan menggunakan rasio keuangan CAR, NPL, ROA, BOPO dan LDR terhadap Penyaluran Kredit pada Bank Umum Konvensional yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Variabel independen terdiri dari CAR, NPL, ROA, BOPO dan LDR sedangkan variabel dependen adalah Penyaluran Kredit.Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah 36 Bank Umum Konvensional yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Metode pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan sampel sebanyak 21 bank sesuai dengan kreteria tertentu. Metode analisis data menggunakan linier regresi berganda dengan perhitungan menggunakan program SPSS. Hasil penelitian menunjukan bahwa BOPO berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Penyaluran Kredit. Sedangkan CAR, NPL, ROA dan LDR berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap Penyaluran Kredit.
PENGARUH FAKTOR SUMBER DAYA MANUSIA TERHADAP KINERJA Catarina cori; Linda Purnama
TRANSAKSI Vol 11 No 1 (2019): TRANSAKSI
Publisher : Program Studi Ilmu Administrasi Bisnis, FIABIKOM, Unika Atma Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sumber daya manusia memegang peranan penting dalam bergeraknya roda perusahaan. Peran sumber daya manusia dilihat dari kinerja yang diberikan kepada perusahaan. Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis pengaruh kompetensi (X1), dan promosi (X2), terhadap kinerja karyawan (Y) dan pengembangan karir (Z) sebagai variable moderating. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan PT. Go Trans Logistics International dengan sampel berjumlah 96 orang. Metode analisis data menggunakan Structural Equation Modeling (SEM ) dengan alat analisis PLS 3. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompetensi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja, promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja, pengembangan karir berpengaruh tidak signifikan terhadap kinerja, pengembangan karir tidak memoderasi secara signifikan baik pengaruh kompetensi terhadap kinerja maupun promosi terhadap kinerja.
ANALISIS LOYALITAS PELANGGAN PADA TIMEZONE BANDUNG INDAH PLAZA Daniel Hermawan; Yoke Pribadi Kornarius
TRANSAKSI Vol 11 No 1 (2019): TRANSAKSI
Publisher : Program Studi Ilmu Administrasi Bisnis, FIABIKOM, Unika Atma Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kompetisi yang ketat antar pemain bisnis arena bermain membuat tingkat loyalitas pelanggan Timezone Bandung Indah Plaza mengalami penurunan yang signifikan. Promosi penjualan “Bonus Saldo Up To 100%” menjadi solusi yang dipilih Timezone Bandung Indah Plaza karena dianggap mampu meningkatkan loyalitas pelanggan, sekaligus mengukuhkan kembali Timezone sebagai market leader di industri arena bermain. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh promosi penjualan “Bonus Saldo Up To 100%” terhadap tingkat loyalitas pelanggan Timezone Bandung Indah Plaza. Metode penelitian dilakukan secara kuantitatif melalui survei dan jenis penelitian tergolong eksplanatif. Data diolah dengan teknik analisis regresi linear sederhana untuk mengetahui pengaruh promosi penjualan “Bonus Saldo Up To 100%” terhadap tingkat loyalitas pelanggan Timezone Bandung Indah Plaza. Berdasarkan hasil pengolahan data, diperoleh hasil bahwa efektivitas promosi penjualan “Bonus Saldo Up To 100%” tergolong tinggi dengan nilai 4,04. Sementara itu, tingkat loyalitas pelanggan Timezone Bandung Indah Plaza juga tergolong tinggi dengan nilai 3,60. Diperoleh juga persamaan regresi linear sederhana Ŷ = 16,266 + 0,879X yang berarti setiap peningkatan promosi penjualan sebesar 1 akan meningkatkan loyalitas pelanggan sebesar 0,879. Nilai koefisien determinasi atau R square sebesar 0,399 atau 39,9%. Hal ini menunjukkan bahwa promosi penjualan memberikan kontribusi terhadap loyalitas pelanggan Timezone Bandung Indah Plaza sebesar 39,9%. Nilai koefisien korelasi yang diperoleh sebesar 0,631 yang tergolong dalam kategori kuat. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang kuat antara promosi penjualan “Bonus Saldo Up To 100%” dengan loyalitas pelanggan Timezone Bandung Indah Plaza.
PEMANFAATAN SEKTOR PERTANIAN SEBAGAI PENUNJANG PERTUMBUHAN PEREKONOMIAN INDONESIA Septiana Indriani Kusumaningrum
TRANSAKSI Vol 11 No 1 (2019): TRANSAKSI
Publisher : Program Studi Ilmu Administrasi Bisnis, FIABIKOM, Unika Atma Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sektor pertanian di Indonesia memiliki peranan yang sangat penting dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi Indonesia di era globalisasi. Sektor pertanian menjadi penopang kegiatan ekonomi masyarakat pada umumnya. Tidak hanya sebagai sumber pangan masyarakat setiap harinya, namun sebagai sumber devisa Negara juga. Sektor pertanian sampai sekarang masih menjadi andalan dari waktu ke waktu dalam penyerapan tenaga kerja karena sifat dari kegiatannya bersifat konvensional dan produk dari pertanian juga selalu dibutuhkan. Artinya, bekerja dalam sektor pertanian tidak harus memiliki keterampilan yang tinggi. Sehingga lapangan kerja pada sektor ini bersifat fleksibel dalam menampung tenaga kerja yang kurang dapat bersaing di sektor lain. Survei angkatan kerja Nasional pada Agustus 2013, menunjukkan bahwa masyarakat Indonesia yang bekerja sebagai petani mencapai 34,36%, perdagangan 21,42%, industri pengolahan 13,43% dan pekerjaan lainnya 30,79%. Prosentase tersebut menunjukkan bahwa sektor pertanian merupakan lapangan pekerjaan yang masih diminati masyarakat saat ini. Metode penelitian yang penulis gunakan saat ini adalah kualitatif. Dimana penelitian ini menggunakan latar ilmiah untuk menafsirkan fenomena yang terjadi. Jenis data berasal dari literatur buku dan jurnal terkait
ANALISIS STIMULUS-ORGANISM-RESPONSE MODEL PADA “DOVE CAMPAIGN FOR REAL BEAUTY” 2004 – 2017 Antonius Widi Hardianto
TRANSAKSI Vol 11 No 1 (2019): TRANSAKSI
Publisher : Program Studi Ilmu Administrasi Bisnis, FIABIKOM, Unika Atma Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Stimulus-organism-response model (SOR) dalam pemasaran adalah suatu model yang menjelaskanbagaimana suatu rangsangan (stimulus) ditangkap oleh panca indera konsumen (organism), dankemudian dipersepsikan, sehingga menghasilkan respon (response). Tujuan penelitian ini adalahuntuk menganalisis efektivitas suatu rangsangan agar menghasilkan respon yang diinginkan olehpemasar, dan memahami bagaimana penerapan SOR model dalam pemasaran. Objek yang ditelitidalam penelitian ini adalah kampanye kecantikan yang dibuat oleh Dove, suatu merek yangmenjual produk personal care. Penelitian ini merupakan penelitian terapan yang berjenisevaluation research, dimana di dalam penelitian ini efektivitas kampanye Dove dipelajari. Metodepenelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan pendekataninterpretivis. Pada hasil penelitian ini, diungkapkan bahwa kampanye Dove yang dilakukan selama10 tahun efektif untuk mencapai tujuan pemasar. Namun, tidak demikian dengan kampanye yangdibuat pada tahun 2017.
KEBIJAKAN PUBLIK DAN DAMPAKNYA TERHADAP AKTIVITAS PEDAGANG KAKI LIMA (PKL): STUDI KASUS DI KOTA BATU Ermita Yusida; Sugeng Hadi Utomo; Vika Annisa Qurrata Annisa Qurrata; Linda Seprillina; Santi Merlinda; Muhammad Hasyim Ibnu Abbas
TRANSAKSI Vol 11 No 1 (2019): TRANSAKSI
Publisher : Program Studi Ilmu Administrasi Bisnis, FIABIKOM, Unika Atma Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pertumbuhan wilayah di Indonesia berkaitan erat dengan sektor informal, salah satu sektor informal yang berkembang pesat yaitu Pedagang Kaki Lima (PKL). Namun keberadaan PKL memiliki sisi positif dan negatif, sisi positifnya, PKL mampu menciptakan lapangan pekerjaan, sedangkan sisi negatifnya keberadaan PKL yang tidak tertib justru menjadi beban bagi kota. Untuk mengakomodasi kedua hal tersebut, maka pemerinah daerah dalam menyususn kebijakan publiknya harus memperhitungkan keberadaan PKL. Penelitian ini bertujuan untuk melihat bagaimana dampak kebijakan publik pemerintah kota Batu dalam menyususn tata ruang kota terhadap aktifitas PKL. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kualitatif melalui indepth interview dengan PKL di Alun –alun kota Batu, Pemerintah kota Batu, dan pembeli di sekitar alun-alun kota Batu. Berdasarkan hasil penelitian, ketika pemerintah membuat kebijakan publik dengan cara merelokasi PKL ke tempat yang sudah disediakan, hal ini tidak dipatuhi oleh PKL. Masih banyak PKL yang tetap berada di bundaran alun-alun. Sesuai dengan penuturan PKL, mereka pada dasarnya bersedia pindah, namun tempat yang disediakan oleh pemerintah tidak dapat menampung semua PKL yang ada, sehingga tempat baru tersebut cenderung sepi. Oleh karena itu PKL kembali di bundaran alun-alun. Berdasarkan temuan ini, pemerintah sebaiknya lebih matang dalam pengelolaan tata kota serta lebih aktif untuk berdiskusi dengan PKL.
PERAN FASILITAS PEMBELAJARAN TERHADAP KOMPETENSI LULUSAN PENDIDIKAN TINGGI BIDANG HOSPITALITY DAN PARIWISATA Titis Puspitarini
TRANSAKSI Vol 9 No 1 (2017): TRANSAKSI
Publisher : Program Studi Ilmu Administrasi Bisnis, FIABIKOM, Unika Atma Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tulisan ini membahas mengenai bagaimana fasilitas pembelajaran pada pendidikan tinggipariwisata dan hospitality memainkan peran penting dalam membekali lulusannya dengankompetensi yang dibutuhkan oleh industri. Disini juga dibahas mengenai permasalahan yangmuncul dalam pengelolaan fasilitas pembelajaran serta bagaimana memanfaatkan fasilitaspembelajaran secara optimal sehingga fasilitas pembelajaran dapat menjalankan fungsinyasecara maksimal guna mendukung tercapainya luaran yang diharapkan tanpa menjadi bebanbagi institusi pendidikan tinggi.
GRANNY CATERING “A SMART CHOICE FOR DIABETIC” Gabriela Oktaviani
TRANSAKSI Vol 9 No 1 (2017): TRANSAKSI
Publisher : Program Studi Ilmu Administrasi Bisnis, FIABIKOM, Unika Atma Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Katering yang bertujuan untuk menyediakan makanan bagi pelanggan yang memerlukankebutuhan khusus jumlahnya belum begitu banyak seperti bisnis katering pada umumnya.Granny Catering hadir sebagai penyedia layanan jasa katering dengan terapi dan edukasikhusus penderita diabetes yang terbaik di Kota Bekasi. Kunci keberhasilan Granny Cateringadalah memberikan terapi pola makan yaitu pagi, siang dan malam dengan pengantaran yangtepat waktu agar kualitas makanan yang diantar tetap terjaga dan menu seimbang karbohidrat,protein dan lemak bagi penderita diabetes
SWAG Dance School & Studio Michael Richardo
TRANSAKSI Vol 9 No 1 (2017): TRANSAKSI
Publisher : Program Studi Ilmu Administrasi Bisnis, FIABIKOM, Unika Atma Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Salah satu bisnis yang mempunyai pasar cukup luas dan sedang berkembang adalah sekolahmenari. Ada 3 jenis menari yaitu dansa, balet dan hip-hop. Tarian Hip-Hop merupakan jenistarian yang paling banyak diminati dan dipelajari di belahan dunia, namun di Indonesia barumulai diminati. Sekolah menari “ SWAG Dance School & Studio” memiliki kekhususanjenis tarian hip-hop dengan mengikuti standar Internasional yang mengacu kepada RoyalAcademy of Dance (RAD). Berlokasi di Kelapa Gading, Jakarta Utara, “ SWAG DanceSchool & Studio” memiliki keunggulan dalam kurikulum serta sertifikat yang mengacukepada standar Internasional dari RAD.