cover
Contact Name
Berta Apriza
Contact Email
berthaafriza90@gmail.com
Phone
+6285279707407
Journal Mail Official
berthaafriza90@gmail.com
Editorial Address
https://ojs.unm.ac.id/JIKAP/about/editorialTeam?guidena=Editorial+Teams
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Jurnal Basicedu
ISSN : 29574424     EISSN : 29574440     DOI : https://doi.org/10.26858/jkp.v5i1.17466
Core Subject : Education,
Penelitian tentang ilmu kependidikan dan bertujuan membandingkan keefektifan model pendekatan contextual teaching and learning (CTL) dan pendekatan discovery yaitu dengan memberi soal pemecahan masalah pembelajaran matematika terhadap kemampuan berpikir kreatif mahasiswa PGSD Universitas Muhammadiyah Kotabumi. Jenis penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu dengan desain pretest and posttest nonequivalent group design. Subjek dalam penelitian ini adalah mahasiswa kelas A dan kelas B PGSD Universitas Muhammadiyah Kotabumi Tahun akademik 2019/2020. Instrumen/alat ukur dalam penelitian ini yaitu berupa soal-soal yang memerlukan pemecahan masalah, soal yangdiberikan juga telah divalidasi oleh ahli matematika sebagai acuan untuk mengukur kemampuan berpikir kreatif mahasiswa.
Articles 49 Documents
Search results for , issue "Vol 5, No 4 (2021): August Pages 1683- 3000" : 49 Documents clear
Pengaruh Penggunaan Media Pembelajaran Video Animasi Berbasis Zoom Meeting terhadap Minat dan Hasil Belajar IPA Siswa Sekolah Dasar Mayang Ayu Sunami; Aslam Aslam
Jurnal Basicedu Vol 5, No 4 (2021): August Pages 1683- 3000
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v5i4.1129

Abstract

Di dalam penelitian ini tujuannya untuk melihat apakah ada pengaruh minat belajar peserta didik terhadap penggunaan video animasi dan apakah ada pengaruh peningkatan hasil belajar setelah menggunakan media pembelajaran video animasi. Jumlah populasi totalnya 64 orang dalam penelitian ini, diantaranya VA berjumlah 32 orang dan VB berjumlah 32 orang. Pada penelitian ini, saya memakai metode kuantitatif dengan desain quasi-experimental, khususnya desain kontrol non-equivalent. Setelah dilakukan perhitungan uji normalitas dan homogenitas data tersebut normal dan homogen. Penggunaan media video animasi untuk pembelajaran ada perbedaan yang signifikan antara penggunaan media video animasi dengan media pembelajaran guru biasa gunakan. Hasil belajar menggunakan media pembelajaran video animasi mengalami peningkatan yang sangat baik dari sebelumnya sedangkan penggunaan media yang digunakan guru nilai belajar IPA tetap sama dari sebelumnya karena dilihat selama penelitian siswa kurang aktif dibandingkan dengan kelas yang menggunakan media pembelajaran video animasi. Penggunaan media video animasi membuat minat belajar siswa, dari yang memperhatikan video dan aktif di dalam kelas kemudian mempengaruhi nilai IPA siswa-siswi kelas VA dan VB SDN Kalisari 01, sehingga berdampak baik untuk meningkatkan minat belajar, meningkatkan hasi belajar dari sebelumnya dan sangat membantu dalam pembelajaran secara jarak jauh yang memudahkan membagikan materi pembelajaran dan bisa digunakan kapan saja saat dibutuhkan
Penerapan Model Outdoor Learning pada Pembelajaran Tematik Siswa di Sekolah Dasar Clementin Juni Antari; Agus Triyogo; Asep Sukenda Egok
Jurnal Basicedu Vol 5, No 4 (2021): August Pages 1683- 3000
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v5i4.1165

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil belajar siswa setelah diterapkannya model pembelajaran outdoor learning. Pembelajaran yang terus berlangsung di dalam kelas membuat peserta didik sering merasa bosan dan tidak memiliki motivasi untuk belajar, pembelajaran dilakukan dalam bentuk konvensional. Selain itu juga belum pernah melakukan suatu penerapan model pembelajaran di luar kelas (outdoor) dengan menerapkan langsung pada pembelajaran tematik. Salah satu model pembelajaran yang dapat meningkatkan pembelajaran siswa ialah dengan menggunakan model pembelajaran Outdoor Learning. Adapun jenis penelitian yang digunakan yaitu eksperimen semu.Populasi kelas IV SD Negeri Taba Remanik Tahun Ajaran 2021 berjumlah 22 siswa dan sampel yang diambil berjumlah 22 siswa. Pengumpulan data dengan menggunakan teknik tes. Data yang dikumpulkan setelah dianalisis dengan menggunakan uji-z pada tarafsignifikanα=0,05 diperoleh Z hitung = 1,68 >z_tabel = 1,64,sehingga dapat disimpulkan bahwa hasil belajar Tematik siswa kelas IV SD Negeri Taba Remaniksetelah diterapkannya Model Outdoor Learning secara signifikan tuntas dengan nilai rata-rata hasil belajar siswa sebesar 74,27
Analisis Kemampuan Penalaran Numerik Siswa dalam Menyelesaikan Soal Berbasis Mathematical Cognition di Sekolah Dasar Arrum Meirisa; Ahmad Fauzan; Hendra Syarifuddin; Yanti Fitria
Jurnal Basicedu Vol 5, No 4 (2021): August Pages 1683- 3000
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v5i4.1240

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kemampuan penalaran numerik siswa kelas III SD Negeri 25 Padang dalam menjawab soal yang berbasis mathematical cognition. Subjek peneilitan ini adalah SD Negeri 25 Parupuk Tabing Padang kelas III yang terdiri dari 16 siswa. Instrumen yang digunakan berupa tes dan wawancara. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Berdasarkan analisis data dapat disimpulkan bahwa kemampuan penalaran numerik siswa masih rendah dalam menyelesaikan soal berbasis mathematical cognition. Siswa tidak mampu memahami angka dan memberikan alasan mengenai hubungan antar angka.
Pengaruh Pola Asuh Demokratis Terhadap Kemampuan Komunikasi Interpersonal Anak Usia 10-12 Tahun Al Meyda Swastika Sari; Fina Fakhriyah; Ika Ari Pratiwi
Jurnal Basicedu Vol 5, No 4 (2021): August Pages 1683- 3000
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v5i4.1222

Abstract

Kemampuan komunikasi interpersonal anak usia 10-12 tahun di Desa Panjang masih rendah. Salah satu faktor yang mempengaruhi kemampuan komunikasi pada anak adalah adanya pola asuh yang baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pola asuh demokratis terhadap kemampuan komunikasi interpersonal anak, dan mengetahui besar sumbangan efektif pola asuh demokratis terhadap kemampuan komunikasi anak. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian regresi linear sederhana. sampel penelitian terdiri dari 40 anak usia 10-12 tahun di Desa Panjang dengan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan angket tertutup dengan perhitungan skor menggunakan skala likert. Hasil penelitian diperoleh bahwa pola asuh demokratis orang tua pada kategori sedang (58%) dan kemampuan komunikasi interpersonal pada kategori sedang (62,5%). Hasil uji regresi linear menyatakan adanya pengaruh yang signifikan pola asuh demokratis terhadap kemampuan komunikasi interpersonal dengan nilai signifikansi 0,05 sebesar 26,9%.
Implementasi Kinerja Guru Pada Pembelajaran PPKn Irwan Irwan; Kamarudin Kamarudin
Jurnal Basicedu Vol 5, No 4 (2021): August Pages 1683- 3000
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v5i4.1054

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi kinerja guru pada pembelajaran PPKn di SD Negeri 1 Lampanairi Kecamatan Batauga Kabupaten Buton Selatan. Penelitian menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan metode case studies. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data penelitian menggunakan analisis interaktif dari Miles dan Huberman terdiri atas reduksi data, display data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi kinerja guru pada pembelajaran PPKn yang meliputi perencanaan kegiatan pembelajaran, pelaksanaan kegiatan pembelajaran dan evaluasi kegiatan pembelajaran sudah dilaksanakan tetapi belum maksimal sesuai dengan standar pendidikan. Dalam mengantisipasi permasalahan kinerja guru pada pembelajaran dimana kepala sekolah memberikan catatan dan peringatan bahwa semua guru harus memperhatikan dan lebih maksimal dalam mengelola pembelajaran.
Pengembangan Multimedia Interaktif Berbasis Software Macromedia Flash 8 untuk Meningkatkan Motivasi dan Hasil Belajar Peserta Didik Sekolah Dasar Yossa Arisanti; M Fachri Adnan
Jurnal Basicedu Vol 5, No 4 (2021): August Pages 1683- 3000
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v5i4.930

Abstract

Motivasi belajar sangat mempengaruhi keberhasilan belajar peserta didik. Keberhasilan belajar akan tercapai apabila adanya kemauan dan dorongan untuk peserta didik untuk belajar. Peneliitian ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar peserta didik dengan mengembangkan multimedia pembelajaran interaktif berbasis software macromedia flash 8 yang valid, praktis dan efektif bagi peserta didik. Peneltian ini menggunakan metode pengembangan dengan model ADDIE. Hasil penelitian yang diperoleh pada tingkat motivasi peserta didik berada pada rata-rata 65 dengan kategori sedang, kemudian setelah menggunakan multimedia pembelajaran interaktif yang dikembangkan meningkat menjadi 95 dengan kategori sangat tinggi. Begitu juga dengan hasil belajar peserta didik. Pada pretest peserta didik memperoleh rata-rata sebesar 77 kemudian terjadi peningkatan pada saat posttest dengan perolehan nilai rata-rata 93. Sehingga dapat disimpulkan bahwa multimedia interaktif memiliki pengaruh terhadap peningkatan motivasi dan hasil belajar pesera didik
Keefektifan Pembelajaran Online Melalui Zoom Meeting di Masa Pandemi bagi Mahasiswa Fika Irmada; Ika Yatri
Jurnal Basicedu Vol 5, No 4 (2021): August Pages 1683- 3000
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v5i4.1245

Abstract

Adanya pandemi Covid-19 yang terjadi di Indoneisa, mahasiswa harus melakukan proses pembelajaran secara online. Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka menerapkan pembelajaran online, salah satu aplikasi yang sering digunakan pada progam studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar angkatan 2018 adalah aplikasi Zoom meeting. Kefektifan pembelajaran online perlu diperhatikan agar mahasiswa dapat memahami proses pembelajaran. Tujuan penelitian ini adalah (1) untuk mengetahui tentang kefektifan pembelajaran online melalui Zoom meeting di masa pandemi mahasiswa PGSD Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka angkatan 2018 dan (2) Mengetahui kelebihan dan kekurangan dalam pelaksanaan pembelajaran online melalui Zoom meeting di masa pandemi mahasiswa PGSD Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka angkatan 2018. Metode penelitian ini menggunakan kualitatif deskriptif dengan pendekatan studi kasus. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi,wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan riset penelitian bahwa pembelajaran online menggunakan aplikasi Zoom meeting cukup efektif. Pembelajaran online menggunakan zoom meeting ini bisa bertatap muka sama halnya kelas konvensional. Fitur dalam Zoom meeting juga mudah digunakan dan membuat proses pembelajaran lebih menarik. Namun, jika tidak menggunakan zoom yang premium maka proses pemnelajaran akan terjeda
Komparasi Penggunaan Media Pembelajaran Wayang Pahlawan dan Cerita Pahlawan terhadap Hasil Belajar Kognitif Siswa Sekolah Dasar Esti Nur Qorimah; Muhammad Abduh
Jurnal Basicedu Vol 5, No 4 (2021): August Pages 1683- 3000
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v5i4.1158

Abstract

Media pembelajaran sebagai salah satu faktor keberhasilan dalam pembelajaran. Media pembelajaran dalam penelitian ini digunakan untuk membandingkan rerata hasil pretest dan posttest siswa setelah diterapkan media wayang pahlawan, membandingkan rerata hasil pretest dan posttest siswa setelah diterapkan media cerita pahlawan, membandingkan rerata hasil posttest siswa setelah diterapkan media wayang pahlawan dengan media cerita pahlawan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan desain penelitian eksperimen semu serta analisis data dengan data komparatif. Teknik pengumpulan data berupa tes dan dokumentasi. Hasil penelitian yang didapatkan ialah 1) thitung = |-13,619| ≥ ttabel = 2,201; 2) thitung = |-9,014| ≥ ttabel = 2,201; 3) Hasil dari thitung = |-1,147| ≤ ttabel = 2,074. Kesimpulan dalam penelitian ini: 1) terdapat perbedaan antara rerata hasil pretest dan posttest siswa setelah diterapkan media wayang pahlawan, 2) terdapat perbedaan antara rerata hasil pretest dan posttest siswa setelah diterapkan media cerita pahlawan, 3) Tidak terdapat perbedaan antara rerata hasil posttest siswa setelah diterapkan media wayang pahlawan dengan cerita pahlawan terhadap hasil belajar kognitif siswa
Pengembangan Game Math-Venture terhadap Pemecahan Masalah Matematika Di Sekolah Dasar Hesti Agustianingrum; Yohana Setiawan
Jurnal Basicedu Vol 5, No 4 (2021): August Pages 1683- 3000
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v5i4.1221

Abstract

Kurikulum 2013 (K13) merupakan kurikulum dengan basis pendidikan karakter serta menekankan pada kreativitas dan inovasi siswa. Pada era ini memerlukan inovasi media pembelajaran. Permasalahan yang terjadi di Sekolah Dasar adalah kurang antusiasnya peserta didik terhadap pembelajaran yang monoton. Tujuan dari penelitian ini adalah mengembangkan media pembelajaran “Math-Venture” untuk mengetahui keterampilan siswa dalam pemecahan masalah matematika di kelas 4 SD . Penelitian Research and Development (R&D) yang digunakan adalah milik Borg and Gall. Penelitian ini menggunakan model ADDIE, instrumen penelitian yang digunakan yaitu menggunakan kuesioner oleh validator materi dan media. Hasil dari validasi produk game Math-Venture mendapat hasil validasi materi 81% termasuk dalam kategori sangat tinggi. Hasil validasi media memperoleh skor 91% termasuk dalam kategori sangat tinggi, dengan rata rata hasil validasi 86%. Sehingga dalam pembuatan produk media pembelajaran dapat dinyatakan media pembelajaran Math-venture layak untuk digunakan sebagai media pembelajaran.
Kemunculan Aspek Karakter Siswa SD melalui Pembelajaran RADEC dengan Menggunakan WhatsApp pada Materi Siklus Air Dian Sukmawati; Wahyu Sopandi; Atep Sujana; Agus Muharam
Jurnal Basicedu Vol 5, No 4 (2021): August Pages 1683- 3000
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v5i4.993

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat kemunculan aspek karakter siswa pada setiap tahapan model pembelajaran RADEC. Aktivitas pembelajaran pada penelitian ini dilaksanakan secara daring melalui aplikasi WhatsApp. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif. Partisipan penelitian terdiri atas 35 orang siswa kelas V di salah satu sekolah dasar negeri di Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang. Subjek ditentukan secara purposeful sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara dan observasi terhadap kemunculan aspek karakter, yang dilaksanakan selama rentang waktu pelaksanaan pembelajaran. Data hasil penelitian dianalisis secara kualitatif. Dari penelitian ini diperoleh hasil: Karakter yang muncul saat siswa mengikuti tahapan pembelajaran read adalah sikap religius, nasionalis, mandiri, dan integritas; Karakter yang muncul saat siswa mengikuti tahapan pembelajaran answer adalah sikap religius, mandiri, gotong-royong, dan integritas; Karakter yang muncul saat siswa mengikuti tahapan pembelajaran discuss dan explain adalah sikap religius, nasionalis, mandiri, gotong-royong, dan integritas; Karakter yang muncul saat siswa mengikuti tahapan pembelajaran create adalah sikap religius, nasionalis, mandiri, dan gotong-royong