cover
Contact Name
Chrismikha Hardyanto
Contact Email
chrismikha@email.unikom.ac.id
Phone
+6281917262876
Journal Mail Official
jupiter@email.unikom.ac.id
Editorial Address
Lantai 7 Smart Building , Jl. Dipati Ukur No. 112-114-116 Bandung 40132
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik dan Ilmu Komputer (JUPITER)
ISSN : -     EISSN : 28073525     DOI : https://doi.org/10.34010/jupiter
Core Subject : Science,
Jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer, Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM). Jupiter diterbitkan secara berkala (2 kali dalam setahun pada bulan Mei dan November) yang bertujuan untuk menyebarluaskan berbagai jenis hasil riset mahasiswa dibidang Teknik dan Ilmu Komputer kepada publik. Saat ini JUPITER menerima kiriman artikel hasil riset dibidang ilmu komputer yang ditulis dalam Bahasa Indonesia .
Articles 24 Documents
PURWARUPA SISTEM E-VOTING MENGGUNAKAN ENKRIPSI HOMOMORPHIC DI KOMISI PEMILIHAN UMUM KOTA BANDUNG Aditya Maulana Rajak; Richi Dwi Agustia
Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik dan Ilmu Komputer (JUPITER) Vol 1 No 1 (2021): JUPITER : Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik Dan Ilmu Komputer
Publisher : Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer - Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1205.714 KB) | DOI: 10.34010/jupiter.v1i1.5403

Abstract

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung ingin meningkatkan waktu kecepatan proses pemungutan suara dan rekapitulasi suara dengan memanfaatkan perkembangan teknologi E-voting. Selain permasalahan waktu Komisi Pemilihan Umum Kota Bandung juga ingin mengurangi tingkat pelanggarana terkait validasi hak pemilih seperti yang terdata dalam laporan Evaluasi pelaksanaan pemilihan 2018. serta pelanggaran terkait manipulasi suara yang masuk dalam kategori pelanggaran kode etik penyelenggara pemilu berjumlah 25 orang yang muncul pada Pemilihan Kepala daerah (pilkada) serentak 2018 berdasarkan Laporan Kinerja 2018 Dewan Kehormatan Penyelenggara pemilu. dengan teknologi e-voting yan dikombinasikan dengan face recognition dan enkripsi homomorfik diharapkan permasalahan yang ada dapat terselesaikan. Dari hasil penelitian didapatkan hasil bahwasanya dengan penggunaan e-voting waktu pemugnutan dan rekapitulasi suara menjadi lebih cepat, dengan face recognition permasalhan validasi pemilih dapat dikurangi dan dengan enkripsi homomorfik keamanan terkait data suara dapat ditingkatkan.
SISTEM INFORMASI MANAJEMEN DISTRIBUSI PADA CV. LASUSUA FOUNDATION Andika Dirgantara; Utami Dewi Widianti
Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik dan Ilmu Komputer (JUPITER) Vol 1 No 1 (2021): JUPITER : Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik Dan Ilmu Komputer
Publisher : Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer - Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1370.061 KB) | DOI: 10.34010/jupiter.v1i1.5404

Abstract

Proses pengiriman barang sering terjadi dengan masalah dengan kelebihan muatan dalam pengiriman serta penataan menentukan penjadwalan pengiriman agar tidak mengalami keterlambatan Berdasarkan permasalahan yang terjadi CV. Lasusua Foundation pemecahan solusinya adalah bagaimana membangun sistem informasi manajemen distribusi untuk menangani masalah kesulitan dalam menentukan penataan dan jumlah barang yang harus dimuat serta perencanaan penjadwalan pengiriman agar tidak lagi terjadi keterlambatan pengiriman. Metode yang digunakan pada sistem yang dibangun yaitu dengan metode POAC (Planning, Organizing, Actuating, Controlling) dan metode Np- Hard Bin Problem untuk menyelesaikan permasalahan optimasi muatan Hasil dari penelitian ini yaitu Np- Hard Bin Problem mampu membantu kepala gudang dalam menyelesaikan permasalahan penentuan optimasi barang dan penjadwalan pengiriman.
PEMBANGUNAN SISTEM ELECTRONIC CUSTOMER RELATIONSHIP MANAGEMENT (E-CRM) PT. FARHAN SURYA INDAH Panji Prasetya; Riani Lubis
Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik dan Ilmu Komputer (JUPITER) Vol 1 No 1 (2021): JUPITER : Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik Dan Ilmu Komputer
Publisher : Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer - Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (901.81 KB) | DOI: 10.34010/jupiter.v1i1.5405

Abstract

PT. Farhan Surya Indah atau Farhan Surya Indah Tours & Travel merupakan sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang pelayanan jasa dalam pelayanan umroh. Berdasarkan hasil wawancara yang dilakukan dengan Ibu Een Endrawati selaku Direktur Utama dan Ibu Nur Faizah selaku pihak Divisi Marketing di PT. Farhan Surya Indah, divisi marketing mengalami kesulitan dalam menentukan pelanggan yang akan mendapatkan voucer. Permasalahan selanjutnya adalah divisi marketing mengalami kesulitan dalam menentukan paket umroh yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan maupun calon pelanggan baru. Permasalahan selanjutnya adalah beberapa pelanggan merasa kesulitan dalam memesan paket umroh kepada perusahaan karena pemesanan hanya dilakukan melalui koordinator lapangan daerah masing-masing kota dan datang langsung ke perusahaan. Electronic Customer Relationship Management (E-CRM) adalah strategi bisnis yang terdiri dari software dan layanan yang didesain untuk meningkatkan keuntungan, pendapatan dan kepuasan pelanggan. Konsep CRM diawali dengan mengenal, mengetahui, dan menggali apa yang dibutuhkan dan diharapkan oleh pelanggan, sehingga perusahaan dapat lebih mudah untuk mewujudkan apa yang dibutuhkan oleh pelanggannya. Berdasarkan hasil dari pengujian, sistem yang dibangun telah dapat menyelesaikan permasalahan yang telah dirumuskan sebelumnya, yaitu membantu divisi marketing dalam menentukan pelanggan yang akan mendapatkan voucer kepada pelanggan berdasarkan tingkat segmentasi pelanggan dengan analisis RFM, dapat membantu divisi marketing dalam menentukan paket umroh yang akan ditawarkan kepada pelanggan yang disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan, serta memudahkan pelanggan dalam memesan paket umroh secara online.
PEMBANGUNAN APLIKASI LAPORAN DAN PEMANTAUAN PENERANGAN JALAN UMUM DENGAN MEMANFAATKAN GEOTAGGING DAN QR CODE SCANNER BERBASIS ANDROID Ramadhan Alkautshar; Taryana Suryana
Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik dan Ilmu Komputer (JUPITER) Vol 1 No 1 (2021): JUPITER : Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik Dan Ilmu Komputer
Publisher : Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer - Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (913.895 KB) | DOI: 10.34010/jupiter.v1i1.5406

Abstract

Seksi Penerangan Jalan Umum pada Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Jayapura mempunyai salah satu tugas pokok untuk memelihara dan memperbaiki PJU yang tersebar di seluruh wilayah Kota Jayapura. Pada tahun 2018 telah terpasang sebanyak 390 PJU. Pada tahun 2019 telah terpasang PJU sebanyak 73 PJU. Dan pada tahun 2020 telah terpasang lagi PJU sebanyak 30 PJU. Jumlah PJU ini terus meningkat dari tahun ke tahun. Dalam metode penelitian ini, metodologi yang digunakan adalah Deskriptif, yaitu metode yang memiliki sebuah tujuan untuk bisa mengumpulkan data secara detail, mendalam dan juga actual. Salah satu dari metode mengumpulan datanya yaitu dengan menggunakan kuisoner kepada beberapa responden. Dari 50 responden sebagian besar setuju dalam pembangun Aplikasi Laporan dan Pemantauan Penerangan Jalan Umum (PJU) ini untuk mempermudah pelaporan dan pemantauan Masyarakat maupun Instansi. Sistem kerja pada pelaporan lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) ini menggunakan smartphone sebagai media aplikasi pelaporan jika terdapat lampu PJU yang sedang rusak/mati. Dan pada aplikasi ini memanfaatkan teknologi Geotagging dan QR Code Scanner pada saat memotret lampu PJU. Untuk validasi yang dapat melakukan pembuatan laporan hanya boleh masyarakat yang memiliki KTP Kota Jayapura menggunakan teknologi Blink ID SDK. Dan tambahan fitur smart yang digunakan pada Aplikasi ini bernama smart RPJU.
PENGEMBANGAN DESIGN SYSTEM PADA PERANGKAT LUNAK IBID DENGAN PENDEKATAN ATOMIC DESIGN Selly Huldan; Alif Finandhita
Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik dan Ilmu Komputer (JUPITER) Vol 1 No 1 (2021): JUPITER : Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik Dan Ilmu Komputer
Publisher : Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer - Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1072.799 KB) | DOI: 10.34010/jupiter.v1i1.5407

Abstract

Perbedaan Subjektif style desain salah satu kendala yang dialami oleh User Interface Designer dalam perancangan desain antarmuka pengguna perangkat lunak IBID, membuat proses waktu pengembangan desain antarmuka pengguna cenderung menghabiskan waktu yang lama. Hal ini yang melatarbelakangi penulis untuk merancang Design System dengan pendekatan Atomic Design. Penelitian bertujuan mengetahui apakah Design System yang dirancang dapat mengurangi waktu pengembangan desain antarmuka pengguna (User Interface). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Atomic Design yang beberapa tahapnya disesuaikan dengan penelitian. Pengujian dilakukan kepada 3 UI Designer berupa pengujian pra-penelitian dan pengujian pasca-penelitian setelah menggunakan Design System yang sudah dirancang. Selain itu, dilakukan juga evaluasi hasil desain pada pengujian pasca-penelitian. Berdasakan hasil pengujian, hasil perolehan waktu pada pengujian pra-penelitian rata-rata 1 jam 52 meni 14 detik. Sedangkan hasil perolehan waktu pada pengujian pasca-penelitian rata-rata 1 jam 26 menit 59 detik. Selain itu, pada pengujian pasca-penelitian setelah menggunakan Design System menghasilkan efektivitas yang diukur dengan metode usability matrics penyelesaian tugas mencapai 89%, dan efisiensi waktu keseluruhan mencapai 87%, dan evaluasi hasil desain mencapai 92%. Berdasarkan penelitian dapat diketahui bahwa Design System yang dirancang dapat menambah produktivitas dalam perancangan desain antarmuka pengguna sehingga waktu yang digunakan berkurang karena dengan memanfaatkan panduan dan dokumentasi komponen dengan elemen fondasinya yang sudah distandarisasi. Selain itu, desain antarmuka yang dihasilkan menjadi lebih seragam dan konsisten.
SISTEM INFORMASI MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA PROYEK DI PT. DATAQUEST LAVERAGE INDONESIA Farhan Rizki Ridlotillah; Rani Susanto
Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik dan Ilmu Komputer (JUPITER) Vol 1 No 1 (2021): JUPITER : Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik Dan Ilmu Komputer
Publisher : Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer - Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (905.882 KB) | DOI: 10.34010/jupiter.v1i1.5419

Abstract

PT. DATAQUEST LAVERAGE INDONESIA adalah sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang IT seperti jasa perancangan, pengelolaan dan pengembangan perangkat lunak untuk instansi pemerintahan ataupun non-instansi. Pada saat pengerjaan sebuah proyek perangkat lunak sering terjadi perekrutan pegawai sementara untuk membantu mengerjakan proyeknya dikarenakan adanya pekerjaan yang menumpuk dan kekurangan pegawai proyek ini terjadi diakibatkan oleh pembagian tugas dan tanggung jawab pekerjaan yang sepenuhnya diserahkan kepada masing masing bagian atau divisi sehingga menyebabkan pekerjaan yang berlebihan untuk beberapa pegawai. Kemudian akan terjadi keterlambatan waktu pengerjaan sebuah proyek dikarenakan beberapa permasalahn sebelumnya. Beberapa metode yang dipakai seperti Organization Breakdown Structure (OBS) untuk mengetahui bagian atau divisi yang terlibat dalam proyek, Responsible Accountable Consulted Informed (RACI) untuk pembagian tugas dan tanggung jawab pekerjaan kepada pegawai proyek, Precedence Diagram Method (PDM) untuk penjadwalan proyek, mengetahui ketergantungan pekerjaan dan jalur kritis proyek dan Resource Constrained Schedule untuk pengelolaan pekerjaan pegawai berdasarkan sumber daya terbatas. Maka dibutuhkan sistem informasi manajemen sumber daya manusia proyek di PT. Dataquest Laverage Indonesia yang diharapkan dapat membantu Manajer proyek dalam melakukan pembagian tugas dan tanggung jawab kepada pegawai proyeknya dan perencanaan proyek berdasarkan sumber daya tersedia. Berdasarkan hasil penelitian dan pengujian yang telah dilakukan pada sistem informasi manajemen sumber daya manusia proyek ini dapat membantu Manajer proyek dalam menentukan peran dan tanggung jawab pegawai proyeknya, dapat membantu pegawai proyek dalam mengetahui tugas dan tanggung jawab dan sebagai panduan bagi manajer proyek dalam merencanakan proyeknya serta merekomendasikan penjadwalan proyek berdasarkan sumber daya terbatas.
IMPLEMENTASI FACE RECOGNITION DAN GLOBAL POSITIONING SYSTEM PADA SISTEM PRESENSI DI DESA MEKARJATI KAB INDRAMAYU BERBASIS MOBILE Fauzi Sunarya; Chrismikha Hardyanto
Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik dan Ilmu Komputer (JUPITER) Vol 1 No 2 (2021): JUPITER : Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik Dan Ilmu Komputer
Publisher : Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer - Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (932.361 KB) | DOI: 10.34010/jupiter.v1i2.6550

Abstract

Balai Desa Mekarjati merupakan kantor yang berada di lingkungan wilayah Kecamatan Haurgeulis Kabupaten Indramayu. Dalam hal mewujudkan kehidupan masyarakat yang demokratis, kantor Balai Desa Mekarjadi mempunyai tugas utama yaitu mendorong pemberdayaan masyarakat dan memberikan pelayanan publik yang baik. Dimana pelayanan administrasi masalah kependudukan seperti pelayanan pembuatan surat-menyurat (SKTM, surat kematian, pembuatan KTP, KK, dan sejenisnya) merupakan salah satu tugas utama Balai Desa Mekarjati ini. Menurut hasil wawancara dengan Bapak Aming. selaku lurah di kantor Balai Desa Mekarjati, ditemukan Permasalahan yang sering terjadi pada desa tersebut adalah buruknya kinerja perangkat desa dalam pelayanan administrasi desa, penyebabnya banyak perangkat desa yang tidak hadir tepat waktu karena perangkat desa banyak yang melakukan kecurangan dalam proses presensi. Kecurangan terjadi karena proses presensi yang dilakukan di kantor Balai Desa Mekarjati masih manual. Berdasarkan permasalahan tersebut maka teknologi face recognition dan global positioning system merupakan teknologi yang layak digunakan untuk membuat sistem presensi yang dapat membantu kantor balai Desa Mekarjati dalam mengatasi kecurangan pada proses kegiatan presensi. Dengan adanya aplikasi ini kecurangan yang terjadi di kantor Balai Desa Mekarjati Kecamatan Haurgeulis Kabupaten Indramayu berkurang karena perangkat desa tidak bisa melakukan kecurangan seperti menitipkan absen kepada rekan nya.
MODEL SISTEM INFORMASI MANAJEMEN INVENTORY PADA PT MT MART Azman Nurfahman; Sri Nurhayati
Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik dan Ilmu Komputer (JUPITER) Vol 1 No 2 (2021): JUPITER : Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik Dan Ilmu Komputer
Publisher : Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer - Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (952.388 KB) | DOI: 10.34010/jupiter.v1i2.6551

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah memberikan model system informasi manajemen inventori yang dapat memudahkan pihak terkait untuk melakuakan proses perencaraan, monitoring, dan evaluasi dalam hal pengelolaan data. PT. MT Mart adalah sebuah perusahaan yang bergerak dibidang minimarket yang menyediakan barang konsumsi baik “food” dan “non-food”. Dalam melaksanakan proses bisnisnya yang semakin berkembang, tidak sedikit kendala yang dialami PT. MT Mart. Proses manajeman inventori pada sebuah perusahan merupakan proses yang penting dilakukan agar dapat mengontrol setiap produk atau barang yang diperjual belikan dalam operasi sehari-hari pada suatu perusahaan. Saat ini PT. MT Mart dalam hal inventori barang di gudang belum ada mulai dari proses perencanaan, monitoring, sampai dengan evaluasi, sehingga pihak terkait dengan proses ini mengalami kesulitan dalam hal manajemen pengelolaan barang digudang.. Metode yang digunakan untuk menganalisis system informasi manajemen menggunakan PDCA (Plan, DO, Check, Action) yang mana dalam pembangunan perangkat lunak ini harus melewati verifikasi pada setiap prosesnya. Untuk proses peramalan barang digudang menggunakan single moving average yaitu metode yang mengasumsikan peluang setiap kejadian di masa mendatang. Setelah dilakukan pengujian terhadap metode yang digunakan, maka model system yang dibuat sudah dapat membantu pihak terkait dalam melakukan proses manajemen inventory.
SISTEM INFORMASI MANAJEMEN INVENTORI BARANG PADA KOPERASI PRIMKOPTI KABUPATEN CIANJUR Mohamad Riyan Hidayat; Riani Lubis
Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik dan Ilmu Komputer (JUPITER) Vol 1 No 2 (2021): JUPITER : Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik Dan Ilmu Komputer
Publisher : Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer - Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1789.23 KB) | DOI: 10.34010/jupiter.v1i2.6690

Abstract

Primkopti Kabupaten Cianjur merupakan koperasi yang bergerak dibidang penjualan produk barang khususnya bahan baku tempe dan tahu. Permasalahan yang terjadi ialah kesulitan menentukan jumlah permintaan pengadaan barang untuk periode selanjutnya, hal ini dikarenakan jumlah pengadaan barang dilihat dari laporan barang keluar sebelumnya dan perkiraan sehingga sering sekali terjadi stok habis atau berlebih, selanjutnya sulit mengatur penyimpanan stok persediaan barang dengan penitipan barang anggota, dan kesulitan dalam memonitoring barang keluar dan pengambilan penitipan barang, ini terjadi karena jumlah persediaan barang dengan penitipan barang tercampur sehingga tidak diketahui barang mana yang keluar. Solusi yang dilakukan untuk menangani permasalah tersebut ialah dibutuhkanya suatu sistem informasi manajemen inventori barang. Menentukan jumlah pengadaan barang menggunakan metode single exponential smoothing, penyimpanan dan pengeluaran barang menggunakan metode FIFO, manajemen barang menggunakan POAC. Berdasarkan hasil dari pengujian dapat disimpulkan bahwa sistem informasi manajemen inventori barang yang dibangun dapat membantu sekretaris pengurus dalam menentukan jumlah pengadaan barang, mengatur penyimpanan dan penitipan barang serta memonitoring barang keluar dan pengambilan penitipan barang.
SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PENGADAAN DI PT INFRA KARYA PRATAMA Santi Susanti
Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik dan Ilmu Komputer (JUPITER) Vol 1 No 2 (2021): JUPITER : Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik Dan Ilmu Komputer
Publisher : Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer - Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1152.911 KB) | DOI: 10.34010/jupiter.v1i2.6691

Abstract

PT. Infra Karya Pratama adalah perusahaan berbasis telekomunikasi di bidang jasa dengan layanan yang diberikan antara lain; design & engineering, network planning, drive test & bencmarking, manajemen konstruksi dan pemeliharaan lokasi. PT. Infra Karya Pratama hanya melakukan penyimpanan stok pada barang elektronik saja dikarenakan perusahaan ini berfokus pada teknologi teknologi komunikasi. Sistem Pengadaan yang sedang berjalan saat ini dalam pengadaan stok barang elektronik, bagian logistik akan melakukan stock opname dalam satu bulan sekali. PT. Infra Karya Pratama tidak memiliki gudang untuk penyimpanan bahan material dikarenakan jika bahan material disatukan dengan bahan elektronik dapat mempengaruhi kualitas dari alat elektronik. Karena itu, ketika dilakukan pengadaan bahan, material akan langsung dikirim ke lokasi project berlangsung. Namun, menyimpan barang di tempat project memiliki sejumlah resiko. Dipenelitian ini akan menggunakan metode penelitian yang digunakan pada penelitian analisis deskriptif, sedangkan dalam pengumpulan data menggunakan metode studi literatur, studi lapangan, wawancara, dan observasi. Penelitian ini menghasilkan menunjukkkan bahwa Pengadaan di PT. Infra Karya Pratama di sistem informasi manajemen dapat membantu bagian Pengadaan dalam melakukan pengadaan bahan baku sehingga dapat mengurangi resiko kehilangan, kerusakan maupun pemumpukan barang atau bahan baku di tempat project serta mengurangi resiko terhambatnya kegiatan operasi perusahaan khususnya proses pengerjaan project.

Page 1 of 3 | Total Record : 24