cover
Contact Name
Rokibullah
Contact Email
jurnalindonesiasosialsains@gmail.com
Phone
+6285797454195
Journal Mail Official
jurnalindonesiasosialsains@gmail.com
Editorial Address
Greendland Sendang Residence Blok H.1 Sendang, Kec. Sumber, Kab. Cirebon , Cirebon, Provinsi Jawa Barat
Location
Kab. cirebon,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Indonesia Sosial Sains
ISSN : 27236595     EISSN : 27236692     DOI : 10.36418
The Jurnal Indonesia Sosial Sains is a scientific journal in the form of research and can be accessed openly. This journal is published once a month by CV. Publikasi Indonesia. The Jurnal Indonesia Sosial Sains provides a means for ongoing discussion of relevant issues that fall within the focus and scope of the journal that can be empirically examined. The journal publishes research articles covering all aspects of social sciences, ranging from Management, Economics, Culture, Law, Geography, and Education that belong to the social context. Published articles are from critical and comprehensive research, studies or scientific studies on important and current issues or reviews of scientific books.
Articles 15 Documents
Search results for , issue "Vol. 2 No. 12 (2021): Jurnal Indonesia Sosial Sains" : 15 Documents clear
Pengaruh Label Halal dan Inovasi Produk Terhadap Minat Beli Ulang (Survei Online Pada Pengikut Instagram @Safiindonesia) Nida Rohadatul Anisa
Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 2 No. 12 (2021): Jurnal Indonesia Sosial Sains
Publisher : CV. Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (351.272 KB) | DOI: 10.59141/jiss.v2i12.453

Abstract

Bisnis produk perawatan kulit di Indonesia saat ini berkembang pesat. Skincare menjadi kebutuhan primer perempuan di Indonesia saat ini karena dengan produk perawatan kulit, kulit perempuan dapat terjaga kesehatannya. Data pada World Population Review, muslim di Indonesia pada tahun 2020 mencapai 229 juta jiwa atau 87,2% dari jumlah total penduduk Indonesia. Hal ini membuat indikator halal menjadi pertimbangan dalam keputusan untuk membeli produk, apalagi digunakan untuk perawatan kulit. Tren produk halal ini semakin marak di Indonesia, konsumen semakin kritis dalam pemilihan produk yang sudah terjamin halalnya. Penggunaan Label Halal dalam produk perawatan kulit di Indonesia merupakan sebuah Inovasi Produk yang baru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel Label Halal (X1) dan Inovasi Produk (X2) terhadap Minat Beli Ulang (Y) secara parsial maupun simultan. Jenis penelitian adalah penelitian kuantitatif. populasi penelitian ini adalah 290 ribu followers Instagram @Safiindonesia. Jumlah sampel adalah 100 pengguna produk Safi Indonesia. Teknik pengambilan sampel adalah Quota Sampling. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah uji validitas dan reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis linier berganda. Hasil hitung uji F menunjukkan variabel Label Halal (X1) dan Inovasi Produk (X2) secara simultan berpengaruh terhadap variabel minat beli ulang (Y). hasil hitung uji-t menunjukkan Label Halal (X1) dan Inovasi Produk (X2)) secara parsial berpengaruh signifikan terhadap minat beli ulang (Y) pada followers Instagram @Safiindonesia. Safi memiliki pengaruh Label Halal terhadap konsumen karena memiliki jaminan kepada konsumen mengenai kualitas produknya. Tanpa adanya inovasi produk, produk tersebut akan dilupakan oleh konsumen karena akan banyak produk-produk baru yang muncul setiap tahunnya.  
Kinerja Customer Relationship Management Pada PT. Panahmas Dwitama Distrindo Jember Ifa Dimiyati Khasanah; Moh. Agung Surianto
Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 2 No. 12 (2021): Jurnal Indonesia Sosial Sains
Publisher : CV. Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (286.395 KB) | DOI: 10.59141/jiss.v2i12.476

Abstract

Era persaingan di dunia bisnis saat ini sangat ketat, perusahaan tidak mungkin bisa berkembang pesat tanpa ada customer service yang baik, karena dengan pelayanan yang baik maka akan meningkatkan kepercayaan dan berdampak pada loyalitas pelanggan. Kemampuan perusahaan untuk menjalin hubungan dengan mitra akan berdampak pada peningkatan kemampuan perusahaan untuk menghadapi persaingan. Dalam menjalin hubungan, apabila hubungan tersebut terjalin dengan baik maka akan berdampak baik bagi perusahaan dalam segi penjualan dan bisa meningkatkan profitabilitas. Hubungan distributor dengan pelanggan dapat dipandang sebagai bentuk kerjasama yang terjalin antar perusahaan dengan pelanggan. Saat ini posisi pelanggan bagi perusahaan bukan hanya menjadi sumber pendapatan, tetapi juga aset jangka panjang yang harus dikelola dan dipelihara oleh Customer Relationship Management. Cara pandang perusahaan sekarang ini menganggap pelanggan menjadi bagian penting dalam menentukan arah dan kebijakan perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja Customer Relationship Management pada PT Panahmas Dwitama Distrindo Jember. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan Customer Relationship Management di PT Panahmas Dwitama Distrindo Jember berpengaruh sebagai upaya dalam meningkatkan loyalitas pelanggan serta berjalan dengan baik dan juga efektif.  
Budaya Organisasi PT. Kimia Farma Apotek Wilayah Jember Achmad Muzakki; Maulidyah Amalina Rizqi
Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 2 No. 12 (2021): Jurnal Indonesia Sosial Sains
Publisher : CV. Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (290.269 KB) | DOI: 10.59141/jiss.v2i12.477

Abstract

Sumber daya manusia mempunyai peran strategis sebagai penentu berhasil tidaknya kesuksesan sebuah organisasi. Sehingga, manusia merupakan faktor penting dalam kegiatan organisasi. Selain itu, kesuksesan sebuah perusahaan tidak lepas dari budaya organisasi perusahaan tersebut. Tujuan adanya penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana dampak budaya budaya organisasi pada PT. Kimia Farma Apotek Wilayah Jember. Dalam melaksanakan budaya organisasi ini, perlu adanya keterlibatan dari seluruh karyawan untuk mengikuti nilai-nilai yang sudah ditetapkan dan dijalankan. Jenis penelitian ini yaitu penelitian kualitatif, perolehan data didapat melalui wawancara semi terstruktur dengan 3 informan yang bekerja di PT Kimia Farma Wilayah Jember. Data yang sudah diperoleh akan diuji dengan menggunakan teknik uji triangulasi yakni membandingkan data dari tiga narasumber. Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa PT. Kimia Farma Apotek UB Jember sudah memiliki budaya organisasi yang cukup baik, yaitu transparansi dan kebebasan berpendapat seluruh karyawan tanpa adanya sekat antara karyawan satu dengan karyawan lainnya  
Peran Insentif Sebagai Pendukung Peningkatan Produktivitas Kerja PT. Agro Aku Bisa Jember Ahmad Muzayin; Maulidyah Amalina Rizqi
Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 2 No. 12 (2021): Jurnal Indonesia Sosial Sains
Publisher : CV. Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (275.05 KB) | DOI: 10.59141/jiss.v2i12.478

Abstract

PT. Agro Aku Bisa melihat produktivitas kerja karyawan dilihat dari perolehan luas lahan dan perolehan hasil panen yang ditugaskan perusahaan kepada petugas lapangan. Luas lahan tersebut hasil dari mitra yang sudah bekerja sama dengan PT Agro Aku Bisa dan perolehan hasil panen didapat dari mitra petani yang sudah menjalankan kontrak kerja dengan perusahaan. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui peran PT Agro Aku Bisa dalam meningkatkan produktivitas kerja karyawan, karena pada bulan Januari hingga bulan Maret tahun 2021 produktivitas perusahaan mengalami fluktuasi. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif pendekatan studi kasus dengan teknik pengumpulan data berupa observasi dan wawancara dengan 2 informan dari PT Agro Aku Bisa. Hasil penelitian yaitu peran PT Agro Aku Bisa dalam memberikan Insentif  kepada karyawan untuk  meningkatkan produktivitas kerja dengan memberikan Insentif  berupa voucher umroh, kendaraan roda 2, dan bonus 10% dari hasil panen yang akan dibagikan merata kepada seluruh karyawan PT Agro Aku Bisa.  
Tinjauan Yuridis Kejahatan Perang Menurut Hukum Internasional Muhammad Khairani; Fadjrin Wira Perdana; Purboyo Purboyo; Driaskoro Budi Sidarta; Surnata Surnata
Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 2 No. 12 (2021): Jurnal Indonesia Sosial Sains
Publisher : CV. Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (255.946 KB) | DOI: 10.59141/jiss.v2i12.479

Abstract

Kejahatan perang merupakan suatu istilah yang lebih tepat diartikan sebagai pelanggaran terhadap hukum humaniter. Dikatakan sebagai kejahatan karena tindakan tersebut melanggar hukum perang atau hukum humaniter internasional yang menimbulkan adanya tanggungjawab individu. Kejahatan perang dapat terjadi pada konflik bersenjata, hal tersebut dapat diakui dan dinyatakan dalam berbagai kasus yang terjadi dan telah memiliki suatu putusan dengan kekuatan hukum tetap maupun yang sedang dalam proses pemeriksaan di pengadilan internasional. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dan menganalisis lebih dalam lagi mengenai kriteria kejahatan perang di tinjau dari hokum internasional. Penelitian ini menggunakan metode metode analisis data yang dipergunakan adalah metode analisis kualitatif dengan menggunakan pendekatan normatif (yuridis normatif) yaitu pendekatan penelitian hukum (approach) yang digunakan dalam penelitian ini yaitu pendekatan perundang-undangan (statute approach), pendekatan konseptual (conceptual approach), pendekatan perbandingan (comparative approach). Hukum Perang (Humaniter) tidak bertujuan untuk melarang perang, atau untuk mengadakan undang-undang yang menentukan aturan permainan dalam perang, tetapi demi alasan kemanusian untuk mengurangi atau membatasi penderitaan individu-individu dan untuk membatasi wilayah dimana kekuasaan konflik bersenjata diperbolehkan. Melalui alasan-alasan ini hukum humaniter disebut sebagai “peraturan tentang perang berperikemanusiaan”. Kesimpulan pada pembahasan di atas adalah hukum humaniter mencoba untuk mengatur agar suatu perang dapat dilakukan dengan lebih memperhatikan prinsip-prinsip kemanusiaan. Adapun dasar hukum yang dipakai dalam penulisan ini adalah Konvensi Den Haag 1907, Konvensi Jenewa 1949 dan Pasal 8 Statuta Roma 1998.  
Analisis Saluran Distribusi Pada PT. Panahmas Dwitama Distrindo Jember Nanda Ayu Muchlisa; Moh. Agung Surianto
Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 2 No. 12 (2021): Jurnal Indonesia Sosial Sains
Publisher : CV. Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (394.866 KB) | DOI: 10.59141/jiss.v2i12.480

Abstract

Distribusi merupakan suatu aspek penting untuk diperhatikan dalam menjalankan bisnis baik bisnis besar maupun bisnis kecil. Keputusan perusahaan dalam menetapkan strategi distribusi serta saluran distribusi yang akan dijalankan menentukan kelancaran jalannya proses distribusi sehingga bisa memberikan keuntungan bagi perusahaan maupun pihak yang berada dalam saluran distribusi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis saluran distribusi di PT. Panahmas Dwitama Distrindo Jember dan bagaimana perusahaan mengatur frekuensi pengiriman pesanan barang dalam jumlah kuantitas tertentu terhadap operasional harian. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi penjualan yang diambil oleh PT Panahmas Dwitama Distrindo Jember merupakan sebuah strategi yang tepat bagi suatu perusahaan dalam menjalankan proses distribusi.
Implementasi Prinsip Kebijakan Luar Negeri Bebas Aktif dalam Diplomasi Mengatasi Konflik Rohingya Siti Nurlaili Triwahyuni; Fadjrin Wira Perdana; Bambang Setiawan; Irwan Irwan; Yohan Wibisono
Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 2 No. 12 (2021): Jurnal Indonesia Sosial Sains
Publisher : CV. Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (291.769 KB) | DOI: 10.59141/jiss.v2i12.481

Abstract

Konflik internal pemerintah Myanmar dengan suku Muslim Rohingya adalah salah satu dari sekian banyak bentuk tragedi yang mematikan dan memilukan. Penderitaan suku Muslim Rohingya ini tentu berimplikasi pada situasi keamanan regional Asia Tenggara. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana implementasi prinsip kebijakan luar negeri bebas aktif dalam upaya diplomasi Indonesia mengatasi konflik Rohingya di Myanmar. Konflik terkait isu kemanusiaan di Myanmar yang menimpa etnis Rohingya telah menarik keprihatinan banyak masyarakat internasional juga masyarakat Indonesia. Dalam pelaksanaan politik luar negeri diplomasi dapat menjadi suatu nilai tawar (state branding) untuk membangun image sebuah Negara. Diplomasi yang sukses membutuhkan negosiasi yang efektif. Pendekatan kualitatif yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis studi kepustakaan yang sumber datanya dianalisis dari buku dan jurnal terkait penelitian upaya diplomasi pemerintah Indonesia dalam mediasi konflik kemanusiaan di Myanmar. Temuan dari penelitian ini menunjukkan bahwa ada beberapa strategi diplomasi yang dilakukan oleh Indonesia dalam masalah konflik etnis Rohingya dengan pemerintah Myanmar, yakni pengajuan proposal kemanusiaan dan usulan formula 4+1 bagi masyarakat rohingya dimasa depan.
Upaya Hukum Luar Biasa Peninjauan Kembali dalam Perspektif Hukum Progresif Slamet Prasetyo Sutrisno; Fadjrin Wira Perdana; Surnata Surnata; Yohan Wibisono; Bambang Setiawan
Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 2 No. 12 (2021): Jurnal Indonesia Sosial Sains
Publisher : CV. Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (335.656 KB) | DOI: 10.59141/jiss.v2i12.482

Abstract

Berlakunya KUHAP telah menimbulkan perubahan mendasar baik secara langsung dan konsepsional maupun secara implementasi terhadap tata cara penyelesaian perkara pidana Indonesia. Salah satu persoalan yang muncul adalah permohonan Peninjauan Kembali (PK) yang diajukan oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui permohonan peninjauan kembali (PK) oleh jaksa penuntut umum (JPU) dalam perspektif hukum progresif. Penelitian ini menggunakan metode analisis data yang dipergunakan adalah metode analisis kualitatif dengan menggunakan pendekatan normatif (yuridis normatif) yaitu pendekatan penelitian hukum (approach) yang digunakan dalam penelitian ini yaitu pendekatan perundang-undangan (statute approach), pendekatan konseptual (conceptual approach), pendekatan perbandingan (comparative approach). Berdasarkan uraian di atas, Subtansi Peninjauan Kembali (PK) berpijak pada dasar, bahwa negara telah salah mempidana penduduk yang tidak berdosa dan tidak dapat lagi diperbaiki dengan upaya hukum biasa melainkan harus dengan upaya hukum luar biasa yaitu Peninjauan Kembali (PK). Demikian Peninjauan Kembali (PK) bukan saja dipertuntukan kepada terpidana atau ahli warisnya melainkan juga dapat diberikan kepada Jaksa Penuntut Umum, atas dasar keadilan dan asas keseimbangan. Urgensi untuk memberikan ruang kepada Jaksa Penuntut Umum mengajukan permohoan Peninjauan Kembali (PK) adalah untuk mewujudkan keadilan substantif. Memperluas pihak-pihak yang dapat mengajukan Peninjauan Kembali (PK) dalam Pasal 263 KUHAP sebagai terobosan hukum (rule breaking) untuk mendapatkan tujuan hukum yang maksimal. Kesimpulan dalam penelitian ini bahwa permohonan upaya hukum luar biasa Peninjauan Kembali (PK) oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) dalam perspektif Hukum Progresif adalah sebagai terobosan hukum (rule breaking) terhadap KUHAP.  
SP3 KPK atas Kasus SKL Blbi dalam Perspektif Hukum Progresif Damaida Hatina; Fadjrin Wira Perdana; Purboyo Purboyo; Irwan Irwan; Sri Kelana
Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 2 No. 12 (2021): Jurnal Indonesia Sosial Sains
Publisher : CV. Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (339.971 KB) | DOI: 10.59141/jiss.v2i12.483

Abstract

Korupsi    merupakan    masalah    yang serius   di   Indonesia.   Banyak   usaha   telah dilakukan oleh pemerintah untuk memberantas  korupsi  namun  tampak  sia­sia. Banyak sekali komentar negatif bahkan umpatan-umpatan terhadap perilaku dan pelaku tindak pidana korupsi. Muak, jengkel, gregetan, putus asa, marah, dan hal-hal negatif lain atas langgeng dan menjamurnya perilaku korupsi. Terlebih dalam tayangan televisi, tersangka, terdakwa, dan bahkan terpidana seakan-akan menunjukkan show of force ataupun berperilaku sebagai celebrity Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dan menganalisis bagaimana langkah KPK menghentikan penyidikan kasus SKL BLBI dalam perspektif hukum progresif. Penelitian ini merupakan jenis penelitian yuridis empiris untuk mengetahui dan menentukan bagaimana hukum itu berlaku sebagai norma atau das sollen. Hasil penelitian dijelaskan bahwa dalam perspektif Hukum Progresif, SP3 atas Kasus SKL BLBI menegaskan cara pandang KPK yang masih mendasarkan diri kepada ajaran ilmu hukum positif (analytical jurisprudence). Resistensi dari kelompok masyarakat atas langkah KPK tersebut menegaskan posisi KPK yang tidak mampu menghadirkan keadilan substantif.  
Peranan Akomodasi Wisata dalam Pementasan Tugas Akhir Seni Tari di SMK Negeri 12 Surabaya Subianto Karoso
Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 2 No. 12 (2021): Jurnal Indonesia Sosial Sains
Publisher : CV. Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (281.351 KB) | DOI: 10.59141/jiss.v2i12.486

Abstract

Akomodasi wisata merupakan hal penting dalam memenuhi kebutuhan wisatawan yang sedang berwisata. Kegiatan pariwisata yang didasari kegiatan bisnis disebut dengan akomodasi komersil. Akomodasi komersil di bidang pariwisata bertujuan mencari keuntungan dengan menawarkan barang maupun jasa kepada wisatawan untuk mendapatkan keuntungan. SMK Negeri 12 Surabaya yang merupakan satu-satunya sekolah seni di Jawa Timur sering kali mengadakan pementasan Tugas Akhir dan selalu melibatkan peran Akomodasi wisata. Tujuan penelitian ini adalah seberapa pentingnya pernanan akomodasi wisata dalam menyelenggarakan acara pementasan tugas akhir seni SMK Negeri 12 Surabaya. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif yang sifatnya deskriptif. Hasil penelitian menjelaskan pengertian akomodasi wisata merupakan hal penting dalam memenuhi kebutuhan wisatawan yang sedang berwisata. Para wisatawan cenderung membutuhkan akomodasi yang memiliki beragam varian harga maupun macamnyaKegiatan pariwisata yang didasari kegiatan bisnis disebut dengan akomodasi komersil. Akomodasi komersil di bidang pariwisata bertujuan mencari keuntungan dengan menawarkan barang maupun jasa kepada wisatawan untuk mendapatkan keuntungan (profit).  

Page 1 of 2 | Total Record : 15


Filter by Year

2021 2021


Filter By Issues
All Issue Vol. 5 No. 04 (2024): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 5 No. 03 (2024): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 5 No. 02 (2024): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 5 No. 01 (2024): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 4 No. 12 (2023): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 4 No. 11 (2023): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 4 No. 10 (2023): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 4 No. 09 (2023): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 4 No. 08 (2023): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 4 No. 07 (2023): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 4 No. 06 (2023): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 4 No. 05 (2023): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 4 No. 04 (2023): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 4 No. 03 (2023): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 4 No. 02 (2023): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 4 No. 01 (2023): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 3 No. 12 (2022): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 3 No. 11 (2022): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 3 No. 10 (2022): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 3 No. 09 (2022): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 3 No. 08 (2022): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 3 No. 07 (2022): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 3 No. 06 (2022): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 3 No. 05 (2022): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 3 No. 04 (2022): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 3 No. 03 (2022): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 3 No. 02 (2022): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 3 No. 01 (2022): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 2 No. 12 (2021): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 2 No. 11 (2021): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 2 No. 10 (2021): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 2 No. 09 (2021): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 2 No. 08 (2021): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 2 No. 07 (2021): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 2 No. 06 (2021): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 2 No. 05 (2021): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 2 No. 04 (2021): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 2 No. 03 (2021): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 2 No. 02 (2021): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 2 No. 01 (2021): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 1 No. 05 (2020): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 1 No. 04 (2020): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 1 No. 03 (2020): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 1 No. 02 (2020): Jurnal Indonesia Sosial Sains Vol. 1 No. 01 (2020): Jurnal Indonesia Sosial Sains More Issue