cover
Contact Name
Laksono Budiarto
Contact Email
laksono.budiarto@um.ac.id
Phone
+62895384660796
Journal Mail Official
jmipap.journal@um.ac.id
Editorial Address
Universitas Negeri Malang Jl. Semarang no 5 Malang Jawa Timur 65115
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal MIPA dan Pembelajarannya (JMIPAP)
ISSN : -     EISSN : 27980634     DOI : https://doi.org/10.17977/um067
Jurnal MIPA dan Pembelajarannya (JMIPAP) is a publication that focuses on education, particularly in the areas of mathematics and natural sciences. The journal publishes articles, research papers, and other relevant manuscripts related to the teaching and learning of these subjects. It provides a platform for educators, researchers, and scholars to share their ideas, insights, and innovative teaching methods that can enhance the teaching and learning experience of students in mathematics and natural sciences. JMIPAP aims to contribute to the improvement of the quality of education in these fields by providing a space for the exchange of knowledge and ideas among its readers and contributors.
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol. 1 No. 2 (2021)" : 10 Documents clear
Analisis kebutuhan pengembangan buku suplemen sistem pernapasan manusia berbasis teknologi augmented reality sebagai bahan ajar siswa SMP kelas VIII Aan Setya Nugroho; Munzil Munzil; Erti Hamimi
Jurnal MIPA dan Pembelajarannya (JMIPAP) Vol. 1 No. 2 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (711.389 KB) | DOI: 10.17977/um067v1i2p88-92

Abstract

Pengembangan buku suplemen sistem pernapasan manusia berbasis teknologi augmented reality bertujuan untuk menghasilkan sebuah produk bahan ajar IPA SMP kelas VIII yang dapat menarik minat belajar peserta didik dalam menambah pengetahuan yang sesuai dengan tuntutan Kurikulum 2013 yaitu memfasilitasi kegiatan proses pembelajaran siswa pada materi sistem pernapasan manusia. Buku suplemen yang dikembangkan menyediakan sumber belajar berbasis teknologi representatif dengan memanfaatkan peran dari teknologi augmented reality. Peran teknologi tersebut dalam bahan ajar ini yaitu dapat mentransformasikan sebuah objek dalam buku suplemen menjadi lebih nyata dalam bentuk tiga dimensi secara real time. Dengan penggunaan teknologi tersebut memungkinkan dapat membantu siswa dalam memahami konsep-konsep abstrak dalam materi sistem pernapasan manusia menjadi konkrit dan proses pembelajaran berlangsung tidak terbatas ruang dan waktu. Dengan adanya produk ini diharapkan dapat mamfasilitasi peserta didik dalam mengkonstruk pengetahuannya dan menyatupadukannya menjadi sebuah konsep yang utuh dan terpadu. Penelitian dan pengembangan ini bersifat diskriprif dan menggunakan metode penelitian studi lapangan di sekolah terkait pembelajaran IPA mengenai sistem pernapasan manusia.
Pengembangan bahan ajar berbasis laboratorium untuk kegiatan siswa memahami tekanan zat kelas VIII SMP/ MTS Adinda Adinda; Kadim Kadim; Sugiyanto Sugiyanto
Jurnal MIPA dan Pembelajarannya (JMIPAP) Vol. 1 No. 2 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1145.095 KB) | DOI: 10.17977/um067v1i2p93-99

Abstract

Pada pembelajaran IPA hendaknya siswa dapat berperan aktif. Upaya yang dilakukan untuk mengukur keaktifan siswa adalah dengan melakukan percobaan atau eksperimen. Kegiatan percobaan atau eksperimen tersebut dapat dituangkan dalam bahan ajar yang digunakan oleh guru dan siswa. Dengan demikian penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan mengembangkan bahan ajar berbasis laboratorium dan mengukur kelayakan bahan ajar berbasis laboratorium untuk memahami tekanan zat siswa kelas VIII SMP/ MTs yang layak dan valid. Spesifikasi produk yang dikembangkan meliputi: (1) berorientasi pada kegiatan praktikum; (2) bahan ajar yang dikembangkan dapat meningkatkan keterampilan siswa melalui kegiatan praktikum; (3) bahan ajar yang dikembangkan sesuai dengan kurikulum 2013 revisi yang mencangkup dua KD 3.8 dan KD 4.8 kelas VIII; (4) terdiri dari buku guru dan buku siswa. Model pengembangan dan penelitian yang digunakan yaitu 4-D yang terdiri dari 4 tahap, yaitu Define (pendefinisian), Design (perancangan), Develop (pengembangan), dan Disseminate (penyebaran), namun pada penelitian ini hanya sampai tahap Develop (pengembangan). Kelayakan produk diperoleh dari hasil validasi oleh validator ahli dan uji keterbacaan oleh siswa kelas VIII dan guru IPA SMP. Berdasarkan hasil validasi buku siswa dan buku guru masing-masing diperoleh persentase 78,27 persen dan 78, 13 persen. Pada uji keterbacaan oelh guru dan siswa diperoleh hasil persentase sebesar 85,30 persen dan 92,17 persen. Berdasarkan persentase kelayakan yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa bahan ajar berbasis laboratorium untuk kegiatan siswa memahami tekanan zat siswa kelas VIII SMP/ MTs telah memenuhi kriteria layak untuk diterapkan dalam pembelajaran IPA.
Pengembangan media pembelajaran berbantuan komputer materi pesawat sederhana untuk meningkatkan pemahaman konsep siswa SMP Hayati Damafitri Hasanuddin; Winarto Winarto; Vita Ria Mustikasari
Jurnal MIPA dan Pembelajarannya (JMIPAP) Vol. 1 No. 2 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1351.014 KB) | DOI: 10.17977/um067v1i2p100-110

Abstract

Media studying is a tool that can help the studying process and can be a function to make the message that is delivered clearer. Media studying can be used as a tool to help students in understanding a concept. The aim of this research is improving the media studying using computer about simple instrument material for junior high school students that is validated and suitable to use. The design of improving this  media studying uses improving step modification Thiagarajan. The data in the research of improving are qualitative and quantitative data. Validation media result 81.5 percent shows a very suitable result, and understanding concept result 88.7 percent   Media pembelajaran merupakan alat yang dapat membantu proses belajar mengajar dan berfungsi untuk memperjelas makna pesan yang disampaikan. Media pembelajaran juga dapat berfungsi sebagai alat untuk membantu siswa dalam memahami suatu konsep. Tujuan penelitian pengembangan ini adalah mengembangkan media pembelajaran berbantuan komputer materi pesawat sederhana untuk siswa SMP yang tervalidasi dan layak digunakan. Desain pengembangan media pembelajaran ini menggunakan modifikasi langkah pengembangan Thiagarajan. Data dalam penelitian pengembangan adalah data kuantitatif dan kualitatif. Hasil validasi  media sebesar 81,5 persen menunjukkan kriteria sangat layak, dan hasil uji pemahaman konsep sebesar 88,7 persen
Pengembangan media pembelajaran ipa berbantuan komputer pada materi gerak lurus untuk siswa SMP/MTs kelas VIII Ardiansyah Fitrul Firdaus; Winarto Winarto; Safwatun Nida
Jurnal MIPA dan Pembelajarannya (JMIPAP) Vol. 1 No. 2 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (943.005 KB) | DOI: 10.17977/um067v1i2p111-121

Abstract

The purpose of this study is to produce Science instructional media of computer-assisted on the subject of linear motion for eighth graders which fit to use. This research is a development being done using 4-D Thiagarajan development model which  done to development stage. The research data used is quantitative and qualitative data. Data was collected using a validation and test legibility questionnaires. The data analysis techniques used is qualitative descriptive analysis and averages calculation techniques. Results of media and of material validations obtained that the percentage of media feasibility is 93.33 percent and the percentage of material feasibility is 85,52 percent with the percentage of validity concept is 95,83 percent, while the legible test results showed that the learning media can be accepted by the students. Based on the results of validation and legible test can be concluded that the instructional media developed feasible to use in learning.   Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan media pembelajaran IPA berbantuan komputer pada materi gerak lurus untuk siswa SMP/MTs kelas VIII yang layak digunakan. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang dilakukan dengan menggunakan model pengembangan 4-D Thiagarajan yang dilakukan hanya sampai pada tahap Develop. Data penelitian yang digunakan berupa data kuantitatif dan kualitatif. Data dikumpulkan dengan menggunakan instrumen berupa angket validasi dan angket uji keterbacaan. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis deskriptif kualitatif dan teknik penghitungan rata-rata. Hasil validasi media dan validasi materi diperoleh persentase kelayakan media sebesar 93,33 persen dan persentase kelayakan materi sebesar 85,52 persen dengan persense kebenaran konsep sebesar 95,83 persen, sedangkan hasil uji keterbacaan menunjukkan bahwa media pembelajaran dapat diterima oleh siswa.  Berdasarkan hasil validasi dan uji keterbacaan dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran yang dikembangkan layak untuk digunakan di dalam pembelajaran.
Pengembangan instrumen tes keterampilan proses sains pada materi kalor dan perpindahannya Diego Pradana; Susriyati Mahanal; Safwatun Nida
Jurnal MIPA dan Pembelajarannya (JMIPAP) Vol. 1 No. 2 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1186.019 KB) | DOI: 10.17977/um067v1i2p121-128

Abstract

The purpose of this study was to produce an valid and reliable instrument test to measure students sceince process skills namely predicting, operationally identifying variables, controling variables, designing experiments, interpreting, inferring, stating hypotheses and communicating on heat and it’s transfer material. This study method was research and development. The result of research was multiple choice test consisted of 25 items. The developed test were valid in term of content and empirical validity as well as reliable.   Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan instrumen tes yang valid dan reliabel untuk mengukur keterampilan proses sains siswa yaitu meramalkan, mengidentifikasi variabel secara operasional, mengontrol variabel, merancang eksperimen, menafsirkan, menyimpulkan, menyusun hipotesis dan mengkomunikasikan pada materi kalor dan perpindahannya. Metode penelitian ini adalah research and development. Hasil penelitian berupa butir soal pilihan ganda sebanyak 25 butir soal. Tes yang dikembangkan memenuhi kriteria sebagai alat ukur yang dilihat dari validitas isi, validitas empiris dan reliabilitas tes.
Pengembangan paket ipa terpadu berbasisi inkuiri tema peredaran darah manusia untuk meningkatkan kreativitas siswa kelas VIII SMP/MTs Eka Trisnawati; Supriyono Koes H.; Metri Dian Insani
Jurnal MIPA dan Pembelajarannya (JMIPAP) Vol. 1 No. 2 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (926.644 KB) | DOI: 10.17977/um067v1i2p129-136

Abstract

The purpose of this research was to produce an integrated science package based on inquiry on human blood circulation theme to improve the creativity of the 8th graders of junior high school. The research used ADDIE (2009) developing model. The result of product development was integrated science package for students and teacher’s guideline. Based on the result of feasibility test, 92.53 percent for its content feasibility and 88.96 percent for its presentation feasibility which meant very feasible, it was predicted that the product feasibility in improving students creativity was 85.00 percent which meant very feasible. Feasibility test of teacher’s guideline the percentage of content and presentation feasibility was 88.96 percent which meant very feasible. On the readable test, it was obtained 89.94 percent which meant very feasible. Based on those result, science package must be tested wildely for feasibility.   Tujuan penelitian ini adalah menghasilkan produk Paket IPA Terpadu berbasis inkuiri tema peredaran darah manusia untuk meningkatkan kreativitas siswa kelas VIII SMP/MTs. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang dilakukan dengan model pengembangan ADDIE (2009). Hasil  dari penelitian ini adalah Paket IPA Terpadu untuk siswa dan  Panduan Guru. Hasil validasi menunjukkan bahwa uji kelayakan isi dan kelayakan penyajian  Paket IPA Terpadu memperoleh persentase sebesar 92,53 persen dan 88,96 persen dengan kriteria sangat layak, prediksi kemampuan Paket IPA Terpadu untuk meningkatkan kreativitas memperoleh persentase sebesar 85,00 persen dengan kriteria sangat layak. Uji kelayakan Panduan Guru memperoleh persentase sebesar 88,96 persen. Berdasarkan uji keterbacaan terbatas yang dilakukan, rata-rata nilai persentase yang diperoleh adalah 84,94 persen. Berdasarkan hasil yang diperoleh, agar Paket IPA Terpadu layak digunakan perlu diadakan uji coba lapangan secara luas.
Analisis kebutuhan pengeksplisitan hakikat sains (NOS) dalam bahan ajar pada topik lapisan bumi Ella Putri Artifasari; Sri Rahayu; Vita Ria Mustikasari
Jurnal MIPA dan Pembelajarannya (JMIPAP) Vol. 1 No. 2 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (916.722 KB) | DOI: 10.17977/um067v1i2p137-141

Abstract

Science learning aims to realize students have the science literacy. One characteristic for someone who is science literate is having an understanding of NOS. NOS can be explicit in teaching material. based on various studies and observation results indicate that NOS exploration in teaching materials is still low so that it affects students' understanding of NOS. This research uses descriptive research method with data collection is done through literature study so that the result of need analysis explicit the nature of science (NOS) in teaching material on topics of layer of earth.   Pembelajaran IPA bertujuan mewujudkan siswa berliterasi sains. Salah satu karakteristik bagi seseorang yang berliterasi sains yaitu memiliki pemahaman tentang NOS. NOS dapat dieksplisitkan dalam bahan ajar. berdasarkan berbagai penelitian dan hasil observasi menunjukkan bahwa pengeksplisitan NOS dalam bahan ajar masih rendah sehingga mempengaruhi pemahaman siswa mengenai NOS. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pengumpulan data  dilakukan melalui studi literature sehingga dihasilkan analisis kebutuhan pengeksplisitan hakikat sains (NOS) dalam bahan ajar pada topik lapisan bumi
Pengembangan perangkat pembelajaran ekosistem berbasis inkuiri dengan sumber belajar danau betok untuk mengembangkan keterampilan dan sikap ilmiah siswa kelas VII SMPN 1 Tiris Probolinggo Endang Rahmi Nur Laili; Ibrohim Ibrohim; Novida Pratiwi
Jurnal MIPA dan Pembelajarannya (JMIPAP) Vol. 1 No. 2 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (999.188 KB) | DOI: 10.17977/um067v1i2p142-148

Abstract

The  objective of this research was to produce a learning instrument based on inquiry in ecosystem with Betok Lake as learning resource were valid and viable to used. The model of development on this research was using Borg and Gall’s model. The result of this research is the learning instrument consist of syllabus, design learning, assessment instrument, students’ worksheet, and handout showed was valid with the validity 96.2 percent. The test result showing that the scientific attitude were 83.33 percent with good criterion, scientific skill were 81.79 percent with good criterion, and knowledge students were 79.30 are fill the KKM. The implementation assessment showed 93.7 percent value which is means that learning instrument was applied so well.   Tujuan penelitian ini untuk menghasilkan produk perangkat pembelajaran berbasis potensi wilayah yang valid dan layak digunakan. Penelitian ini menggunakan model pengembangan Borg & Gall (1983). Hasil dari penelitian ini adalah perangkat pembelajaran yang berupa silabus, RPP, instrumen penilaian dan bahan ajar (LKS dan handout) yang valid dengan nilai validitas 96,2 persen. Hasil uji coba perangkat pembelajaran menunjukkan bahwa nilai rata-rata sikap ilmiah sebesar 83,33 persen dengan kriteria baik, keterampilan ilmiah sebesar 81,79 persen dengan kriteria baik, dan rata-rata nilai pengetahuan sebesar 79,30 sehingga memenuhi KKM (Kriteria Ketuntasan Minimal). Hasil penilaian keterlaksanaan pembelajaran menunjukkan nilai 93,7 persen yang artinya perangkat pembelajaran terpakai dengan baik.
Pembelajaran inkuiri terbimbing tentang cermin datar untuk siswa SMP Eni Setyowati; Sutopo Sutopo; Vita Ria Mustikasari
Jurnal MIPA dan Pembelajarannya (JMIPAP) Vol. 1 No. 2 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1126.415 KB) | DOI: 10.17977/um067v1i2p149-156

Abstract

This study aims to determine the use of  guided inquiry learning to understanding students' concept about image formation by flat mirror . This study uses a mixed method research of embedded experimental design. The research subject was 88 students of Private Junior High School in the city of Malang . Then, results showed that learning can improve students' understanding of the concept well ( d - effect size = 2.32 and N -gain = 0.47 ) .   Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifas pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap pemahaman konsep siswa tentang cermin datar. Penelitian ini menggunakan metode penelitian mixed method jenis embedded experimental model. Subjek penelitian sebanyak 88 siswa di salah satu SMP swasta di kota Malang. Hasil penelitian menunjukkan, pembelajaran dapat  meningkatan pemahaman konsep siswa dengan baik (d-effect size = 2,32 dan N-gain 0,47).
Pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap hasil belajar ipa siswa kelas VIII SMP/MTs Firda Awalia Putri; Susriyati Mahanal; Vita Ria Mustikasari
Jurnal MIPA dan Pembelajarannya (JMIPAP) Vol. 1 No. 2 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (836.259 KB) | DOI: 10.17977/um067v1i2p157-162

Abstract

The aim of this study is to analyze the difference of students learning result on Natural Science subject who study using guided inquiry and conventional learning. The subjects of this study involve the students VIII grade of MTs Negeri Malang III that selected by cluster  random sampling. The measurement of students learning result through posttest of multiple choice item which is analyzed is using precondition test and t-test. The result of study showed that there was a difference on students learning result who learnt using guided inquiry learning and those who used conventional learning   Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbedaan hasil belajar IPA peserta didik yang belajar dengan pembelajaran inkuiri terbimbing dan pembelajaran konvensional. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII MTs Negeri Malang III yang dipilih secara cluster random sampling. Pengukuran hasil belajar peserta didik melalui posttest soal pilihan ganda yang dianalisis menggunakan uji prasyarat dan uji-t. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan hasil belajar peserta didik yang belajar dengan pembelajaran inkuiri terbimbing dan peserta didik yang belajar dengan pembelajaran konvensional.

Page 1 of 1 | Total Record : 10