cover
Contact Name
Diah Chaerani
Contact Email
info.jmi@unpad.ac.id
Phone
+6281394981591
Journal Mail Official
info.jmi@unpad.ac.id
Editorial Address
Department of Matematics, FMIPA, Universitas Padjadjaran, Jl. Raya Bandung-Sumedang KM. 21 Jatinangor
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Matematika Integratif
ISSN : 14126184     EISSN : 25499033     DOI : http://doi.org/10.24198/jmi
Jurnal Matematika Integratif (JMI) is a national journal intended as a communication forum for mathematicians and other scientists from many practitioners who use mathematics in research. JMI received a manuscript in areas of study mathematics widely, and math-based multidisciplinary studies derived from outside problems of mathematics. All published articles in Jurnal Matematika Integratif are freely accessible in that website.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 14, No 2: Oktober, 2018" : 6 Documents clear
Pengaruh Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Daerah terhadap Pertumbuhan Ekonomi dan Tingkat Pengangguran Terbuka di Provinsi DKI Jakarta Putri Romhadhoni; Dita Zamrotul Faizah; Nada Afifah
Jurnal Matematika Integratif Vol 14, No 2: Oktober, 2018
Publisher : Department of Matematics, Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (414.688 KB) | DOI: 10.24198/jmi.v14.n2.19262.113-120

Abstract

Pengangguran merupakan penduduk usia kerja yang tidak memiliki pekerjaan untuk memenuhi kebutuhan hidup. Tingkat pengangguran terbuka yang tinggi merupakan masalah serius yang dapat memberikan dampak buruk terhadap pertumbuhan ekonomi dan juga kesejahteraan masyarakat. Pertumbuhan ekonomi merupakan indikator penting dalam menilai kinerja perekonomian suatu negara atau daerah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh PDRB (Produk Domestrik Regional Bruto) daerah terhadap pertumbuhan ekonomi dan tingkat pengangguran terbuka di Provinsi DKI Jakarta secara langsung dan tidak langsung yang mana kelak dapat membantu pengambil kebijakan dalam mengambil kebijakan yang tepat untuk perekonomian Provinsi DKI Jakarta. PDRB dibagi menjadi dua macam yaitu PDRB atas harga konstan dan PDRB atas dasar harga berlaku. Data yang digunakan dalam penelitian adalah data sekunder, menggunakan teknik analisis jalur (path analysis). Hasil analisis data menunjukkan, PDRB atas harga konstan berpengaruh positif terhadap pertumbuhan ekonomi dan tidak berpengaruh terhadap tingkat pengangguran terbuka. PDRB atas dasar harga berlaku tidak berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi dan tingkat pengangguran terbuka. Pertumbuhan ekonomi berpengaruh positif terhadap tingkat pengangguran terbuka. Pertumbuhan ekonomi bukan merupakan variabel mediasi dalam PDRB harga konstan dan PDRB atas dasar harga berlaku terhadap tingkat pengangguran terbuka.
Penerapan Model Harga Opsi Black-Scholes dalam Penetapan Premi Asuransi Jiwa Berjangka Unit Link Felfin Ulfah Annisa; - Riaman; Betty Subartini
Jurnal Matematika Integratif Vol 14, No 2: Oktober, 2018
Publisher : Department of Matematics, Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (288.192 KB) | DOI: 10.24198/jmi.v14.n2.18057.91-97

Abstract

Asuransi merupakan salah satu lembaga yang memiliki peran penting dalam kehidupan manusia karena disetiap waktu selalu ada resiko yang tidak bisa dihindari, termasuk kematian. Untuk mengantisipasi akibat setelah terjadinya resiko tersebut diperlukan suatu jaminan untuk biaya kehidupan selanjutnya, maka asuransi jiwa adalah pilihan yang tepat. Salah satunya adalah asuransi jiwa berjangka unit link yang merupakan produk asuransi yang menggabungkan fungsi proteksi dan fungsi investasi. Nilai manfaat yang diberikan oleh asuransi unit link bergantung pada nilai aset yang digunakan sebagai instrumen investasi. Dalam skripsi ini dibahas penerapan model Black-Scholes dalam penetapan premi asuransi jiwa berjangka unit link baik tanpa garansi maupun dengan garansi. Hasil simulasi numerik menunjukkan bahwa premi asuransi jiwa berjangka unit link dengan garansi lebih besar dibandingkan dengan premi asuransi jiwa berjangka unit link tanpa garansi. Kata kunci:  
"PRIMATHRIC": Aplikasi Algortime Prim untuk Optimasi Penyediaan Akses Energi Listrik di Kabupaten Alor Yuda Sril; Imas Saumi Amalia; Alfiyah Hasanah
Jurnal Matematika Integratif Vol 14, No 2: Oktober, 2018
Publisher : Department of Matematics, Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (519.05 KB) | DOI: 10.24198/jmi.v14.n2.19271.121-132

Abstract

Rasio elektrifikasi listrik di Nusa Tenggara Timur (NTT) hingga April 2018 baru mencapai 60,82% dari 54% pada tahun 2004. Hal ini turut disebabkan oleh beberapa daerah di Kabupaten Alor yang belum dialiri listrik. Kondisi geografis Kabupaten Alor yang tersebar menjadi beberapa pulau menyebabkan sulitnya penyediaan akses energi listrik yang terjangkau. Sementara itu, potensi arus laut di Selat Alor belum dioptimalkan. Oleh karenanya diperlukan langkah strategis untuk menyediakan akses energi listrik yang optimum dan efisien dengan memanfaatkan sumber energi terbarukan. Metode penelitian yang digunakan adalah studi pustaka. Penggunaan konsep Algoritma Prim menjadi salah satu solusi alternatif dari permasalahan tersebut. Algoritma Prim digunakan untuk menentukan saluran listrik minimum dengan menetapkan Selat Alor sebagai titik sumber dan lokasi transformator distribusi di sembilan pulau berpenghuni di Kabupaten Alor sebagai titik tujuan. Pembuatan graf disesuaikan dengan kondisi geografis Kabupaten Alor dan setiap sisi memiliki bobot yang berupa hasil kali antara jarak dari kedua lokasi transformator dan biaya kabel yang akan digunakan. Berdasarkan graf tersebut ditentukan minimum spanning tree dengan mendaftar sisi-sisi di graf dari sisi terpendek. Hasil yang diperoleh berupa pemasangan kabel sebesar 12,282 triliun rupiah dengan panjang kabel sebesar 345,3 km. Hal ini menunjukkan bahwa “PRIMATHRIC” sebagai penerapan dari matematika, khususnya Algoritme Prim mampu menjadi inovasi baru dalam menciptakan akses energi yang terjangkau dan merupakan salah satu tujuan pembangunan berkelanjutan 2020.  
Suatu Generalisasi (R,S)-Submodul Prima Gabungan Dian Ariesta Yuwaningsih; Syarifah Inayati
Jurnal Matematika Integratif Vol 14, No 2: Oktober, 2018
Publisher : Department of Matematics, Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (288.978 KB) | DOI: 10.24198/jmi.v14.n2.18088.99-104

Abstract

Diberikan R dan S masing-masing merupakan ring komutatif dengan elemen satuan,serta suatu (R; S)-modul M. Suatu (R; S)-submodul sejati P di M disebut (R; S)-submodul prima gabungan jika untuk setiap ideal I di R, ideal J di S, dan (R; S)-submodul N di M dengan INJ ⊆ P berakibat IMJ ⊆ P atau N ⊆ P . Pada paperini akan disajikan pendefinisian salah satu generalisasi dari (R; S)-submodul primagabungan, yang selanjutnya disebut (R; S)-submodul prima gabungan lemah kiri.Selanjutnya, disajikan pula beberapa sifat terkait hubungan antara (R; S)-submodulprima lemah kiri dengan (R; S)-submodul prima gabungan.
Klasifikasi Status Kinerja Bank yang Terdaftar di BEI dengan Pendekatan Winsorized Modified One-step M-estimator Milani Destriana; Nurul Gusriani; Iin Irianingsih
Jurnal Matematika Integratif Vol 14, No 2: Oktober, 2018
Publisher : Department of Matematics, Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (288.048 KB) | DOI: 10.24198/jmi.v14.n2.18543.133-140

Abstract

Penilaian kinerja suatu bank dengan analisis laporan keuangan tidaklah efisien bagi pihak pengawas (BI, masyarakat atau investor), karena analisis laporan keuangan hanya dapat menilai bank secara perseorangan. Oleh karena itu, perlu adanya klasifikasi status kinerja bank yang dapat menilai bank secara bersamaan. Data yang digunakan untuk klasifikasi adalah data laporan keuangan setiap bank yang terdaftar di BEI. Penilaian secara bersamaan memungkinkan munculnya data ekstrim (outlier), karena ada perbedaan kemampuan operasional antara bank ternama dan tidak. Metode yang digunakan untuk klasifikasi status kinerja bank adalah analisis diskriminan linier. Analisis diskriminan harus memenuhi asumsi kenormalan dan kesamaan matriks varians-kovarians, namun metode ini sangat sensitif terhadap data yang mengandung outlier sehingga tidak memenuhi asumsi. Analisis diskriminan linier robust dengan pendekatan winsorized modified one-step M-estimator merupakan metode yang dapat mengatasi data outlier dan tidak terpenuhinya asumsi. Hasil yang diperoleh adalah dua buah fungsi diskriminan liner robust, dimana semua variabel bebas mempunyai pengaruh positif yang dapat meningkatkan skor diskriminan. Kedua fungsi digunakan untuk klasifikasi status kinerja bank yang terdaftar di BEI dengan peluang kesalahan sebesar 34,72% dan hasil ketepatan sebesar 65,28%. Berdasarkan perhitungan press’s Q fungsi diskriminan robust yang terbentuk memiliki hasil yang akurat dan stabil.
Penerapan Teorema Titik Tetap pada Sistem Persamaan Integral Volterra Sagita Charolina Sihombing; Linda Lia
Jurnal Matematika Integratif Vol 14, No 2: Oktober, 2018
Publisher : Department of Matematics, Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (110.274 KB) | DOI: 10.24198/jmi.v14.n2.17891.83-90

Abstract

Tulisan ini membahas penerapan teorema titik tetap pada sistem persamaan integral volterra linier yang terdiri atas dua jenis pemetaan. Diperoleh bahwa pemetaan kontraktif memberikan syarat kekonvergenan dari suatu sistem persamaan integral volterra. Selain itu, pemetaan kontraktif juga memberikan sarana konstruktif untuk solusi masalah nilai awal sistem persamaan integral volterra dan solusinya dapat diperoleh melalui prosedur iterasi. Perhitungan solusi approksimasi dilakukan menggunakan Matlab 2013a.

Page 1 of 1 | Total Record : 6