cover
Contact Name
Heppy Atmapratiwi
Contact Email
jurnalpbi.unindra@gmail.com
Phone
+628568009794
Journal Mail Official
jurnalpbi.unindra@gmail.com
Editorial Address
https://jim.unindra.ac.id/index.php/alegori/about/editorialTeam
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
Alegori: Jurnal Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia
ISSN : 27988937     EISSN : 28082273     DOI : https://doi.org/10.30998/.v2i02.8261
Core Subject : Education,
Alegori: Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia is a scientific journal that contains articles compiled by Indonesian Language Education students and reviewed by reviewers. Presented using a balanced qualitative and quantitative approach. This journal focuses on various important issues in Indonesian Language Education, namely Learning Indonesian Language and Literature.
Articles 70 Documents
PENGARUH METODE RESITASI TERHADAP KETERAMPILAN MENULIS TEKS NARASI PADA SISWA KELAS VII SMP BINA CITRA MANDIRI Nanang Heryana; Erna Megawati; Jatut Yoga Prameswari
Alegori: Jurnal Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia Vol 1, No 2 (2021): Alegori: Jurnal Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (326.925 KB) | DOI: 10.30998/.v1i2.6278

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh metode resitasi terhadap keterampilan menulis teks narasi. Jenis penelitian ini adalah jenis eksperimen dengan metode kuantitatif. Sampel yang digunakan adalah kelas VII SMP Bina Citra Mandiri yang berjumlah 50 siswa. Desain yang digunakan adalah eksperimen dengan kelompok siswa yang diajar menggunakan metode demonstrasi dan kontrol dengan kelompok siswa yang diajar dengan melalui metode ceramah. Populasi dalam penelitian ini adalah keseluruhan siswa kelas VII SMP Bina Citra Mandiri tahun ajaran 2020/2021 dengan jumlah 50 peserta didik. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 50 siswa, yakni 24 siswa kelas VII-A sebagai kelas eksperimen dan 26  siswa kelas VII-B sebagai kelas kontrol. Berdasarkan hasil analisis data deskriptif diperoleh nilai rata-rata sebesar 80,12 pada kelas yang diajarkan menggunakan metode resitasi, sedangkan kelas yang diajarkan dengan metode konvensional diperoleh nilai rata-rata sebesar 68,34. Uji normalitas yang dilakukan menunjukan bahwa kedua data tersebut berdistribusi normal. Dilihat dari uji homogenitas menunjukan bahwa kedua varians antara kelas eksperimen dan kelas kontrol bersifat homogen karena diperoleh hasil Fhitung  5,4204 < Ftabel 12,592. Dalam pengujian hipotesis pada taraf signifikan bahwa  ttabel = t (α = 0,05 dk = n1 + n2 – 2 =  48) nilai ttabel untuk α = 0,05 dan dk = 48 yaitu ttabel = 1,677. Karena thitung >ttabel atau 7,6 > 1,677. Maka Ho ditolak. Artinya terdapat pengaruh metode resitasi terhadap keterampilan menulis teks narasi. Kata Kunci: Metode Resitasi, Keterampilan Menulis, Narasi
KESALAHAN AFIKSASI DALAM KARANGAN TEKS EKSPOSISI KELAS X MAN 15 JAKARTA TIMUR DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA Ibnu Ryan Mahadi; Irwan Siagian; Yolanda Yolanda
Alegori: Jurnal Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia Vol 2, No 2 (2022): Alegori : Jurnal Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (734.168 KB) | DOI: 10.30998/.v2i02.8307

Abstract

GAYA BAHASA PERTENTANGAN DALAM NOVEL BAHEBBAK KAY SUATU SENJA DI BUKIT QARBUS KARYA ELITA DUATNOFA DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PEMEBELAJARAN BAHASA INDONESIA Nasrullah Nasrullah; Dewi Indah Susanti; Syarifudin Yunus
Alegori: Jurnal Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia Vol 1, No 1 (2021): Alegori: Jurnal Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (174.613 KB) | DOI: 10.30998/.v1i1.3884

Abstract

Penelitian ini berjudul Gaya Bahasa Pertentangan dalam Novel Bahebbak Kay Suatu Senja Di Bukit Qarbus karya Elita Duatnofa Implikasinya terhadap Pembelajaran Bahasa Indonesia. Penelitian bertujuan untuk mengidentifikasi dan mendeskripsikan penggunaan gaya bahasa pertentangan pada novel Bahebbak Kay Suatu Senja Di Bukit Qarbus karya Elita Duatnofa. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif, penekanan analisisnya dengan cara deskripsi dalam bentuk kata-kata dan bahasa, pada suatu konteks khusus yang alamiah. Hasil temuan penelitian mengenai gaya bahasa pertentangan yang terdapat pada novel Bahebbak Kay Suatu Senja Di Bukit Qarbus Karya Elita Duatnofa yaitu hiperbola, ironi, oksimoron, inuendo, paradoks, klimaks, antiklimaks. Pada gaya bahasa pertentangan hiperbola berjumlah 32 dengan persentase 42,10%. Pada gaya bahasa pertentangan ironi berjumlah 1 dengan persentase 1,32%. Pada gaya bahasa pertentangan oksimoron berjumlah 3 dengan persentase 3,95%. Pada gaya bahasa pertentangan inuendo berjumlah 30 dengan persentase 39,47%. Pada gaya bahasa pertentangan paradoks berjumlah 3 dengan persentase 3,95%. Pada gaya bahasa pertentangan klimaks berjumlah 4 dengan persentase 5,26%. Pada gaya bahasa pertentangan antiklimaks berjumlah 3 dengan persentase 3,95%. Dari hasil penelitian tersebut, penggunaan gaya bahasa pertentangan yang paling dominan, yaitu gaya bahasa pertentangan hiperbola berjumlah 32 dengan persentase 42,10%. Dan gaya bahasa pertentangan yang paling sedikit digunakan yaitu gaya bahasa pertentangan ironi berjumlah 1 dengan persentase 1,32%.
MAKNA KONOTASI DALAM BUKU MADILOG KARYA TAN MALAKA DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA Indri Anjari; Dewi Indah Susanti; Jatut Yoga Prameswari
Alegori: Jurnal Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia Vol 2, No 2 (2022): Alegori : Jurnal Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (474.621 KB) | DOI: 10.30998/.v2i02.8289

Abstract

PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA BONEKA TANGAN TERHADAP KETERAMPILAN MENULIS FABEL SISWA KELAS VII SMP GENERASI MADANI CIBINONG Mad Soleh S; Heppy Atmapratiwi; Yayan Sudrajat
Alegori: Jurnal Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia Vol 2, No 1 (2022): Alegori: Jurnal Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (321.054 KB) | DOI: 10.30998/.v2i01.6590

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Penggunaan Media Boneka Tangan terhadap Keterampilan Menulis Fabel Siswa Kelas VII SMP Generasi Madani Cibinong. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen, yaitu untuk melihat keefektifan suatu teori/konsep/model yang dieksperimenkan dan dilakukan dengan membandingkan hasil perlakuan pada kelompok eksperimen dengan hasil perlakuan pada kelompok kontrol. Pada penelitian ini, penulis menggunakan dua media pembelajaran sebagai pembanding, yaitu media pembelajaran boneka tangan dan media pembelajaran audio. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya pengaruh signifikan penggunaan media pembelajaran boneka tangan terhadap kemampuan menulis fabel pada siswa kelas VII SMP Generasi Madani Cibinong. Nilai rata-rata yang diperoleh siswa menggunakan media pembelajaran boneka tangan lebih besar yaitu 83,4, dibandingkan dengan menggunakan media pembelajaran audio hanya sebesar 67,7. Kata Kunci: Media pembelajaran boneka tangan, keterampilan menulis siswa, fabel
PENGARUH TEKNIK CERITA BERANGKAI TERHADAP KETERAMPILAN BERBICARA SISWA KELAS VII MTS NEGERI 6 JAKARTA Rika Aprilia; Bambang Sumadyo; Ridhowati Ridhowati
Alegori: Jurnal Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia Vol 1, No 1 (2021): Alegori: Jurnal Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (304.591 KB) | DOI: 10.30998/.v1i1.3831

Abstract

Teknik cerita berangkai adalah suatu teknik bercerita dengan cara berkelompok untuk melanjutkan cerita dari temen sebelumnya dan dalam satu topik yang sama. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adakah pengaruh teknik cerita berangkai terhadap keterampilan berbicara pada siswa kelas VII di Madrasah Tsanawiyah Negeri 6 Jakarta. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kuantitatif eksperimen. Instrumen penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah dengan menggunakan tes lisan. Sampel pada penelitian ini berjumlah 50 siswa yang terdiri dari 25 sampel kelas eksperimen dan 25 sampe kelas kontrol. Hasil perhitungan kelompok eksperimen diperoleh nilai rata-rata sebesar 79,6, sedangkan untuk kelas control diperoleh rata-rata sebesar 66,24. Berdasarkan penelitian ini diperoleh thitung = 5,13 dengan taraf signifikan (????) = 0,05 didapatkan nilai ttabel = 1,67. Kemudian dibandingkan dan didapatkan hasil thitung lebih besar dari ttabel. Sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh teknik cerita berangkai terhadap keterampilan berbicara siswa kelas VII di Madrasah Tsanawiyah Negeri 6 Jakarta.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN EXAMPLES NONEXAMPLES TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS TEKS BERITA PADA SISWA KELAS VIII SMP ALHUSNA PABUARAN Firmansyah Andrianto; Heppy Atmapratiwi; Ridhowati Ridhowati
Alegori: Jurnal Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia Vol 2, No 1 (2022): Alegori: Jurnal Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (310.664 KB) | DOI: 10.30998/.v2i01.6609

Abstract

Model Examples Non-Examples merupakan model yang mengajarkan sebuah konsep melalui mediagambar. Hal ini dapat membantu mendorong dan melatih siswa untuk berpikir kritis. Selain itu denganmenggunakan gambar, siswa dapat melatih dan mencari urutan yang logis sesuai materi yang diajarkan.Dengan demikian penerapan model Examples Non-Examples pada pembelajaran menulis teks beritadiharapkan siswa bisa termotivasi untuk berpikir kritis dan mengonsepkan materi menulis teks beritadengan logis dan sistematis.Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh model pembelajaranexamples non examples terhadap kemampuan menulis teks berita siswa kelas VIII SMP AlhusnaPabuaran. Metode yang digunakan adalah metode eksperimen dengan desain penelitian Post-test OnlyControl Group Design. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya pengaruh signifikan penggunaanpengaruh model pembelajaran examples non examples terhadap kemampuan menulis teks berita siswakelas VIII SMP Alhusna Pabuaran, karena model tersebut menghasilkan rata-rata yang lebih tinggidibandingkan dengan nilai rata-rata dari hasil pembelajaran yang menggunakan bentuk konvensional.Kata Kunci: Model pembelajaran, examples non examples, teks berita
LATAR DALAM NOVEL SI ANAK PINTAR KARYA TERE LIYE DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA Ita Kartikawati; Fatimah Fatimah; Sulis Setiawati
Alegori: Jurnal Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia Vol 1, No 2 (2021): Alegori: Jurnal Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (234.901 KB) | DOI: 10.30998/.v1i2.6284

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis latar dalam novel Si Anak Pintar karya Tere Liye. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Berdasarkan latar dalam novel Si Anak Pintar karya Tere Liye terdapat tiga kajian, yaitu latar tempat, latar waktu, dan latar sosial. Latar yang dapat ditemukan dalam Novel Si Anak Pintar karya Tere Liye, yaitu latar tempat sebanyak 39 temuan setara 32.5%, latar waktu sebanyak 63 temuan setara 52.5%, dan latar sosial sebanyak 18 temuan setara 15%. Latar yang dominan dalam novel Si Anak Pintar karya Tere Liye, yaitu latar waktu. Kata Kunci: Latar, novel Si Anak Pintar karya Tere Liye  
TIPE-TIPE KEPRIBADIAN PADA TOKOH UTAMA DALAM NOVEL RETAK KARYA AZHARA NATASYA DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA Indah Maulidya; Hilda Hilaliyah; Irham Ramdani
Alegori: Jurnal Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia Vol 2, No 2 (2022): Alegori : Jurnal Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (201.915 KB) | DOI: 10.30998/.v2i02.8313

Abstract

ASPEK PSIKOLOGI DALAM NOVEL BARA KARYA FEBRIALDI DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA Endah Suci; Fatimah Fatimah; Yulia Agustin
Alegori: Jurnal Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia Vol 1, No 1 (2021): Alegori: Jurnal Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (179.702 KB) | DOI: 10.30998/.v1i1.3818

Abstract

Penelitian ini adalah untuk melihat aspek psikologi yang terdapat dalam novel Bara Surat Terakhir Seorang Pengelana karya Febrialdi R. ditinjau melalui analisis psikologi sastra. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif yang mengutamakan ke dalam penghayatan terhadap interaksi atau konsep yang sedang dikaji mengenai aspek psikologi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aspek psikologi pada novel Bara Surat Terakhir Seorang Pengelana karya Febrialdi R lebih didominasi oleh unsur hasil temuan penelitian yang mengacu pada aspek psikologi dalam novel Bara Surat Terakhir Seorang Pengelana karya Febrialdi R, penulis menggunakan informasi mengenai hasil temuan penelitian sebagai berikut. Penelitian berupa kutipan-kutipan dalam novel Bara Surat Terakhir Seorang Pengelana karya Febrialdi R kecenderungan aspek psikologi mengarah pada aspek ego. Dalam novel terdapat 11 kutipan atau 19% pada aspek id, tidak terdapat ego terdapat 18 kutipan atau 30%, unsur superego terdapat 8 kutipan atau 13%, aspek eros terdapat 15 kutipan atau 25%, dan unsur thanatos terdapat 8 kutipan atau 13%. Dari penelitian ini, unsur psikologi yang paling dominan adalah unsur ego sebesar 30% dan unsur eros sebesar 25%. Aspek ego yang terdapat pada tokoh dalam novel ini muncul karena adanya perasaan dari bentuk penyesalan, ketidaksenangan, dan kemarahan. dan unsur thanatos terdapat 8 kutipan atau 13%. Dari penelitian ini, unsur psikologi yang paling dominan adalah unsur ego sebesar 30% dan unsur eros sebesar 25%. Aspek ego yang terdapat pada tokoh dalam novel ini muncul karena adanya perasaan dari bentuk penyesalan, ketidaksenangan, dan kemarahan. dan unsur thanatos terdapat 8 kutipan atau 13%. Dari penelitian ini, unsur psikologi yang paling dominan adalah unsur ego sebesar 30% dan unsur eros sebesar 25%. Aspek ego yang terdapat pada tokoh dalam novel ini muncul karena adanya perasaan dari bentuk penyesalan, ketidaksenangan, dan kemarahan.