cover
Contact Name
Oris Krianto Sulaiman
Contact Email
oris.ks@ft.uisu.ac.id
Phone
+6282285900883
Journal Mail Official
p.ilmiah@ft.uisu.ac.id
Editorial Address
Jl. Sisingamangaraja, Teladan, Medan 20217
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
Prosiding Seminar Nasional Teknik UISU (SEMNASTEK)
ISSN : -     EISSN : 29876818     DOI : https://doi.org/10.30743/semnastek
Core Subject : Engineering,
SEMNASTEK UISU memuat tentang artikel hasil penelitian dan kajian konseptual rumpun ilmu bidang teknik. Secara garis besar topik utama yang diterbitkan adalah : Teknik Sipil Teknik Mesin Teknik Elektro Teknik Informatika Teknik Arsitektur Teknik Industri. Dan topik lainnya yang relevan dengan Ilmu Teknik.
Articles 48 Documents
Search results for , issue "SEMNASTEK UISU 2019" : 48 Documents clear
ANALISIS SISTEM NAVIGASI UDARA MODEL 432 (DVOR) UNTUK MEMANDU PESAWAT MENUJU BANDARA Yoga Tri Nugraha; Noorly Evalina; Muhammad Fitra Zambak; Sri Indah Rezkika; Sari Novalianda
Prosiding Seminar Nasional Teknik UISU (SEMNASTEK) SEMNASTEK UISU 2019
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (256.82 KB)

Abstract

Pada awalnya, navigasi untuk memandu pesawat kebandara tujuan hanya dengan menggunakan penglihatan saja dan memiliki kemampuan yang masih terbatas. Peralatan navigasi yang diperlukan dan memiliki kemampuan yang tidak terbatas (kontinu) untuk memandu pesawat menuju bandara adalah DVOR. DVOR yaitu suatu peralatan navigasi udara untuk memandu pesawat agar bisa mendarat sempurna pada bandara yang dituju dengan cara memberikan informasi berupa azimuth atau bearing buatan yang menggunakan frekuensi akibat adanya efek doppler, bukan azimuth arah sebenarnya kepada pesawat melainkan informasi terhadap titik DVOR ground station yang ada pada Bandara Kualanamu. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah Metode Efek Doppler. Berdasarkan arah mendarat runway 23, OBS menunjukkan azimuth / bearing 110º sebagai panduan arah bandara tujuan, dengan frekuensi Efek Doppler antena sideband 112.209.950,09 Hz. Berdasarkan arah mendarat runway 05, OBS menunjukkan azimuth / bearing 191º sebagai panduan arah bandara tujuan, dengan frekuensi Efek Doppler antena sideband 112.209.960,049 Hz. Dan jenis gangguan frekuensi yang terjadi pada pengiriman sinyal frekuensi DVOR ke penerima (pesawat) adalah noise, fading, interferensi frekuensi radio.
ANALISIS KEBUTUHAN PARAMETER JARINGAN LTE DENGAN SISTEM REFARMING FREKUENSI PADA DAERAH URBAN METROPOLITAN CENTRE Sri Indah Rezkika; Sari Novalianda; Andri Ramadhan
Prosiding Seminar Nasional Teknik UISU (SEMNASTEK) SEMNASTEK UISU 2019
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (251.035 KB)

Abstract

Salah satu upaya yang dilakukan oleh operator seluler untuk mempertahankan kualitas layanan data adalah membangun teknologi 4G Long Term Evolution. Namun, terbatasnya spektrum frekuensi yang tersedia menciptakan suatu sistem yang disebut dengan refarming frekuensi sebagai solusi untuk membangun teknologi 4G LTE (Long Term Evolution). Pada tulisan ini, untuk memprediksikan jumlah kebutuhan parameter jaringan LTE meliputi link budget, path loss, cell radius, coverage area, dan eNodeB pada daerah metropolitan centre dengan menentukan model propagasi path loss COST231-Hata, frekuensi kerja 1800 MHz, tinggi antena pemancar 70 m dan tinggi antena penerima 3 m. Dari analisis yang dilakukan secara perhitungan pada lokasi urban metropolitan centre diperoleh nilai MAPL sebesar 195,16 dBm, cell radius sebesar 0,087 km, coverage area seluas 0,039 km, dan jumlah sel eNodeB sebanyak 2 buah.
ANALISIS BIAYA KUALITAS DENGAN MENGGUNAKAN METODE ACTIVITY-BASED COSTING (ABC) (STUDI KASUS : CV. KOTAMA SHOES) Hadi Purwanto
Prosiding Seminar Nasional Teknik UISU (SEMNASTEK) SEMNASTEK UISU 2019
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (207.853 KB)

Abstract

Perhitungan dan analisis biaya kualitas adalah suatu langkah awal dalam program Total Quality Management. Permasalahan yang ada pada perusahaan ini adalah belum adanya perhitugan biaya kulitas. Perhitungan dilakukan terhadap empat elemen biaya kualitas, yaitu biaya pencegahan dan penilaian (conformance), biaya kegagalan internal dan biaya eksternal (non-conformance). Analisis biaya kualitas dapat digunakan sebagai informasi awal diperlukan atau tidaknya improvement. Perhitungan biaya kualitas pada penelitian ini menggunakan metode ABC. Tujuan penelitian ini dilakukan adalah untuk menghitung total biaya kualitas dan komposisi elemen-elemen penyusunnya. Perhitungan biaya kualitas pada CV. Kotama Shoes melibatkan biaya-biaya yang terjadi pada rentang tahun 2016 sampai tahun 2017. Salah satu tool yang digunakan adalah diagram sebab akibat. Hasil perhitungan menunjukkan bahwa biaya kegagalan memiliki proporsi terkecil yaitu sebesar 13%, dan kondisi penjualan paling tinggi sebesar 0,5%.
ASPEK MATERIAL DARI KOROSI TEMPERATUR TINGGI PADA INDUSTRI KIMIA Ahmad Bakhori
Prosiding Seminar Nasional Teknik UISU (SEMNASTEK) SEMNASTEK UISU 2019
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tulisan ini menguraikan secara singkat pengaruh temperatur tinggi terhadap trasformasi fasa baja karbon dan pengaruh unsur pemadu terhadap daya tahan korosi baja paduan, dalam hubungannya dengan pelayanan temperatur tinggi didalam industri kimia. Pembahasan selanjutnya ditekankan pada kaitan antara korosi temperatur tinggi dan kemunduran sifat mekanik yang disebabkan oleh pengaruh panas. Tinjauan ini dimaksudkan untuk memberikan gambaran tentang dasar pemikiran dalam memilih material dan dasar tindakan dalam menangani konstruksi logam pada kondisi lingkungan temperatur tinggi.
ANALISIS KEKASARAN PERMUKAAN TERMESIN DARI BAHAN BAJA AISI 4340 SETELAH DIBUBUT PADA PEMESINAN HIJAU Suhardi Napid
Prosiding Seminar Nasional Teknik UISU (SEMNASTEK) SEMNASTEK UISU 2019
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (236.587 KB)

Abstract

Hingga kini untuk pemotongan logam dalam membuat komponen mesin masih menggunakan pemesinan basah dan pemesinan kering. Walaupun para pakar pemesinan telah merekomendasikan pemesinan kering setelah mengtahui dampak dari pemesin basah, namun pemesinan basah  oleh industri manufaktur  masih menggunakannya. Tujuan penelitian  adalah menganalisis  kekasaran permukaan hasil pemesinan yang diperoleh melalui pemesinan basah dan kering guna memberikan pertimbangan kemungkinan pemesinan kering dapat diwujudkan pada pemesinan baja AISI 4340 . Kekasaran permukaan termesin dilakukan dengan beberapa pengujian. Pengolahan dan analisa data dapat dilakukan secara statistik. Sampel baja  AISI 4340  dihasilkan dari operasi pembubutan basah dengan 9 bentuk pemotongan melalui kecepatan potong (V) 150 m/min, 225 m/min, 300 m/min; pemakanan (f) 0,15 mm/r, 0,2 mm/r, 0,25 mm/r dan kedalaman potong (a) 1 mm, 1,5 mm, 2 mm; Geometri pahat (Gp) 6, 12, 18 derajat. Dalam hal ini 3 variasi ditentukan oleh keausan tepi (VB)= 0,1 mm, 0,3 mm dan 0,6 mm demikian juga terhadap pemesinan kering. Pada pengujian kekasaran diperoleh nilai kekasaran dengan pemesinan kering untuk kondisi pemotongan optimum yaitu HPK1,0.1 = 1,565 μm, HPK6,0.3 = 2,524 μm dan HPK8,0.6 = 2,902  μm manakala nilai  pada pemesinan basah didapati HPB1,0.1 = 1,682 μm, HPB6,0.3 = 2,602 μm dan HPB8,0.6 = 3,006 μm. Dari pernyataan  di atas dapat disimpulkan bahwa pemesinan hijau memberikan nilai kekasaran yang lebih kecil dibandingkan pemesinan basah dan perbedaan yang signifikan tak diperoleh apabila dianalisa secara statistik ataupun dilihat dari grafik saling berimpit pada gambar 5 dan 6 , sehingga pemesinan kering merupakan suatu peluang baik yang dapat diwujudkan dalam industri manufaktur dan otomotip.
ANALISA PERANCANGAN ALAT PENGAMAN LISTRIK PADA PENGUAT AUDIO MENGGUNAKAN SENSOR TEMPERATUR DAN SENSOR ARUS Zulkarnain Lubis; Kristian Simanjuntak; Abdullah Muhazzir; Beni Satria; Mery Sri Wahyuni; Selly Annisa; Haikal Nando Winata; Solly Aryza
Prosiding Seminar Nasional Teknik UISU (SEMNASTEK) SEMNASTEK UISU 2019
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (230.524 KB)

Abstract

Pada penelitian ini dibuat suatu alat yang dapat digunakan untuk memonitor dan mengetahui suhu disekitar penguat amplifier. Dimana alat akan berfungsi sebagai pengukur nilai suhu pada amplifier tersebut. Alat ini menitikberatkan pada kinerja sensor suhu dan ADC yang terhubung pada mikrokontroller. Sensor suhu menangkap informasi suhu amplifier dan mengirimkannya ke ADC untuk dikonversikan selanjutnya hasil akan dikirim ke Mikrokontroller yang seterusnya nilai suhu yang terukur akan dikirim ke display melalui driver. Maka dengan demikian, maka besar suhu pada amplifier akan dapat dibaca pada display. Sensor suhu di atur pada suhu 45° C dan sensor arus pada 8 A, apabila melewati dari nilai yang telah ditentukan maka mikrokontroller akan mengirimkan printah untuk mmutus relay. Adapun mikrokontroller yang digunakan adalah Mirocontroller Atmega8.
PROTOTYPE MEDCON-E TURBINE DENGAN HEAD RENDAH DAN ALIRAN RENDAH SEBAGAI PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA PICOHYDRO Zulfadli Pelawi; Yusmartato Yusmartato
Prosiding Seminar Nasional Teknik UISU (SEMNASTEK) SEMNASTEK UISU 2019
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (149.988 KB)

Abstract

Dalam isu krisis energi listrik di daerah-daerah terpencil sebagian wilayah di Indonesia, yang sulit terjangkau  penyedian layanan  listrik oleh PLN, dan sangat mahalnya biaya pembangkit listrik dengan energy posil maka pemerintah mencanangkan Salah satu upaya pengembangan energi terbarukan adalah  dengan pengembangan pembangkit listrik bertenaga air yang bernama Picohydro, sesuai standart dimana Picohydro ini dapat menghasilkan energi listrik kurang dari  5 kw. Hal ini terutama diaplikasikan untuk debit air yang kecil (low flow). Dalam Penelitian ini ditujukan untuk mensimulasikan turbin propeller pada komponen pembangkit Picohydro. Simulasi turbin berdiameter 5,5 cm, diameter shaft 5 milimeter, diameter inlet 2 inci dan jumlah sudu sebanyak 4 buah. Desain terdiri dari propeller blade, outlet,  water guide dan PMG (permanent magnet generator). Inlet diatur dengan kecepatan 0.0034m3/sec, Water guide diseting pada kemiringan 20° derajat dengan tinggi 5 cm kondisi tetap sesuai dengan arah sudu blade propeller. prototype dari picohydro turbine  dengan sudu 4 buah menghasilkan kecepatan rotasi sudu sebesar 333 rpm ,  Sehingga daya optimal yang dihasilkan adalah sebesar 12 watt..
PEMESINAN RAMAH LINGKUNGAN PADA INDUSTRI PEMESINAN LOGAM Abdul Haris Nasution
Prosiding Seminar Nasional Teknik UISU (SEMNASTEK) SEMNASTEK UISU 2019
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (263.996 KB)

Abstract

Pemesinan produk adalah aktifitas utama pada industri pemesinan logam, pada umumnya industri logam kecil dan menegah  masih menggunakan cairan pendingin pada saat melakukan pemesinan terhadap produk dengan tujuan untuk mendapatkan umur pahat yang panjang dan tingkat kekasaran permukaan termesin yang rendah, namun pada sisi kesehatan operator dan keselamatan lingkungan hidup penggunaan cairan pemotongan logam memberikan dampak yang sangat buruk. Pada tulisan ini akan ditunjukkan hasil pemesinan dengan teknologi lama (dengan cairan pemesinan) dan hasil pemesinan dengan teknologi ramah lingkungan (tanpa cairan pemesinan).Pada bagian akhir tulisan ini ditampilkan perbandingan produktifitas prosess pemesinan di industri logam yang menggunakan teknologi lama dengan produktifitas proses pemesinan hasil eksperimen (teknologi baru).
IMPLEMENTASI ALGORITMA DIJKSTRA DALAM PERANCANGAN APLIKASI PENENTUAN RUTE TERPENDEK PADA OBJEK PARIWISATA DANAU TOBA DAN SEKITARNYA Mahrizal Masri; Andika Pratomo Kiswanto; Budhi Santri Kusuma
Prosiding Seminar Nasional Teknik UISU (SEMNASTEK) SEMNASTEK UISU 2019
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (225.262 KB)

Abstract

Algoritma Dijkstra merupakan salah satu algoritma yang dapat menyelesaikan permasalahan pencarian rute terpendek yang merupakan permasalahan dalam teori graf. Implementasi sistem ini akan menghasilkan berupa aplikasi yang berbentuk web, dengan script PHP dan MySQL sebagai pengelola basis datanya. Sistem ini menggunakan Algoritma Dijkstra. Sistem ini sangat berguna untuk pengunjung karena wisatawan bisa mengetahui rute terpendek yang bisa ditempuh dari dan menuju suatu tempat wisata yang diinginkan di daerah objek pariwisata Danau Toba dan Sekitarnya dengan menggunakan sistem ini. Dengan adanya penelitian rute terpendek dengan menggunakan Algoritma Djikstra ini para wisatawan diharapkan dapat menambah informasi mengenai rute tercepat dan akhirnya para wisatawan memilih rute yang terbaik yang dapat mengefisiensikan semua biaya dan mengetahui semua informasi objek wisata yang ada di Danau Toba.
ANALISIS PERUBAHAN KECEPATAN MOTOR INDUKSI 3 PHASA DENGAN MENGGUNAKAN INVERTER 3G3MX2 Zulfikar Zulfikar; Noorly Evalina; Abdul Azis H; Yoga Tri Nugraha
Prosiding Seminar Nasional Teknik UISU (SEMNASTEK) SEMNASTEK UISU 2019
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (211.51 KB)

Abstract

Motor induksi adalah motor yang paling banyak digunakan oleh konsumen pengguna listrik baik untuk keperluan rumah tangga maupun industry, hal ini disebabkan konstruksinya yang sederhana serta lebih mudah dalam pemeliharaan dibandingkan motor DC, tetapi untuk mengatur putaran kecepatan dan torsi motor induksi bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan, dengan perkembangan system control salah satu cara yang dapat digunakan adalah dengan menggunakan inverter, inverter adalah suatu rangkaian yang mengubah tegangan DC menjadi tegangan AC berupa sinyal sinusoidal setelah melalui pembentukan gelombang dan rangkaian filter, tegangan output yang dihasilkan harus stabil baik amplitude tegangan maupun frekuensi tegangan yang dihasilkan, Inverer 3G3MX2 dapat digunakan untuk mengatur kecepatan motor induksi tiga fasa sesuai dengan keadaan yang diinginkan.Berdasarkan hasil penelitian bila tegangan referensi input dinaikkan maka freuensi akan semakin tinggi sehingga  putaran  motor  induksi akan semakin cepat.