cover
Contact Name
Iin Parlina
Contact Email
Parlina.ok0303@gmail.com
Phone
+6281373443897
Journal Mail Official
jurnaldialektologi@gmail.com
Editorial Address
Jln. Sulaiman Raden Anom No.333 Lintas Timur Kecamatan Kayuagung Kabupaten Ogan Komering Ilir Sumatera Selatan
Location
Kab. ogan komering ilir,
Sumatera selatan
INDONESIA
Jurnal DIALEKTOLOGI
Core Subject : Education,
DIALEKTOLOGI diterbit oleh Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Islam Ogan Komering Ilir Kayuagung. Berkala diterbitkan dua kali setahun pada bulan April dan November. Akan tetapi, sejak tahun 2022 terbitan berkala direvisi menjadi Bulan April dan Oktober. Berisi tulisan tentang kajian dan hasil penelitian di bidang pendidikan bahasa Indonesia.
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 7 No 02 (2022): DIALEKTOLOGI" : 7 Documents clear
TIPE KEPRIBADIAN TOKOH DALAM NOVEL LAYANGAN PUTUS KARYA MOMMY ASF DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PEMBELAJARAN DI SMA Ernani; Emilia Oktarina
Dialektologi Vol 7 No 02 (2022): DIALEKTOLOGI
Publisher : Universitas Islam Ogan Komering Ilir Kayuagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan tipe kepribadian tokoh, faktor yang mempengaruhi kerpibadian tokoh dalam novel “Layangan Putus” karya Mommy ASF serta implikasinya terhadap pembelajaran di SMA. Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan Psikologi Sastra.Kepribadian yang dimiliki tokoh utama dan tokoh tambahan terdiri dari 10 kepribadian diantaranya, pribadi yang sabar ada 4 data, emosional ada 7 data, tidak tenang ada 5 data, ingatan baik ada 3 data, pantang menyerah ada 3 data, rajinbelajar ada 2 data, pribadi yang tenang ada 4 data, pribadi keras ada 2 data, empati ada 2 data, suka menolong ada 2 data. Kepribadian emosional lebih dominan dari kepribadian lainnya hal tersebut dapat dibuktikan berdasarkan penjelasan diatas. Dan faktor yang mempengaruhi tokoh terdapat dua faktor yakni, faktor genetik dan faktor lingkungan keluarga. Serta penelitian ini dapat diimplikasikan dalam pembelajaran terkhusus pelajaran sastra dan bahasa Indonesia kelas XII semester ganjil. Peserta didik dapat belajar bagaimana cara menganalisis, dan denganmembaca penelitian ini, pesera didik dapat mengetahui cara menganalisis sifatsifat, watak atau kepribadian tokoh dalam novel dan mengkait unsur intrinsik yang satu dengan lainnya.
INTERFERENSI MORFOLOGI BAHASA AMBON TERHADAP BAHASA INDONESIA DI LINGKUNGAN REMAJA MASJID AL-MUTTAQIN DESA WARKAR Hafifa kilwakit; Andina Muchti
Dialektologi Vol 7 No 02 (2022): DIALEKTOLOGI
Publisher : Universitas Islam Ogan Komering Ilir Kayuagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk interferensi morfologi bahasa Ambon ke dalam bahasa Indonesia pada lingkungan rema masjid Al-Muttaqin Desa Warkar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif.Dengan objek kajian karangan remaja masjid. Data berupa karangan eksposisi yang dibuat oleh remja masjid. Hasil analisis diperoleh, (1) pembentukan afiks yang dalam bahasa Ambon berkaitan dengan proses penyajian. Bersandingan dengan imbuhan ke- yang dalam bahasa Indonesiasetara dengan ter-, (3)pembentukan imbuhan zero karena dalam bahasa Ambon tidak memiliki imbuhan ber-.
PENGGUNAAN MAJAS SINDIRAN DALAM KOLOM KOMENTAR INSTAGRAM SUSI PUDJIASTUTI DAN IMPLIKASI TERHADAP PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SMA Triska Purnamalia; Feny Fitridianty
Dialektologi Vol 7 No 02 (2022): DIALEKTOLOGI
Publisher : Universitas Islam Ogan Komering Ilir Kayuagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan majas sindiran dalam kolom komentar instagram Susi Pudjiastuti. Majas sindiran tersebut menurut Keraf dibagi menjadi lima yaitu, (1) majas ironi, (2) majas sarkasme, (3) majas sinisme, (4) majas satire, (5) majas inuendo. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode deskriptif kualitatif. Teknik analisis data dalam metode ini menggunakan teknik analisis kualitatif. Data dalam penelitian ini berupa kalimat yang digunakan pada kolom komentar instagram yang mengandung majas sindiran.Teknik pengumpulandata yang digunakan dalam penelitian adalah metode dokumentasi berupa screenshot. Analisis data yang dilakukan meliputi: (1) Reduksi data; (2) Penyajian data; (3) Penarikan simpulan/verifikasi. Sumber data penelitian ini sebanyak 40 data pada bulan April 2021-Maret 2022. Berdasarkan hasil penemuan yang telah didapatkan dari kelima majas tersebut secara keseluruhan yaitu: (1) majas ironi data yang didapatkan sebanyak 6 data, (2) majas sarkasme data yang didapatkan sebanyak 8 data, (3) majas sinisme data yang telah didapatkan sebanyak 11 data, (4) majas satire data yang telah didapatkan sebanyak 3 data, dan (4) majas inuendo data yang didapatkan sebanyak 12 data.
DISKRIMINASI DAN RESISTENSI TOKOH DALAM NOVEL TERUSIR KARYA BUYA HAMKA (KAJIAN SASTRA FEMINISME) DAN IMPLIKASINYA DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA Tuti Alawiyah; Reni Sarmila
Dialektologi Vol 7 No 02 (2022): DIALEKTOLOGI
Publisher : Universitas Islam Ogan Komering Ilir Kayuagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan diskriminasi dan resistensi tokoh utama dan tokoh tambahan dalam novel Terusir karya Buya Hamka. Teori yang digun akan untuk mengungkapkan kedua permasalahan di dalam novel tersebut yakni dengan teori diskriminasi dan teori James Scott. Data penelitian ini berupa kata kata, frasa, atau kalimat yang sesuai konteks permasalahan dalam noSvel Terusir karya Buya Hamka. Adapun metode yang digunakan dalam penelian ini adalah metode deskriptif kualitatif dengan pengumpulan data berupa teknik observasi dan dokumentasi. Sumber data dalam penelitian ini adalah novel Terusir karya Buya Hamka. Teknik analisis data dilakukan dilakukan dengan menjabarkan data resistensi dan diskriminasi berlandaskan teori yang digunakan. Hasil dari penelitian ini terdiri dari 2 jenis diskriminasi dan 2 jenis resistensi di antaranya diskriminasi langsung berjumlah 14 diskriminasi. 1 resistensi terbuka berjumlah 8 resistensi, 2 resistensi tertutup berjumlah 5 resistensi. Dari hasil analisis tersebut dapat disimpulkan bahwa diskriminasi dan resistensi yang paling banyak adalahdiskriminasi langsung.
DINAMIKA KEPRIBADIAN DAN STRUKTUR KEPRIBADIAN PADA NOVEL KENANG LANGIT KARYA KIRANA KEJORA Dinda Adira Sari; Enny Hidajati
Dialektologi Vol 7 No 02 (2022): DIALEKTOLOGI
Publisher : Universitas Islam Ogan Komering Ilir Kayuagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kirana Kejora lahir pada tanggal 2 Februari 1972 di Ngawi, Jawa Timur. Ia adalah penulis Indonesia yang terpilih sebagai salah satu Tokoh Inspiratif Sidoarjo 2013. Karya- karyanya berupa artikel, cerpen, dan puisi dimuat di berbagai media cetak. Ia juga produktif menulis novel dan script film, baik layar lebar maupun film televisi. Sebelum memutuskan sebagai penulis penuh waktu, Kirana adalah peneliti Sosial Ekonomi Perikanan Unibraw (1991-1993), Staff pengajar pada SMK Dipasena Citra Darmaja, Lampung (1996-2000), Staf Ahli Sosial Ekonomi proyek Management Monitoring Cosultant JBIC-DPK di Sulawesi Tenggara (2000-2001) Staff pengajar pada Universitas Hang Tuah Surabay (2003-2004), dan wartawati tabloid Infotainment Fenomena (2003-2004). Penelitian ini merupakan penelitian perpustakaan dengan menggunakan metode dinamika kepribadian tokoh atau teori psikoanalisis. Peneliti mengkaji kepribadian dari tokoh-tokoh untuk menentukan id, ego dan super ego. setelah itu peneliti akan mengelompokkan kepribadian dari tokoh Langit id, ego dan super ego berdasarkan kutipan yang ada di dalam novel.
MEKANISME KEMUNCULAN IMPLIKATUR PERCAKAPAN DI TAYANGAN ACARA STUDIO 42 PAL TV SERTA IMPLIKASINYA DALAMPEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA Novi Santi; Lesi Lestari
Dialektologi Vol 7 No 02 (2022): DIALEKTOLOGI
Publisher : Universitas Islam Ogan Komering Ilir Kayuagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan mekanisme kemunculan implikatur percakapan standard, dan pelanggaran maksim pada tayangan acara studio 42 PAL TV. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan pragmatik. Sumber data dalam penelitian ini adalah tayangan acara studio 42 PAL TV. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah klasifikasi Data (Data classification). Terdapat 30 data percakapan mengenai mekanisme kemuncuan implikatur percakapan 03 poin yang peneliti analisis diantaranya itu: 1) mekanisme kemunculan implikatur percakapan standar dan 2) mekanisme kemunculan implikatur percakapan pelanggaran maksim. Terakhir 3) mengimplikasikan hasilpenelitian tersebut dalam pembelajaran bahasa Indonesia mekanisme kemunculan implikatur percakapan standar sangat mendominan berada dalam tayangan acara Studio 42 Pal tv dibandingkan mekanisme kemunculan implikatur percakapan pelanggaran maksim.
PELANGGARAN KESANTUNAN BERBAHASA DALAM KOMENTAR AKUN INSTAGRAM “LAMBE TURAH_OFFICIAL” DAN IMPLIKASINYADALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SMA Mya Anggrayni; Supriyadi
Dialektologi Vol 7 No 02 (2022): DIALEKTOLOGI
Publisher : Universitas Islam Ogan Komering Ilir Kayuagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk pelanggaran prinsip kesantunan berbahasa dalam komentar akun instagram lambeturah_official dan implikasinya dalam pembelajaranbahasa Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, pendekatan pragmatik, dan teknik analisis data Pilah UnsurPenentu (PUP). Sumber data penelitian ini adalah komentar akun instagram lambeturah_official. Hasil penelitian menunjukkan dalam komentar Instagram lambeturah_official terdapat terdapat 2 data tuturan pelanggaran maksim kearifan, 2 data tuturan pelanggaran maksim kedermawanan, 39 data tuturan pelanggaran maksim pujian, 16 data pelanggaran maksim kerendahan hati, 6 data tuturan pelanggaran maksimkesepakatan, dan 29 data tuturan pelanggaran maksim simpati. Hasil penelitian inidapat diimplikasikan ke dalam pembelajaran bahasa Indonesia di tingkat sekolah menengah atas kelas X, yaitu pada Kompetensi Dasar 4.13 “Mengembangkan permasalahan/isu dari berbagai sudut pandang yang dilengkapi argumen dalam berdebat.”

Page 1 of 1 | Total Record : 7