cover
Contact Name
Nurul Arifiyanti
Contact Email
nurularifiyanti@uny.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jpafip@uny.ac.id
Editorial Address
Jalan Colombo No. 1, Karangmalang, Yogyakarta, 55281, Indonesia
Location
Kab. sleman,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Anak
ISSN : 23026804     EISSN : 25794531     DOI : 10.21831
Core Subject : Education, Social,
Jurnal Pendidikan Anak is research, study and analysis related to early childhood include; development of moral and religious values, physical motor development, emotional social development, cognitive development, language development, artistic and creative development, parenting, parenting, management institution of early childhood education, early child development assessment, child development psychology, child empowerment, learning strategy, Educational tool play, instructional media, innovation in early childhood education and various fields related to Early Childhood Education.
Articles 243 Documents
Tolok Ukur Penilaian Ekspresi Gambar Anak Usia Dini Usia 4-6 Tahun Prayitno Prayitno
Jurnal Pendidikan Anak Vol 10, No 1 (2021): Jurnal Pendidikan Anak
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/jpa.v10i1.39155

Abstract

Karya gambar merupakan salah satu media komunikasi rupa anak-anak, komunikasi tersebut divisualisasikan oleh ekspresi gambar. Setiap anak terutama anak usia dini memiliki ekspresi gambar berbeda-beda, ada yang baik, cukup baik, bahkan ada yang kurang baik. Tujuan penulisan artikel penelitian  ini adalah untuk mendeskripsikan atau menggambarkan bagiamana tolok ukur penilaian ekspresi gambar anak usia dini usia 4-6 tahun, dari tiga tempat lembaga pendidikan (tempat kursus atau sanggar) di Kota Bandung. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif analisis. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini yaitu dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi, setelah itu dianalisis dengan instrumen penilaian gambar anak. Fokus kajian penelitian ini meliputi karya gambar, bentuk objek gambar dan warna dari hasil karya gambar anak usia dini usia 4-6 tahun. Dari hasil analisis penulis bahwa ekpresi gambar yang baik terdapat sekitar tiga perempat dan ekspresi gambar dengan kategori cukup baik terdapat sekitar seperempatnya dari jumlah keseluruhan. Aspek dalam menilai karya gambar anak usia dini ini dibuat sederhana,  sehingga mudah dipahami oleh guru-guru TK (Taman Kanak-Kanak). Hasil penelitian ekspresi gambar anak usia dini ini dapat dijadikan referensi serta dapat membantu guru TK (Taman Kanak-Kanak) dalam mengapresiasi karya gambar anak didiknya.
MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN MELALUIMEDIA BALOK HURUF PADA KELOMPOK B TK NEGERI PEMBINA BANTUL Syari’ati Masyithoh
Jurnal Pendidikan Anak Vol 5, No 2 (2016): Jurnal Pendidikan Anak
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/jpa.v5i2.12377

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan membaca permulaan melalui balok huruf pada kelompok B1 TK Negeri Pembina Bantul. Kemampuan membaca permulaan yang ditingkatkan ialah menyebutkan bunyi huruf yang ada didalam kata, menyebutkan kata dengan jelas, dan menyusun huruf membentuk kata yang memiliki makna. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas kolaboratif yang menggunakan model Kemmis Mc Taggart. Subjek penelitian ini adalah anak kelompok B1 TK Negeri Pembina Bantul sebanyak 17 anak yang terdiri dari 5 anak perempuan dan 12 anak laki-laki. Metode pengumpulan data dilakukan melalui observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan secara deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan membaca permulaan  dapat meningkat setelah diberikan tindakan dengan menggunakan balok huruf yang diberi penyangga sehingga memudahkan anak untuk mencoba menyusun huruf dengan cara diputar dan memberikan tantangan pada anak yang dilakukan secara bersamaan dengan teman menyerupai perlombaan, serta pemberian reward secara kongkret yakni menggambar bintang pada punggung telapak tangan anak.Kata kunci: kemampuan membaca permulaan, media balok huruf, kelompok B.
EDI SUROJO MEDIA PENGENALAN KEBUDAYAAN LOKAL BERBASIS KARAKTER UNTUK ANAK USIA DINI Fatimah Noor Isnaini
Jurnal Pendidikan Anak Vol 7, No 1 (2018): Jurnal Pendidikan Anak
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/jpa.v7i1.14546

Abstract

  AbstractBased on interviews with some teachers that introducing puppet and puppet story is very important for early childhood because it introduced wayang stories that give good values that can be imulated by young children.  But now, the puppet is not widely known. Research shows that teachers and principals from kindergarten yet have the ability to develop materials and instructional media about puppets kindergarten teachers and a lack of understanding about the puppet. Therefore, the media should be designed to introduce about puppet in early childhood. The author makes an Edi Surojo (Ensiklopedia Superhero Jowo) Three Dimensions as Media Recognition Based Local Culture Character For Early Childhood. The research methods that used for this program is a series of stages that are arranged systematically, the following steps are performed: Preparation general, content creation, design and manufacture. Media such as the Ensiklopedia Superhero Jowo is expected to be an alternative to introducing the local culture in early childhood and develop the values of character education through puppet. Continuous Potential of Ensiklopedia Superhero Jowo are becoming media for introducing the local culture in Indonesia. Ensiklopedia Superhero Jowo can facilitate teachers to introducing the local culture-based character in early childhood.Keywords: character education, puppet, javanesse superhero,  early childhood
EDI SUROJO MEDIA PENGENALAN KEBUDAYAAN LOKAL BERBASIS KARAKTER UNTUK ANAK USIA DINI Fatimah Noor Isnaini; Metri Utami Krahayon; Hana Ika Safitri; Dwi Lestari
Jurnal Pendidikan Anak Vol 7, No 1 (2018): Jurnal Pendidikan Anak
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/jpa.v7i1.24445

Abstract

Berdasarkan hasil wawancara dengan beberapa guru dapat disimpulkan bahwa pengenalan tokoh wayang dan cerita wayang sangat penting dikenalkan sejak dini karena dalam cerita wayang mengandung petunjuk atau teladan yang dapat diteladani oleh anak usia dini. Namun sekarang ini wayang tidak banyak dikenal karena penelitian menunjukkan bahwa para guru dan kepala TK belum memiliki kemampuan dalam mengembangkan materi dan media pembelajaran wayang serta kurangnya pemahaman guru TK tentang wayang. Oleh karena itu, perlu dirancang media untuk mengenalkan tentang tokoh wayang pada anak usia dini. Penulis membuat sebuah media berbentuk  Edi Surojo (Ensiklopedia Superhero Jowo) Tiga Dimensi sebagai Media Pengenalan Kebudayaan Lokal Berbasis Karakter Untuk Anak Usia Dini. Metode yang diterapkan dalam melaksanakan program ini merupakan sebuah rangkaian tahapan yang disusun secara sistematis, berikut adalah tahapan-tahapan yang dilakukan : Persiapan umum, pembuatan isi, dan pembuatan desain. Media seperti Ensiklopedia Superhero Jowo diharapkan dapat menjadi alternatif untuk mengenalkan kebudayaan lokal pada anak usia dini serta mengembangkan nilai-nilai pendidikan karakter melalui tokoh wayang. Potensi berkelanjutan Ensiklopedia Superhero Jowo adalah menjadi media dalam mengenalkan budaya-budaya lokal yang ada di Indonesia yaitu tokoh pewayangan. Dengan adanya Ensiklopedia Superhero Jowo dapat mempermudah guru dalam mengenalkan budaya lokal berbasis karakter pada anak usia dini. Kata Kunci: Pendidikan karakter, wayang, superhero jowo, anak usia dini
Pengarusutamaan moderasi beragama di lembaga pendidikan anak usia dini: Studi pada raudhatul athfal uin sunan kalijaga yogyakarta Muh Nur Islam Nurdin; Muqowim Muqowim
Jurnal Pendidikan Anak Vol 12, No 1 (2023): Jurnal Pendidikan Anak
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/jpa.v12i1.56291

Abstract

Pengarusutaman Moderasi beragama merupakan suatu hal yang urgen ditengah masyarakat Indonesia yang plural. Penelitian ini memiliki tujuan mendeskripsikan pengenalan dan penerapan Nilai moderasi beragama di Raudhatul Athfal UIN Sunan Kalijaga. Peneliti memilih RA UIN Sunan Kalijaga dikarenakan lembaga ini menjadikan agama sebagai basis utama. Metode dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan menggunakan teknik pengumpulan data observasi dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan tenaga pendidik RA UIN Sunan Kalijaga telah memahami tentang moderasi beragama dengan toleransi sebagai indikator utama. Bentuk pengenalan dan penanaman nilai moderasi beragama diantaranya nilai toleransi dalam bentuk tema pembelajaran “Aku ciptan Allah”, nilai kebangsaan dalam bentuk kegiatan upacara sekolah dan perayaan hari besar nasional, nilai anti kekerasan dalam bentuk melibatkan anak dalam pembuatan aturan ketertiban kelas dan nilai kebudayaan lokal dalam bentuk ekstrakurikuler tari dan hari Jum’at berbahasa jawa. Pengenalan dan penanaman dilakukan dengan menggunakan metode bercerita serta metode keteladanan dan pembiasaan, yang didukung dengan media gambar dan media boneka tangan.
Hubungan Pola Asuh dengan Kemampuan Motorik Anak Usia Dini di Taman Kanak-Kanak Banu Setyo Adi
Jurnal Pendidikan Anak Vol 2, No 1 (2013): Jurnal Pendidikan Anak
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/jpa.v2i1.3031

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan langsung antara pola asuh orang tua dan keterampilan anak usia dini serta hubungan langsung antara pola asuh orang tua dan keterampilan motorik anak usia dini. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Penelitian ini dilakukan di kabupaten Kulon Progo Yogyakarta. Sumber data penelitian adalah siswa dan orang tua. Data dikumpulkan melalui tes dan kuesioner. Data penelitian ini dianalisis dengan menggunakan teknik SEM. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kategorisasi variabel pengasuhan orangtua menunjukkan tinggi (0%), sedang (98,6%) dan rendah (1,4%). Keterampilan motorik anak usia dini menunjukkan variabel yang tinggi (97,7%),. sedang (1,8%), dan rendah (0,5%). Hasil analisis juga menunjukkan bahwa terdapat hubungan langsung antara pola asuh orang tua dan keterampilan motorik anak usia dini yaitu sebesar 0,003 dan hubungan tidak langsung antara pola asuh orang tua dan keterampilan motorik anak usia dini yaitu sebesar 0,571. Berdasarkan pembahasan hubungan antara pola asuh orang tua dan keterampilan motorik anak usia dini akan lebih tinggi jika antar variabel saling mendukung. Orang tua harus memberikan panduan pengasuhan yang mendukung kebutuhan motorik/gerak anak, sehingga dapat memberikan pengalaman dan keberanian anak-anak untuk mengembangkan keterampilan motorik berdasarkan usia dan pertumbuhannya. Kata Kunci: pola asuh orang tua, anak usia dini, keterampilan motorik
Efektivitas Finger Painting untuk Menurunkan Perilaku Temper Tantrum Pada Anak KB PK Yogyakarta Marsella Wahyu Suzanti; Enggar Riyani; A. Istiqomah; Citra Ihtiar
Jurnal Pendidikan Anak Vol 3, No 1 (2014): Jurnal Pendidikan Anak
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/jpa.v3i1.3055

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan finger painting untuk menurunkan perilaku temper tantrum pada anak Kelompok Bermain PK Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan model penelitian eksperimen subjek tunggal dengan jumlah subjek 3 anak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa finger painting efektif untuk menurunkan perilaku temper tantrum anak. Hal ini dapat diamati pada penurunan perilaku temper tanrum pada masing-masing anak. o Kata Kunci: efektivitas, finger painting, tantrum, anak
Taman Edukasi PAUD sebagai Outdoor Learning Environment Redite Kurniawan
Jurnal Pendidikan Anak Vol 10, No 1 (2021): Jurnal Pendidikan Anak
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/jpa.v10i1.38529

Abstract

Taman edukasi yang ideal sangat diperlukan, meskipun saat ini jumlahnya masih jauh dari yang diharapkan. Taman edukasi adalah sebuah taman bunga dan pepohonan yang mengandung nilai edukasi (pendidikan). Fitur atau wahana yang dibangun pada taman edukasi perlu disesuaikan dengan tingkat perkembangan anak agar dapat digunakan bukan hanya sebagai tempat rekreasi, tetapi juga sebagai tempat belajar yang menyenangkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan taman edukasi agar dapat menjadi outdoor learning environment bagi peserta didik di KB-TA Amanah Bunda Lawang Malang. Jenis penelitian adalah Research and Development (RD) dengan model pengembangan ADDIE, yaitu: Analysis (analisis), Design (desain), Development (pengembangan), Implementation (implementasi), dan Evaluation (evaluasi). Metode pengambilan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data menggunakan analisis data kuantitatif dan kualitatif. Kelayakan taman dinilai berdasarkan kreativitas, nilai edukasi, unsur tanaman, dan keindahan dan berada pada kategori bagus. Berdasarkan data yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa taman edukasi PAUD dapat menjadi outdoor learning environment yang layak dan efektif bagi peserta didik di KB-TA Amanah Bunda Lawang Malang sebagai wahana permainan dan pembelajaran.
PERAN MEDIA CERITA DALAM MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN BERBICARA PADA ANAK MELALUI KEGIATAN SHOW AND TELL Laras Pangestuti
Jurnal Pendidikan Anak Vol 5, No 1 (2016): Jurnal Pendidikan Anak
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/jpa.v5i1.12365

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media cerita berupa foto dan gambar hasil karya anak terhadap kemampuan berbicara  anak usia dini di TK ABA Pantisiwi Bantul. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan desain quasi eksperimen.Subjek penelitian ini adalah anak kelompok A TK ABA Pantisiwi Bantul yang berjumlah 40 anak.Obyek penelitian ini adalah kemampuan berbicara.Teknik pengumpulan data dengan menggunakan metode observasi dan tes.Instrumen yang digunakan adalah dengan lembar observasi. Teknis analisis data yang digunakan adalah dengan menghitung mean pre-test  dan mean post-test kelompok kontrol dan kelompok eksperimen. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa peran media cerita berupa foto mampu mengembangkan kemampuan berbicara anak sebesar 70,61%, sedangkan media gambar dari hasil karya anak mampu mengembangkan kemampuan berbicara sebesar 55,3%. Kata kunci: media, foto, hasil karya, kemampuan berbicara.
Analisis karakter peduli sosial anak usia dini dalam film animasi riko the series Ayuriski Yuniria; Enggar Utari
Jurnal Pendidikan Anak Vol 11, No 2 (2022): Jurnal Pendidikan Anak
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/jpa.v11i2.54471

Abstract

Penelitian ini mengkaji film animasi Riko The Series dari aspek karakter peduli sosial untuk anak usia dini. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menemukan karakter peduli sosial dalam film animasi Riko The Series. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kepustakaan (library research). Peneliti mengkaji dan menganalisis isi dari film animasi Riko The Series sebagai sumber data dari aspek karakter peduli sosial.  Hasil dari penelitiannya adalah karakter peduli sosial di dalam film Animasi Riko The Series terdiri atas: (a) peduli sosial empati yaitu peduli sosial kaitannya dengan sikap seseorang yang seolah-olah merasakan apa yang dirasakan oleh orang lain, (b) peduli sosial kerjasama yaitu peduli sosial yang kaitannya dengan upaya yang dilakukan secara bersama-sama untuk mencapai tujuan tertentu, (c) peduli sosial tolong menolong yaitu peduli sosial yang kaitannya dengan perilaku menolong orang lain yang membutuhkan bantuan tanpa mengharapkan imbalan. Dari sinilah, karakter peduli sosial dalam film animasi Riko The Series sesuai dengan perkembangan sikap sosial anak usia dini

Page 9 of 25 | Total Record : 243