cover
Contact Name
Dr. Zainul Hidayah, S.Pi., M.App.Sc.
Contact Email
zainulhidayah@trunojoyo.ac.id
Phone
+6285606353831
Journal Mail Official
pamator@trunojoyo.ac.id
Editorial Address
Gedung Graha Utama, Lt. 1 Jl. Raya Telang Kamal - Bangkalan Kode Pos 69162
Location
Kab. pamekasan,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Pamator : Jurnal Ilmiah Universitas Trunojoyo Madura
ISSN : 18297935     EISSN : 26547856     DOI : https://doi.org/10.21107/pamator
PAMATOR JOURNAL is the Journal of Social Sciences, Economics and Humanities, published by the Institute for Research and Community Service Trunojoyo University, 2 times a year (April and October).
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 42 Documents
Search results for , issue "Vol 13, No 1: April 2020" : 42 Documents clear
PENGARUH KEPEMIMPINAN, LINGKUNGAN DAN BUDAYA TERHADAP KEPUASAN KERJA PEGAWAI UMUM DAN PERLENGKAPAN (STUDI KASUS KABUPATEN LABUHAN BATU UTARA) Sukardi, Sukardi; Bahri, Syaiful; Tupti, Zulaspan
Jurnal Pamator : Jurnal Ilmiah Universitas Trunojoyo Vol 13, No 1: April 2020
Publisher : LPPM Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/pamator.v13i1.7021

Abstract

Kepuasan kerja adalah suatu perasaan yang menyokong atau tidak menyokong diri pegawai yang berhubungan dengan pekerjaannya maupun dengan kondisi pekerjaannya. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan, lingkungan kerja dan budaya kerja terhadap kepuasan kerja pegawai di bagian umum dan perlengkapan seketariat daerah Kabupaten Labuhan Batu Utara. Peneliti menggunakan seluruh sampel menjadi populasi sebanyak 40 orang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu dokumentasi dan daftar angket (kuisioner). Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda, uji asumsi klasik uji t, uji f dan koefisien determinasi. Pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan program Software SPSS 22.00 for Windows. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, dari pengujian parsial pengaruh kepemimpinan terhadap kepuasan kerja dapat disimpulkan bahwa kepemimpinan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja. Pengujian parsial pengaruh lingkungan kerja terhadap kepuasan kerja, dapat disimpulkan bahwa lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja. Pengujian parsial budaya kerja terhadap kepuasan kerja, dapat disimpulkan bahwa budaya kerja berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja. Dan pengujian secara simultan pengaruh kepemimpinan, lingkungan kerja dan budaya kerja terhadap kepuasan kerja. Menunjukkan bahwa kepemimpinan, lingkungan kerja dan budaya kerja berpengaruh signifikan terhadap terhadap kepuasan kerja.
PERAN FORUM KERUKUNAN UMAT BERAGAMA DALAM MENINGKATKAN KUALITAS SIKAP HIDUP TOLERANSI ANTAR UMAT BERAGAMA DI KOTA KUPANG Taopan, Nimrod Frebdes; Ly, Petrus; Lobo, Leonard
Jurnal Pamator : Jurnal Ilmiah Universitas Trunojoyo Vol 13, No 1: April 2020
Publisher : LPPM Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/pamator.v13i1.7002

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan: (1) mendeskripsikan program kerja FKUB sebagai bentuk usaha meningkatkan kualitas sikap toleransi (2) mendeskripsikan hambatan dalam mengimplementasikan program Kerja FKUB (3) mendeskripsikan upaya mengatasi hambatan dan (4) mendeskripsikan kualitas sikap toleransi antar umat beragama di Kota Kupang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif bersifat deskriptif, teknik pengumpulan data berupa wawancara dan studi dokumen. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: 1) Peran FKUB NTT dalam membangun toleransi umat beragama di Kota Kupang dilakukan dengan program rutin dalam bentuk dialog, seminar, sosialisasi, lomba pidato serta lomba Hyme dan mars kerukunan, program tidak rutin dalam bentuk penerbitan buku, pembuatan striker, kalender dan spanduk keagamaan; 2) Terdapat hambatan berupa kesibukan dari pemuka agama sehingga rapat belum berjalan secara baik, komunikasi dalam rapat juga hanya terjadi setiap ada rapat dan terbatasnya fasilitas serta Pemerintah maupun masyarakat belum menyadari peran dari FKUB NTT; 3) Upaya mengatasi hambatan dilakukan dengan diskusi antar badan pengurus, komunikasi dengan pemerintah, sosialisasi, membuat proposal dan menghemat dana sesuai dengan kebutuhan; 4) Kerukunan di Kota Kupang berjalan dengan baik tanpa ada konflik keagamaan disebabkan kerukunan yang ada di Kota Kupang merupakan warisan dari leluhur yang terus dijaga dan dikembangkan hingga saat ini.
PERBANDINGAN GROSS PROFIT MARGIN PT MAYORA INDAH DENGAN PT NIPPON INDOSARI CORPINDO Aryani, Dian; Muniarty, Puji
Jurnal Pamator : Jurnal Ilmiah Universitas Trunojoyo Vol 13, No 1: April 2020
Publisher : LPPM Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/pamator.v13i1.7050

Abstract

This research was done  to study and analyze differences in the gross profit margin of PT. Mayora Indah Tbk with PT. Nippon Indosari Corpindo Tbk. This research uses comparative research. With a sample of research for 10 years from 2009-2018. Samples were taken using purposive sampling technique. The analytical method used is gross profit margin analysis and technical analysis of the data used is the Independent T Test. The results of this study indicate there is no difference between PT. Mayora Indah Tbk with PT. Nippon Indosari Corpindo.
TELISIK DETERMINAN KINERJA KARYAWAN Yaqinah, Anies Khaqul; Santoso, Aprih
Jurnal Pamator : Jurnal Ilmiah Universitas Trunojoyo Vol 13, No 1: April 2020
Publisher : LPPM Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/pamator.v13i1.7009

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini dimana karyawan telemarketing Bank Sinar Mas Cabang Semarang tidak mampu mencapai target yang telah ditetapkan oleh Bank Sinar Mas Cabang Semarang dan penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor etos kerja, keterampilan, kompetensi dan komunikasi terhadap terhadap kinerja karyawan telemarketing Bank Sinar Mas Cabang Semarang. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan telemarketing Bank SinarMas Cabang Semarang yang berjumlah 66 karyawan sedangkan teknik sampling yang digunakan adalah teknik sensus dan alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel etos kerja, keterampilan, kompetensi dan komunikasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan telemarketing Bank Sinar Mas Cabang Semarang serta hasil nilai adjusted R-square pada model regresi diperoleh sebesar 0,551 yang artinya 55,1 persen variabel kinerja karyawan dapat dijelaskan oleh variabel etos kerja, keterampilan, kompetensi dan komunikasi sedangkan sisanya sebesar 44,9 persen dijelaskan oleh variabel lain diluar penelitian ini.
PENGARUH PROMOSI DAN SALURAN DISTRIBUSI TERHADAP VOLUME PENJUALAN SOSIS BE MART CABANG BIMA Jainuddin, Jainuddin; Ernawati, Sri
Jurnal Pamator : Jurnal Ilmiah Universitas Trunojoyo Vol 13, No 1: April 2020
Publisher : LPPM Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/pamator.v13i1.6998

Abstract

Persaingan bisnis yang ketat menuntut setiap perusahaan untuk saling berkompetisi, sehingga promosi dan saluran distribusi yang efektifitas dan efisiensi dalam pendayagunaan sumber daya yang dimiliki harus dilakukan untuk meningkatkan volume penjualan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh promosi dan saluran distribusi terhadap volume penjualan pada Sosis BE MART Cabang Bima. Penelitian ini mengambil sampel 96 dengan teknik purposive sampling. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner dengan skala likert, dimana kuesioner dibagikan kepada konsumen yang perna membeli produk sosis BE MART. Metode analisis data yang di gunakan yaitu analisis regresi linier berganda dengan pengolahan data menggunakan SPSS 20.00. Hasil penelitian menyatakan bahwa promosi tidak berpengaruh terhadap volume penjualan dan saluran distribusi berpengaruh terhadap volume penjualan BE MART Cabang Bima.
APLIKASI RISK BASED CAPITAL DAN RASIO KEUANGAN DALAM PENILAIAN TINGKAT KESEHATAN PT ASURANSI JIWASRAYA (STUDI KASUS PADA PERIODE SEBELUM KEBANGKRUTAN Henrita, Dharamega Carissa; Atahau, Apriani Dorkas Rambu
Jurnal Pamator : Jurnal Ilmiah Universitas Trunojoyo Vol 13, No 1: April 2020
Publisher : LPPM Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/pamator.v13i1.7022

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan, yaitu untuk mengukur kesehatan keuangan perusahaan asuransi PT Asuransi Jiwasraya melalui Risk Based Capital dan Rasio keuangan ditengah maraknya kasus yang dihadapi. Tiga rasio keuangan yang digunakan berdasarkan Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan (PSAK) Nomor 28 tentang Akuntansi Asuransi Kerugian. Metode Risk Based Capital yang digunakan berdasarkan peraturan yang ditetapkan pemerintah. Jenis penelitian ini termasuk dalam penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu data sekunder didapat dari laporan keuangan perusahaan asuransi PT Asuransi Jiwasraya. Teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah dengan mengambil dari laporan keuangan PT Asuransi Jiwasraya periode tahun 2008 ? 2017 atau masa ? masa sebelum terjadinya kabangkrutan. Hasil keseluruhan dari penelitian ini menunjukan bahwa kesehatan PT Asuransi Jiwasraya pada tahun 2008 hingga 2017 sudah cukup baik hasil Risk Based Capitalnya cenderung memenuhi standar, beberapa rasio keuangan perusahaan mengalami beberapa penyimpangan dimana presentasenya mendekati batas normal dan tidak stabil pada waktu - waktu tertentu.
INDONESIA DALAM PUSARAN GLOBALISASI DAN PENGARUHNYA TERHADAP KRISIS MORAL DAN KARAKTER Budiarto, Gema
Jurnal Pamator : Jurnal Ilmiah Universitas Trunojoyo Vol 13, No 1: April 2020
Publisher : LPPM Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/pamator.v13i1.7003

Abstract

Globalisasi pelan tetapi pasti mampu merubah segala aspek kehidupan manusia, dari sosial, politik, pendidikan dan lain-lain. Dampak dari globalisasi sudah tidak bisa terbendung lagi, efek dari globalisasi dapat dilihat dalam masyarakat, seperti terjadinya krisis moral dan karakter yang terjadi saat ini. Moral dan karakter bangsa Indonesia sangat lemah, seperti sering terjadinya korupsi, anarkisme, dan konflik yang berujung pada kekerasan individual atau golongan, hal semacam ini akan bertentangan dengan Pancasila sebagai pandangan hidup bangsa Indonesia dan juga cerminan dari karakter bangsa Indonesia. Tulisan ini menjelaskan tentang krisis moral dan karakter yang tengah dialami oleh bangsa Indonesia karena pengaruh dari globalisasi, sehingga terjadi degradasi budaya yakni kemunduran, kemrosotan, dan penurunan budaya yang dapat mengancam keutuhan dan ketahanan budaya Indonesia.
STRATEGI SHARIA’ MARKETING PICK UP SERVICE KOPERASI SYARIAH TKI ARTHA MULYA LAMONGAN Latifah, Eny; Putri, Devi Azlina
Jurnal Pamator : Jurnal Ilmiah Universitas Trunojoyo Vol 13, No 1: April 2020
Publisher : LPPM Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/pamator.v13i1.7162

Abstract

Tujuan penelitian adalah ingin mengetahui strategi pemasaran yang Islami serta kelemahan dan kelebihan dari Pick Up Service (pelayanan jemput bola) dari costumer (nasabah) kepada koperasi Sariah TKI Artha Mulya dan sebaliknya. Metode penelitian menggunakan pendekatan kualitatif yang bersifat deskriptif atas gambaran Strategi Sharia?Marketing dengan model Pick Up Service pada Islamic Microfinance yang bernama koperasi syariah TKI Artha Mulya yang langsung ditujukan kepada narasumber dengan bantuan alat penelitian yang terkemas dalam triangulasi agar mendapat data yang bisa diketahui kebenaranya. Hasil penelitian adalah 1) strategi pemasaran dengan Pick Up Service untuk Simpanan Barokah Keluarga (SIBERKAH) di Islamic Microfinance Institutions yang bernama Koperasi Syariah Artha Mulya Lamongan memiliki keunikan dibanding yang lain yaitu nasabah diperbolehkan menyimpan uang sisa pengeluaran untuk belanja sebesar lima ratus rupiah atau lebih kedalam sebuah kaleng yang sebelumnya telah disediakan oleh koperasi syariah tersebut, kemudian strategi Pick Up Service sewaktu- waktu akan ada petugas yang mengambilnya dirumah nasabah. 2) Kekurangan dan kendala yang dihadapi oleh Koperasi Syariah TKI Artha Mulya saat melakukan Pick Up Service dari perspektif marketing yaitu membutuhkan tenaga dan waktu yang lebih ekstra di banding dengan nasabah yang datang sendiri ke kantor, dan 3) Keuntungan dan kelebihan yang di dapat Koperasi Syariah TKI Artha Mulya dalam menjalankan Pick Up Service dalam perspektif nasabah adalah nasabah tidak perlu ke kantor, dan loyalitas serta rasa kekeluargaan antar nasabah dengan koperasi syariah semakin erat.
EFEKTIVITAS IMPLEMENTASI PROGRAM PEMELIHARAAN INFRASTRUKTUR JARINGAN IRIGASI DI KABUPATEN LEBAK Sururi, Ahmad
Jurnal Pamator : Jurnal Ilmiah Universitas Trunojoyo Vol 13, No 1: April 2020
Publisher : LPPM Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/pamator.v13i1.7014

Abstract

Program pemeliharaan infrastruktur irigasi menjadi bagian penting terwujudnya pertanian yang berkelanjutan, dengan demikian pemeliharaan prasarana jaringan irigasi harus dilaksanakan secara rutin dan berkala guna menjaga terjadinya penurunan fungsi layanan jaringan irigasi. Metode penelitian menggunakan  penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif dengan populasi sebanyak 59 responden dan teknik analisis data menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas melalui piranti lunak Statistical Program Social Science (SPSS) versi 22. Pengujian uji T-Test  dengan hipotesis pada penelitian ini yaitu hipotesis nol (Ho) kurang dari atau sama dengan (?) 65% dan Hipotesis Alternatifnya (Ha) lebih dari ( ) 65%, sehingga yang digunakan adalah uji pihak kanan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa efektivitas implementasi program pemeliharaan infrastruktur irigasi di Kabupaten Lebak belum berjalan efektif karena mencapai angka 56%, artinya angka tersebut kurang dari angka ideal yang diharapkan yaitu 65%. Hasil  diuji menunjukkan bahwa t-hitung jatuh pada penerimaan Ho dengan t-hitung = -0,11 dan t-tabel 0,678 sehingga dapat diketahui bahwa t-hitung lebih kecil dari pada t-tabel maka Ho diterima. Rekomendasi dalam penelitian ini adalah Pemerintah Kabupaten Lebak melalui Dinas PUPR Kabupaten Lebak harus meningkatkan lagi kualitas pemeliharaan jaringan irigasi dan bisa bermanfaat sesuai dengan fungsinya, peningkatan sumber daya aparatur dan penyelesaian pemeliharaan irigasi sesuai dengan SOP dan waktu yang sudah ditentukan.
Kajian Hukum Pembentukan Tenaga Ahli Kepala Daerah dalam Sistem Ketatanegaraan Indonesia Helmy Boemiya
Jurnal Pamator : Jurnal Ilmiah Universitas Trunojoyo Vol 13, No 1: April 2020
Publisher : LPPM Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/pamator.v13i1.6999

Abstract

Pembentukan tenaga ahli kepala daerah banyak dilakukan oleh kepala daerah dalam menjalankan pemerintahan daerah, namun aturan konkrit secara yuridis dalam konstitusi dan undang-undang tidak ada kejelasan mengatur perihal tersebut. Pengaturan yang ada ialah mengatur mengenai tenaga ahli bagi DPRD dan staf ahli bagi kepala daerah. Permasalahan utama dalam penuisan ini ialah apakah diperbolehkan membentuk tenaga ahli bagi kepala daerah dan bagaimana kajian hukumnya terkait persoalan tersebut. Dalam perspektif hukum tata negara dan hukum administrasi negara terdapat asas freis ermessen atau kebebasan bertindak bagi seorang pejabat negara untuk menjalankan tugasnya. Pembentukan tenaga ahli kepala daerah dapat dilakukan jika berdasar beberapa hal, yaitu berdasarkan konstitusi, perundang-undangan, doktrin hukum dan praktik ketatanegaraan penyelenggaraan pemerintahan daerah di Indonesia selama ini. Maka, Pembentukan tenaga ahli untuk membantu seorang kepala daerah, dalam hal ini kepala daerah dalam sistem ketatanegaraan di Indonesia diperbolehkan sepanjang demi kepentingan umum dan mensejahterakan masayrakat daerah serta tidak bertentangan hukum yang lebih itnggi. Selain itu, tujuan utamanya adalah untuk mensejahterakan masyarakat, maka negara pada konteks ini pemerintah daerah yang ada di Indonesia harus ikut terlibat aktif dalam urusan masyarakat khususnya dalam mensejahterakan masyarakatnya.