cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota adm. jakarta pusat,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Penelitian Komunikasi dan Opini Publik
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Arjuna Subject : -
Articles 115 Documents
CATATAN SEJARAH PERKEMBANGAN PERS DI INDONESIA Djoko Waluyo; Syamsiah Amali
Jurnal Penelitian Komunikasi dan Opini Publik Vol 18, No 1 (2014): Jurnal Penelitian Komunikasi dan Opini Publik
Publisher : BPSDMP Kominfo Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33299/jpkop.18.1.314

Abstract

Artikel ini meninjau perkembangan pers di Indonesia, sejak awal dikenal media atau pers surat kabar di masa Hindia Belanda, kemudian masa perjuangan menuju persatuan Indonesia yang dikenal sebagai masa pergerakan nasional yang dilanjutkan pada masa kemerdekaan, masa demokrasi liberal di awal kemerdekaan. Ditinjau juga pers pada masa orde lama pemerintahan Presiden Soekarno, masa orde baru pada pemerintahan Presiden Soeharto, hingga era reformasi dewasa ini. Pendekatan artikel ini secara kualitatif dengan metode analisis deskriptif kualitatif. Sumber penulisan dari hasil studi literatur. Simpulan antara lain sistem pers yang diterapkan pada tiap masa adalah sistem pers otoritarian dengan penguasa yang mengendalikan pers. Hingga kini dalam era reformasi, penguasa masih berkepentingan dengan pers, yang bentuk pengendaliannya secara tidak langsung.Kata kunci : sejarah pers, sistem pers, otoritarian.
PEMASARAN MELALUI MEDIA SOSIAL: ANTECEDENTS DAN CONSEQUENCES La Moriansyah -
Jurnal Penelitian Komunikasi dan Opini Publik Vol 19, No 3 (2015): Jurnal Penelitian Komunikasi dan Opini Publik
Publisher : BPSDMP Kominfo Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (322.065 KB) | DOI: 10.33299/jpkop.19.3.346

Abstract

AbstrakPenggunaan Media Sosial berkembang sangat pesat di Indonesia, sehingga para pemasar menggunakan media sosial sebagai salah satu alat pemasaran. Banyak penelitian atau riset yang meneliti tentang pemasaran melaui media sosial (Social Media Marketing). Untuk lebih mengoptimalkan pemasaran melalui media sosial, motivasi atau alasan para pemasar dan hasil yang bisa diraih melalui pemasaran media sosial harus dapat dijelaskan. agar dapat mengembangkan strategi-stragi pemasaran lainnya. Kajian ini bersifat kajian literatur dengan meninjau dari penelitian -penelitian yang sudah ada dengan fokus analisa adalah antecendents dan consequences dari pemasaran melalui media sosial (Social Media Marketing). Metode yang digunakan adalah studi literatur dari 23 penelitian pada periode 2010-2015, dan penulis mengajukan model penelitian dari Social Media Marketing. Dijelaskan juga mengenai Media Sosial dan beberapa pertanyaan penelitian untuk dikembangkan dipenelitian masa mendatang.Kata kunci: Media sosial, pemasaran melalui media sosial, alat komunikasi pemasaran
RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PENGELOLAAN JAMINAN KESEHATAN DAERAH BERBASIS WEB DI KABUPATEN SINJAI Firdaus Masyhur; Abdul Qadar
Jurnal Penelitian Komunikasi dan Opini Publik Vol 19, No 1 (2015): Jurnal Penelitian Komunikasi dan Opini Publik
Publisher : BPSDMP Kominfo Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (929.474 KB) | DOI: 10.33299/jpkop.19.1.337

Abstract

AbstrakPelayanan kesehatan merupakan amanat Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2004 yang wajib dilaksanakan oleh pemerintah. Jamkesda merupakan metode yang digunakan oleh Pemerintah Kabupaten Sinjai dalam melaksanakan pemeliharaan dan pembiayaan kesehatan berdasarkan azas usaha bersama dan kekeluargaan. Pada pelaksanaannya terdapat banyak kelemahan sistem terutama dari sisi administrasi sehingga program ini berjalan tidak optimal. Solusi sistem informasi dengan aplikasi Pengelolaan Jaminan Kesehatan Daerah Berbasis Web diyakini mampu meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam operasional pelaksanaan program ini. Penelitian ini merancang aplikasi menggunakan metode Design and Creation yaitu penggabungan antara metode pengembangan Aplikasi SDLC dan metode penelitian. Beberapa instrumen perancangan digunakan yaitu Flowchart, DFD, ERD, dan Data Dictionary yang kemudian dilanjutkan dengan pengembangan aplikasi menggunakan PHP dan MySql. Pengumpulan data menggunakan metode wawancara dan observasi. Hasil penelitian berupa purwarupa selanjutnya diuji dengan menggunakan metode White-box.Kata Kunci:Aplikasi Berbasis Web, Jaminan Kesehatan, Sistem Informasi
PENGARUH INFORMASI PENDIDIKAN GRATIS PADA PENDIDIKAN ANAK USIA DINI SANTA KRISTINA WAUR- KECAMATAN KEI BESAR KABUPATEN MALUKU TENGGARA Bernardus Farneubun
Jurnal Penelitian Komunikasi dan Opini Publik Vol 18, No 3 (2014): Jurnal Penelitian Komunikasi dan Opini Publik
Publisher : BPSDMP Kominfo Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (696.632 KB) | DOI: 10.33299/jpkop.18.3.328

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk 1) Mengetahui sistem penerapan pembelajaran di jenjang pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dengan metode belajar dan bermain, 2) Mengidentifikasi permasalahan yang ada pada pendidikan PAUD, dan 3) Mencari alternatif solusi terhadap kebijakan pendidikan gratis di daerah Maluku Tenggara. Metode yang digunakan dalam mengumpulkan dan menganalisis data adalah wawancara dan analisis deskriptif kualitatif. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini adalah bahwa pengelola/pendidik belum seluruhnya memiliki kemampuan dan keterampilan dalam mengasuh, membina dan mendidik anak usia dini, kualitas layanan pendidikan pada PAUD Kristina Waur belum optimal, pelayanan pendidikan gratis dari pemerintah belum seutuhnya menjangkau pendidikan anak usia dini di daerah.Kata kunci : pengaruh informasi, informasi pendidikan, anak usia dini.
ANALISIS POTENSI PERWUJUDAN KOTA MANADO CYBER CITY Riva’atul Adaniah Wahab
Jurnal Penelitian Komunikasi dan Opini Publik Vol 18, No 1 (2014): Jurnal Penelitian Komunikasi dan Opini Publik
Publisher : BPSDMP Kominfo Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33299/jpkop.18.1.319

Abstract

Mengadaptasi konsep penghargaan “Adipura”, ICT Pura dapat diartikan “Kota TIK” atau “Digital City” atau “Cyber City” yaitu kota yang berhasil mengelola TIK dengan baik sehingga memberikan kontribusi manfaat yang signifikan terhadap pengembangan masyarakatnya. Dengan menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, melalui penelitian yang bertujuan mengetahui potensi perwujudan Kota Manado Cyber City ini dapat disimpulkan bahwa Kota Manado memiliki potensi positif untuk menjadi cyber city. Meskipun saat ini pembangunan TIK terutama dari sisi infrastruktur masih belum memadai, namun Pemerintah Kota Manado dalam hal ini Diskominfo Kota Manado telah membuat pergerakan positif yang dapat membawa Kota Manado mewujudkan cyber city. Korelasi dan komunikasi yang sinergis dan kuat semua elemen perlu dipupuk dan dikembangkan untuk mewujudkan Kota Manado Cyber City yang berdaya saing karena selain komponen teknis, perwujudan Kota Manado Cyber City juga harus didukung dengan komitmen dan integrasi dari semua pihak terkait, komponen kota (pemerintah daerah), stakeholder (akademisi, swasta, komunitas), dan masyarakat sebagai SDM-nya, termasuk dengan pemerintah pusat. Selain itu peningkatan literasi TIK melalui sosialisasi dan bimbingan teknis perlu lebih diintensifkan.Kata kunci : analisis potensi, Kota Manado, Cyber City.
DELEGITIMASI DEMOKRASI OLEH ORGANISASI MUSLIM REVIVALIS: PENDEKATAN ANALISIS WACANA Karman Salim
Jurnal Penelitian Komunikasi dan Opini Publik Vol 19, No 2 (2015): Jurnal Penelitian Komunikasi dan Opini Publik
Publisher : BPSDMP Kominfo Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (636.361 KB) | DOI: 10.33299/jpkop.19.2.342

Abstract

AbstrakIndonesia sebagai negara demokrasi mendapat tantangan dari organisasi Islam-revivalis, salah satunya Hizbut Tahrir Indonesia (HTI). Sebagai organisasi Islam-revivalis, HTI menolak demokrasi, hermeneutika, pluralisme/relativisme, persamaan gender dan cenderung bersifat oposisionalisme. HTI melakukan eksternalisasi wacana antidemokrasi di halaman website-nya, hizbut-tahrir.or.id. Tulisan ini akan membahas wacana delegitimasi tersebut dari sudut apa yang menjadi alasan HTI mendelegitimasi demokrasi dalam wacana di situs HTI. Waktu penelitian ini tahun 2014. Artikel yang dijadikan unit analisis tidak dibatasi menurut waktu tapi berdasarkan diskursus yang terjadi. Penelitian ini juga mengidentifikasi kata-kata yang digunakan untuk mendelegitimasinya. Dengan analisis isi kualitatif, hasil penelitian ini menunjukkan bahwa HTI menolak karena dua alasan pokok, sosial-ekonomi dan alasan teologi. Dari aspek sosial-ekonomi, HTI menolak demokrasi karena demokrasi tidak menciptakan kesejahteraan. Mereka yang sejahtera adalah penguasa dan pengusaha. Demokrasi menjadi alat bagi mereka untuk menguras kekayaan alam negeri dan melindungi kepentingan Amerika. Dari aspek teologis, HTI menolak demokrasi karena demokrasi menggiring ke perbuatan syirik (mengambil hak Allah sebagai pembuat aturan hukum). Demokrasi menjadikan pemimpin mengabaikan nilai-nilai spiritual. Bahasa yang digunakan dalam mendelegitimasi wacana demokrasi adalah dengan mengatakan bahwa demokrasi: sistem haram, sistem najis, sistem kufur, tasyabbuh bil kuffar, memiliki cacat bawaan, sistem rusak dan merusak, lokomotif yang membawa gerbong-gerbong kemaksiatan, kemungkaran, dan kezaliman. Selain itu, demokrasi memberi jalan lahirnya pemimpin boneka.Kata kunci: wacana delegitimasi, demokrasi, organisasi muslim revivalis.
STRATEGI KOMUNIKASI POLITIK PDI PERJUANGAN KABUPATEN MALUKU TENGAH PADA PEMILU 2014 Harold Y Pattiasina
Jurnal Penelitian Komunikasi dan Opini Publik Vol 19, No 1 (2015): Jurnal Penelitian Komunikasi dan Opini Publik
Publisher : BPSDMP Kominfo Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (619.316 KB) | DOI: 10.33299/jpkop.19.1.333

Abstract

AbstrakStrategi komunikasi politik merupakan tentang bagaimana proses yang terjadi di dalam pemenangan satu pertarungan politik oleh partai politik, atau secara langsung, oleh seorang calon Legislatif atau calon pimpinan daerah, yang menghendaki kekuasaan dan pengaruh sebesar-besarnya di tengah-tengah masyarakat sebagai konstituennya. Strategi komunikasi politik merupakan hal yang penting dalam mewujudkan tujuan utama politik terutama partai PDI Perjuangan Kabupaten Maluku Tengah. Melalui penerapan strategi komunikasi politik, rakyat dapat mengetahui apakah dukungan, aspirasi dan pengawasan itu tersalur atau tidak dalam berbagai kebijakan publik.Kata Kunci : Strategi, Komunikasi dan Partai Politik
PENGELOLAAN INFORMASI PUBLIK PADA DINAS INFORMASI DAN KOMUNIKASI KABUPATEN MALUKU TENGGARA Fatmawati Rumra
Jurnal Penelitian Komunikasi dan Opini Publik Vol 18, No 2 (2014): Jurnal Penelitian Komunikasi dan Opini Publik
Publisher : BPSDMP Kominfo Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (526.957 KB) | DOI: 10.33299/jpkop.18.2.324

Abstract

Informasi pembangunan merupakan sarana penting bagi pembangunan nasional untuk masyarakat kota dan desa. Membangun dimulai dari ide dan pemikiran yang dilengkapi dengan informasi yang relevan dan perlu disebarluaskan dan diyakini oleh seluruh lapisan masyarakat, karena itu terlebih dahulu pesan dan kebijakan pemerintah harus disebarluaskan guna membangkitkan semangat serta partisipasi masyarakat. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana lembaga informasi dan komunikasi daerah dalam menghimpun, memproses, dan menyampaikan/menyalurkan data dan informasi publik? Jenis penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpuan data dengan teknik wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan pemahaman penarikan sample tersebut, maka sample penelitian ini meliputi pimpinan lembaga informasi komunikasi (Kepala Dinas Informasi Komunikasi Kabupaten Maluku Tenggara), pejabat struktural unit informasi dan komunikasi, pejabat fungsional unik kerja informasi dan komunikasi tersebut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lembaga informasi dan komunikasi daerah berbeda nama dan tingkat jenjang struktur tetapi tetap proaktif untuk menghimpun informasi publik khususnya yang diproduksi oleh pemerintah daerah seperti peraturan daerah, kebijakan pemerintah daerah, perizinan, perpajakan, dan distribusi menjadi sangat penting untuk dihimpun karena informasi tersebut sangat penting untuk pengembangan dan kemajuan daerah. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa pemerintah dalam hal ini Dinas Infokom Kabupaten Maluku Tenggara diharapkan senantiasa melakukan koordinasi terkait kebijakan dengan instansi lain sebagai suatu kegiatan konkret untuk menghimpun informasi publik, dan selanjutnya diolah dengan melalui komputerisasi sebagai salah satu sarana untuk memproses informasi.Kata kunci : pengelolaan, informasi publik.
PENERAPAN PRINSIP MEDIA MASSA DI INDONESIA DAN HAMBATANNYA Karman Salim
Jurnal Penelitian Komunikasi dan Opini Publik Vol 18, No 1 (2014): Jurnal Penelitian Komunikasi dan Opini Publik
Publisher : BPSDMP Kominfo Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33299/jpkop.18.1.315

Abstract

Media massa memiliki tiga prinsip utama, yaitu: kebebasan, kesetaraan, dan keaanekaragaman. Media massa Juga dituntut untuk mengedepankan prinsip objektivitas. Konsep ini diperkenalkan oleh Westerstahl. Ini meliputi dimensi faktualitas yang meliputi kebenaran yang diindikasikan dengan akurasi dan kelengkapan berita serta relevansi yang diindikasikan dengan kepatuhan media terhadap standar normatif, standar profesi, kode etik. Objektivitas juga dapat dilihat dari dimensi evaluatif, yakni media dituntut untuk tidak berpihak. Indikasinya adalah berita media bersifat proporsional dan non-sensasional. Tulisan ini akan melihat bagaimana praktik pemberitaan media massa di Indonesia dilihat dari konsep objektivitas werstehal tadi. Kesimpulannya adalah objektivitas masih merupakan barang mahal yang acapkali diabaikan oleh media massa di Indonesia. Objektivitas dan penerapan prinsip media terhambat oleh struktur kepemilikan media yang monopolistik. Konsekuensinya media massa abai terhadap kepentingan publik dan tidak bisa menghadirkan ranah publik.Kata kunci : media massa, prinsip media, objektivitas, kepemilikan media, ranah publik.
PERAN WEBSITE PEMERINTAH KOTA MANADO DALAM MENDUKUNG TERWUJUDNYA GOOD GOVERNANCE Christopel Herman Kanter; Asriani Purnama
Jurnal Penelitian Komunikasi dan Opini Publik Vol 19, No 3 (2015): Jurnal Penelitian Komunikasi dan Opini Publik
Publisher : BPSDMP Kominfo Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1289.889 KB) | DOI: 10.33299/jpkop.19.3.347

Abstract

AbstrakKomitmen Pemerintah Kota Manado untuk menerapkan pelayanan prima dan sistem informasi terintegrasi yang dapat diakses oleh seluruh masyarakat direalisasikan dalam website yang mereka kelola di www.manadokota.go.id. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peran website pemerintah kota Manado dalam mendukung terwujudnya Good Governance. Penelitian dilakukan dengan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif dengan data primer diperoleh dari observasi atau pengamatan langsung pada website serta hasil interview, dan data sekunder adalah literatur penelitian terkait.Hasil penelitian mengungkapkan website Pemerintah Kota Manado telah menunjukkan perannya untuk mendukung tercapainya Good Governance. Prinsip-prinsip good governance seperti transparansi dan akuntabilitas dapat dirasakan pengunjung website meskipun belum maksimal. Masyarakat, walaupun terbatas sudah dapat aktif berpartisipasi dalam memberikan masukan, keluhan, dan saran sebagai pertimabangan dalam proses pengambilan keputusan di tingkat eksekutif. Satu yang kurang dirasakan adalah prinsip supremasi hukum, dimana Pemerintah Kota Manado belum memanfaatkan website untuk mempublikasikaan produk hukum Pemerintah terutama yang berkaitan dengan masyarakat.Kata kunci: website, good governance, Pemerintah Kota Manado

Page 1 of 12 | Total Record : 115