cover
Contact Name
Dr. Dahmiri, SE., MM
Contact Email
mankeusrl@unja.ac.id
Phone
+6281366180484
Journal Mail Official
mankeusrl@unja.ac.id
Editorial Address
Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi Jl. Jambi-Muara Bulian Km. 15 Mendalo Darat, Jambi
Location
Kota jambi,
Jambi
INDONESIA
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Published by Universitas Jambi
ISSN : 22528636     EISSN : 26859424     DOI : -
Core Subject : Humanities, Social,
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan (Mankeu) merupakan jurnal yang dapat di akses secara terbuka yang diterbitkan secara periodic tiga kali dalam setahun dengan periode April, September dan Desember. Mankeu menerima naskah secara nasionala dan local dari peneliti, akademisi, praktisi dan masyarakat yang terkait dengan hasil penelitian dalam bidang Bidang Manajemen Pemerintahan, Bidang Manajemen Operasional, Bidang Manajemen Sumber Daya Manusia, Bidang Manajemen Pemasaran, Bidang Manajemen Keuangan, Bidang Perpajakan, Bidang Akuntansi dan Bidang Kewirausahaan. Tujuan Mankeu adalah menjadi sarana komunikasi ilmiah bagi para peneliti, akademisi dan masyarakat untuk mempublikasikan hasil penelitian.
Articles 21 Documents
Search results for , issue "Vol. 11 No. 03 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan" : 21 Documents clear
DAMPAK E-SERVICE QUALITY, E-TRUST DAN PERSEPSI RESIKO TERHADAP REPURCHASE INTENTION YANG DIMEDIASI E-SATISFACTION DALAM MENGGUNAKAN APLIKASI E-COMMERCE DIMASA PANDEMIC COVID-19 DI KOTA JAMBI Ahmad Fauzan Fiqri; Ade Octavia
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 03 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v11i03.15332

Abstract

Perkembangan smartphone telah banyak merubah dan menggeser perilaku dan gaya hidup berbelanja dari masyarakat, terutama dalam berbelanja secara online melalui aplikasi E-Commerce. Anjuran pemerintah untuk mengurangi interaksi secara langsung dan himbauan untuk stay at home yang disebabkan Pandemi COVID-19 menjadikan belanja online menggunakan Aplikasi E-Commerce menjadi pilihan masyarakat untuk dapat memenuhi barang dan jasa yang dibutuhkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis dampak E-Service Quality terhadap E-Satisfaction, dampak E-Trust terhadap E-Satisfaction, dampak persepsi resiko terhadap E-Satisfaction, dampak E-Satisfaction terhadap repurchase intention dan dampak E-Service Quality, E-Trust, dan persepsi resiko terhadap repurchase intention yang dimediasi oleh E-Satisfaction dalam menggunakan aplikasi E-Commerce dimasa pandemic COVID-19 pada penduduk Kota Jambi usia produktif. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan desain kausalitas. Jenis data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder yang diperoleh dari kuesioner dan studi pustaka. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh penduduk Kota Jambi usia produktif yang telah menginstall aplikasi E-Commerce pada smartphone-nya dan minimal telah pernah berbelanja secara online menggunakan aplikasi E-Commerce sebanyak dua kali selama masa pandemic COVID-19. Sampel penelitian ini sebanyak 100 orang, dengan metode pengambilan sampel menggunakan metode nonprobability sampling dengan teknik sampling incidental. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah SmartPLS 3.00. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dampak E-Service Quality berpengaruh positif dan signifikan terhadap E-Satisfaction, E-Trust berpengaruh positif dan signifikan terhadap E-Satisfaction, persepsi resiko berpengaruh positif dan signifikan terhadap E-Satisfaction, E-Satisfaction berpengaruh positif dan signifikan terhadap repurchase intention, dan E-Service Quality, E-Trust, dan persepsi resiko berpengaruh positif dan signifikan terhadap repurchase intention yang dimediasi oleh E-Satisfaction.
ANALISA KEPATUHAN WAJIB PAJAK BUMI DAN BANGUNAN (PBB) DI DESA PADAMUKTI TAHUN 2017–2020 Satria Supriatna
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 03 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v11i03.15759

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) untuk mengetahui pengaruh motivasi, pelayanan fiskal dan pajak sanksi melalui kondisi keuangan atas kepatuhan wajib paja (2) kepatuhan wajib pajak bumi dan bangunan di desa Padamukti tahun 2017-2020, (4) hambatan dalam merealisasi kepatuhan wajib pajak bumi dan bangunan di desa Padamukti, dan (5) cara menanggulangi hambatan kepatuhan wajib pajak bumi dan bangunan di desa Padamukti. Penelitian ini menggunakan desain penelitian deskriptif kualitaif. Data dikumpulkan dengan metode dokumentasi dan wawancara. Teknik analysis data yang digunakan adalah deskriptif kualitaif. Hasil penelitian menujukan bahwa (1) Terbukti menjadi motivasi, otoritas pajak dan pajak sanksi melalui kondisi keuangan tidak berpengaruh signifikan terhadap kepatuhan Wajib Pajak (2) kepatuhan pajak Kepatuhan wajib pajak bumi dan bangunan di desa Padamukti tahun 2017-2020 yaitu tahun 2017 (59%), 2018 (58%), 2019 (53%) 2020 (53%). (3) Hambatan yang dialami dalam merealisasikan kepatuhan wajib pajak bumi dan bangunan di desa Padamukti adalah kurangnya pemahaman dan kesadaran wajib pajak, dan tingkat pendapatan wajib pajak. (4) Cara menanggulangi hambatan dalam merealisasikan kepatuhan wajib pajak dan bangunan adalah dengan cara memberikan sosialisasi kepada wajib pajak, dan dengan memeriksa tarih pajak. Kata kunci : Kepatuhan wajib pajak dan bangunan
EFEKTIVITAS PEMUNGUTAN PAJAK BUMI DAN BANGUNAN DALAM PENINGKATAN PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD) DI DESA PADAMUKTI TAHUN 2018–2020 Hamzah Firmansyah; hadian nurdiana
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 03 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v11i03.15810

Abstract

AbstrakTujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Efektifitas Pemungutan Pajak Bumi, Bangunan, dan Retribusi Daerah yang telah dilakukan oleh Badan Pendapatan Daerah Desa padamukti. Retribusi daerah sebagai salah satu upaya untuk mewujudkan otonomi daerah yang luas, nyata dan bertanggung jawab. Sumber data diperoleh dengan menggunakan teknik purposive sampling, selanjutnya mencari tambahan data dari informan yang direkomendasikan oleh key informan, Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif, yaitu penelitian yang bertujuan untuk menberikan gambaran serta penjelasan tentang variable yang diteliti. Analisis data model interaktif dari Miles dan Huberman, yang di awali dengan proses pengumpulan data, penyederhanaan data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa Efektivitas Pemungutan Pajak Bumi dan Bangunan Dalam Peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Di desa Padamukti dari segi input sudah berjalan dengan baik karena semua persyaratan perpajakan di input kedalam system yang bias di akses secara online. Berkenaan dengan waktu dalam meng input persyaratan proses administrasi pembayaran pajak sudah sesuai dengan perencanaan SOP. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa dari segi proses sudah berjalan baik, namun Efektivitas dalam waktu menunjukan bahwa proses pengolahan data belum sepenuhnya sesuai perencanaan SOP, dikarenakan sumberdaya manusia yang belum paham tentang tata aturan yang sudah diterapkan oleh pihak (BAPEDA) dan tidak efektivnya proses bekerja yang tidak disiplin terhadap waktu dan target yang telah ditetapkan, sehingga pekerjaan terkadang masih menumpuk dan tidak selesai pada waktu yang ditentukan, sehingga banyak perubahan data wajib pajak yang tidak terinput sesuai persoalanya. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa dari segi output sudah berjalan dengan baik tapi masih ada beberapa hal yang harus dibenahi dari segi pemangku penanggung jawab yaitu (BAPEDA) dan pihak yang terkait agar masyarakat lebih berantusias dalam melaksanakan kewajibanya.
PENGARUH EMPOWERING LEADERSHIP TERHADAP KINERJA KARYAWAN YANG DIMEDIASI OLEH KEPUASAN KERJA PADA PT. TRANSPORTASI GAS INDONESIA CABANG JAMBI Eka Purnama; Sigit Indrawijaya
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 03 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v11i03.16476

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh empowering leadership terhadap kinerja karyawan yang dimediasi oleh kepuasan kerja. Teknik pengambilan sampel menggunakan Sampling Jenuh (Sensus Sampling) pada 78 karyawan di PT. Transportasi Gas Indonesia cabang Jambi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei dan menggunakan Smart Partial Least Square (PLS) untuk analisis data, serta seperangkat kuesioner untuk pengumpulan data. Studi ini pada dasarnya mencatat empowering leadership sebagai variabel independen, kinerja karyawan sebagai variabel dependen yang dimediasi dari kepuasan kerja sebagai variabel intervening. Temuan menunjukkan bahwa empowering leadership memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja dan kinerja karyawan dimana pengaruh tidak langsung dari empowering leadership melalui kepuasan kerja terhadap kinerja adalah lebih besar di PT. Transportasi Gas Indonesia. Temuan ini menyiratkan bahwa empowering leadership merupakan agen perubahan untuk transformasi organisasi guna mencapai kinerja yang lebih baik khususnya di PT. Transportasi Gas Indonesia, dan secara umum meningkatkan pertumbuhan dan produktivitas perusahaan di Indonesia. Kata Kunci: Empowering Leadership, Kinerja Karyawan dan Kepuasan Kerja.
PERAN PELATIHAN DAN PENGEMBANGAN DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA ORGANISASI DENGAN KINERJA PEGAWAI SEBAGAI VARIABEL MEDIASI PADA ASN DI PROVINSI JAMBI Suharyanto Suharyanto
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 03 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v11i03.16751

Abstract

Tujuan Penelitian ini untuk menganalisis dan menjelaskan Peran Pelatihan Dan Pengembangan Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Organisasi Dengan Kinerja Pegawai Sebagai Variabel Mediasi Pada ASN Di Provinsi Jambi. Populasi penelitian ini adalah pegawai yang terdaftar di Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Jambi. Sampel dalam penelitian ini adalah 109 Aparatur Sipil Negara (ASN) yang mendapatkan ijin belajar dan tugas belajar. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah SMART PLS. Penelitian ini dapat disimpulkan sebagai berikut: Pelatihan dan pengembangan Pegawai berpengaruh signifikan terhadap kinerja organisasi pada ASN Di Provinsi Jambi. Lingkungan Kerja tidak berpengaruh terhadap kinerja organisasi pada ASN Di Provinsi Jambi. Pelatihan dan pengembangan tidak berpengaruh terhadap kinerja pegawai pada ASN Di Provinsi Jambi. Lingkungan kerja berpengaruh terhadap kinerja pegawai pada ASN Di Provinsi Jambi. Kinerja pegawai tidak berpengaruh terhadap kinerja organisasi pada ASN Di Provinsi Jambi dan Kinerja pegawai tidak mampu memediasi pengaruh Pelatihan Dan Pengembangan Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Organisasi pada ASN Di Provinsi Jambi
PERAN MEDIASI KOMITMEN ORGANISASI DALAM HUBUNGAN KECERDASAN EMOSIONAL DAN PUBLIC SERVICE MOTIVATION PADA PEGAWAI RUMAH SAKIT UMUM KABUPATEN MUARA BUNGO Ely Esra Sihaloho; Johannes Johannes; Edward Edward
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 03 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v11i03.17973

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis Peran Mediasi Komitmen Organisasi dalam Hubungan Kecerdasan Emosional dan Public Service Motivation pada Pegawai Rumah Sakit Umum Kabupaten Muara Bungo. Penelitian dilakukan dengan rancangan penelitian survey terhadap 104 orang pegawai di Rumah Sakit Umum Kabupaten Muara Bungo dengan menggunakan jenis data melalui data primer dengan penyebaran kuisioner. Variabel yang digunakan yaitu Kecerdasan Emosional sebagai variabel independen, Komitmen Organisasi sebagai variabel mediasi, dan Public Service Motivatio sebagai variabel dependen. Metode Analisis yang digunakan yaitu PLS-SEM dengan alat bantu software SmartPLS 3.0. Hasil penelitian menunjukan bahwa Kecerdasan Emosional dan Komitmen Organisasi dapat berpengaruh positif dan signifikan terhadap Public Service Motivation pada pegawai Rumah Sakit Umum Kabupaten Muara Bungo. Penelitian ini juga mendapatkan hasil bahwa Komitmen Organisasi dapat berperan dalam menjelaskan hubungan Kecerdasan Emosional dan Public Service Motivation pada pegawai Rumah Sakit Umum Kabupaten Muara Bungo
PENGARUH SERVANT LEADERSHIP TERHADAP PERILAKU INOVATIF DENGAN PEMBERDAYAAN PSIKOLOGIS SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA DINAS ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL PROVINSI JAMBI Emita Yurika; Sry Rosita
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 03 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v11i03.17974

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh servant leadership terhadap perilaku inovatif dengan pemberdayaan psikologis sebagai variabel intervening. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Subyek penelitian adalah pegawai Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Jambi. Teknik pengumpulan sample menggunakan teknik Non Probability Sampling yang berjumlah 77 responden. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner. Data dianalisis menggunakan Struktural Equation Modeling (SEM) berbasis komponen Partial Least Square path modelling (PLS-SEM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa servant leadership berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap perilaku inovatif, servant leadership berpengaruh positif dan signifikan terhadap pemberdayaan psikologis, pemberdayaan psikologis berpengaruh positif dan signifikan terhadap perilaku inovatif dan servant leadership berpengaruh positif dan signifikan terhadap perilaku inovatif dengan pemberdayaan psikologis sebagai variabel intervening pada Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Jambi. Hasil penelitian ini menemukan bahwa dengan gaya servant leadership pemimpin pada Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Jambi dapat mempengaruhi pegawainya untuk berperilaku inovatif dengan dimediasi oleh pendekatan pemberdayaan psikologis.
PENGARUH PENILAIAN PRESTASI KERJA TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN DENGAN PENGEMBANGAN KARIR SEBAGAI VARIABEL MEDIASI PADA PT. JAPFA COMFEED INDONESIA TBK. CABANG JAMBI Juwita Sari; Shofia Amin; Rike Setiawati
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 03 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v11i03.17975

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penilaian prestasi kerja terhadap kepuasan kerja melalui pengembangan karir, serta untuk. Dalam penelitian ini adalah karyawan pada PT. Japfa Comfeed Tbk Cabang Jambi yang berjumlah 150 orang. Ukuran atau jumlah sampel dalam penelitian ini ditentukan berdasarkan teori yang dikembangkan oleh Slovin dengan nilai e = 10% sehingga diperoleh sampel sebanyak 60 orang. Pendekatan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survey dan menggunakan analisis data Partial Least Square (PLS). Namun sebelum analisis, terlebih dahulu dilakukan uji outer model melalui uji validitas dan reliabilitas. Selanjutnya melakukan uji Inner Model melalui uji R-Square (Coefficient of determination), dan F-Square (f2 effect size). Hasil penelitian ini menunjukan bahwa penilaian prestasi kerja melalui pengembangan karir memediasi sebagian variabel kepuasan kerja karyawan PT. Japfa Comfeed Indonesia Tbk Cabang Jambi. Pada PT. Japfa Comfeed Indonesia Tbk Cabang Jambi, variabel pengembangan karir tidak memediasi sepenuhnya penilaian prestasi kerja terhadap kepuasan kerja karyawan dikarenakan setiap orang memiliki perbedaan dalam minat dan bakat, jadi setiap orang akan memiliki pertimbangan yang berbeda dalam memilih pengembangan karirnya sendiri. Penelitian ini termasuk dalam kategori parsial mediasi.
EFISIENSI PEMASARAN IKAN NILA (OREOCHROMIS NILOTICUS) KERAMBA JARING APUNG SUNGAI BATANGHARI KABUPATEN MUARO JAMBI Satria Afnan Pranata; Musnaini Musnaini
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 03 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v11i03.17978

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis dan menjelaskan saluran pemasaran, marjin pemasaran, farmer’s share, dan elastisitas transmisi harga dari produk ikan Nila Keramba Jaring Apung (KJA) Sungai Batanghari di kabupaten Muaro Jambi. Penelitian menggunakan pendekatan deskriptif analisis, responden dipilih secara acak untuk pembudidaya dan snowball sampling untuk lembaga pemasaran dan pengumpulan data menggunakan kuesioner dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan terdapat empat saluran pemasaran ikan nila yaitu 1: Pembudidaya, Pedagang Pengumpul, Pedagang Besar, Pedagang Kecil, Pedagang Eceran, 2: Pembudidaya, Pedagang Pengumpul, Pedagang Kecil, Pedagang Eceran, 3: Pembudidaya, Pedagang Besar, Pedagang Kecil, Pedagang Eceran, 4: Pembudidaya, Pedagang Pengumpul, Pedagang Eceran. Marjin pemasaran pada saluran pemasaran 1: Rp. 8.500/kg, saluran pemasaran 2: Rp 8.500/kg, saluran pemasaran 3: Rp. 6.500/kg, dan saluran pemasaran 4 : Rp. 7.000/kg. Nilai farmer’s share terbesar terdapat pada saluran 4 sebesar 76,7%, selanjutnya adalah pada saluran 3 sebesar 74,8%, dan saluran pemasaran 1 dan 2 masing2 sebesar 72,6%. Nilai elastisitas transmisi harga senilai 1,59 atau lebih dari 1, menggambarkan bahwa pemasaran yang terjadi pada pemasaran ikan nila KJA sungai Batanghari merupakan pemasaran persaingan tidak sempurna, dan menunjukan kekuatan monopoli atau oligopoli dalam sistem pemasaran teresebut, dengan kata lain sistem pemasaran yang berlangsung belum efisien. Dan di era teknologi digital yang semakin maju seperti sekarang ini, sebaiknya para pembudidaya dan lembaga pemasaran ikan nila memanfaatkan teknologi digital dalam memasarkan produk ikan nila, sehingga jaringan pemasaran bisa efisien dan efektif.
PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN TERHADAP KINERJA DENGAN MOTIVASI KERJA SEBAGAI VARIABEL INTERVENING DI SEKRETARIAT DPRD KABUPATEN BATANGHARI Agnesia Ragita
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 03 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v11i03.17979

Abstract

Tujuan penelitian ini menganalisis gaya kepemimpinan terhadap kinerja dengan motivasi sebagai variable intervening di Sekretariat DPRD Kabupaten Batanghari. Penelitian ini menggunakan desain penelitian kuantitatif, menggunakan analisis jalur (path analysis) penelitian ini mengunakan total sampel sebanyak 90, data penelitian diperoleh dari hasil kuisioner. Hasil menunjukkan bahwa pengaruh motivasi terhadap kinerja adalah sebesar 0,286 dan signifikan artinya motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai. Dari hasil analisis statistic menggunakan PLS (Partial Least Square), dapat disimpulkan bahwa gaya kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja pegawai Sekretariat Dewan Kabupaten Batanghari dengan p-value < 0,05 yakni 0,000. Efek mediasi ditentukan dengan melihat nilai indirect effect, dari hasil analisis PLS, ditemukan bahwa Gaya kepemimpinan berpengaruh positif terhadap Kinerja pegawai melalui motivasi dengan signifkansi sebesar 0,008 < 0,050. Dengan demikian disimpulkan bahwa gaya kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai melalui motivasi

Page 1 of 3 | Total Record : 21


Filter by Year

2022 2022


Filter By Issues
All Issue Vol. 12 No. 03 (2023): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 12 No. 01 (2023): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 12 No. 2 (2023): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 04 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 03 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 01 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 2 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 10 No. 03 (2021): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 10 No. 02 (2021): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 10 No. 01 (2021): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 9 No. 03 (2020): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 9 No. 2 (2020): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 9 No. 1 (2020): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 8 No. 3 (2019): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 8 No. 2 (2019): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 8 No. 1 (2019): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 7 No. 3 (2018): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 7 No. 2 (2018): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 7 No. 1 (2018): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 6 No. 3 (2017): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 6 No. 2 (2017): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 6 No. 1 (2017): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 5 No. 3 (2016): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 5 No. 2 (2016): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 5 No. 1 (2016): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 4 No. 3 (2015): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 4 No. 2 (2015): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 4 No. 1 (2015): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 3 No. 3 (2014): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 3 No. 2 (2014): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 3 No. 1 (2014): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 2 No. 3 (2013): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 1 No. 3 (2012): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 1 No. 2 (2012): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 1 No. 1 (2012): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan More Issue