cover
Contact Name
Nadzirin
Contact Email
jsepfpikuho@gmail.com
Phone
+6281342713802
Journal Mail Official
jsepfpikuho@gmail.com
Editorial Address
Fakultas Perikanan. Jalan HEA Mokodompit Kampus Baru UHO, Kendari Sulawesi Tenggara
Location
Kota kendari,
Sulawesi tenggara
INDONESIA
Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan
Published by Universitas Halu Oleo
ISSN : -     EISSN : 2502664X     DOI : http://dx.doi.org/10.33772/jsep.v6i4
Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan ini memuat hasil-hasil penelitian yang berkenaan dengan segala aspek bidang ilmu Sosial Ekonomi Perikanan. Sosial Ekonomi Perikanan (sistem agribisnis, analisis biaya-manfaat dan analisis efektivitas biaya, pemasaran hasil perikanan, strategi marketing mix, lembaga pemasaran, saluran pemasaran, efektifitas pemasaran dll). Ekonomi sumber daya dan lingkungan (sumber daya dan harga valuasi barang lingkungan, dan indikator kualitas lingkungan). Sosiologi perikanan (aspek sosial masyarakat perikanan pesisir). Kebijakan pengelolaan dan pemanfaatan sumber daya perikanan dan lingkungannya (evaluasi dan pengembangan instrumen kebijakan lingkungan, analisis dampak kebijakan lingkungan sektoral, pemodelan dan simulasi, pengaturan kelembagaan, dan proses perumusan kebijakan dan aplikasi)
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 5, No 3 (2020): JURNAL SOSIAL EKONOMI PERIKANAN" : 7 Documents clear
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENAWARAN IKAN BANDENG (Chanos chanos) YANG DI PRODUKSI DI KOTA KENDARI PROVINSI SULAWESI TENGGARA Noval, A. Ismail; Budiyanto, -; Riani, irdam
Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 5, No 3 (2020): JURNAL SOSIAL EKONOMI PERIKANAN
Publisher : UNIVERSITAS HALU OLEO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (370.827 KB) | DOI: 10.33772/jsep.v5i3.15054

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini di laksanakan di Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara pada bulan September sampai Oktober 2019. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui trend dan faktor-faktor yang mempengaruhi penawaran ikan bandeng yang di produksi di Kota Kendari. Pemilihan lokasi penelitian dilakukan secara purposive. Penelitian menggunakan data time series tahun 2002-2017 yang bersumber dari Dinas Kelautan dan Perikanan Kota Kendari, Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sulawesi Tenggara, Badan Pusat Statistik Kota Kendari dan BadanPusat Statistik Provinsi Sulawesi Tenggara. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskptif kulitatif dan analisis kuantitatif dengan rumus regresi linear berganda. Hasil analisis bahwa penawaran ikan bandeng yang di produksi di Kota Kendari menunjukan trend meningkat. Analisis regresi dinyatakan nilai F-hitung 16,289 (sig 0,000), nilai koefisien korealasi (R) sebesar 0,957, nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 0,916, nilai regresi dan signifikansi masing-masing variabel dependen adalah luas areal budidaya pada tahun pembudidayaan sebesar 0,886 (sig 0,036 < 0,05), jumlah nener pada tahun pembudidayaan sebesar 0,656 (sig 0,003 < 0,05), harga ikan bandeng pada tahun sebelumnya sebesar 1,110 (sig 0,045 < 0,05), rata-rata curah hujan pada tahun pembudidayaan sebesar 0,578 (sig 0,028 < 0,05), harga udang vaname pada tahun sebelumnyasebesar 0,162 (sig 0,780 < 0,05) dan harga pupuk urea pada tahun pembudidayaan -0,040 (sig  >  0,852).Kata Kunci : Penawaran, Produksi, Ikan Bandeng
ANALISIS KELAYAKAN USAHA PENANGKAPAN RAWAI DASAR DENGAN MODEL KEMITRAAN PATRON-KLIEN DI DESA SULAHO KECAMATAN LASUSUA KABUPATEN KOLAKA UTARA Riston, -; Yusuf, Sarini; Piliana, Wa Ode
Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 5, No 3 (2020): JURNAL SOSIAL EKONOMI PERIKANAN
Publisher : UNIVERSITAS HALU OLEO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (554.009 KB) | DOI: 10.33772/jsep.v5i3.15055

Abstract

ABSTRAK Penelitian dilakukan pada bulan Mei sampai Juni 2019, bertempat di Desa Sulaho Kecamatan Lasusua Kabupaten Kolaka Utara. Tujuan penelitian adalah untuk menganalisis kelayakan finansial usaha penangkapan dengan alat tangkap rawai dasar dan mengetahui bentuk pola kemitraan patron-klien. Penelitian menggunakan metode sampel acak sederhana pada kelompok klien dan sensus untuk patron. Jumlah responden masing-masing kelompok tersebut adalah 17 orang dan 3 orang. Data diperoleh melalui wawancara berdasarkan kuesioner meliputi jumlah produksi, harga jual dan proses hubungan kerjasama patron-klien. Biaya total dihitung dengan rumus (TC) = TFC+TVC. Besar penerimaan (TR) dan keuntungan ( yang diterima klien masing-masing dihitung dengan rumus TR = P.Q dan = TR-TC. R/C rasio dihitung dengan rumus (R/C rasio)  = TR/TC. Hasil analisis menunjukan bahwa rata-rata biaya yang dialokasikan klien tangkap rawai dasar sebesar Rp15.504.556/bulan, sedangkan rata-rata penerimaan sebesar Rp19.270.588/bulan. Rata-rata keuntungan tunai dan total keuntungan diperoleh sebesar Rp13.057.786/bulan dan Rp22.348.385/bulan. Hasil analisis R/C rasio diperoleh nilai 1,25 sehingga usaha tersebut layak untuk dilanjutkan. Berdasarkan ciri-ciri proses hubungan kerjasama patron-klien seperti jaminan kepastian pasar, bantuan permodalan dan sarana produksi maka bentuk pola kemitraan yang terjalin merupakan pola dagang umum. Kata Kunci : Kelayakan Finansial, Rawai Dasar, Kemitraan, Patron-Klien
STRATEGI PEMASARAN USAHA IKAN HIDUP (STUDI KASUS UD. KAMASE) KOTA KENDARI Sarpan, -; Budiyanto, -; Lawelle, Sjamsu Alam
Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 5, No 3 (2020): JURNAL SOSIAL EKONOMI PERIKANAN
Publisher : UNIVERSITAS HALU OLEO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (348.632 KB) | DOI: 10.33772/jsep.v5i3.15051

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji bagaimana strategi pemasaran usaha ikan hidup di UD. Kamase yang ada di Kota Kendari. Penelitian di laksanakan selama 3 bulan Mei sampai Agustus 2018, bertempat di jalan Sultan Hasanudin NO.42 D Kota Kendari. Pengambilan sampel di lakukan dengan metode studi kasus  kepada pemilik perusahaan UD. Kamase Kota Kendari. Data di peroleh melalui observasi, kuesioner, wawacara, dan dokumentasi. Analisis data yang di gunakan dalam penelitian ini yaitu analisis SWOT. Hasil penelitian menunjukan bahwa strategi pemasaran produk ikan hidup UD. Kamase yaitu, meningkatkan pemasaran produk ikan hidup, bukan hanya dengan perusahaan Singapore melalui internet tapi dengan perusahaan negara lain,  meningkatkan skill tenaga kerja, Memanfaatkan media internet untuk menjaga hubungan kerja sama dengan para pemasok dibeberapa daerah, Menjaga hubungan kerjasama yang baik dengan lebih banyak perusahaan, Meningkatkan promosi tentang ikan hidup dengan menggunakan media elektronik, Mempertahankan lokasi strategis untuk meningkatkan produksi,  meningkatkan strategi bersaing dengan meningkatkan pemasaran ikan hidup,  Meningkatkan  promosi produk ikan hidup untuk menjaga persaingan usaha, meningkatkan ketepatan waktu pengiriman ikan hidup.Kata kunci : Usaha Ikan Hidup, Analisis  SWOT, UD. Kamase, Kota Kendari
ANALISIS USAHA BUDIDAYA TAMBAK UDANG VANAME DENGAN METODE MONOKULTUR DI DESA TEPPOE KECAMATAN POLEANG TIMUR KABUPATEN BOMBANA Lubis, Agnes Hotmauli; Ola, La Onu La; Piliana, Wa Ode
Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 5, No 3 (2020): JURNAL SOSIAL EKONOMI PERIKANAN
Publisher : UNIVERSITAS HALU OLEO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (463.164 KB) | DOI: 10.33772/jsep.v5i3.15056

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilakukan di Desa Teppoe Kecamatan Poleang Timur Kabupaten Bombana selama periode Bulan Oktober sampai November 2019. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui besaran biaya, penerimaan, keuntungan dan kelayakan dalam usaha budidaya tambak Udang Vaname dengan metode monokultur. Populasi dalam penelitian ini adalah pembudidaya Udang Vaname yang berjumlah 150 orang.  Populasi dikelaskan berdasarkan luas tambak menggunakan metode klaster yakni petani tambak yang mempunyai 1, 2, 3, 6, 8 dan 16 Ha. Selanjunya sampel ditentukan menggunakan teknik simple random sampling sehingga jumlah sampel pada penelitian ini diperoleh sebanyak 21 orang yang mewakili masing-masing kelas. Data diperoleh melalui observasi, wawancara, dokumentasi. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Data yang diperoleh kemudian di analisis menggunakan analisis biaya, penerimaan, keuntungan dan R/C Rasio. Siklus produksi dalam budidaya monokultur udang vaname adalah 3 bulan.  Biaya yang dikeluarkan untuk melakukan usaha diantaranya ada biaya tetap dengan rata-rata Rp25.247.433/siklus produksi, Biaya variabel dengan rata-rata sebesar Rp80.400.467/siklus sedangkan rata-rata total biaya diperoleh sebesar Rp105.647.899/siklus.  Rata-rata besarnga penerimaan adalah Rp144.261.905/siklus dengan rata-rata jumlah keuntungan per siklus budidaya adalah Rp38.614.006. Berdasarkan nilai R/C Rasio dengan rata-rata sebesar 1,34 maka disimpulkan bahwa usaha tersebut layak untuk dilanjutkan.Kata kunci :  Udang Vaname, Monokultur, Kelayakan Usaha
ANALISIS KOMPARATIF KEUNTUNGAN USAHA BUDIDAYA TAMBAK MONOKULTUR DAN POLIKULTUR DI DESA PASSARE APUA KECAMATAN LANTARI JAYA KABUPATEN BOMBANA Karsilawati, Wa Ode Kiki; Nurdiana, -; Piliana, Wa Ode
Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 5, No 3 (2020): JURNAL SOSIAL EKONOMI PERIKANAN
Publisher : UNIVERSITAS HALU OLEO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (382.604 KB) | DOI: 10.33772/jsep.v5i3.15052

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan keuntungan usaha budidaya tambak monokultur dan polikultur di Desa Passare Apua Kecamatan Lantari Jaya Kabupaten Bombana. Penelitian ini di laksanakan pada bulan Desember 2018.Penelitian ini menggunakan metode sampling fraction per cluster dan sensusdengan jumlahresponden budidaya monokultur 14 orang dan polikultur 12 orang. Data diperolehmelaluiwawancaraberdasarkankuesioner. Data yang diperoleh dianalisis menggunakanrumus total biaya, penerimaan, keuntungan dan uji t digunakan untuk untuk mengetahui perbandingan keuntungan budidaya tambak monokultur dan polikultur. Dari hasil analisis diketahui bahwa rata-rata keuntungan budidaya tambak monokultur ikan bandeng RP2.879.642/siklus/ha dan polikultur ikan dan udang sebesar Rp4.742.111/siklus/ha. Berdasarkan analisis uji t diketahuithitung 3,61 lebih besar dari ttabel 2,06 dengan tingkat signifikan 0,05%, dalam arti bahwa H1 di tolak dan H0 di terima yang artinya tidak ada perbandingan keuntungan secara nyata antara budidaya tambak monokultur ikan bandeng dan polikultur ikan bandeng dan udang. Keuntungan rata-rata budidaya tambakmonokultur udang sebesarRp2.469.994/siklus/hadan polikulturudang dan ikan bandengRp4.539.934/siklus/ha dengan  uji t 2 dengan ttabel2,14 tingkat nilai signifikan 0,05% bahwa H0 ditolak dan H1 diterimah bahwa ada perbedaan keuntungan antara budidaya tambak monokultur udang dan polikultur. Kata Kunci: Total Biaya, Penerimaan, Keuntungan, Uji t
KONDISI SOSIAL EKONOMI MASYARAKAT PETAMBAK DI DESA DIOLO KECAMATAN BONDOALA KABUPATEN KONAWE Nining, -; Lawelle, Sjamsu Alam; Piliana, Wa Ode
Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 5, No 3 (2020): JURNAL SOSIAL EKONOMI PERIKANAN
Publisher : UNIVERSITAS HALU OLEO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (414.679 KB) | DOI: 10.33772/jsep.v5i3.15057

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi sosial dan kondisi ekonomi  masyarakat petambak di Desa Diolo Kecamatan Bondoala Kabupaten Konawe. Penelitian ini dilakukan pada bulan Mei sampai Juni 2019. Data yang diperoleh melalui wawancara sacara langsung berdasarkan kuesioner. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 20 responden secara sengaja. Data yang dikumpulkan dalam penelitian ini adalah umur, tingkat pendidikan, kesehatan, keadaan rumah, alat transportasi, interaksi sosial, media perolehan berita, dan tanggungan keluarga. Responden penelitian ini mempunyai pekerjaan utama sebagai petambak, sedangkan pekerjaan sampingannya sebagai petani, pengumpul, tambang, tukang pasang tenda. Data yang diperoleh dianalisis secara deskriptif kualitatif sedangkan untuk menghitung jumlah penerimaan total, P = harga dan Q = kuantitas barang yang terjual. Hasil analisis menunjukkan umur nelayan didominasi usia produktif 15-59 tahun dengan pendidikan formal yang yang ditempuh SD (30%), SMP (40%), dan SMA (30%). Semua responden mempunyai rumah dengan dinding permanen (45%), dan semi permanen (55%), dengan luas rumah 7 m x 11 m 40%) dan 6 m x 9 m (60%). Transportasi darat petambak untuk kegiatan sehari-hari menggunakan sepeda motor. Interaksi sosial petambak terjadi pada saat Kepala Desa menggadakan Rapat Desa dan kerja bakti. Petambak tersebut lebih banyak memperoleh berita melalui siaran Televisi dan Hanphone. Hasil penerimaan petambak 43,25 kg/siklus dengan rata-rata harga jual ikan bandeng Rp 25.000 /kg sedangkan udang vaname Rp 50.000 sehingga dihasilkan penerimaan sebesar Rp 2.759.211.Kata kunci : Sosial Ekonomi, Petambak, Penerimaan
ANALISIS EKONOMI USAHA PEMBENIHAN UDANG WINDU (STUDI KASUS PERUSAHAAN DAERAH DI BALAI BENIH UDANG WINDU DINAS KELAUTAN DAN PERIKANAN PROVINSI SULAWESI TENGGARA KECAMATAN KENDARI KOTA KENDARI Hindrawati, Sitti Zarli; Ola, La Onu La; Balubi, Abdul Muis
Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 5, No 3 (2020): JURNAL SOSIAL EKONOMI PERIKANAN
Publisher : UNIVERSITAS HALU OLEO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (405.042 KB) | DOI: 10.33772/jsep.v5i3.15053

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini dilakukan di Balai Benih Udang Kelurahan Purirano Kecamatan Kendari Kota Kendari selama periode Mei 2018. Tujuan  penelitian adalah mengetahui proses pembenihan, besaran total biaya dan kelayakan usaha pembenihan udang windu indoor di Balai Benih mata. Metode yang digunakan adalah metode survey dengan mencari keterangan-keterangan secara faktual. Jenis data diamati yaitu pengeluaran, jumlah hasil budidaya per siklus dan harga penjualan udang windu. Metode analisis yang digunakan adalah deskriptif dan keuntungan. Hasil analisis ditemukan bahwa : (1) total biaya sebesar Rp25.620.125 dan keuntungan sebesr Rp31.579.872 per siklus; (2) kelayakan dengan nilai sebesar 2,2 > 1. Kesimpulan bahwa budidaya pembenihan udang windu  di Kelurahan Purirano Kecamatan Kendari Kota Kendari memberikan keuntungan dan layak untuk dikembangkan. Kata Kunci:  Balai Benih Udang, Udang Windu, Kelayakan

Page 1 of 1 | Total Record : 7


Filter by Year

2020 2020


Filter By Issues
All Issue Vol 7, No 4: NOVEMBER 2022: JURNAL SOSIAL EKONOMI PERIKANAN Vol 7, No 3: AGUSTUS 2022: JURNAL SOSIAL EKONOMI PERIKANAN Vol 7, No 2: MEI 2022 : JURNAL SOSIAL EKONOMI PERIKANAN Vol 7, No 1: FEBRUARI 2022 : JURNAL SOSIAL EKONOMI PERIKANAN Vol 6, No 4 (2021): JURNAL SOSIAL EKONOMI PERIKANAN Vol 6, No 3 (2021): JURNAL SOSIAL EKONOMI PERIKANAN Vol 6, No 2 (2021): JURNAL SOSIAL EKONOMI PERIKANAN Vol 6, No 1 (2021): JURNAL SOSIAL EKONOMI PERIKANAN Vol 5, No 4 (2020): JURNAL SOSIAL EKONOMI PERIKANAN Vol 5, No 3 (2020): JURNAL SOSIAL EKONOMI PERIKANAN Vol 5, No 2 (2020): JURNAL SOSIAL EKONOMI PERIKANAN Vol 5, No 1 (2020): JURNAL SOSIAL EKONOMI PERIKANAN Vol 4, No 4 (2019): JURNAL SOSIAL EKONOMI PERIKANAN Vol 4, No 3 (2019): Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 4, No 2 (2019): Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 4, No 1 (2019): Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 3, No 4 (2018): Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 3, No 3 (2018): Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 3, No 2 (2018): Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 3, No 1 (2018): Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 2, No 4 (2017): Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 2, No 3 (2017): Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 2, No 3 (2017): Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 2, No 2 (2017): Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 2, No 2 (2017): Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 2, No 1 (2017): Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 2, No 1 (2017): Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 1, No 3 (2016): Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 1, No 3 (2016): Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 1, No 2 (2016): Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 1, No 2 (2016): Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 1, No 1 (2016): Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 1, No 1 (2016): Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan More Issue