cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. ponorogo,
Jawa timur
INDONESIA
Darussalam Nutrition Journal
ISSN : 25798588     EISSN : 25798618     DOI : -
Core Subject : Health, Science,
Darussalam Nutrition Journal (DNJ) is a scientific journal containing research articles in the scope of halal food science, nutrition and health, related to clinical nutrition, community nutrition, sports nutrition, molecular nutrition, nutritional biochemistry, functional food, and nutrition service and management.
Arjuna Subject : -
Articles 100 Documents
Food Diversification of Female Adolescents At Rimau Islands, Sumur Village: Case Study Sofyan Musyabiq Wijaya; Dian Isti Anggraini; Surarto Sutarto
Darussalam Nutrition Journal Vol. 7 No. 1 (2023): Darussalam Nutrition Journal
Publisher : Universitas Darussalam Gontor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21111/dnj.v7i1.9976

Abstract

Background: The total nutritional needs during adolescence are higher than at any other time in the life cycle. Nutrition and physical growth are integrally related; Optimal nutrition is a condition for achieving optimal growth potential. This creates an increased need for energy and other nutrients. One of the appropriate policies to be implemented in achieving food independence and anticipating the food crisis is food diversification. Food diversification is a process of food diversity or efforts to increase the consumption of various foods with the principle of balanced nutrition.  Objective: The purpose of this study was to determine the diversification of protein source food in young women in the Rimau islands of South Lampung Sumur village. Method: This study used a qualitative design (cases study) using in-depth interviews. The study was conducted within 6 months with 4 respondent Results: The results of the study explained that there limitations in obtaining animal protein sources, thus affecting the diversification of protein sources. Protein sources that are often consumed are eggs and tempeh which do not require a refrigerator in food storage while fish catch hail is sold for economic needs, and is rarely consumed alone. Conclusion: The diversity of protein sources and diet influences the nutritional status of young women at Rimau Islands, Sumur Village, South Lampung.
The Impact of Stress Level, Energy, Protein Intake Towards Nutritional Status in Class II B Lumajang Prison Syani Indah Dian Nabila; Lulu' Luthfiya; Kartika Pibriyanti; Hafidhotun Nabawiyah; Erlik Sri Anjariyatun
Darussalam Nutrition Journal Vol. 7 No. 1 (2023): Darussalam Nutrition Journal
Publisher : Universitas Darussalam Gontor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21111/dnj.v7i1.10519

Abstract

Background: Nutritional status is a condition of the body that arises from the balance between food intake and nutrient utilization. Prisoners have the right to receive proper healthcare and food according to their needs. Several factors can influence nutritional status, including food intake and the level of stress experienced by an individual. Additionally, the adequacy of nutrients, especially carbohydrates, fats, and proteins as energy sources, also plays a role in determining nutritional status. Objective: To analyze the relationship between stress level, energy intake, protein intake, and nutritional status among prisoners at the Class II B Lumajang Correctional Facility. Methods: This study employed an analytical observational approach with a cross-sectional design. The study population consisted of male prisoners at the Class II B Lumajang prison, and the total sample size was 92 individuals. The sampling technique used the Slovin formula with the quota sampling method. Data collection involved administering the DASS 42 questionnaire, measuring body weight and height, and recording 3x24-hour food recalls. The data were then analyzed using the Spearman test. Results: there was no significant relationship between stress level and nutritional status (p = 0.121), no correlation between energy intake and nutritional status (p = 0.508), and no association between protein intake and nutritional status (p = 0.645). Conclusion: Based on the findings, it can be concluded that stress level, energy intake, and protein intake are not factors that significantly affect the nutritional status of prisoners at Class II B prison.
THE EFFECT OF NUTRITION EDUCATION USING CARDS AND VIDEOS ON FRUITS AND VEGETABLES KNOWLEDGE Ibnu Malkan Bakhrul Ilmi; Gendis Fathia Fajarina
Darussalam Nutrition Journal Vol. 7 No. 2 (2023): Darussalam Nutrition Journal
Publisher : Universitas Darussalam Gontor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21111/dnj.v7i2.10350

Abstract

Background: Based on the results of the 2018 Riskesdas report, approximately 95.5% of the Indonesian population has insufficient consumption of vegetables/fruits. The impact of inadequate fruit and vegetable consumption can lead to several nutritional problems, such as obesity in schoolchildren and digestive disorders. One of the efforts that can be made to provide information related to fruits and vegetables is through educational interventions. Objective: To determine the influence of nutrition education using card games and animated videos on the knowledge of fruits and vegetables among school-aged children at Balekambang 01 Pagi Elementary School. Method: The research design used was a quasi-experimental design with a pre-post test group design involving 124 students from grades III, IV, and V selected through stratified random sampling technique. Data were analyzed using the Wilcoxon and Mann Whitney tests. Result: There were differences in the pre-post test knowledge of the respondents regarding nutrition education using card game media (p = 0.000) and animated video media (p = 0.000). There was no significant difference in the knowledge improvement between the two media, as indicated by a p-value of 0.221 (p-value > 0.05). Conclusion: There is an influence of nutrition education using card games and animated videos on the knowledge of fruits and vegetables among students at Balekambang 01 Morning Elementary School. Keywords: Fruits and Vegetables, Nutrition Education, Card Games, Animated Videos
HUBUNGAN PENGETAHUAN IBU TENTANG PEMBERIAN MAKANAN PENDAMPING ASI DENGAN STATUS GIZI BAYI DI PUSKESMAS CIKARANG Salsabilla Annisa Afriyani; Widya Lestari Nurpratama
Darussalam Nutrition Journal Vol. 7 No. 2 (2023): Darussalam Nutrition Journal
Publisher : Universitas Darussalam Gontor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Latar belakang: Pertumbuhan dan perkembangan pada dua tahun awal kehidupan merupakan masa paling pesat. Salah satu penyebab gizi kurang pada anak adalah praktik pemberian makanan pada anak yang tidak tepat. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan ibu tentang MPASI dengan status gizi bayi usia 6 – 12 bulan di Puskesmas Cikarang. Metode: Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan cross-sectional study. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling dan total sampel sebanyak 57 responden. Penelitian ini menggunakan analisis univariat dan bivariat berupa uji Chi-Square. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan pengetahuan ibu tentang pemberian MPASI pada bayi usia 6 – 12 bulan mayoritas pengetahuan baik 40 responden (70,2%). Terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan ibu dengan status gizi (p value 0,001). Simpulan: pengetahuan ibu yang baik tentang pemberian MPASI berhubungan dengan status gizi bayi usia 6 – 12 bulan. Kata Kunci : MP-ASI, Pengetahuan, Status Gizi
SNACK BAR TEPUNG KACANG ARAB (Cicer arietinum) DAN CHIA SEED (Salvia hispanica) SEBAGAI ALTERNATIF CAMILAN DIABETES MELITUS TIPE 2 Rahmanita Pujianti; Tri Marta Fadhilah
Darussalam Nutrition Journal Vol. 7 No. 2 (2023): Darussalam Nutrition Journal
Publisher : Universitas Darussalam Gontor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21111/dnj.v7i2.10563

Abstract

Latar belakang: Prevalensi Diabetes melitus dari tahun ke tahun mengalami peningkatan. Pemilihan jenis bahan pangan perlu diperhatikan yaitu penggunaan alternatif bahan pangan yang mengandung tinggi serat untuk memperlambat kenaikan kadar gula darah. Kacang arab dan chia seed merupakan bahan pangan yang mengandung tinggi serat dan diharapkan menjadi salah satu alternatif bahan pangan untuk penderita diabetes melitus tipe 2. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan tepung kacang arab dan chia seed terhadap mutu organoleptik dan kandungan zat gizi pada snack bar. Metode: Penelitian ini menggunakan metode eksperimental Rancangan Acak Lengkap (RAL) terdiri dari tiga formula yaitu penambahan tepung kacang arab dan chia seed masing-masing yaitu, F1 (70:30), F2 (80:20) dan F3 (90:10).  Parameter yang diteliti pada penelitian ini adalah daya terima (kesukaan) panelis, proksimat (air, abu, protein, lemak dan karbohidrat), serat pangan dan gula pereduksi dari snack bar yang paling disukai. Hasil: Uji organoleptik dianalisis secara statistik memakai uji Kruskal Wallis yang dilanjutkan uji Mann Whitney terdapat perbedaan signifikan pada analisis uji organoleptik indikator rasa, aroma, warna dan tekstur snack bar (p<0,05), analisis uji kesukaan didapatkan formula 3 disukai oleh panelis dengan perbandingan tepung kacang arab 90% dan chia seed 10% didapatkan energi (500 kkal), kadar protein (14,58), lemak (35,20%), karbohidrat (31,72%), serat pangan (20,96%), dan gula pereduksi (9,03%). Simpulan: Penelitian ini menunjukkan snack bar tepung kacang arab dan chia seed dapat diterima secara sensori oleh masyarakat umum. Kata kunci: diabetes tipe 2, serat pangan, snack bar, tepung chia seed, tepung kacang arab
ANALISIS METODE PELAPORAN NILAI KRITIS LABORATORIUM PADA PASIEN RAWAT INAP: SYSTEMATIC REVIEW Intan Komalasari; Evi Martha
Darussalam Nutrition Journal Vol. 7 No. 2 (2023): Darussalam Nutrition Journal
Publisher : Universitas Darussalam Gontor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21111/dnj.v7i2.10628

Abstract

Latar belakang: Pelaporan nilai kritis merupakan salah satu Indikator Nasional Mutu yang wajib dipenuhi oleh rumah sakit sebagai standar akreditasi. Metode pelaporan nilai kritis laboratorium menjadi hal yang harus diperhatikan oleh manajemen. Keterbatasan metode pelaporan nilai kritis dapat menghambat pelaporan sehingga berpengaruh pada keselamatan pasien. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk memberikan gambaran metode pelaporan nilai kritis pada pemeriksaan laboratorium. Metode: Studi ini merupakan Systematic Review atau tinjauan sistematis, berpedoman pada PRISMA dengan kata kunci “critical value” AND OR “critical value reporting” AND OR “laboratory critical value reporting”. Artikel yang digunakan sebanyak 10 artikel yang dibatasi mulai tahun 2013-2023. Hasil: Hasil tinjauan literatur ditemukan bahwa metode pelaporan nilai kritis pada umumnya yaitu komunikasi langsung menggunakan telepon dan pemanfaatan Laboratory Information System.  Metode komunikasi langsung  memiliki keterbatasan seperti keterlambatan pelaporan dan kegagalan komunikasi. Saat ini sudah mulai diterapkan close-loop laboratory system yang digabungkan dengan Hospital Information System atau Laboratory Information System  dengan pesan singkat. Simpulan: Pelaporan nilai kritis dengan melakukan komunikasi lansung perlu menerapkan metode komunikasi efektif. tetapi metode ini masih memiliki keterbatasan sehingga meningkatkan risiko keselamatan pasien. Penerapan Hospital Information System atau Laboratory Information System dengan pesan singkat, dan panggilan telepon merupakan cara yang efektif untuk meningkatkan notifikasi pelaporan nilai kritis dibandingkan hanya melalui telepon saja. Kata Kunci : critical value, critical value reporting, laboratory critical value reporting
PENGARUH KONSUMSI JUS MELON TERHADAP TEKANAN DARAH PADA APARATUR SIPIL NEGARA Deri Andika Putra; Syarah Aisyah Bayu Safirah
Darussalam Nutrition Journal Vol. 7 No. 2 (2023): Darussalam Nutrition Journal
Publisher : Universitas Darussalam Gontor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21111/dnj.v7i2.10706

Abstract

Latar Belakang: Hipertensi merupakan masalah kesehatan yang semakin meningkat secara global, termasuk di Indonesia. Jus melon memiliki potensi manfaat bagi penderita hipertensi karena rendah natrium dan tinggi kaliumnya, yang dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pengaruh konsumsi jus melon terhadap tekanan darah pada Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bekerja di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Provinsi Bengkulu tahun 2020. Metode: Penelitian ini menggunakan desain pre-eksperimen dengan pendekatan one group pre-test dan post-test. Perlakuan yang diberikan adalah konsumsi jus melon sebanyak 300 ml selama 9 hari. Tekanan darah diukur sebelum (pre-test) dan setelah perlakuan (post-test) pada 15 orang sampel. Analisis statistik dilakukan menggunakan uji Wilcoxon. Hasil: Setelah mengonsumsi jus melon, terjadi penurunan tekanan darah sistolik dari 143.33 mmHg menjadi 123.33 mmHg (p = 0.001) dan tekanan darah diastolik dari 92 mmHg menjadi 83.33 mmHg (p = 0.004). Hal ini mengindikasikan pengaruh yang signifikan terhadap tekanan darah ASN di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Provinsi Bengkulu. Kesimpulan: Jus melon memiliki pengaruh yang signifikan terhadap penurunan tekanan darah sistolik dan diastolik pada ASN di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Provinsi Bengkulu. Kata Kunci : Aparatur Sipil Negara, Jus Melon, Tekanan Darah
HUBUNGAN STATUS GIZI, RIWAYAT SIKLUS MENSTRUASI, DAN TINGKAT DEPRESI TERHADAP KEJADIAN POLYCYSTIC OVARY SYNDROME PADA WANITA USIA SUBUR DI RSAB HARAPAN KITA Yulia Wahyuni; Desi Fitriani; Rachmanida Nuzrina
Darussalam Nutrition Journal Vol. 7 No. 2 (2023): Darussalam Nutrition Journal
Publisher : Universitas Darussalam Gontor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21111/dnj.v7i2.10721

Abstract

Latar Belakang: Polycystic ovary syndrome (PCOS) biasanya terjadi pada wanita usia subur dan dapat mempengaruhi sistem metabolism, sistem endokrin, dan psikologis. Tujuan: Untuk mengetahui hubungan status gizi, riwayat siklus menstruasi, dan tingkat depresi dengan kejadian PCOS di RSAB Harapan Kita. Metode: Jenis penelitian ini menggunakan survei analitik dengan pendekatan case control study. Penelitian ini dilaksanakan di RSAB Harapan Kita. Pengambilan sampel secara accidental sampling. Total sampel yang diteliti sebanyak 130 responden yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Kriteria inklusi terdiri dari responden yang berusia 20-35 tahun, tidak mengonsumsi obat antidepresan, tidak menyusui, tidak hamil, tidak menopause, dan bersedia mengikuti hingga akhir. Kriteria eksklusi responden yang tidak mengisi datanya dengan lengkap. Sumber data berupa primer sebagai berikut data identitas responden, riwayat siklus menstruasi, status gizi, dan tingkat depresi. Pengolahan dan analisis data dengan software, untuk analisis bivariat menggunakan uji Chi-Square dan analisis multivariat menggunakan Regresi Logistik OR (95% CI). Hasil: Penelitian ini menemukan adanya hubungan yang signifikan antara status gizi (p= 0,001), riwayat siklus menstruasi (p= 0,001), dan tingkat depresi (p= 0,002). Kesimpulan: Status gizi, riwayat siklus menstruasi, dan tingkat depresi berhubungan dengan kejadian PCOS. Kata Kunci : PCOS, Status Gizi, Menstruasi, Depresi
PENGARUH LAMA WAKTU PEREBUSAN TERHADAP KANDUNGAN ZAT BESI DAN SIANIDA DAUN PEPAYA JEPANG (Cnidoscolus Aconitifolius) Putri Aulia Arza
Darussalam Nutrition Journal Vol. 7 No. 2 (2023): Darussalam Nutrition Journal
Publisher : Universitas Darussalam Gontor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Latar Belakang: Daun pepaya jepang (Chaya leaf) merupakan salah satu jenis sayuran lokal yang memiliki kandungan zat besi yang tinggi, akan tetapi juga mengandung sianida yang bersifat racun jika tidak diolah dengan benar sebelum dikonsumsi salah satunya melalui perebusan. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh metode perebusan terhadap kadar zat besi dan sianida daun pepaya jepang. Metode: Metode penelitian ini adalah penelitian eksperimen, daun pepaya jepang direbus pada suhu 100°C dengan waktu 5 menit, 10 menit, 15 menit. Selanjutnya daun pepaya diperiksa kadar zat besi menggunakan metode Atomic Absorption Spectroscopy (AAS) dan kadar sianida menggunakan metode analisis titrasi asam dan metode titrasi basah yang dilakukan di Balai Standardisasi dan Pelayanan Jasa Industri Padang. Bahan yang digunakan dalam penelitian adalah daun pepaya jepang. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa kandungan zat besi dan sianida daun pepaya jepang segar adalah 12,63 mg/kg dan 76,35 mg/kg secara berurutan. Perebusan selama 5, 10 dan 15 menit menurunkan kandungan besi daun pepaya jepang menjadi 9,34 mg/kg; 8,72 mg/kg; 7,16 mg/kg dengan p value 0,006 dan kadar sianida sebesar 70,89 ppm, 69,69 ppm; 64,72 ppm dengan P value 0,0002 masing-masing secara berurutan. Kesimpulan: Perebusan daun pepaya jepang selama 15 menit dapat menurunkan kandungan zat besi dan sianida daun papaya jepang secara signifikan. Kata Kunci : daun pepaya jepang, lama perebusan, zat besi, sianida
TINGKAT KESUKAAN DAN KANDUNGAN GIZI ABON IKAN BANDENG (Chanos chanos F) DENGAN JANTUNG PISANG KEPOK (Musa paradisiaca N) Riva Mustika Anugrah; Novita Shinta Agustina
Darussalam Nutrition Journal Vol. 7 No. 2 (2023): Darussalam Nutrition Journal
Publisher : Universitas Darussalam Gontor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21111/dnj.v7i2.10836

Abstract

Latar belakang: Melihat harga daging sapi yang cukup tinggi, perlunya pengembangan abon dengan berbagai bahan dasar selain daging sapi. Salah satu jenis sumber protein hewani yang banyak ditemui dan dapat dijadikan inovasi olahan abon adalah ikan bandeng. Inovasi pembuatan abon, dapat ditambahkan dengan jantung pisang kepok. Tujuan: Untuk mengetahui formulasi terbaik abon berdasarkan uji tingkat kesukaan dan mengetahui kandungan zat gizi berupa protein, lemak dan serat. Metode: menggunakan desain eksperimental. Formulasi yang digunakan yaitu formulasi 1 (85%: 15%), formulasi 2 (75%: 25) dan formulasi 3 (65%: 35%). Tingkat kesukaan dilakukan dengan uji hedonic kepada 25 orang panelis agak terlatih kemudian dilakukan analisis data menggunakan Kruskall Wallis. Analisis kandungan protein menggunakan micro kjehdal, lemak dengan soxhlet, dan serat dengan gravimetri. Hasil: Formulasi yang paling disukai berdasarkan uji tingkat kesukaan adalah formula 2 dengan nilai rerata warna 3.84 ± 0,624, Aroma 3.44 ± 0,869, rasa 3.60 ± 0,816 dan tekstur 3.96 ± 0,840, kandungan gizi pada abon formulasi 2 adalah protein 28.13%, lemak 23.4% dan serat 1.15%. Simpulan: Uji tingkat kesukaan abon antara suka sampai amat sangat suka dengan nilai kandungan gizi melebihi batas standar SNI per 100 gram.   Kata Kunci : Abon, ikan, bandeng, jantung, pisang

Page 10 of 10 | Total Record : 100