Rita Halim
Fakultas Kedokteran Dan Ilmu Kesehatan Universitas Jambi

Published : 15 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 15 Documents
Search

PENYULUHAN SARAPAN SEHAT DAN PEMERIKSAAN STATUS GIZI PADA ANAK USIA 4-6 TAHUN Raihanah Suzan; Rita Halim; Rina Nofrienis
Medical Dedication (medic) : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat FKIK UNJA Vol. 1 No. 2 (2018): MEDIC: Medical Dedication
Publisher : Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/medicaldedication.v1i2.4945

Abstract

ABSTRACT Breakfast is mandatory to meet nutritional needs in the morning, as part of nutritional fulfillment and benefits in helping to relieve hypoglycemia, stabilize blood glucose levels, and eliminate dehydration after fasting throughout the night. Breakfast has a positive impact both on alertness, cognitive ability, learning quality and academic performance in children and adolescents. This activity is done by direct counseling method on course of activity and education about result of examination of nutritional status. Anthropometric examination that includes body weight using digital scales and height using microtoise. The target of this activity is the parents of students of kindergarten and kindergarten students. The end result of this activity is cheap parents' knowledge of healthy breakfast and also the nutritional status of children, so in the end the purpose for children in Jambi city can grow and develop healthy can be achieved ABSTRAK Sarapan bertujuan untuk memenuhi kebutuhan zat gizi di pagi hari, sebagai bagian dari pemenuhan gizi seimbang dan bermanfaat dalam membantu mencegah hipoglikemia, menstabilkan kadar glukosa darah, dan mencegah dehidrasi setelah berpuasa sepanjang malam. Sarapan memiliki dampak yang positif baik terhadap kewaspadaan, kemampuan kognitif, kualitas belajar maupun performa akademik pada anak dan remaja. Kegiatan ini dilakukan dengan metode penyuluhan langsung pada peserta kegiatan dan edukasi mengenai hasil pemeriksaan status gizi. Pemeriksaan antropometri yang meliputi pemeriksaan berat badan menggunakan timbangan digital dan tinggi badan menggunakan microtoise. Target kegiataan ini adalah orang tua siswa/i TK dan siswa/i TK. Hasil akhir dari kegiatan inin adalah meningkatnya pengetahuan orang tua siswa terhadap sarapan sehat dan juga status gizi anak, sehingga pada akhirnya tujuan agar anak-anak di kota Jambi dapat tumbuh dan berkembang dengan sehat dapat tercapai
PENYULUHAN GIZI SEIMBANG PADA LANSIA DENGAN PENYAKIT DIABETES MELITUS DAN HIPERTENSI SERTA PEMERIKSAAN KADAR GULA DARAH DAN TEKANAN DARAH Rita Halim; Raihanah Suzan
Medical Dedication (medic) : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat FKIK UNJA Vol. 2 No. 1 (2019): MEDIC: Medical Dedication
Publisher : Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/medicaldedication.v2i1.5892

Abstract

Populasi lanjut usia (lansia) di dunia diperkirakan akan terus mengalami peningkatan. Data World Health Organization (WHO) menyebutkan jumlah orang yang berusia 65 tahun atau lebih pada tahun 2010 mencapai 524 juta jiwa dan diperkirakan pada tahun 2050 akan mencapai 1,5 miliar jiwa yang sebagian besar peningkatan terjadi di negara berkembang. Usia harapan hidup yang semakin meningkat akan memberikan dampak yang besar pada sistem kesehatan karena meningkatnya morbiditas dan menurunnya performa fisik fungsional terkait dengan penyakit degeneratif pada lansia. Salah satu faktor yang ikut berperan dalam peningkatan kualitas hidup lansia adalah asupan zat gizi. Sasaran kegiatan ini adalah para lansia dan atau keluarga yang mendampinginya. Kegiatan ini direncanakan akan dilaksanakan di Puskesmas Pakuan Baru. Solusi yang diberikan melalui kegiatan ini adalah edukasi untuk meningkatkan pengetahuan bagi lansia mengenai gizi seimbang yang berhubungan dengan penyakit kronik yang mereka derita melalui penyuluhan dan diskusi tanya jawab. Kegiatan ini merupakan langkah awal penerapan gizi seimbang pada siklus kehidupan untuk mencapai kesehatan optimal dan diharapkan setelah kegiatan ini Puskesmas Pakuan baru bisa membentuk kader-kader untuk mensosialisasikan gizi seimbang di lingkungan masyarakat umum.
PEMERIKSAAN STATUS GIZI DAN PENYULUHAN KESEHATAN ANAK MENGENAI PENGARUH GADGET PADA PERKEMBANGAN ANAK Rita Halim; Nindya Aryanty
Medical Dedication (medic) : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat FKIK UNJA Vol. 3 No. 2 (2020): MEDIC: Medical Dedication
Publisher : Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/medicaldedication.v3i2.11177

Abstract

ABSTRACT The process of growth and development can be considered from two aspects that describe physical changes and developments that describe a more complex structure and function of the body. This activity aims to screen the nutritional status of children and educate parents about the effect of gadgets on children's development. The outreach activities which were planned to be carried out directly due to the COVID 19 pandemic conditions were changed to a Health Webinar which was held on September 27, 2020 with 103 participants. The webinar participants in this activity did not only come from Jambi city but also from outside Jambi province such as Malang, Bali, Java, Surabaya, Aceh, Banyuwangi, Palembang, Surakarta, Jakarta, and Bangka Belitung. Keywords: nutritional status, growth and development, gadgets ABSTRAK Proses tumbuh kembang dapat diperhatikan dari dua aspek yaitu tumbuh yang menggambarkan perubahan fisik dan perkembangan yang menggambarkan kemampuan struktur dan fungsi tubuh yang lebih komplek. Kegiatan ini bertujuan untuk melakukan skrining status gizi pada anak dan mengedukasi para orangtua tentang pengaruh gadget pada perkembangan anak. Kegiatan penyuluhan yang rencananya akan dilakukan secara langsung tetapi karena kondisi pandemi COVID 19 dialihkan menjadi Webinar Kesehatan yang dilaksanakan pada tanggal 27 September 2020 dengan jumlah peserta 103 orang. Peserta webinar pada kegiatan ini bukan hanya berasal dari kota Jambi tapi juga dari luar provinsi Jambi seperti Malang, Bali, Jawa, Surabaya, Aceh, Banyuwangi, Palembang, Surakarta, Jakarta, dan Bangka Belitung. Kata kunci : status gizi, tumbuh kembang, gadget
PENYULUHAN NUTRISI OPTIMAL SELAMA PANDEMI COVID-19 Rita Halim; Raihana Suzan; Patrick William Gading
Medical Dedication (medic) : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat FKIK UNJA Vol. 5 No. 1 (2022): MEDIC. Medical dedication
Publisher : Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract Adequate nutrition is an important factor in the development of the immune system to maintain its normal function. Maintaining a healthy diet during the Covid-19 Pandemic is very important because it can improve a good immune system and reduce the risk of chronic diseases and infections such as Covid 19 and its further complications. This activity aims to increase public knowledge and awareness of the importance of maintaining optimal nutritional intake during Covid 19. Keywords: Nutrition, Covid 19, infection Abstrak Nutrisi yang adekuat merupakan faktor penting dalam perkembangan sistem imun untuk menjaga fungsi sistem imun berjalan dengan normal normal. Mempertahankan pola makan yang sehat selama Pandemi Covid 19 sangat penting karena dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan menurunkan risiko infeksi seperti Covid 19 maupun komplikasinya lebih lanjut. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kesadaram masyarakat akan pentingnya menjaga asupan nutrisi yang optimal selama Covid 19. Kata kunci : Nutrisi, Covid 19, infeksi
Pemeriksaan Status Gizi dan Edukasi Nutrisi Pada Pasien Hipertensi Rita halim halim; Attiya Istarini; Patrick William Gading; Deri Mulyadi; Hanina Hanina
Medical Dedication (medic) : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat FKIK UNJA Vol. 5 No. 2 (2022): MEDIC. Medical dedication
Publisher : Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Prevalensi hipertensi di Indonesia terus mengalami peningkatan dari tahun ke tahun. Hampir sebagian besar (50%) pasien hipertensi memiliki faktor risiko kardiovaskuler , yaitu diabetes, dislipidemia, overweight dan obesitas, hiperurisemia dan sindroma metabolik. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk mengurangi resiko terjadinya komplikasi kardiovaskuler pada penyakit hipertensi adalah dengan melakukan pemantauan status gizi dan pengaturan pola makan pada pasien hipertensi. Pada pasien hipertensi pengaturan pola makan bertujuan untuk menstabilkan tekanan darah, mencegah komplikasi organ-organ vital, mencegah penyakit stroke dan PJK, mencegah kematian dan meningkatkan kualitas hidup pasien hipertensi
SKRINING DAN EDUKASI PENCEGAHAN OBESITAS PADA REMAJA DI KOTA JAMBI raihana suzan; huntari harahap; rita halim; Putri Sari wulandari; Nyndya Ariyanty
Medical Dedication (medic) : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat FKIK UNJA Vol. 5 No. 2 (2022): MEDIC. Medical dedication
Publisher : Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Latar belakang: Overweight dan obesitas pada remaja dianggap serius karena efek jangka panjang yang membuatnya menjadi tantangan kesehatan masyarakat utama di abad 21. Indonesia merupakan salah satu negara yang menghadapi “double burden” yaitu adanya malnutrisi dan peningkatan prevalensi dari overweight dan obesitas. Metode: Kegiatan dilaksanakan pada acara “Car Free Day”di Lapangan Gubernur Provinsi Jambi. Peserta menjalani pemeriksaan antropometri untuk skrining obesitas dan menerima edukasi berupa pemberian leaflet dan konsultasi kesehatan terkait obesitas pada remaja. Hasil: Kegiatan diikuti oleh 67 orang peserta, 7orang peserta mengalami overweight dan 6 orang peserta (8,6%) mengalami obesitas. Rata-rata nilai pre tes adalah 40,79 dan nilai post tes 70,74. Kesimpulan: Terjadi peningkatan pengetahuan peserta pengabdian setelah dilakukan edukasi terkait obesitas pada remaja. Kata kunci: Asupan makan, aktivitas fisik, obesitas, covid-19
PENGARUH ASUPAN PROTEIN DAN ASAM AMINO RANTAI CABANG (AARC) TERHADAP KEKUATAN OTOT PADA LANSIA halim, rita
JAMBI MEDICAL JOURNAL "Jurnal Kedokteran dan Kesehatan" Vol. 5 No. 1 (2017): JAMBI MEDICAL JOURNAL Jurnal Kedokteran dan Kesehatan
Publisher : FAKULTAS KEDOKTERAN DAN ILMU KESEHATAN UNIVERSITAS JAMBI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (399.148 KB) | DOI: 10.22437/jmj.v5i1.3671

Abstract

Abstract The decrease of muscle mass and strength in elderly people will affect the functional capacity and increase the risk of sarcopenia. One factor that can affect the loss of muscle mass and strength in elderly is the decrease in nutrition intake i.e macronutrient especially protein and branched chain amino acids (BCAA). Therefore, elderly people need greater protein and BCAA intakes compare to younger adult to support good health and prevent the progressive decline in muscle mass and strength due to aging process. Keywords: protein intake, branched chain amino acids intake, muscle strength Abstrak Pada lanjut usia (lansia) terjadi penurunan massa dan kekuatan otot yang memengaruhi kapasitas fungsional sehingga meningkatkan risiko sarkopenia. Salah satu faktor yang dinilai dapat memengaruhi penurunan massa dan kekuatan otot pada lansia adalah menurunnya asupan protein dan asam amino rantai cabang (AARC). Oleh sebab itu lansia membutuhkan asupan protein dan AARC yang lebih besar daripada dewasa muda untuk mendukung kesehatan yang baik dan mencegah penurunan progresif massa dan kekuatan otot akibat proses penuaan. Keywords: asupan protein, asupan asam amino rantai cabang (AARC), kekuatan otot
GAMBARAN ASUPAN CAIRAN DAN STATUS GIZI PADA MAHASISWA KEDOKTERAN UNIVERSITAS JAMBI Halim, Rita; Hana, Marisa; Mardhiyah, Mardhiyah
JAMBI MEDICAL JOURNAL "Jurnal Kedokteran dan Kesehatan" Vol. 6 No. 1 (2018): JAMBI MEDICAL JOURNAL Jurnal Kedokteran Dan Kesehatan
Publisher : FAKULTAS KEDOKTERAN DAN ILMU KESEHATAN UNIVERSITAS JAMBI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (343.955 KB) | DOI: 10.22437/jmj.v6i1.4822

Abstract

ABSTRACT Background: Fluids are one of the essential nutritional elements in the body. The Indonesian Regional Dehydration Study (THIRST) finds that 46.1% of Indonesians are mildly dehydrated and the number is higher in adolescents at 49.5%. The RISKESDAS report in 2013 states that some teenage groups in Indonesia are also experiencing overweight and the number continues to increase every year. This study aims to determine the fluid intake and nutritional status in medical students of Jambi University in 2017. Method: This research is a descriptive research with cross-sectional approach conducted in August-September 2017. The number of samples was 90 people. Data of fluid intake was obtained from the filling of 3x24 hour fluid diary and nutritional status based on Body Mass Index (BMI). Results: The results show the average fluid intake of the study subjects was 2100 ml / day, but 74.4% are categorized as insufficient fluid intake. The average nutritional status of research subjects based on BMI was 22.36 kg / m2, with the normal nutritional status was 45.6%, above normal was 40%, and below normal was 14.4%. Conclusions: Most of the study subjects were included in the category of insufficient fluid intake and overweight occurred more in women. Keywords: Fluid intake, Nutrition Status, Medical Student ABSTRAK Latar Belakang : Cairan merupakan salah satu unsur gizi esensial dalam tubuh. Hasil penelitian The Indonesian Regional Dehydration Study (THIRST) menyebutkan bahwa 46,1% penduduk Indonesia mengalami dehidrasi ringan dan jumlah tersebut lebih tinggi pada remaja yaitu 49,5%. Laporan RISKESDAS tahun 2013 menyebutkan bahwa sebagian kelompok remaja di Indonesia juga mengalami gizi lebih dan angka tersebut terus mengalami peningkatan setiap tahun. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Gambaran Asupan Cairan dan Status Gizi Pada Mahasiswa Kedokteran Universitas Jambi Tahun 2017. Metode : Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan cross sectional yang dilakukan pada Agustus-September 2017. Jumlah sampel sebanyak 90 orang. Data asupan cairan diperoleh dari pengisian fluid diary 3x24 jam dan status gizi berdasarkan indeks massa tubuh (IMT). Hasil : Hasil penelitian menunjukkan rerata asupan cairan subjek penelitian yaitu 2100 ml/hari, akan tetapi sebagian besar termasuk dalam kategori asupan cairan kurang yaitu sebanyak 74,4%. Sedangkan status gizi subjek penelitian berdasarkan IMT didapatkan rerata 22,36 kg/m2 dengan status gizi normal sebesar 45,6%, status gizi lebih sebesar 40%, dan status gizi kurang sebesar 14,4%. Kesimpulan : Sebagian besar subjek penelitian termasuk dalam kategori asupan cairan kurang dan status gizi lebih lebih bayak terjadi pada perempuan . Kata kunci : Asupan Cairan, Status Gizi, Mahasiswa Kedokteran
Hubungan antara Asupan Makronutrien dan Status Nutrisi Dengan Kekuatan Otot Pada Lansia di Panti Werdha Jakarta halim, Rita halim; Sukmaniah, Sri
JAMBI MEDICAL JOURNAL "Jurnal Kedokteran dan Kesehatan" Vol. 8 No. 2 (2020): JAMBI MEDICAL JOURNAL Jurnal Kedokteran Dan Kesehatan
Publisher : FAKULTAS KEDOKTERAN DAN ILMU KESEHATAN UNIVERSITAS JAMBI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (187.932 KB) | DOI: 10.22437/jmj.v8i2.10665

Abstract

Background: The decrease of muscle mass and strength in elderly people will affect the functional capacity and increase the risk of sarcopenia. One factor that can affect the loss of muscle mass and strength in elderly is the decrease in nutrition intake i.e macronutrient especially protein and branched chain amino acids (BCAA). The aim of this study is to examine the association between muscle strength intake with macronutrient intake and nutritional status in elderly people. Methods: The methodology of this research is a cross-sectional study with 52 elderly people from April-May 2016. Macronutrient intake is obtained from 2x24 hours food records. Anthropometric measurement is performed by using Seca electrodigital scale and knee height caliper. Blood sampling to measure prealbumin was performed after the subjects fasted for ± 8 hours, and muscle strength was measured with a Jamar’s handgrip dynamometer. Results: The results show significant possitive correlation between handgrip strength with energy intake( r=0,32 dan p=0,02) and carbohydrate intake (r=0,46 dan p=0,01). However, fat intake, protein intake, BCAA intake, serum prealbumin, and BMI have no correlation with handgrip strength. Conclusion: This study concludes that energy intake, especially from carbohydrate intake, can affect muscle strength in elderly. Keywords: macronutrient intake, nutritional status, serum prealbumin, muscle strenght
PENGARUH PEMBERIAN SUPLEMEN BUBUK BIJI KETUMBAR TERHADAP INDEKS MASSA TUBUH, TEKANAN DARAH, KADAR GULA DARAH SEWAKTU DAN PROFIL LIPID ORANG DEWASA OVERWEIGHT DAN OBESITAS Raihanah Suzan; Rita Halim
Jambi Medical Journal : Jurnal Kedokteran dan Kesehatan Vol. 10 No. 1 (2022): Jambi Medical Journal: Jurnal Kedokteran dan Kesehatan
Publisher : FAKULTAS KEDOKTERAN DAN ILMU KESEHATAN UNIVERSITAS JAMBI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (515.713 KB) | DOI: 10.22437/jmj.v10i1.16561

Abstract

Latar belakang: Berat badan lebih (overweight) dan obesitas merupakan salah satu gangguan gizi yang prevalensinya semakin lama semakin meningkat di Indonesia. Keadaan ini perlu ditanggulangi untuk mencegah tingginya prevalensi penyakit metabolik pada penduduk Indonesia khususnya pada usia produktif. Ketumbar selain sebagai rempah-rempah juga memiliki manfaat sebagai obat alternatif. Belum adanya penelitian mengenai ketumbar pada orang overweight dan obesitas tanpa penyakit penyerta menyebabkan peneliti tertarik untuk melakukan penelitian tersebut. Metode: Penelitian ini merupakan studi eksperimental murni dengan pre dan post test dan intervensi silang (cross-over trials) terhadap 26 orang dewasa overweight dan obesitas. Hasil: Tidak terdapat perbedaan bermakna terhadap perubahan indeks massa tubuh, tekanan darah, kadar gula darah, dan profil lipid diantara kedua kelompok baik sebelum maupun setelah perlakuan. Kesimpulan: Tidak terdapat perubahan pada suplementasi bubuk biji ketumbar terhadap indeks massa tubuh, tekanan darah, kadar gula darah, dan profil lipid pada orang dewasa overweight dan obesitas. Kata kunci: Obesitas, ketumbar, sindrom metabolik