Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

PENGARUH TALENT MANAGEMENT TERHADAP PENGEMBANGAN KARIR PEGAWAI DI UNIVERSITAS TERBUKA Irmawaty, Irmawaty; Hamdani, Mailani
Jurnal Organisasi Dan Manajemen Vol 12 No 2 (2016)
Publisher : LPPM Universitas Terbuka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (263.13 KB)

Abstract

The higher level of competition in Indonesia resulted in Higher Education faced with the challenge to survive. One way is to improve the quality of its employees. Employees who have the expertise, energy, and creativity, or commonly known as Talent, will be needed by universities to achieve its objectives. Talent is the biggest element that forms the strength of human resources, the other element is knowledge and skills which can be obtained through the process of human resource development. The purpose of this study was to identify the factors that affect the implementation of career development programs through talent management at UT. Methods of data collection in this study is a survey method using a questionnaire distributed to respondents and processed using SEM analysis tools. The results of research data management shows that the Talent Management have significant effect on career development at Universitas Terbuka. This means that the higher the role of talent management, the more influence on career development at UT. The most influential variables on Career Development is the potential variables.   Semakin tinggi tingkat persaingan di Indonesia mengakibatkan Perguruan tinggi dihadapkan pada tantangan untuk dapat bertahan hidup. Salah satu cara adalah dengan meningkatkan kualitas karyawannya. Karyawan yang memiliki keahlian, tenaga, dan kreativitas, atau yang biasa dikenal sebagai Talenta, akan dibutuhkan oleh perguruan tinggi untuk mencapai tujuannya. Talenta adalah unsur terbesar yang membentuk kekuatan sumber daya manusia, unsur lainnya adalah pengetahuan (knowledge) dan keterampilan (skill) yang dapat diperoleh melalui proses pengembangan sumber daya manusia. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi pelaksanaan program pengembangan karir melalui talent management di UT. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah metode survei dengan menggunakan kuesioner (angket) dibagikan kepada responden dan diolah dengan menggunakan alat analisis SEM. Hasil pengelolaan data menunjukkan bahwa Talent Management berpengaruh secara signifikan terhadap pengembangan karir pegawai di Universitas Terbuka. Hal ini menunjukkan bahwa semakin tinggi peran talent manajemen maka semakin berpengaruh terhadap pengembangan karir pegawai di UT. Variabel yang paling berpengaruh terhadap Pengembangan Karir adalah variabel potensi.
ANALISIS RISIKO AGROINDUSTRI TAHU (Studi Kasus Pabrik Tahu Mitra Di Kota Palu) Kusumawati, Nurul Dwi; Dua, Patta; Irmawaty, Irmawaty
Jurnal Kolaboratif Sains Vol 1, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (195.232 KB) | DOI: 10.31934/jom.v1i1.685

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis besarnya biaya, keuntungan, penerimaan dan resiko usaha pada industri pabrik tahu Mitra di Kota Palu. Penentuan lokasi penelitian dilakukan secara purposive (sengaja) yaitu di Pabrik Tahu Mitra yang berlokasi di Kelurahan Duyu Kecamatan Tatanga Kota Palu. Penentuan responden sebanyak 3 orang yang terdiri dari pemilik pabrik tahu dan 2 orang staf karyawan. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis keuntungan dan resiko. Hasil penelitian menunjukkan bahwa total biaya rata-rata yang dikeluarkan pada periode bulan Mei - Juni 2019 sebesar Rp 137.112.433, penerimaan rata-rata sebesar Rp 198.000.000 dengan keuntungan rata-rata yang diperoleh sebesar Rp 60.887.567. Besarnya koefisien variasi dan batas bawah keuntungan masing-masing sebesar 0,01 dan – 83.585.000, yang mana ini menunjukkan bahwa  Industri Pabrik Tahu Mitra berpeluang untuk rugi.Kata Kunci : Biaya, Keuntungan, Resiko, Pabrik Tahu Mitra 
ANALISIS PEMASARANBUAH NAGA DI DESA SIDERA KECAMATAN SIGI BIROMARU KABUPATEN SIGI Lestari, Eka; Nasrun, Muhammad Syaifuddin; Irmawaty, Irmawaty
Jurnal Kolaboratif Sains Vol 1, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (153.477 KB) | DOI: 10.31934/jom.v1i1.966

Abstract

Permasalahan yang ada pada pertanian buah naga di Desa Sidera ini adalah kurang luasnya jaringan pemasaran dan tidak stabilnya saluran pemasaran dari beberapa saluran mulai dari petani hingga ketangan konsumen. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui bentuk saluran pemasaran buah nsaga, besarnya margin yang diterima masing-masing saluran pemasaran dan efisiensi pemasaran buah naga          di Desa Sidera Kecamatan Sigi Biromaru Kabupaten Sigi. Penelitian dilaksanakan    di Desa Sidera  dengan mengambil responden 29 orang yaitu 15 petani, 4 pedagang pengumpul, 6 pedagang pengecer di Kota Palu dan 4 pedagang  pengecer  di Desa Sidera. Metode analisis yang digunakan adalah rumus : Marjin : NP – NB, Marjin Total MT  =  M1+ M2......Mndan rumus efisiensi : Eps  = (TB/TNP) × 100%. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa Ada 2 ( dua ) saluran pemasaran buah naga yang terjadi di Desa Sidera yaitu, Saluran pertama : Petani------Pedagang Pengumpul-------Pedagang Pengecer----- Konsumen dan Saluran Kedua : Petani------Pedagang Pengecer----- Konsumen. Margin yang diperoleh dalam saluran pertama yaitu sebesar Rp. 10.000,-dan margin yang diperoleh dalam saluran kedua yaitu sebesar Rp. 5.000,-/Kg. Dari kedua saluran pemasaran yang ada nilai efisiensi yang diperoleh untuk saluran pemasaran pertama yaitu sebesar 7,9 % dan untuk saluran kedua nilai efisiensi sebesar 6,9 % sehingga saluran yang efisien dari kedua saluran yang ada yaitu saluran kedua. Kata Kunci : Saluran Pemasaran, Marjin, Efisiensi
EFEKTIVITAS PEMBELIAN BUKU MATERI POKOK (MODUL) UT MELALUI TOKO BUKU ONLINE (TBO) ANTARA HARAPAN DAN KENYATAAN Irmawaty, Irmawaty; Iswanto, Yun; Nupikso, Gunoro
Jurnal Bakti Masyarakat Indonesia Vol 1, No 1 (2018): Jurnal Bakti Masyarakat Indonesia
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat, Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (474.846 KB) | DOI: 10.24912/jbmi.v1i1.1875

Abstract

Universitas Terbuka is a Distance Learning institution that offers an independent learning system, so that in the Distance Learning system (PJJ) prioritizes student initiative and activeness in student centered learning process, therefore it is important for students to have a Basic Resource Book (module) to support study activities. Due to the wide scope of UT student services in various regions of Indonesia, the UT module sales system is conducted online through Toko Buku Online. Through the development of this online-based study material distribution model which came to be known as Toko Buku Online (TBO), students can obtain study materials without having to come to the UT study books sales center at the UPBJJ-UT Office. Such is the importance of TBO for students, that it is important to assess the effectiveness of TBO use for students, so that this service can continue to be improved given the large number of students who cannot use this service. The analysis method used is Importance Performance Analysis (IPA), this technique is used to compare the extent to which performance / service can be felt by students compared to the desired level of satisfaction. The results of the analysis show that the lowest Satisfaction Index lies in the Responsiveness attribute (X3) associated with the timeliness of study materials arrival, which is equal to 0.91. The highest satisfaction index lies in the Reliability attribute (X2) associated with student knowledge of the Toko Buku Online service that is equal to 1.04. The biggest gap lies in the Assurance (X4) dimension (-0.28) and the Responsiveness dimension (X3) that is equal to -0.24.ABSTRAK: Universitas Terbuka merupakan institusi pendidikan jarak jauh yang menawarkan sistem belajar secara mandiri, sehingga dalam sistem Pendidikan Jarak Jauh (PJJ) mengutamakan inisiatif dan keaktifan siswa dalam proses belajar (student centered), sehingga dirasa penting mahasiswa memiliki Buku Materi Pokok (modul) untuk menunjang kegiatan belajar. Karena luasnya layanan mahasiswa UT di berbagai daerah diindonesia, maka sistem penjualan modul UT dilakukan secara online melalui Toko Buku Online. Melalui pengembangan model distribusi bahan ajar berbasis online ini yang kemudian dikenal sebagai Toko Buku Online (TBO), mahasiswa dapat memperoleh bahan ajar tanpa arus datang ke tempat penjualan buku bahan ajar UT di Kantor UPBJJ-UT. Begitu pentingnya TBO bagi mahasiswa maka penting mengkaji efektifitas penggunaan TBO bagi mahasiswa, agar pelayanan ini terus dapat ditingkatkan mengingat banyaknya mahasiswa yang tidak bisa menggunakan layanan ini. Metode analisis yang digunakan adalah Importance Performance Analysis (IPA), tehnik ini digunakan untuk membandingkan sampai sejauh mana antara kinerja/pelayanan yang dapat dirasakan oleh mahasiswa dibandingkan terhadap tingkat kepuasan yang diinginkan. Dari hasil analisis menunjukkan bahwa Indeks Kepuasan terendah terletak pada atribut Responsiveness (X3) yang berkaitan dengan ketepatan waktu penerimaan bahan ajar, yaitu sebesar 0,91. Indeks kepuasan tertinggi terletak pada atribut Reliability (X2) yang berkaitan dengan pengetahuan mahasiswa terhadap layanan Toko Buku Online yaitu sebesar 1,04. Tingkat perbedaan atau gap terbesar terletak pada dimensi Assurance (X4) (-0,28) dan dimensi Responsiveness (X3) yaitu sebesar -0,24.
ANALISIS PENDAPATAN DAN KELAYAKAN USAHA PETANI GARAM DI KELURAHAN TALISE KECAMATAN MANTIKULORE KOTA PALU Koharto, Koharto; Irmawaty, Irmawaty
Jurnal Kolaboratif Sains Vol 1, No 1 (2018): Oktober
Publisher : Universitas Muhammadiyah Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31934/jom.v1i1.1318

Abstract

Indonesia dikenal sebagai negara maritim dengan potensi sumberdaya kelautan baik hayati maupun non hayati yang sangat besar. Salah satu kekayaan sumber daya kelautan non hayati yang dimiliki Indonesia adalah garam. Sebagai negara maritim dengan wilayah yang sebagian besar merupakan lautan, Indonesia mempunyai banyak potensi ekonomi yang bersumber dari kekayaan laut ironisnya Indonesia masih menjadi importir garam yang cukup besar terutama pada garam beryodium dan garam Industri. Salah satunya adalah Kelurahan Talise adalah daerah penghasil garam di Kota Palu Provinsi Sulawesi Tengah, Yang mempunyai peranan penting dalam perekonomian yang di arahkan untuk peningkatan pendapatan dan produksi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya pendapatan dan kelayakan petani garam di Kelurahan Talise Kecamatan Mantikulore Kota Palu. Penelitian dilaksanakan pada bulan Juli sampai Agustus pada tahun 2017. Lokasi penelitian di Kelurahan Talise Kecamatan Mantikulore Kota Palu. Penetapan sampel dilakukan dengan metode sampel (Random Sampling), Sebagai Dokumentasi pelaksanaan dan pendekatan Responden melalui Observasi, Wawancara, Quesioner dimana jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian 30 Responden penelitian jumlah dari populasi yang ada di Kelurahan Talise sebanyak 80 usaha petani garam. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Analisis Pendapatan dan Kelayakan. Hasil analisis pendapatan yang diperoleh menunjukkan bahwa rata-rata pendapatan pada petani garam di Kelurahan Talise sebesar Rp 6.912.300 ton/ha. Hasil analisis kelayakan yang diperoleh menunjukkan Nilai Return CostRatio (R/C-ratio) sebesar 2,5 menunjukkan R/C >1, maka usaha petani garam di Kelurahan Talise Kecamatan Mantikulore Kota Palu layak untuk diusahakan. Kata Kunci : Pendapatan, Kelayakan, Petani
PELAKSANAAN PERJANJIAN PEMBIAYAAN BARANG ELEKTRONIK (STUDI PADA PT. ADIRA FINANCE CABANG PALU) Lolo, Septian; Irmawaty, Irmawaty; Maisa, Maisa
Jurnal Kolaboratif Sains Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31934/jom.v1i1.1308

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui perlindungan hukum terhadap para pihak dalam pembiayaan konsumen barang elektronik pada PT. Adira Finance Cabang Palu dan untuk mengetahui kendala-kendala yang dihadapi PT. Adira Finance Cabang Palu dalam pelaksanaan perjanjian pembiayaan barang elektronik.Metode Penelitian menggunakan penelitian hukum empiris yang menggunakan data primer dan data sekunder yang kemudian dipresentasikan dalam bentuk pola berpikir induktif yaitu dari hal yang bersifat khusus menuju ke hal yang bersifat umum.Hasil penelitian menemukan bahwa . Perlindungan hukum terhadap para pihak dalam pembiayaan konsumen barang elektronik pada PT. Adira Finance Cabang Palu adalah di dalam perjanjian standar agar menempatkan kedudukan konsumen setara dengan pelaku usaha berdasarkan asas kebebasan berkontrak. Hal ini berdasarkan teori sama nilai (equivalent theory) bahwa suatu kontrak baru mengikat jika para pihak dalam kontrak tersebut memberikan prestasinya yang seimbang atau sama nilai (equivalent). Adapun kendala yang dihadapi PT. Adira dalam pelaksanaan perjanjian pembiayaan elektronik adalah masalah atas nama yang tidak bertanggung jawab, tempat tinggal yang sudah pindah alamat tanpa ada konfirmasi ke pihak perusahaan dan barang yang sudah dijual atau digadaikan sementara masih dalam masa kredit atau belum lunas pembayaran kepada pihak perusahaan.Saran penelitian yaitu Seyogyanya masyarakat yang melakukan perjanjian jual beli secara angsuran harus memahami isi dari perjanjian tersebut mengenai hak dan kewajiban para pihak sehingga dapat mengetahui dengan jelas batas-batas hak dan kewajiban konsumen dalam pelaksanaan perjanjian jual beli angsuran tersebut.Kata Kunci : Perjanjian, Pembiayaan,  Elektronik
PERANAN KELOMPOK TANI TERHADAP ADOPSI TEKNOLOGI PERTANIAN PADI SAWAH DI DESA SIBOWI KECAMATAN TANAMBULAVA KABUPATEN SIGI Rosida, Rosida; Hadid, Abd.; Irmawaty, Irmawaty
Jurnal Kolaboratif Sains Vol 1, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31934/jom.v1i1.967

Abstract

            Pertanian merupakan salah satu aspek kehidupan yang paling penting dan menjadi sorotan utama dalam perekonomian suatu negara, khususnya negara-negara berkembang seperti Indonesia. Namun, perkembangan teknologi dan industri saat ini mampu menggeser posisi pertanian. Tidak sedikit masyarakat yang beralih pada aktivitas industri dan meninggalkan lahan-lahan pertanian mereka. Adopsi teknologi pertanian akan dapat meningkatkan penghasilan kelompok tani khususnya anggota kelompok tani karena pekerjaan mereka akan lebih efektif dan efisien. Oleh sebab penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peranan kelompok tani terhadap adopsi teknologi pertanian di Desa Sibowi Kecamatan Tanambulava Kabupaten Sigi. Data diperoleh dari hasil wawancara terhadap 50 responden dengan menggunakan daftar pertanyaan (kuesioner). Variabel peran kelompok tani diukur menggunakan 15 item pertanyaan dengan lima skala likert, yaitu (1) sangat tidak setuju; (2) kurang setuju; (3) netral; (4) setuju; (5) sangat setuju dan analisis data menggunakan analisis regresi sederhana. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa variabel peran kelompok tani (X) berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap adopsi teknologi pertanian Padi sawah  di Desa Sibowi dapat dilihat dari persamaan regresi antara kedua variabel tersebut yaitu: Ŷ = 29,310 + 0,518X.. Persamaan regresi ini berarti bahwa setiap peningkatan satu satuan skor peran kelompok tani diikuti kenaikan skor adopsi teknologi pertanian sebesar 0,518 pada konstanta 29,310.Kata Kunci : Adopsi Teknologi, Kelompok Tani.