Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PENGARUH INTERVENSI BUAH JAMBU BIJI TERHADAP KADAR KOLETEROL TOTAL PADA ORANG DEWASA DISLIPIDEMIA KOTA KENDARI Asmarani, Asmarani; Indriyani N, Nina; Rhenislawaty, Rhenislawaty
Preventif Journal Vol 4, No 1 (2019): Preventif Journal
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (194.653 KB) | DOI: 10.37887/epj.v4i1.9428

Abstract

AbstractPergeseran pola penyakit di masyarakat yang semula didominasi penyakit menular dan infeksi, saat ini telahberalih ke penyakit degeneratif, misalnya dislipidemia yang merupakan salah satu faktor risiko terjadinyapenyakit jantung koroner. Pola makan masyarakat yang tinggi lemak dan kolesterol dapat menyebabkandislipidemia. Buah yang mengandung serat larut air (pektin), dan vitamin C yang tinggi seperti jambu biji dapatdigunakan sebagai bahan intervensi hiperkolesterolemik. Penelitian ini bertujuan Mengetahui pengaruh jambubiji (psidium Guajava) terhadap kolesterol total pada dewasa dislipidemia Kota Kendari. Jenis dan desainpenelitian quasi eksperimental. Pada kelompok intervensi diberikan jus jambu biji dan olahraga dan kelompokkontrol berupa olahraga. Subyek mengkonsumsi jambu biji dengan dosis 400 mg, sekali sehari dengan volumetiap pemberian 250 ml yang dilakukan selama 30 hari. Sebelum diberikan intervensi tersebut subyek akandiambil darahnya untuk pemeriksaan koleterol total. Jumlah subyek untuk masing-masing kelompok sebesar33 orang (1:1). Data penelitian yang diambil berupa pengamatan jumlah level lipid darah (mg/dl) yaitukolesterol total (TC) dengan menggunaka metode pemeriksaan standar. Data dianalisis menggunakan ujikorelasi paired t test. Hasil pada penelitian menunjukkan setelah 4 minggu perlakuan, pemberian jambu bijimenurunkan kolesterol total yang signifikan pada kelompok intervensi dibandingkan dengan kelompok kontrol(p<0,05). Kesimpulan penelitian ini Pemberian jus jambu biji terbukti mampu menurunkan kolesterol total.Kata Kunci: jambu biji (Psidium guajava); kolesterol total; dislipidemia 
KARAKTERISTIK FISIKO-KIMIA GELATIN DARI SIPOU (Siphonosoma australe-australe) ASAL SULAWESI TENGGARA Suwarjoyowirayatno, Suwarjoyowirayatno; Sakir, Sakir; Inthe, Mita Gebriella; Rhenislawaty, Rhenislawaty; Fatimah, Shalawatun Amaliah
Jurnal Fish Protech Vol 2, No 2 (2019): Jurnal Fish Protech Vol. 2 No. 2 Oktober 2019
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33772/jfp.v2i2.9741

Abstract

Physico-Chemical Characterization of Sipou Gelatin (Siphonosoma australe-australe) from Southeast SulawesiABSTRACT          Nowadays people's concern about healthy and halal sources of gelatin is being discussed. Gelatin source development is currently underway, especially gelatin from fisheries products. The aim of this study was to determine the physical and chemical characteristics of gelatin from sipou from Southeast Sulawesi. Gelatin extraction used acid and base treatment, each treatment was three times replication. The analysis carried out by measuring the yield value, viscosity, water content, protein content, ash content, and fat content. The results of physical test of sipou gelatin showed that soaking with acid and base solution gave a yield value of 8.15 ± 0.014% - 9.10 ± 0.028% and a viscosity value of 2.47 ± 0.013 cP - 3.48 ± 0.042 cP. The chemical test of sipou gelatin showed that the value of water content, protein, ash, and fat are 8.40 ± 0.003 - 9.57 ± 0.271%, 79.85 ± 0.07 - 80.89 ± 1.08, 1.65 ± 0.005 - 3.67 ± 0.046, and 1.05 ± 0.07 - 2.75 ± 0.07 respectively.Keywords: Acid-base processes, bean worms, gelatin, halal, sipou.ABSTRAKSaat ini kekhawatiran masyarakat akan sumber gelatin yang sehat dan halal ramai diperbincangkan. Pengembangan sumber gelatin saat ini sedang dilakukan, khususnya gelatin yang bersumber dari hasil perikanan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui karakteristik fisik dan kimia gelatin dari sipou asal Sulawesi Tenggara. Ekstraksi gelatin menggunakan perlakuan asam dan basa, masing-masing perlakuan dilakukan pengulangan sebanyak tiga kali. Analisis yang dilakukan yaitu mengukur nilai rendemen,  viskositas, kadar air, kadar protein, kadar abu, dan kadar lemak. Hasil analisis dibahas secara deskriptif. Hasil pengujian fisik gelatin sipou menunjukkan bahwa perendaman dengan larutan asam dan basa memberikan nilai rendemen 8,15±0,014% - 9,10±0,028% serta nilai viskositas  2,47±0,013 cP - 3,48±0,042 cP. Pengujian kimia gelatin sipou menunjukkan nilai kadar air 8,40±0,003 - 9,57±0,271%, kadar protein 79,85±0,07 - 80,89±1,08, kadar abu 1,65±0,005 - 3,67±0,046, dan kadar lemak 1,05±0,07 - 2,75±0,07.Kata kunci: Cacing kacang, gelatin, halal, proses asam basa, sipou