Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Jurnal Dimensi

PENGARUH PELATIHAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN Safitri, Debby Endayani
JURNAL DIMENSI Vol 8, No 2 (2019): JURNAL DIMENSI (JULI 2019)
Publisher : Universitas Riau Kepulauan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (336.126 KB) | DOI: 10.33373/dms.v8i2.2154

Abstract

PT. Batam merupakan perusahaan manufaktur yang berada di pulau Batam dan bergerak di bidang minyak dan gas. PT. Batam adalah perusahaan yang selain membuat produk peralatan minyak dan gas juga memberikan pelayanan untuk  perminyakan bagi perusahaan-perusahaan minyak di dunia, juga perusahaan-perusahaan minyak dan gas swasta dan perusahaan-perusahaan nasional minyak dan gas negara (BUMN).  Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pelatihan terhadap kinerja karyawan. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kuantitatif deskriptif. Populasi penelitian ini adalah karyawan PT. Batam bagian departemen Machine Shop sebanyak 30 karyawan, dengan sampel penelitian sebanyak 30 karyawan. Teknik sampling yang digunakan adalah teknik sensus yaitu melakukan penelitian seluruh populasi yang ada. Hasil penelitian ini adalah bahwa ada pengaruh pelatihan terhadap kinerja karyawan PT. Batam. 
PENGARUH MOTIVASI DAN DISIPLIN KERJA PEGAWAI NEGERI SIPIL Safitri, Debby Endayani; Sutjahjo, Gandhi
JURNAL DIMENSI Vol 9, No 1 (2020): JURNAL DIMENSI (MARET 2020)
Publisher : Universitas Riau Kepulauan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33373/dms.v9i1.2340

Abstract

Tujuan dari penelitian penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh motivasi dan disiplin terhadap kinerja pegawai pemerintah resmi di Puskesmas. Data yang digunakan dalam penelitian penelitian ini dengan cara pengambilan sampel yang jenuh dengan sensus. Populasi penelitian adalah pegawai pemerintah resmi Puskemas sebanyak 34 responden. Penanya adalah metode pengumpulan data dalam penelitian ini. Data diproses dengan menggunakan SPSS. Metode analisis data menggunakan metode kuantitatif dengan analisis Regresi Linier Berganda. Hasil pengujian berdasarkan analisis Regresi Linier Berganda menunjukkan bahwa variabel motivasi tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai pemerintah dan disiplin kerja berpengaruh signifikan signifikan terhadap kinerja pegawai resmi di Puskesmas. Kesimpulan dari penelitian ini bahwa motivasi tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan, tetapi disiplin kerja berpengaruh terhadap kinerja. Proposisi kepada Pegawai Resmi Pemerintah Puskesmas adalah meningkatkan disiplin.
ANALISIS KEBIJAKAN EKSPOR BENIH LOBSTER BERDASARKAN PRINSIP PEMBANGUNAN BERKELANJUTAN Adelia Widya Pramesti; Sri Langgeng Ratnasari; Gandhi Sutjahjo; Fanny Nugrahani; Debby Endayani Safitri
JURNAL DIMENSI Vol 10, No 3 (2021): JURNAL DIMENSI (NOVEMBER 2021)
Publisher : Universitas Riau Kepulauan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33373/dms.v10i3.3863

Abstract

Indonesia merupakan salah satu negara penghasil lobster terbesar di dunia, oleh karena itu perlu dukungan Pemrintah dalam mengembangkannya. Tujuan dari penulisan artikel ilmiah ini adalah untuk mengetahui kebijakan ekspor benih lobster berdasarkan prinsip pembangunan berkelanjutan. Metode penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Berdasarkan hasil dari penjelasan pada artikel ini dapat disimpulkan bahwa kebijakan yang ada di Indonesia mengenai ekspor lobster berubah mulai dari PERMEN KP Nomor 1 Tahun 2015 belum mengatur secara tegas larangan bayi ekspor lobster. Hanya mengatur batasan ukuran lobster dan kondisi tertentu yang boleh ditangkap dan dilanjutkan pada PERMEN KP Nomor 56 Tahun 2016 menjadi Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 12/Permen-Kp/2020 yang akhirnya mengeluarkan peraturan yang mengizinkan ekspor baby lobster. Berdasarkan prinsip pembangunan berkelanjutan dalam bidang perikanan di Indonesia menganut kepentingan ekonomi dan ekologi. Pembangunan berkelanjutan memuat konsep triple bottom line mempertimbangkan tiga aspek, yaitu manfaat ekonomi, kualitas lingkungan, dan keadilan sosial. Berdasarkan hal tersebut pemerintah menetapkan Peraturan Presiden Nomor 59 Tahun 2017 Tentang Pelaksanaan Pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Perikanan berkelanjutan yaitu skema untuk menghasilkan ikan (termasuk sumber daya perikanan lainnya) yang dilakukan untuk memenuhi keberlangsungan kesehatan ekologis dan mengurangi hal-hal yang dapat menganggu keanekaragaman serta fungsi ekosistem yang dikelola sesuai hukum nasional maupun internasional dan dapat dipertanggungjawabkan untuk memenuhi kebutuhan saat ini dan generasi mendatang. Dalam hal ini, jika pemerintah ingin mengizinkan kebijakan ekspor baby lobster harus sesuai dengan data potensi estimasi dan tingkat pemanfaatan sumber daya perikanan khususnya lobster yang merupakan hasil dari Kajian Komisi Nasional KAJISKAN.