Claim Missing Document
Check
Articles

Found 14 Documents
Search

FUNGSI MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA DALAM MENINGKATKAN KINERJA APARATUR SIPIL NEGARA DI LEMBAGA PEMBINAAN KHUSUS ANAK KELAS II JAKARTA SELAMA WORK FROM HOME Rusilowati, Umi; Sunardi, Nardi; Arshandi, Primastyo; Utama, Manggala Bela Adi; Harini, Tya Puri; Tasidjawa, Marleen
Abdi Laksana : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2 No 3 (2021): Abdi Laksana : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : LPPM Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/al-jpkm.v2i3.13522

Abstract

Penerapan protokol Kesehatan dalam menjalankan kehidupan normal yang baru, Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang dilaksanakan mengakibatkan banyak kantor baik pemerintah maupun swasta menerapkan skema bekerja dari rumah (Work From Home/WFH). Kondisi yang berbeda dalam penerapan skema WFH di Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas II Jakarta merubah fungsi dan alur kinerja yang dilakukan oleh ASN, sehingga berdampak dalam pencapaian target kinerja yang sudah direncanakan. Metode Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif dan pengujian hipotesis. Hasil perhitungan Regresi Linear Sederhana atau sering disingkat dengan SLR (Simple Linear Regression) besarnya nilai korelasi/ hubungan (R) pada uji regresi yaitu sebesar yaitu sebesar 0,873 dan Dari output tersebut diperoleh koefisien determinasi (R2) sebesar 0,762, yang mengandung pengertian bahwa pengaruh variabel bebas ( motivasi kerja) terhadap varibel terikat (kinerja ) adalah sebesar 76,2 % sedangkan sisanya yaitu  23,8 % dipengaruhi oleh variabel lain.
Predictive and Analytics using Data Mining and Machine Learning for Customer Churn Prediction Lukita, Chandra; Bakti, Lalu Darmawan; Rusilowati, Umi; Sutarman, Asep; Rahardja, Untung
Journal of Applied Data Sciences Vol 4, No 4: DECEMBER 2023
Publisher : Bright Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47738/jads.v4i4.131

Abstract

This research aims to predict and analyze customer churn using Data Mining and Machine Learning methods. The background of this research is based on the importance of understanding the factors that influence customer decisions to churn, as well as improving the effectiveness of customer retention strategies in a business context. The method used in this research involves the use of a customer bank dataset that includes information about customers who left in the past month, services registered by customers, customer account information, and demographic info about customers. The factors most influential to churn were identified through heatmap analysis, including MonthlyCharges, PaperlessBilling, SeniorCitizen, PaymentMethod, MultipleLines, and PhoneService. This research compares the performance of several machine learning algorithms, including Random Forest, Logistic Regression, Adaboost, and Extreme Gradient Boosting (XGBoost), to predict customer churn. Accuracy metrics and confusion matrix results are used to evaluate the performance of these algorithms. The results showed that XGBoost proved to be the best algorithm in predicting customer churn with high accuracy. The factors that have been correctly identified do not provide missed precision, showing a significant influence on customer churn decisions. The novelty and uniqueness of this research lies in focusing on the factors that have the most influence on customer churn and comparing the performance of machine learning algorithms. This research provides more specific and relevant insights for companies in developing effective customer retention strategies. However, this research has some limitations. One of them is the use of a dataset limited to a customer bank, so the generalizability of the findings of this research may be limited to that business context. In addition, other factors that are not the focus of this research may also contribute to the prediction of customer churn.
Meningkatkan Perkembangan Sosial Anak Usia Dini Melalui Pendidikan Karakter Yudha, Fariz Kartika; Rusilowati, Umi; Johnson, David; Pujiati, Tri
Jurnal MENTARI: Manajemen, Pendidikan dan Teknologi Informasi Vol 3 No 1 (2024): September
Publisher : Pandawan Sejahtera Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33050/mentari.v3i1.616

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana pendidikan karakter dapat meningkatkan perkembangan sosial anak usia dini. Metode penelitian yang digunakan adalah survei kuantitatif dengan melibatkan 100 anak usia 4-6 tahun dari 10 Taman Kanak-Kanak di di berbagai wilayah Indonesia. Data dikumpulkan melalui kuesioner dan observasi, dan dianalisis menggunakan statistik deskriptif dan inferensial dengan perangkat lunak SPSS versi terbaru. Hasil analisis menunjukkan bahwa pendidikan karakter memiliki pengaruh positif signifikan terhadap semua aspek perkembangan sosial yang diukur, seperti kemampuan berkomunikasi, kerja sama, empati, dan penyelesaian konflik. Hasil uji-t menunjukkan perbedaan rata-rata yang signifikan pada level p $<$ 0.05 antara anak yang mendapatkan pendidikan karakter dan yang tidak. Nilai koefisien regresi (β) untuk masing-masing aspek berkisar antara 0.38 hingga 0.48 dengan nilai p < 0.01. Nilai R2 dan F-value menunjukkan model regresi signifikan dalam menjelaskan variasi dalam perkembangan sosial. Penelitian ini menyimpulkan bahwa pendidikan karakter berperan penting dalam meningkatkan perkembangan sosial anak usia dini dan merekomendasikan pengembangan program pendidikan karakter dalam kurikulum pendidikan anak usia dini.
Pemberdayaan Komunitas Autisme Melalui Proyek Kafe untuk Peningkatan Nilai dan Kreativitas di Proyek Kafe Adli Autisme Malaysia Masriah, Imas; Hamsinah, Hamsinah; Rusilowati, Umi
Jurnal Peradaban Masyarakat Vol. 4 No. 4 (2024): Jurnal peradaban masyarakat (JPM)
Publisher : LPPM STIE Hidayatullah Depok

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55182/jpm.v4i4.484

Abstract

Tujuan dari pengabdian ini adalah untuk memberikan edukasi pada komunitas autis dalam meningkatkan pemberdayaan bagi anggota komunitas autis untuk menambah nilai dan kreativitas di Adli Cafe Project Autism dan untuk mengatasi masalah yang dihadapi Adli Cafe Project Autism Malaysia dalam memberdayakan anak autis. Metode kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dimulai dengan tahap persiapan dan survei lapangan, kemudian tahap sosialisasi dan pelatihan dilakukan oleh tim pengabdi. Pada tahap ini ada tiga hal yang dilaksanakan oleh tim pengabdi, yaitu (1) memberikan edukasi pada komunitas autis dalam meningkatkan pengetahuan tentang pola asuh yang baik. (2) Bagaimana cara meningkatkan keterampilan membuat spageti ayam yang benar, dan. (3) bagaimana cara menyajikan spageti ayam dengan baik dalam box. Hasil dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah: meningkatnya pemahaman dan pengetahuan pola asuh yang baik bagi komunitas autis dan terampil membuat dan menyajikan spageti ayam dengan baik. Target luaran yang akan dicapai yaitu tersampaikannya edukasi pola asuh yang baik dan terampil membuat dan menyajikan spageti ayam dengan baik pada komunitas autis Adli Cafe Project Autism.