Sainul Hermawan
Program Studi Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia FKIP Universitas Lambung Mangkurat

Published : 30 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 30 Documents
Search

PERSEPSI SISWA, ORANG TUA, DAN GURU TERHADAP PENGGUNAAN E-LEARNING DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA KELAS VII-A DI MTSN 2 BANJARMASIN Devi Atika; Sainul Hermawan; Dewi Alfianti
JURNAL LOCANA Vol. 4 No. 1 (2021): JURNAL LOCANA
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/jtam.v4i1.53

Abstract

Mendeskripsikan persepsi siswa, orang tua, dan guru terhadap penggunaan E-learning dalam pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas VII-A di MTsN 2 Banjarmasin merupakan tujuan penelitian ini. Jenis penelitian yang berupa deskriptif-kuantitatif dengan sumber data penelitian ialah 27 siswa, 1 guru Bahasa Indonesia, dan 27 orang tua siswa. Instrumen penelitian ialah angket. Teknik pengumpulan data melalui angket. Teknik analisis ialah dengan tahapan menyaring data, menyajikan data, dan menyimpulkan. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa persepsi siswa terhadap penggunaan E-learning memeroleh skor rerata 119,4 dengan kategori sangat baik. Hasil ini sejalan dengan persepsi orang tua dengan skor rerata 115,72 dengan kategori sangat baik. Persepsi guru juga memiliki kategori baik karena memeroleh nilai rerata 4,25. Berdasarkan hasil persepsi siswa, guru, dan orang tua, dapat disimpulkan bahwa penggunaan E-learning memiliki persepsi yang sangat baik dan baik. Selain itu, siswa mengharapkan ada saran lain yang dapat digunakan dalam E-learning.
EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DENGAN APLIKASI ZOOM DI KELAS VIII SMPN 24 BANJARMASIN Ajeng Mega Silvia; Sainul Hermawan; Dewi Alfianti
JURNAL LOCANA Vol. 4 No. 2 (2021): JURNAL LOCANA
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/jtam.v4i2.61

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis efektivitas pembelajaran daring Bahasa Indonesia menggunakan aplikasi Zoom Meeting. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini yaitu kelas VIII D dan VIII H di SMPN 24 Banjarmasin berjumlah 64 peserta didik. Teknik pengumpulan data yang digunakan terbagi menjadi tiga yaitu observasi, survei menggunakan angket melalui Google Form, dan wawancara. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pembelajaran daring menggunakan aplikasi Zoom Meeting efektif. Faktor pendukung yang membuat pembelajaran daring dalam penelitian ini efektif adalah tingkat kreativitas guru dalam melakukan pembelajaran daring lebih bervariasi, penjelasan yang komprehensif dari guru membuat aspek psikomotorik dalam pembelajaran baik, dan sinyal internet yang lancar dapat membantu pembelajaran daring berjalan dengan baik. Hal lainnya yang mendukung pembelajaran daring efektif dapat dilihat dari hasil respon angket dan wawancara pada siswa tidak ada kendala yang berpengaruh besar dalam melakukan pembelajaran daring dengan Zoom.
PEMBELAJARAN MENYIMPULKAN TEKS TANGGAPAN SECARA LURING DAN DARING KELAS IX SMP NEGERI 9 BANJARMASIN Tia Nursafitry; Sainul Hermawan; Ahsani Taqwiem
JURNAL LOCANA Vol. 4 No. 2 (2021): JURNAL LOCANA
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini mendeskripsikan proses pembelajaran teks tanggapan secara luring dan daring di kelas IX di SMPN 9 Banjarmasin. Sumber data pada penelitian ini yaitu peserta didik kelas IX-B SMPN 9 Banjarmasin dan pendidik pengampu mata pelajaran bahasa Indonesia. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data pada penelitian ini berupa penyajian data, analisis data, dan penarikan kesimpulan. Peserta didik dapat melakukan diskusi dan tanya jawab saat pembelajaran berlangsung melalui aplikasi tersebut. Aplikasi Google Meet yang digunakan pendidik untuk bertatap muka secara virtual saat proses pembelajaran membantu peserta didik lebih memahami pelajaran saat pendidik menggunakan metode ceramah menggunakan media Google Meet. Hasil analisis data yaitu pada proses pembelajaran luring, peserta didik kesulitan menerapkan sistem pembelajaran dengan metode belajar mandiri dan penugasan; pada proses pembelajaran daring, pendidik menggunakan aplikasi Google Meet sebagai sarana pembelajaran tatap muka virtual.
STILISTIKA KUMPULAN PUISI RITUS WAKTU KARYA M. ARFANI BUDIMAN Anugrah Gio Pratama; Sainul Hermawan; Dewi Alfianti
JURNAL LOCANA Vol. 5 No. 1 (2022): JURNAL LOCANA
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk stilistika dalam antologi puisi Ritus Waktu karya M. Arfani Budiman. Penelitian ini menggunakan pendekatan stilistika yang berfokus pada unsur kebahasaan pembangun puisi, seperti rima, diksi, majas, dan imaji, sedangkan metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Hasil dari penelitian ini sebagai berikut. Pertama, penggunaan bunyi vokal dan bunyi nasal tampak mendominasi sehingga puisi-puisi Budiman memiliki kombinasi bunyi yang merdu. Hal ini sesuai dengan isi buku yang banyak mengangkat tema tentang cinta. Kedua, Budiman lebih sering menggunakan diksi yang bermakna konotatif dibanding diksi yang bermakna denotatif. Ketiga, dalam aspek majas, Budiman lebih sering menggunakan majas hiperbola dibanding majas yang lain. Keempat, penggunaan imaji penglihatan mendominasi dibanding penggunaan imaji yang lain.
REPRESENTASI PEREMPUAN MADURA DALAM CERPEN-CERPEN KARYA MUNA MASYARI Silvia Risma Elpariani; Sainul Hermawan; Dewi Alfianti
JURNAL LOCANA Vol. 5 No. 1 (2022): JURNAL LOCANA
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan sejauh mana penggambaran perempuan Madura yang ditampilkan dalam cerpen Muna Masyari serta hubungannya dengan kelas sosial dan feminitas. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif feminis dengan kajian postmodern feminism. Data dianalisis dengan pendekatan kritik sastra feminis aliran perempuan sebagai pembaca. Representasi perempuan Madura dalam ruang domestik membuktikan bahwa perempuan Madura mendapatkan ketidakadilan gender dan melakukan perlawanan terhadap ketidakadilan gender yang dialaminya. Representasi perempuan Madura dalam ruang publik memperlihatkan bahwa perempuan Madura mengalami ketidakadilan dan ketidaksetaraan gender serta menunjukkan perlawanan perempuan Madura terhadap ketidakadilan dan ketidaksetaraan gender yang dialaminya. Representasi perempuan Madura dalam ruang domestik dan ruang publik menunjukkan bahwa patriarki terjadi di kelas sosial bawah, kelas sosial menengah, dan kelas sosial atas. Feminitas di ketiga kelas tersebut kurang lebih sama karena pandangan masyarakat terhadap perempuan tidak hanya berlaku bagi satu kelas, tetapi berlaku di setiap kelas.
STRUKTUR DRAMATIK KUMPULAN NASKAH DRAMA ”SIMBOK DAN PEKERJAAN-PEKERJAAN MASA DEPAN“ KARYA MIA ISMED: Dramatic Structure A Collection Of Drama Scripts “Simbok dan Pekerjaan-Pekerjaan Masa Depan Creation Mia Ismed” Abdul Karim; Sainul Hermawan; Dewi Alfianti
JURNAL LOCANA Vol. 5 No. 2 (2022): JURNAL LOCANA
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/jl.v5i2.91

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk struktur dramatik dalambuku kumpulan naskah drama “Simbok dan Pekerjaan-Pekerjaan Masa Depan” KaryaMia Ismed. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Sumber data yangdigunakan ialah buku kumpulan naskah drama “Simbok dan Pekerjaan-Pekerjaan MasaDepan” Karya Mia Ismed. Data penelitian ini adalah eksposisi, konflik, komplikasi, krisis,resolusi dan keputusan yang ada dalam kumpulan naskah drama “Simbok dan Pekerjaan-Pekerjaan Masa Depan” Karya Mia Ismed yang diterbitkan pada tahun 2020 olehGambang Buku Budaya. Hasil dari penelitian ini menunjukkan tidak semua naskahterdapat enam struktur dramatik. Beberapa naskah yang memiliki enam struktur dramatik,antara lain: “Kartini di Perbatasan”, “Roh”, dan “Debu”. Sementara itu, lima naskahlainnya tidak memiliki enam struktur dramatik yang lengkap. Lima naskah itu antara lain:“Delusi”, “Gila”, “Tanah Tembuni”, “Dingklik Simbok”, dan “Bapak Pulanglah”. Selainitu, peneliti juga menemukan bahwa naskah-naskah tersebut dibuat berdasarkan isutentang kehidupan sosial yang dekat dengan kehidupan pengarang.
WACANA HUMOR DALAM ACARA MAHADANG BUKA PUASA EPISODE 1-6 PADA KANAL YOUTUBE BANJAR TV: HUMOR DISCOURSE ON THE MAHADANG BUKA PUASA EPISODE 1-6 PROGRAM ON THE BANJAR TV YOUTUBE CHANNEL Achmad Akbari; Noor Cahaya; Sainul Hermawan
JURNAL LOCANA Vol. 5 No. 2 (2022): JURNAL LOCANA
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/jl.v5i2.94

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan struktur dan fungsi dalam penggunaan wacana humor dalam cerita yang terdapat pada acara Mahadang Buka Puasa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini ialah kualitatif deskripsi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa bentuk struktur wacana humor dalam cerita yang terdapat pada acara Mahadang Buka Puasa ada tiga, yakni pembuka, isi, dan penutup. Pengukuran suatu humor ada dua, yaitu mendirikan dan lucunya. Penemuan fungsi wacana humor dalam penelitian ini ada 11, yakni fungsi sebagai penyalur keinginan dan gagasan, fungsi sebagai pemahaman diri untuk menghargai orang lain dan diri sendiri, fungsi sebagai pemahaman untuk kritis terhadap masalah yang ada, fungsi sebagai hiburan, fungsi sebagai penyegar pikiran, fungsi sebagai peningkatan rasa sosial masyarakat, fungsi sebagai memperbaiki akhlak dan moral, fungsi sebagai pendidikan, fungsi sebagai memengaruhi, fungsi sebagai motivasi, dan fungsi sebagai pemberi informasi. This study aims to describe the structure and function of the use of humor in the stories contained in the Mahadang Buka Puasa event. The method used in this research is qualitative description. The results of this study indicate that there are three forms of humorous discourse structure in the story contained in the Mahadang Buka Puasa event, namely the opening, the content, and the closing. There are two measurements of humor, namely the establishment and the humor. There are 11 functions found in humor discourse in this study, namely the function as a channel of desires and ideas, a function as self-understanding to respect others and oneself, a function as an understanding to be critical of existing problems, a function as entertainment, a function as a mind refresher, a function as a as an increase in the social sense of society, a function to improve morals and morals, a function as an education, a function to influence, a function as motivation, and a function to provide information.
HUBUNGAN ANTARA PERISTIWA DAN PERUBAHAN KARAKTER TOKOH DALAM NOVEL TENGGELAMNYA KAPAL VAN DER WIJCK KARYA HAMKA: RELATIONSHIP BETWEEN EVENTS AND CHARACTER CHANGES IN THE NOVEL OF THE SUNNING OF THE VAN DER WIJCK SHIP HAMKA'S WORK Jordi Nanda Heriady; Muhammad Rafiek; Sainul Hermawan
JURNAL LOCANA Vol. 5 No. 2 (2022): JURNAL LOCANA
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/jl.v5i2.97

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hubungan antara peristiwa dan perubahan karakter tokoh dalam novel Tenggelamnya Kapal van Der Wijck karya Hamka. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Metode deskriptif kualitatif tersebut bertujuan untuk menjabarkan, menggambarkan, menguraikan, dan memaparkan suatu objek yang diteliti dengan kompleks. Fokus penelitian meliputi unsur intrinsik. Sumber data adalah novel Tenggelamnya Kapal van Der Wijck karya Hamka. Instrumen penelitian yaitu penulis selaku peneliti dan kartu pencatat data. Teknik pengumpulan data berupa teknik simak dan catat. Teknik analisis isi dan penyajian hasil data. Dari hasil penelitian disimpulkan bahwa adanya hubungan antara peristiwa dan perubahan karakter dalam novel Tenggelamnya Kapal van Der Wijck karya Hamka meliputi unsur intrinsik dari kategori peristiwa percintaan, adat istiadat, diskriminasi dan lain-lain. The purpose of this study is to describe the relationship between events and changes in the character of the characters in Tenggelamnya Kapal van Der Wijck Hamka. The method used in this research is descriptive qualitative. The qualitative descriptive method aims to describe, describe, describe, and describe an object being studied in a complex manner. The research focus includes intrinsic elements. The data source is the novel Tenggelamnya Kapal van Der Wijck by Hamka. The research instrument is the writer as the researcher and the data recording card. Data collection techniques in the form of listening and note-taking techniques. Content analysis techniques and presentation of data results. From the results of the study, it can be concluded that there is a relationship between events and character changes in Hamka's Tenggelamnya Kapal van Der Wijck novel which includes intrinsic elements from the categories of love events, customs, discrimination and others.
KONFLIK SELERA DALAM SEPULUH CERPEN INDONESIA (KAJIAN GASTRONOMI SASTRA): CONFLICT OF TASTE IN TEN INDONESIAN SHORT STORIES (LITERARY GASTRONOMY STUDIES) Nur Anggia Febrina; Sainul Hermawan; Rusma Noortyani
JURNAL LOCANA Vol. 5 No. 2 (2022): JURNAL LOCANA
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/jl.v5i2.99

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan bentuk, fungsi, dan makna konflik selera dalam sepuluh cerpen Indonesia. Penelitian ini termasuk ke dalam kajian gastronomi sastra yang tergolong kajian multidisipliner. Teknik analisis penokohan diterapkan untuk menganalisis data pada penelitian ini. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat dua bentuk konflik selera, yaitu bentuk eksternal dan internal. Bentuk konflik selera yang dominan dalam penelitian ini adalah konflik sosial yang menjadi bagian konflik eksternal. Selanjutnya, konflik selera di sini memiliki tiga fungsi positif, yaitu fungsi positif dari segi struktural, segi solidaritas, dan segi identitas. Fungsi yang dominan adalah fungsi konflik dari segi identitas karena konflik selera dalam cerpen-cerpen yang diteliti dapat memunculkan identitas tokoh-tokoh yang berkonflik. Makna konflik selera dapat merepresentasikan konflik ideologi, kelas, peran gender, dan identitas kecuali pada cerpen Setelah Beras Datang dan Bukan Kecap Oriental karena kedua cerpen itu hanya menampilkan identitas sosial tokoh. The purpose of this study was to describe the form, function, and meaning of the conflict of tastes in ten Indonesian short stories. This research is included in the study of literary gastronomy which is classified as a multidisciplinary study. Characterization analysis were applied to analyze the data in this study. The results of this study indicate that there are two forms of conflict of tastes, external and internal forms. The dominant form of taste conflict in this study is social conflict which is part of the external conflict. Furthermore, the conflict of tastes has three positive functions, a positive function in terms of structure, solidarity, and identity. The dominant function is the function of conflict in terms of identity because the conflict of tastes in the short stories can bring up the identities of conflicting characters. The meaning of conflict of tastes can represent conflicts of ideology, class, gender roles, and identity except in the short stories Setelah Beras Datang and Bukan Kecap Oriental because the two short stories only show the social identity of the characters.
EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN DARING MAHASISWA PS-PBSI FKIP ULM ANGKATAN 2018: THE EFFECTIVENESS OF STUDENTS ONLINE LEARNING PS-PBSI FKIP ULM CLASS OF 2018 Ahda Nurjanah; Sainul Hermawan; Ahsani Taqwiem
LOCANA Vol. 6 No. 1 (2023): JURNAL LOCANA
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/jlc.v1i1.125

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan efektivitas dan faktor-faktor yang memengaruhi pembelajaran daring pada mahasiswa PS-PBSI FKIP ULM angkatan 2018. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah deskriptif kualitatif, yang berfokus pada sudut pandang mahasiswa. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa efektivitas pembelajaran daring yang dilakukan secara penuh pada mahasiswa PS-PBSI FKIP ULM angkatan 2018 masih kurang efektif untuk menggantikan pembelajaran luring. Aksesibilitas menjadi indikator yang paling dominan memengaruhi pembelajaran daring. Faktor penghambat ditemukan dalam penelitian ini, yaitu mahasiswa tidak selalu mengetahui tujuan pembelajaran yang diberikan, koneksi jaringan tidak stabil, perangkat belajar tidak mendukung, terbatasnya interaksi, mahasiswa tidak selalu memahami penjelasan dosen, munculnya sifat menggampangkan belajar, tidak percaya diri, bahan ajar yang diberikan bagi mahasiswa tidak selalu memadai, pembelajaran daring tidak selalu dilaksanakan dengan tepat waktu, boros kuota, biaya belajar daring cukup mahal, dan tidak meratanya bantuan kuota belajar yang diberikan oleh Kemendikbud. The study aims to describe the effectiveness and factors that influence online learning in PS-PBSI FKIP ULM class of 2018. The study uses qualitative descriptive methods that focus on the students point of view. Research shows that the full effectiveness of online learning in PS-PBSI FKIP ULM class of 2018 is still less effecctive to replace offline learning. Accessibility is the most dominant indicator affecting online learning. A hindrance factor found in the study is that students do not always know the purpose of learning, unstable network connection, learning tools do not support, limited interaction, students don’t always understand lecture’s explanations, the arising of learning is frivolous, insecurity, the teaching given to students is not always sufficient, online learning is not always timely, wasteful quota, online study costs a lot, and not quota of help learning given by Kemendikbud.