Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : Sport Science: Jurnal Sain Olahraga dan Pendidikan Jasmani

Kontribusi Antara Daya Ledak Tungkai Kaki Terhadap Hasil Belajar Praktek Tolak Peluru Mahasiswa Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Padang Fauza, Yusra; Syampurma, Hilmainur; Sepdanius, Endang
Ilmu Olahraga Vol 19 No 2 (2019): Sport Science: Jurnal Sains Olahraga dan Pendidikan Jasmani
Publisher : Pusat Studi Ilmu Keolahragaan, Fakultas Ilmu Keolahragaan, Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (438.063 KB) | DOI: 10.24036/jss.v19i2.27

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang kontribusi antara “daya ledak tungkai kaki sebagai variabel bebas dan hasil belajar praktek tolak peluru sebagai varibel terikat, penelitian ini dilaksanakan di Fakultas Ilmu Keolahragaan UNP. Teknik pengambilan sampel dengan teknik Random Sampling dan didapat sampel sebanyak 60 orang mahasiswa. Pengambilan data daya ledak tungkai kaki dengan cara melakukan vertical jump. Untuk hasil belajar praktek tolak peluru dengan melakukan perlakuan / tolak peluru. Analisis data dan pengujian hipotesis penelitian menggunakan teknik analisis korelasi product moment dengan taraf signifikan α = 0,05, Dari analisis data dapat diperoleh hasil : 1) Terdapat kontribusi yang berarti antara daya ledak tungkai kaki terhadap hasil belajar praktek tolak peluru dengan perolehan rhitung 0,550 > rtabel 0,250. 2) terdapat kontribusi yang berarti antara daya ledak tungkai kaki terhadap hasil belajar praktek tolak peluru dalam hal ini tingkat hubungan daya ledak tungkai kaki dengan hasil belajar praktek tolak peluru sebesar 30,2%, maksudnya semakin bagus daya ledak tungkai kaki seseorang maka semakin baik pula hasil belajar praktek tolak peluru.
Hubungan Aktivitas Fisik dengan Kesegaran Jasmani pada Siswa Sekolah Menengah Pertama Bertaraf Internasional Kota Padang Syampurma, Hilmainur
Ilmu Olahraga Vol 18 No 1 (2018): Sport Science: Jurnal Sains Olahraga dan Pendidikan Jasmani
Publisher : Pusat Studi Ilmu Keolahragaan, Fakultas Ilmu Keolahragaan, Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (393.365 KB) | DOI: 10.24036/jss.v18i1.43

Abstract

Rendahnya tingkat kesegaran Jasmani siswa SMP Bertaraf Internasional Kota Padang yang lebih diduga karena dipengaruhi oleh aktivitas fisik. Tujuan penelitian ini untuk mengungkapkan hubungan aktivitas fisik dengan kesegaran jasmani siswa SMP Bertaraf Internasional Kota Padang. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan teknik analisis korelasi. Populasi adalah semua siswa laki-laki SMP Bertaraf Internasional Kota Padang yang berjumlah 448 orang. Sampel penelitian sebanyak 67 orang atau 15% dari populasi dengan teknik proportional random sampling. Instrumen yang digunakan untuk mengukur Kesegaran Jasmani (Y) adalah Multistage Fitness Test (Tes MFT) dan Aktivitas Fisik (X) dengan Angket. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa Terdapat hubungan yang signifikan aktivitas fisik dengan kesegaran jasmani, dengan Rhit (0,51) > Rtab (0,23) dan memberikan kontribusi sebesar 26,00%. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa untuk meningkatkan kesegaran jasmani siswa SMP Bertaraf Internasional Kota Padang dapat dilakukan dengan peningkatan aktivitas fisik serta memperhatikan faktor-faktor pendukung yang lainnya.
Pengaruh Permainan Kecil Terhadap Motivasi Siswa Dalam Proses Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan Asnaldi, Arie; Syampurma, Hilmainur
Ilmu Olahraga Vol 20 No 2 (2020): Sport Science: Jurnal Sains Olahraga dan Pendidikan Jasmani
Publisher : Pusat Studi Ilmu Keolahragaan, Fakultas Ilmu Keolahragaan, Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jss.v20i2.48

Abstract

Penelitian ini berawal dari pengamatan penulis ke SDN 48 Ganting Kecamatan Koto Tangah Kota Padang saat pembelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan berlangsung, terlihat kurangnya motivasi sisiwa dalam proses pembelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan. Hal ini disebabkan oleh faktor kurangnya bentuk permainan kecil dilakukan sewaktu pembelajaran. Tujuan dari penelitian ini untuk melihat pengaruh permainan kecil terhadap motivasi siswa dalam proses pembelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan. Jenis penelitian adalah eksperimen semu (quasi Experiment). Populasi dalam penelitian ini yaitu Siswa SDN 48 Ganting sebanyak 89 Siswa. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan teknik purposive sampling, sampel pada penelitian ini berjumblah 25 Siswa. Teknik analisa data menggunakan rumus komparasi yaitu dengan uji t, namun sebelumnya seluruh data harus dinyatakan berdistribusi normal. Dari analisis yang dilakukan, nilai thitung antara tes awal dan tes akhir Motivasi siswa menunjukkan angka sebesar 8,00, dan selanjutnya nilai yang diperoleh dibandingkan dengan ttabel pada taraf signifikan 0,05 dengan derajat kebebasan n – 1 (25 – 1 = 24) diperoleh 1,711. Hal ini menunjukkan bahwa nilai thitung (8,00) > ttabel (1,711) dengan demikian dapat disimpulkan bahwa Permainan Kecil berpengaruh terhadap Motivasi siswa dalam proses pembelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan.
Evaluasi Olahraga Gateball Kota Padang Hilmainur Syampurma; Febri Yusuf; Willadi Rasyid; Asep Sujana Wahyuri
Ilmu Olahraga Vol 22 No 2 (2022): Sport Science: Jurnal Sains Olahraga dan Pendidikan Jasmani
Publisher : Pusat Studi Ilmu Keolahragaan, Fakultas Ilmu Keolahragaan, Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/JSOPJ.70.9

Abstract

The problem in this study is that the development of the city of Padang gateball has not been known. The purpose of this research is to find out the coaching of gateball sports in the city of Padang. This type of research is descriptive, this study was conducted on august 28, 2021 in the field of the Public Works and Public Housing Office (PUPR) of Padang city. The population in this study was the official and gateball athletes of the padang city which was 33 people. Sampling techniques using saturated sample techniques, then the samples in this study are: (10) the manager of the Padang City Pergatsi Pengkab who is still active, (2) the coach who handles gateball athletes, (21) gateball athletes. The data collection techniques in this study used research questionnaires and interviews, observations and documentation. The results of research 1) In the management of the board, the Pergatsi of Padang city runs with makeshift, including minimal facilities, less human resources. (2) coaches who handle gateball athletes, (21) gateball athletes. The data collection techniques in this study used research questionnaires and interviews, observations and documentation. The results of research 1) In the management of the board, the Pergatsi of Padang city runs with makeshift, including minimal facilities, less human resources. 2) The training program by the coach that is run is not in accordance with the existing training program. Namely the absence of physical exercise programs, mental exercise programs, tactical training programs and skill training programs by coaches. 3) The facilities and infrastructure owned by the City of Padang are sufficient.