Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Kesehatan Al-Irsyad

HUBUNGAN PENGETAHUAN DENGAN DETEKSI DINI KANKER PAYUDARA (SADARI) PADA REMAJA PUTRI DI MAN 1 SUKABUMI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SEKARWANGI KABUPATEN SUKABUMI Dewi, Rosliana; Lisdyani, Kristi; Budhiana, Johan
Jurnal Kesehatan Al-Irsyad Vol. 14 No. 1 (2021): Vol. 14 No. 1 (2020): Vol. 14, No. 1 Edisi Maret 2021
Publisher : UPT PPM Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Al Irsyad Al Islamiyyah Cilacap

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (81.265 KB) | DOI: 10.36760/jka.v14i1.182

Abstract

Kanker payudara menempati urutan pertama dari seluruh kanker yang terjadi pada wanita yang disebabkan oleh rendahnya pengetahuan tentang deteksi dini kanker payudara. Pengetahuan merupakan kesan didalam pikiran manusia sebagai hasil penggunaan panca inderanya. Deteksi dini kanker payudara secara dini dapat dilakukan dengan melakukan SADARI. Jenis penelitian ini adalah korelasional dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian berjumlah 835 siswi dengan sampel 272 orang. Teknik pengambilan sampel dengan Proportional Stratified Random Sampling. Analisis data menggunakan chi square. Hasil penelitian ini menunjukkan sebagian besar responden berpengetahuan kurang sebanyak (51,5%) dan sebagian besar responden tidak melakukan cara-cara deteksi dini SADARI yaitu sebanyak (65,1%) dan terdapat hubungan pengetahuan dengan deteksi dini pada remaja putri dengan P-value = 0.000. Diharapkan pihak sekolah bekerjasama dengan Puskesmas terkait untuk memberikan kegiatan sosialisasi yang dapat meningkatkan informasi kepada seluruh remaja putri tentang pentingnya SADARI dan manfaat melakukan SADARI, disertai peragaan cara melakukannya.