Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search
Journal : JOISIE (Journal Of Information Systems And Informatics Engineering)

Perancangan Sistem Pakar untuk Menentukan Kelas pada Anak Berkebutuhan Khusus dengan Metode Fordward Chaining Yulvia Nora Marlim; Wahyu Joni Kurniawan
JOISIE (Journal Of Information Systems And Informatics Engineering) Vol 2 No 2 (2018)
Publisher : Institut Bisnis dan Teknologi Pelita Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (729.147 KB) | DOI: 10.35145/joisie.v2i2.13

Abstract

Anak berkebutuhan khusus (ABK) adalah anak yang memerlukan perhatian kusus dari anak-anak normal. Yang termasuk dalam anak berkebutuhan khusus antara lain : tuna netra, tuna rungu, tuna grahita, tuna daksa, tuna laras, kesulitan belajar,gangguan prilaku, anak berbakat dan anak mengalami gangguan kesehatan. Tenaga pengajar pada SLB (Sekolah Luar Biasa) Negri Pembina Pekanbaru mengalami keterbatasan dalam menentukan kelas pada anak berkebutuhan. Penelitian ini bertujuan merancang sebuah sistem untuk tenaga pengajar guna menempatkan anak anak berkebutuhan khusus kekelas yang tepat berdasarkan gejala gejala yang tampak dengan teknik penelusuran menggunakan metode forward chaining. Forward Chaining adalah metode pencarian pelacakan dimulai dengan informasi yang ada penggabungan rule untuk menghasilkan suatu kesimpulan atau tujuan. Sistem pakar ini akan menampilkan pertanyaan yang kemudian akan dipilih oleh user sampai menemukan jawaban dari sistem. Diharapkan dengan diterapkan sistem pakar ini membantu tenaga pengajar untuk menentukan jenis gangguan perkembangan anak berkebutuhan khusus guna menempatkan mereka pada kelas yang tepat, tanpa adanya perbedaan pendapat.
SISTEM PERAMALAN PERSEDIAAN BARANG MENGGUNAKAN METODE BROWN EXPONENTIAL SMOOTHING Yulvia Nora Marlim; Alyauma Hajjah
JOISIE (Journal Of Information Systems And Informatics Engineering) Vol 5 No 2 (2021)
Publisher : Institut Bisnis dan Teknologi Pelita Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35145/joisie.v5i2.1738

Abstract

Usaha dagang yang bergerak dibidang jual beli spare part sepeda motor banyak sekali beredar baik dikota-kota besar maupun daerah. Karena tingkat penggunaan sepeda motor juga meningkat. Sehingga para pengusaha melihat usaha jual beli spare part juga menjanjikan. Ud maju utama salah satu usaha bergerak dibidang jual beli spare part motor. Terjadinya penumpukan barang dan mengakibatkan menambahnya biaya produksi serta permintaan barang juga berubah dari waktu ke waktu. Terkadang juga terjadi barang kosong. Sehingga terkadang usaha mengalami kerugian. Oleh sebab itu dibutuhkanlah sebuah sistem informasi utuk meramalkan persediaan baran. Agar lebih tepat maka peramalan persediaan barang menggunakan metode Double Exponential Smoothing (DES) dengan parameter (α) 0.1, 0.2, 0.5 dan 0.9. Pada penelitian ini menggunakan 2 jenis barang yaitu oli dan ban luar dan data 12 periode (bulan) waktu lampau. Hasil dari DES kemudian dianalisa tingkat keakurasiannya menggunakan Mean Absolute Deviation (MAD), Mean Sequare Error (MSE) dan Mean Absolute Percentage Error (MAPE). Hasil dari penelitian menunjukan bahwa untuk jenis barang oli parameter dengan nilai terbaik yaitu α 0.2 dengan nilai 9.51 % dengan prediksi tinggi sedangkan untuk jenis barang ban luar parameter α 0.1 dengan nilai 9.49 % dengan prediksi tinggi. Dalam membangun sistem informasi menggunakan teknik pemodelan Unified Model Langguage (UML) menggunakan usa case diagram dan class diagram. Diharapakan sistem informasi peramalan persediaan barang menggunakan metode DES dapat membantuk pimpinan dalam memperkirakan pemasanan barang sehingga tidak terjadi lagi penumpukan barang ataupun terjadinya barang kosong, serta menghindari terjadinya kerugian.
Analisa Menggunakan Metode Analitycal Hierarchy Process (Ahp) Untuk Menentukan Kualitas Pelayanan Pada Nasabah Bank Yulvia Nora Marlim
JOISIE (Journal Of Information Systems And Informatics Engineering) Vol 1 No 2 (2017)
Publisher : Institut Bisnis dan Teknologi Pelita Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (317.036 KB) | DOI: 10.35145/joisie.v1i2.218

Abstract

Abstract kepuasan tidak semata-mata didapat dari kualitas jasa tetapi juga melalui kualitas pelayanan yang diberikan dengan memperhatikan keinginan dan kebutuhan dari nasabah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa dan merancang software penentu kepuasan nasabah terhadap kualitas pelayanan yang diberikan Bank. Tata penilaian tersebut meliputi focus (focus) pada nasabah, sulusi (solution) yang diberikan kepada nasabah, ketepatan (accuracy) dalam menyampaikan informasi, waktu (time) pelayanan yang cepat dan menyapaikan berbagi produk pada bank dengan jelas (explanation). Untuk mendapatkan hasil surey yang cepat, tepat dan akurat yang diberikan nasabah maka analisan dan perancangan software menggunakan metode Analitycal Hierarchy Process (AHP). Metode Analitycal Hierarchy Process (AHP) untuk mengetahui ketepatan nilai yang diiberikan oleh nasabah dengan cara pengisian angket secara komputerisasi oleh nasabah.hasil dari penilitian ini adalah diperolehnya informasi dengan cepat, tepat dan akurat dengan pengisian angket secara terkomputerisasi dengan menggunakan metode Analitycal Hierarchy Process (AHP) serta informasi mengenai kualitas pelayanan pada bank.
ANALISIS KUANTATIF PENJUALAN MENGGUNAKAN METODE SINGLE EXPONENTIAL SMOOTHING Yulvia Nora Marlim; Alyauma Hajjah
JOISIE (Journal Of Information Systems And Informatics Engineering) Vol 6 No 2 (2022)
Publisher : Institut Bisnis dan Teknologi Pelita Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35145/joisie.v6i2.2730

Abstract

Ud.Acc Diesel merupakan perusahaan yang bergerak dibidang alat elektronik seperti genset, chainsaw, dan juga alat sparepart sepeda motor seperti oli dan ban. Saat ini, UD.Acc Diesel memiliki kendala seperti pemesanan barang dengan perkiraan sehingga menyebabkan tidak teraturnya dalam memesan barang dan terjadinya kehabisan stok barang. Penjualan masih dilakukan secara manual sehingga menyebabkan ketidakefisienan dalam melakukan pekerjaan. Penelitian ini membahas tentang Analisa peramalan stok barang berdasarkan data penjulan periode sebelumnya menggunakan metode Singel Exponential Smoothing (SES). Hasil Analisa metode SES, kemudian dicari analisa error menggunakan Mean Absolut Deviation (MAD), Mean Squared Error (MSE), dan Mean Absolute Percentage Error (MAPE). Tujuan dari analisa error untuk mengetahui tingkat kesalahan dari hasil metode SES. Data yang digunakan 12 periode atau 1 tahun, dan parameter yang digunakan adalah 0.1, 0.2, 0.5 dan 0.9. Parameter dengan hasil terkecil merupakan hasil peramalan yang terbaik. Pada penelitian ini para meter tebaik pada parameter 0.5 dengan nilai MAD =1,76 , MSE = 4,58 dan MAPE = 9,52 dengan tingkat akuratan 89,72 %.
APLIKASI PENDETEKSI PENYAKIT HEPATITIS MENGGUNAKAN METODE NAÏVE BAYES Marcellino Marcellino; Alyauma hajjah; Yulvia Nora Marlim; Ramalia Noratama Putri
JOISIE (Journal Of Information Systems And Informatics Engineering) Vol 7 No 1 (2023)
Publisher : Institut Bisnis dan Teknologi Pelita Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35145/joisie.v7i1.3298

Abstract

Sistem pakar adalah sistem yang dirancang untuk memasukkan pengetahuan manusia ke dalam komputer untuk memodelkan kemampuan memecahkan masalah seperti seorang pakar. Salah satu penerapan sistem pakar kesehatan adalah diagnosis penyakit. Pada aplikasi ini dirancang sistem untuk mendiagnosa penyakit hepatitis dengan menggunakan metode Naïve Bayes. Metode Naive Bayes merupakan perhitungan kepastian dari kesimpulan yang ditarik dan dihitung berdasarkan nilai probabilitas penyakit yang diakibatkan dari gejala-gejala tersebut. Salah satu penyebab hepatitis semakin parah karena Kurangnya inisiatif untuk memeriksakan diri ke dokter saat diketahui gejalanya. Hepatitis adalah proses peradangan pada jaringan hati, yang merupakan salah satu penyakit menular. Perancangan aplikasi ini menerapkan pemodelan UML dengan menerapkan bahasa pemrograman Java dan PHP. Tahapan Diagnosis pada sistem pakar ini diawali dengan sesi konsultasi, dimana sistem mengajukan pertanyaan kepada pengguna mengenai gejala yang sesuai dengan gejala penyakit berdasarkan pakar dan mengolahnya dengan perhitungan Naïve Bayes. Hasil akhir dari penelitian ini adalah sistem pakar untuk mendiagnosa penyakit hepatitis, hasil pengujian yang dilakukan dengan akurasi diagnosis yang diperoleh dengan membandingkan sistem diagnosa hasil pakar 93,3%.