Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat (Mediteg)

PELATIHAN DAN PENDAMPINGAN PENELITIAN TINDAKAN KELAS (PTK) BAGI GURU-GURU SMP RAYON KECAMATAN NANGAPANDA Melkyanus Bili Umbu Kaleka; Adrianus Nasar; Maimunah Haji Daud; Yasinta Embu Ika; Aloisius Harso
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat (MEDITEG) Vol 5 No 2 (2020): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat (MEDITEG)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (P3M) Politeknik Negeri Tanah Laut (Politala)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34128/mediteg.v5i2.74

Abstract

Tujuan kegiatan pengabdian ini adalah agar guru-guru dapat menyusun proposal Penelitian Tindakan Kelas (PTK), melaksanakan penelitian, dan juga dapat melaporkan hasil penelitian. Kegiatan pengabdian ini dilakukan karena sebagian besar guru-guru SMP/MTs di Kecamatan Nangapanda mengalami kesulitan dalam melaksanakan Penelitian Tindakan Kelas. Hal ini dikarenakan guru-guru belum terbiasa dalam menyusun karya ilmiah, keterbatasan waktu karena keseharian disibukan dengan mengajar, serta menyusun berbagai perangkat pembelajaran berupa Rencana Pelaksanaan Pembelajaran, instrumen penilaian serta persiapan-persiapan lainnya. Kegiatan pengabdian dilaksanakan dalam bentuk pelatihan dan pendampingan terhadap 20 orang guru. Hasil yang dicapai dari kegiatan pengabdian ini adalah 80% guru-guru telah memahami dengan baik teknik dalam menyusun proposal PTK. 60% guru telah menyusun proposal PTK dan 40% mampu melaporkan hasil PTK. Satu hasil penelitian telah dipublikasikan pada jurnal online tidak terakreditasi. Kata Kunci: Guru, Pendampingan, Pelatihan, Penelitian Tindakan Kelas (PTK).