Claim Missing Document
Check
Articles

Aplikasi PonPes Al-Halim Menggunakan Metode White Box Testing dan Black Box Testing Stevania Frederica F.S; Abdullah Sajad; Hanifah Permatasari
Prosiding Seminar Nasional Teknologi Informasi dan Bisnis Prosiding Seminar Nasional Teknologi Informasi dan Bisnis (SENATIB) 2023
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer Universitas Duta Bangsa Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Aplikasi Pondok Pesantren (PonPes) telah menjadi solusi digital yang signifikan dalam mengelola berbagai aspek kegiatan dan administrasi di pondok pesantren. Namun, penting untuk menguji keandalan, dan kualitas dari aplikasi PonPes sebelum diimplementasikan secara luas. Dalam penelitian ini, kami melakukan evaluasi aplikasi PonPes menggunakan metode Black Box testing dan White Box testing. Metode Black Box testing digunakan untuk menguji aplikasi dari perspektif pengguna tanpa memperhatikan rincian implementasi internal. Kami melakukan pengujian fungsionalitas aplikasi PonPes dengan menjalankan serangkaian skenario pengujian yang mencakup fitur utama seperti pengelolaan data santri, administrasi, dan kegiatan pesantren. Pengujian ini bertujuan untuk memverifikasi apakah aplikasi berfungsi sesuai dengan yang diharapkan oleh pengguna dan menemukan celah potensial dalam fungsionalitas aplikasi. Selain itu, kami menerapkan metode White Box testing untuk memeriksa implementasi internal aplikasi PonPes, termasuk struktur kode, alur program, dan logika. Kami melakukan pengujian ini dengan melakukan inspeksi terhadap kode sumber aplikasi, melakukan analisis statis, dan menjalankan unit test untuk mengidentifikasi kelemahan dalam implementasi. Hasil pengujian Black Box testing menunjukkan bahwa aplikasi PonPes telah berhasil melewati sebagian besar skenario pengujian fungsionalitas. Namun, ditemukan 1 alur yang perlu diperbaiki yaitu saat pengguna tidak memasukkan semua form inputan maka akan muncul notifikasi Harus melengkapi semua data. Dari sisi White Box testing, kami tidak menemukan celah(bug) yang berdampak besar bagi aplikasi.
Rancang Bangun E-Commerce Berbasis Website di PT. Sinergi Multi Teknindo Shandra Isti Kharisma Auliya Alamsyah; Eko Purwanto; Hanifah Permatasari
Prosiding Seminar Nasional Teknologi Informasi dan Bisnis Prosiding Seminar Nasional Teknologi Informasi dan Bisnis (SENATIB) 2023
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer Universitas Duta Bangsa Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

PT. Sinergi Multi Teknindo merupakan perusahaan di bidang general trading, dimana perusahaan tersebut memasarkan barang - barang keperluan industri. Contohnya yaitu : perkakas, cutting tools, safety shoes dan masih banyak lagi. Dalam proses penjualan di PT. Sinergi Multi Teknindo dibagi menjadi 3 bagian yaitu : penjualan oleh tim sales, penjualan offline dan penjualan online. Untuk meningkatkan kredibilitas perusahaan, maka diperlukannya pengembangan dalam penjualan online, salah satunya penggunaan E-commerce. Metode dalam penelitian ini yaitu UCD (User Centered Design), merupakan salah satu metode yang memiliki analisa kebutuhan sistem, proses desain pada sistem, implemetasi serta validasi. Untuk pengembangan sistem, penulis menggunakan PHP untuk bahasa pemrograman dan Database MySql. Sedangkan untuk pembuatan website menggunakan Framework Laravel. Tujuan dari penelitian ini yaitu membangun sebuah E-Commerce salah satunya untuk mempermudah transaksi, meningkatkan penjualan serta mengurangi biaya admin dalam penggunaan sebuah laman transaksi online. Dari hasil pengujian dengan black-box melalui beberapa responden, mendapatkan persentase 99% untuk pilihan mudah dan cukup layak. Dan mendapatkan persentase 100% untuk pilihan mudah dan cukup layak sistem tersebut diimplementasikan. Hasil dari pengujian tersebut menyatakan bahwa sistem penjualan dapat berjalan dengan baik dan sesuai dengan fungsinya.
Analisis Sentimen Twitter Tentang Wisata di Kota Solo Siti Fatimah; Eko Purwanto; Hanifah Permatasari
Techno.Com Vol 22, No 4 (2023): November 2023
Publisher : LPPM Universitas Dian Nuswantoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33633/tc.v22i4.9154

Abstract

Analisis sentimen digunakan untuk memahami pandangan dan pendapat masyarakat terhadap suatu hal, serta untuk mengidentifikasi tren topik pembicaraan. Dalam upaya merespon keluhan dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, Dinas Pariwisata kota Solo aktif memanfaatkan berbagai platform media sosial seperti Twitter, Instagram, Facebook, web ULAS, dan Halo Mas Wali sebagai sarana komunikasi interaktif dengan masyarakat. Melalui media sosial ini, dapat mempermudah pegawai dalam proses pengumpulan sentimen masyarakat, yang nantinya akan menjadi dasar untuk menetapkan kebijakan dan strategi pembangunan. Oleh karena itu, diperlukan aplikasi analisis sentimen yang mampu mengklasifikasikan setiap tweet menjadi tiga kategori, yakni positif, netral dan negatif. Algoritma yang digunakan yaitu Naive Bayes. Naive Bayes adalah algoritma klasifikasi yang menggunakan probabilitas fitur untuk memprediksi label data, dengan asumsi fitur saling independen. Algoritma tersebut cocok untuk klasifikasi big data karena efisien pada data besar dan beragam. Hasil dari pembuatan aplikasi analisis sentimen ini adalah menunjukkan bahwa aplikasi dapat secara otomatis melabeli data menggunakan metode Naive Bayes berbasis PHP dan MySQL. Proses crawling data dari Twitter dilakukan melalui Google Colab menggunakan bahasa Python. Dalam implementasinya, aplikasi ini dapat membantu dalam melakukan klasifikasi opini masyarakat terhadap tempat wisata di kota Solo. Dilakukan pengujian validasi data untuk menguji kesamaan hasil perhitungan sistem dan manual menggunakan 3 data training dan 1 data testing yang didapatkan hasil klasifikasi data testing positif. Berdasarkan pengujian yang telah dilakukan dengan 500 data menggunakan metode naive bayes didapatkan hasil klasifikasi netral berjumlah 122 data, positif 302 data dan negatif 76 data dengan akurasi sebesar 70,2%%, presisi 67% dan recall 100%  
Memanfaatkan Pendekatan SVM untuk Klasifikasi Status Gizi Balita Berdasarkan Pengukuran Antropometri Arif Wicaksono Septyanto; Henokh Lugo Hariyanto; Hanifah Permatasari
JATISI (Jurnal Teknik Informatika dan Sistem Informasi) Vol 10 No 4 (2023): JATISI (Jurnal Teknik Informatika dan Sistem Informasi)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat (LPPM) STMIK Global Informatika MDP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35957/jatisi.v10i4.6373

Abstract

The system to assess the nutritional status of toddlers is crucial for monitoring their nutritional growth. This research employs the Support Vector Machine (SVM) approach with the aim of classifying the nutritional status of toddlers based on anthropometric indices. The data used for classification includes gender, age, weight, height, and body mass index. The nutritional status data for toddlers is calculated based on anthropometric indices, including Weight for Age (WFA), Height for Age (HFA), Weight for Height (WFH), and Body Mass Index for Age (BMIFA). Accuracy calculation utilizes 723 toddler data as training data and 311 toddler data as test data. The classification results demonstrate that the Support Vector Machine (SVM) method achieves an accuracy of 91.91%, with a Recall of 99.86% and Precision of 91.94%.
Prototipe Pencarian Berkas Kinerja Menggunakan Algoritma Knuth Morris Pratt (Studi Kasus pada Lembaga Amil Zakat) Hanifah Permatasari; Eko Purwanto; Triyono Triyono
Jurnal Teknologi Sistem Informasi dan Aplikasi Vol. 7 No. 1 (2024): Jurnal Teknologi Sistem Informasi dan Aplikasi
Publisher : Program Studi Teknik Informatika Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/jtsi.v7i1.34500

Abstract

Operational activities at the Amil Zakat Institution (LAZ) produce various files or documents or reports or archives every year. The problem facing institutions is that the number of these reports will continue to increase over time. The management of these files has been carried out digitally using various types of information technology. The focus of information technology is not only being able to store files but also being able to find them again, so this research was conducted to optimize the performance of the search feature on file management information systems. This optimization is carried out by applying the Knuth Morris Pratt (KMP) Algorithm. The research stage is to design an algorithm for the system, build an application based on the design that has been carried out, prepare the data to be tested, and carry out testing. This research has resulted in a prototype LAZ file search. The results of testing this prototype is that the KMP Algorithm has no significant impact on search than the usual SQL Query on PHP. The test results show that the search time for files in all folders only increases by 0.095%, and the search time for files in one folder increases only by 0.007%.