Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Panggung

Makna Simbolik dan Nilai-Nilai yang Terkandung dalam Seni Pakemplung di Kecamatan Naringgul Kabupaten Cianjur Niknik Dewi Pramanik; Reiza D. Dienaputra; Bukie Wikagoe; Muhamad Adji
PANGGUNG Vol 31, No 1 (2021): Eksistensi Seni Budaya di Masa Pandemi
Publisher : LP2M ISBI Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (852.687 KB) | DOI: 10.26742/panggung.v31i1.1273

Abstract

ABSTRACT This study describes the art of Pakemplung in Kampung Tegal Bungur, Wanasari Village, Naringgul District, Cianjur Regency. This art is very rare and almost extinct. This study aims to explore the history of Pakemplung art, forms of performance, essence, symbols, functions, and to identify and collect Pakemplung art documents. The method used is descriptive with a qualitative approach. Data collection techniques using interviews, observation, and documentation. The results of research, Pakemplung art is used as a medium to get closer to God and a medium for interaction between players and spectators. As a whole, Pakemplung's art contains religious, compact, mutual cooperation, responsibility, observant, thoroughness, courage, beauty, neatness, authority, and servitude.Keywords: Pakemplung art, essence, symbols, functions ABSTRAKPenelitian ini tentang kesenian pakemplung di Kampung Tegal Bungur Desa Wanasari Kecamatan Naringgul Kabupaten Cianjur. Pakemplung adalah kesenian yang hanya terdapat di Kampung Tegal Bungur dan merupakan kesenian yang langka, bahkan tengah menuju pada kepunahan. Penelitian ini bertujuan menguak sejarah, bentuk pertunjukan, makna, simbol, dan fungsi pakemplung, serta mengidentifikasi dan mengumpulkan dokumentasinya. Metode yang digunakan adalah deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif.  Sumber data yang digunakan berupa sumber primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Validasi data menggunakan triangulasi sumber, dan dianalisis dengan kualitatif model interaktif. Adapun yang menjadi objek penelitian ini yaitu budaya kesenian pakemplung dengan subjek penelitian dari empat narasumber yang dipilih dengan menggunakan teknik snowball. Berdasarkan hasil penelitian maka dihasilkan seni Pakemplung sebagai media untuk mendekatkan diri dengan Tuhan dan tempat untuk melakukan proses interaksi antara pemain dengan penonton. Pakemplung secara keseluruhan mengandung makna religius, kekompakan, gotong royong, tanggungjawab, kejelian, ketelitian, keberanian, keindahan, kerapian, kewibawaan, dan penghambaan. Kata kunci: seni pakemplung, esensi, simbol, fungsi
Konstruksi Budaya Anak Muda pada Novel Populer Indonesia Tahun 2000-an Muhamad Adji
PANGGUNG Vol 29, No 2 (2019): Konstruksi Identitas Budaya dalam Seni dan Sastra
Publisher : LP2M ISBI Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (181.466 KB) | DOI: 10.26742/panggung.v29i2.907

Abstract

ABSTRAKPerkembangan teori terkini, terutama dalam bidang kajian budaya menunjukkan bahwa teks novel populer dapat dipelajari dengan berbagai pendekatan, tidak hanya terfokus pada aspek estetika. Penelitian ini dilakukan dalam upaya untuk menemukan adanya konstruksi budaya pada novel populer tahun 2000-an. Penelitian ini menggunakan pendekatan interdisipliner yang melibatkan teori di bidang kajian budaya. Metode yang digunakan adalah studi teks. Sumber data penelitian ini adalah novel-novel populer tahun 2000-an. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dalam novel populer tahun 2000-an, impian menjadi wacana dominan dan anak muda yang dikonstruksikan sebagai pembawa impian itu adalah anak muda yang berasal dari kelas pinggiran. Hal ini memberi kesimpulan bahwa novel populer tahun 2000-an menawarkan konstruksi anak muda yang berbeda yang keluar dari konstruksi arus utama novel populer yang biasanya berasal dari kelas dominan.Kata kunci: novel populer, anak muda, kajian budayaABSTRACTRecent theory developments, especially in the field of cultural studies indicate that the popular novel text can be studied with a variety of approaches, not just focused on the aesthetic aspect. This research was conducted in an effort to determine that there is a cultural construction at the popular novels of the 2000s. This study uses an interdisciplinary approach involving theories in the area of cultural studies. The method used is the study of texts.. The object of this study is the popular novels of the 2000s. These results indicate that in the popular novel of the 2000s, the dream of becoming the dominant discourse and youth are constructed as a carrier of that dream is a youth who comes from the outskirts of the class. This gives the conclusion that the popular novels of the 2000s offers a different construction on youth coming out of the construction of the main stream popular novels which usually comes from the dominant class.Keywords: popular novel, youth, cultural studies