Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Jurnal Pendidikan Fisika

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING TERHADAP HASIL BELAJAR Nurfausiah Nurfausiah; Suhardiman Suhardiman
JPF (Jurnal Pendidikan Fisika) Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar Vol 4 No 1 (2016): Vol 4, No 1, 2016
Publisher : Pendidikan Fisika UIN Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (708.524 KB) | DOI: 10.24252/jpf.v4i1.3275

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana hasil belajar peserta didik menggunakan inkuiri terbimbing,untuk mengetahui bagaimana hasil belajar peserta didik menggunakan inkuiri mandiri serta untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan hasil belajar peserta didik menggunakan inkuiri terbimbing dan yang menggunakan inkuiri mandiri pada kelas IX MTs Madani Alauddin Pao-pao. Pemilihan sampel melalui teknik purposive sampling. Instrumen pengumpulan data hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran fisika melalui soal yang terdiri atas 10 soal PG (Pilihan Ganda) dan 3 soal Essai, penerapan model pembelajaran melalui observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif dan inferensial yaitu t-dua sampel independen. Berdasarkan hasil analisis data menggunakan statistik deskriptif diperoleh rata-rata hasil belajar peserta didik sebelum penerapan kedua model pembelajaran inkuiri terbimbing berada pada kategori tinggi, setelah penerapan model pembelajaran inkuiri terbimbing berada kategori sangat tinggi, sedangkan hasil inferensial yaitu thitung>ttabel sehingga tidak terdapat perbedaan yang signifikan dalam meningkatkan hasil belajar pada mata pelajaran fisika.
EFEKTIVITAS FISH BOWL TECHNIQUE SEBAGAI SARANA SOSIAL TERHADAP KEMAMPUAN BERBAHASA DAN PEMAHAMAN KONSEP Athirah Athirah; Sabaruddin Garancang; Suhardiman Suhardiman
JPF (Jurnal Pendidikan Fisika) Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar Vol 6 No 2 (2018): September
Publisher : Pendidikan Fisika UIN Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (807.275 KB) | DOI: 10.24252/jpf.v6i2.3591

Abstract

Penelitian ini  bertujuan  untuk mengetahui kemampuan berbahasa dan pemahaman konsep siswa yang diajar dengan fish bowl technique (teknik cawan ikan) sebagai sarana sosial pada karakteristik, mengetahui kemampuan berbahasa dan pemahaman konsep siswa yang diajar dengan metode konvensional diskusi kelas pada materi karakteristik gelombang, mengetahui fish bowl technique (teknik cawan ikan) sebagai sarana sosial efektif terhadap kemampuan berbahasa dan pemahaman konsep. Desain  penelitian  yang  digunakan The Matching-Only Design. Hasil penelitian menunjukkan  bahwa  implementasi  fish bowl technique lebih efektif untuk meningkatkan kemampuan berbahasa dan pemahaman konsep pada kelas XI MIPA 2 dibandingkan dengan diskusi kelas pada kelas XI MIPA 1 MAN 1 Makassar.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MAJALAH MITIGASI ANGIN PUTING BELIUNG TERINTERKONEKSI AYAT-AYAT AL-QUR'AN DALAM PEMBELAJARAN FISIKA Hasbullahair Azhar; Suhardiman Suhardiman; isni isni; Ummul Hasanah
JPF (Jurnal Pendidikan Fisika) Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar Vol 8 No 2 (2020): SEPTEMBER
Publisher : Pendidikan Fisika UIN Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/jpf.v8i2.14232

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengembangan majalah mitigasi angin puting beliung terinterkoneksi ayat-ayat Al-qur’an yang memenuhi kriteria valid dan efektif. Jenis penelitian ini adalah research and development (R&D) dengan model pengembangan ADDIE yang terdiri atas tahap analisis, perancangan, pengembangan, implementasi, dan evaluasi. Subjek penelitian ini terdiri atas 2 orang validator, 2 orang pendidik dan 28 orang peserta didik kelas XI SMA Negeri 7 SIDRAP. Penentuan kriteria kevalidan majalah menggunakan uji indeks aiken V dengan empat komponen kriteria penilaian yaitu komponen kelayakan isi, kebahasaan, kegrafikan, dan interkoneksi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa majalah telah memenuhi kriteria kevalidan dengan nilai indek aiken V= 0,74. Tingkat efektivitas majalah menunjukkan bahwa 79% dari jumlah keseluruhan peserta didik dan 100% pendidik memberikan respon sangat positif setelah menggunakan majalah, sehingga majalah telah memenuhi kriteria efektif. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa pengembangan majalah telah memenuhi kriteria valid dan efektif untuk digunakan dalam pembelajaran fisika.