Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Optimalisasi

Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan Menggunakan Structural Equation Modeling Partial Least Square pada PT. XYZ Kasmawati Kasmawati; Abdiel Khaleil Akmal; Sofiyanurriyanti Sofiyanurriyanti; Abdurrahman Ridho; Ilham Juliwardi
Jurnal Optimalisasi Vol 8, No 1 (2022): April
Publisher : Universitas Teuku Umar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35308/jopt.v8i1.5273

Abstract

PT.XYZ Banda Aceh yang bertugas untuk melayani kepentingan umum dan bergerak di bidang pelayanan keluhan pelanggan, pelayanan listrik padam, pelayanan pemasangan baru dan lainnya. PT. XYZ Banda Aceh telah memberikan yang terbaik agar memberikan kepuasan terhadap pelanggannya, akan tetapi dalam pelaksanaan operasionalnya tidak dapat dihindari beberapa masalah yang tidak sesuai dengan harapan dan keinginan pelanggan, seperti pelayanan yang kurang maksimal sehingga menyebabkan pelanggan merasa kurang puas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis seberapa besar pengaruh kualitas pelayanan terhadap tingkat kepuasan yang dirasakan oleh pelanggan yang mengunakan jasa PT. XYZ Banda Aceh. Penentuan sampel ditentukan dengan teknik non probability sampling yaitu sampling purposive sebanyak 100 sampel. Metode analisis yang digunakan yaitu Partial Least Square (PLS). Dengan menggunakan software SmartPLS versi 3.2.6 dan SPSS versi 17.0. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kepuasan pelanggan pada PT. XYZ Banda Aceh dapat diukur dari 5 dimensi kualitas pelayanan yang terdiri dari tangible, emphaty, reabilty, responsiviness dan assurance. Variabel yang berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan adalah variabel assurance, responsiviness dan variabel reliability. Sedangkan variabel tangible dan variabel emphaty tidak berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan.