Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Journal of Aceh Physics Society

Performance Analysis of Database Synchronization on DBMS MySQL and Oracle by Using Event-Driven and Time-Driven Data for Monitoring Weather Nurhanif Nurhanif; Yuwaldi Away; Muhammad Syukri Surbakti
Journal of Aceh Physics Society Volume 10, Number 4, October 2021
Publisher : PSI-Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24815/jacps.v10i4.20084

Abstract

Abstrak. Data cuaca berupa suhu udara, kelembaban udara, curah hujan, dan kecepatan angin memerlukan proses penyimpanan yang baik supaya data cuaca dapat direkapitulasi selama satu tahun. Untuk itu membutuhkan proses penyimpanan data melalui Database Management System (DBMS). DBMS dapat mengelola, menyimpan sekumpulan data secara baik. Pengguna DBMS dapat membuat, mencari, memelihara, serta memiliki akses terkontrol terhadap data. Penyimpan data pada pemantauan cuaca menggunakan hardisk eksternal dalam format Comma Separated Values (CSV), penyimpanan data seperti ini kurang efisien diakibatkan data direkapitulasi secara manual ke dalam computer. Kinerja sinkronisasi database dianalisis menggunakan metode Event-Driven dan Time-Driven pada DBMS Oracle dan MySQL untuk pemantauan data cuaca. Hasilnya, pada saat proses penyimpanan 100 data (record), MySQL memiliki kemampuan yang lebih cepat yaitu 166 detik dibandingkan dengan Oracle dalam waktu eksekusi 188 detik. Pada saat proses penyimpanan mulai 200 sampai 1000 data (record) membutuhkan waktu eksekusi rata-rata pada Oracle yaitu 203,56 detik sedangkan pada MySQL waktu eksekusi rata-rata 1163,89 detik. Jadi, kinerja DBMS Oracle lebih baik dibandingkan dengan DBMS MySQL dalam proses penyimpanan data cuaca, namun DBMS Oracle belum bisa menyimpan data secara langsung dari mikrokontroler karena belum adanya program yang mendukung ke dalam DBMS Oracle. Abstract. Weather data in the form of air temperature, humidity, rainfall, and wind speed require a good storage process so that weather data can be recapitulated for one year. For this reason, it requires the process of storing data through a Database Management System (DBMS). DBMS can manage, store a collection of data well. DBMS users can create, search, maintain and have controlled access to data. Data storage in weather monitoring uses an external hard drive in Comma Separated Values (CSV) format, this kind of data storage is less efficient due to the data being recapitulated manually into a computer. Therefore, the author wants to analyze the performance of database synchronization on Oracle and MySQL DBMS by using Event-Driven and Time-Driven methods for monitoring weather data. As a result, when storing 100 data (records), MySQL has a faster capability of 166 seconds compared to Oracle in 188 seconds of execution time. When the storage process starts from 200 to 1000 data (records) the average execution time in Oracle is 203.56 seconds, while in MySQL the average execution time is 1163.89 seconds. So, the performance of the Oracle DBMS is better than the MySQL DBMS in the process of storing weather data, but the Oracle DBMS has not been able to store data directly from the microcontroller because no program supports it into the Oracle DBMS.
Instrumentation of realtime monitoring system towards level of C6H12O6, C2H5OH, CO2, temperature in tapai fermentation process Yuliani Yuliani; Khairi Suhud; Dedi Satria; Lelifajri Lelifajri; Binawati Ginting; Yuliani Aisyah; Fauzi Fauzi; Muhammad Syukri Surbakti
Journal of Aceh Physics Society Volume 10, Number 3, July 2021
Publisher : PSI-Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24815/jacps.v10i3.19161

Abstract

Abstrak. Tapai merupakan makanan yang dihasilkan dari hasil fermentasi, salah satunya berbahan dasar dari ubi kayu. Fermentasi oleh ragi (saccharomyces serevesiae) menjadikan perubahan kimia pada substrat karena aktivitas enzim yang dihasilkan mikroorganisme. Parameter-parameter yang ditinjau adalah perubahan kadar C6H12O6, gas C2H5OH, gas CO2, suhu dan kelembapan dalam proses fermentasi melalui sistem pengukuran elektronik berbasis mikrokontroller Arduino Uno. Rangkaian sensor mengandung modul input yaitu sensor FC-28, sensor MQ-3, sensor MG-811, sensor DHT-11 dan modul pemroses mikrokontroler ATMEGA238 dengan sistem Arduino Uno dan pada komponen output menggunakan layar LCD 2X16. Kadar karakterisasi berdasarkan keluaran ADC (Analog to Digital Converter) untuk C6H12O6 adalah 535 untuk tapai ubi kayu. Kadar C6H12O6 akan terus menurun dari hari pertama sampai hari keempat yang mencapai 175 pada tapai ubi kayu. Diperoleh nilai akhir kadar gas C2H5OH yaitu 582. Kadar gas CO2 406 untuk tapai ubi. Selanjutnya nilai suhu 31oC untuk tapai ubi dengan nilai kelembaban 95RH. Waktu panen tapai dapat dipersingkat yaitu dari 7 hari menjadi 4 hari. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi pemakaian yang dapat dipergunakan untuk tampilan komposisi tapai secara komersial atau untuk tujuan kesehatan. Abstract. Tapai is food produced from fermentation, one of which is made from cassava. Fermentation by yeast (Saccharomyces serevesiae) causes chemical changes in the substrate due to the activity of enzymes produced by microorganisms. The parameters reviewed are changes in levels of C6H12O6, C2H5OH gas, CO2 gas, temperature and humidity in the fermentation process through an electronic measurement system based on the Arduino Uno microcontroller. The sensor circuit contains an input module, namely FC-28 sensor, MQ-3 sensor, MG-811 sensor, DHT-11 sensor and ATMEGA238 microcontroller processing module with the Arduino Uno system and the output component uses a 2X16 LCD screen. The grade based on the ADC (Analog to Digital Converter) output for the C6H12O6 is 535 for cassava tapai. Levels of C6H12O6 will continue to decline from the first day to the fourth day reaching 175 in cassava tapai. Obtained the final value of C2H5OH gas content is 582. CO2 gas content of 406 for cassava tapai. Furthermore, the temperature value of 31oC for cassava tapai with a humidity value of 95RH. The harvest time for tapai can be shortened from 7 days to 4 days. This research is expected to provide usage information that can be used to display tapai composition commercially or for health purposes. Keywords: fermentation, tapai, cassava, FC-28, MQ-3, MG-811, DHT11, Microcontroller.
Design of Hydrogen Gas Sensor based on Metal Oxide Semiconductor (MOS) Ahmad Arif Hasibuan; Elin Yusibani; Muhammad Syukri Surbakti
Journal of Aceh Physics Society Volume 6 Number 1, March 2017
Publisher : PSI-Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (313.134 KB)

Abstract

Sebuah perancangan sensor untuk mendeteksi kebocoran gas hidrogen pada saluran pipa tertutup telah berhasil dilakukan. Sensor yang digunakan berbasis bahan semikonduktor berbahan metal oksida. Sistem yang dirancang adalah dengan membandingkan nilai resistansi awal sensor tanpa gas hidrogen (Ro) dengan resistansi pada saat terdapat gas hidrogen (Rs). Nilai perbandingan tersebut akan dikonversi untuk menentukan kadar konsentrasi gas dalam skala ppm menggunakan persamaan yang diperoleh berdasarkan datasheet sensor yang telah diberikan. Pada saat kebocoran gas betekanan rendah, yakni pada konsentrasi (ppm) rendah, diperoleh waktu respon sensor bernilai 300 s sedangkan pada kondisi gas betekanan tinggi, yakni pada konnsentrasi tinggi, diperoleh nilai kurang dari 150 s. Akurasi pengukuran resistansi didapatkan masih berada dalam jangkauan karakteristik sensor. Design of hydrogen gas sensor to detect hydrogen gas leakage in the pipe has been done. The sensor is based on metal oxide semiconductor. The typical working system of the semiconductor sensor is based on comparison of the resistance in the system, i.e. resistance without hydrogen gas (Ro) and with hydrogen gas (Rs). The gas concentration (ppm) is determined by using an equation derived from the datasheet given. The response time for low concentration is 300 sec and less than 150 sec for high concentration. Furthermore, the measurement accuracy of resistance is still on the range of the characteristics refer to the sensor. Keywords: Gas, Hidrogen, waktu Respon, Sensor, semikonduktor