Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search
Journal : Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan

MENINGKATKAN MOTIVASI BERPRESTASI GURU MADRASAH ALIYAH NEGERI DI KOTA MATARAM MELALUI MODEL PELATIHAN MOTIVASI BERPRESTASI Dina Nurlaily Aprinaida; Nyoman Sridana; I Wayan Karta
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 1 No. 1 (2016)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1206.831 KB) | DOI: 10.29303/jipp.v1i1.1

Abstract

ABSTRAK:Motivasi berprestasi guru merupakan kekuatan yang mendorong guru untuk menjalankantugas sebagai pendidik, pengajar, pembimbing dan pelatih. Guru yang mempunyai motivasi berprestasiyang tinggi akan mempunyai tanggung jawab tinggi untuk bekerja dengan antusias dan sebaik mungkinmengerahkan segenap kemampuan dan keterampilannya guna mencapai prestasi yang optimal. Penelitian ini mengembangkan model Pelatihan Motivasi Berprestasi (PMB), dan meningkatkan motivasi berprestasi guru sebagai tujuan akhirnya. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif dengan  teknik pengumpulan data menggunakan triangulasi. Data dianalisis secara induktif/kualitatif. Hasil dari uji ahli untuk pengembangan model PMB : pada aspek ketepatan, kegunaan, dan kelayakan tergolong sangat tepat, sangat berguna, dan sangat layak. Hasil dari uji pengguna untuk pengembangan model PMB : pada aspek ketepatan, kegunaan, dan kelayakan tergolong sangat tepat, sangat berguna, dan layak. Berdasarkan rangkaian uji efektivitas mengukur peningkatan aspek-aspek motivasi berprestasi yang terdiri dari 6 aspek yaitu memiliki tingkat tanggung jawab yang tinggi, keberanian mengambil/ memikul resiko, memiliki tujuan yang realistik, memiliki rencana kerja yang menyeluruh dan berjuang untuk merealisasikan tujuan, memanfaatkan umpan balik yang konkret dalam semua kegiatan yang dilakukan, dan mencari kesempatan untuk merealisasikan rencana yang telah diprogramkan, diperoleh hasil bahwa pelatihan ini mampu meningkatkan aspek-aspek motivasi berprestasi dengan kategori tinggi sekali. Hasil Uji efektivitas model secara kelompok menunjukkan bahwa 80% peserta pelatihan mengalami peningkatan motivasi berprestasi minimal dalam kategori tinggi sehingga PMB menggunakan model dari hasil penelitian ini dapat meningkatkan motivasi berprestasi guru. Kata Kunci: Motivasi Berprestasi dan Model Pelatihan
PENGARUH KUALITAS KEHIDUPAN KERJA DAN KINERJA GURU TERHADAP KEPUASAN KERJA GURU SMA NEGERI DI KOTA MATARAM Hamidi Hamidi; A. Wahab Jufri; Wayan Karta
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 1 No. 2 (2016)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (397.031 KB) | DOI: 10.29303/jipp.v1i2.14

Abstract

Abstrak : Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kualitas kehidupan kerja dan kinerja guru terhadap kepuasan kerja guru SMA Negeri di Kota Mataram. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode ex-post facto. Populasi penelitian ini adalah seluruh guru SMA Negeri di Kota Mataram yang berjumlah 580. Sampel penelitian berjumlah 85 guru yang diambil dengan teknik proportionate random sampling. Hasil penelitian adalah: 1) terdapat pengaruh kualitas kehidupan kerja sebesar 9,2% terhadap terhadap kepuasan kerja guru SMA Negeri di Kota Mataram, 2) terdapat pengaruh kinerja guru sebesar 9,5% terhadap kepuasan kerja guru SMA Negeri di Kota Mataram, 3) terdapat pengaruh kualitas kehidupan kerja dan kinerja guru secara bersama-sama sebesar 17,7% terhadap kepuasan kerja guru SMA Negeri di Kota Mataram. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa semakin baik kualitas kehidupan kerja dan kinerja guru, kepuasan kerja guru SMA Negeri di Kota Mataram akan semakin meningkat. Kata Kunci: Kualitas Kehidupan Kerja, Kinerja Guru, dan Kepuasan Kerja Guru
Deskripsi Kemampuan Literasi Anak Kelompok B di PAUD Negeri Kecamatan Palibelo Tahun 2022 Hidayatussoalihah Hidayatussoalihah; I Wayan Karta; Ika Rachmayani
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 7 No. 4 (2022): Desember
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jipp.v7i4.963

Abstract

Pendidikan anak usia dini bertujuan untuk mengembangkan semua aspek perkembangan yang dimiliki anak. Salah satunya adalah perkembangan bahasa di dalamnya mencakup kemampuan literasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan literasi anak kelompok B di PAUD Negeri Kecamatan Palibelo. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif. Tempat penelitian di TK Negeri Pembina bulan April tahun 2022. Subjek penelitian ini adalah anak kelompok B1. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data terdiri dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan literasi anak kelompok B di PAUD Negeri Kecamatan Palibelo sudah berkembang sesuai harapan. Artinya literasi dini anak sudah mampu memahamai bahasa lisan, berkomunkasi dengan baik, mengerti bahasa yang disampaikan guru. Kemampuan literasi dasar anak sudah mampu mendengarkan dengan baik tentang materi alam semesta, anak mampu berbicara dengan lancar, anak sudah mampu membaca beberapa kata, menulis nama sendiri, menulis kata. Anak mampu membedakan buku bacaan dan memanfaatkan literasi perpustakaan. Anak sudah mengetahui dan memahami manfaat literasi media. Anak mampu ampu memanfaatkan literasi teknologi. Anak mampu memahami manfaat literasi visual.
Pengaruh Permainan Puzzle Terhadap Perkembangan Kognitif, Motorik Halus dan Sosial Emosional Pada Anak Kelompok B di TK Aisyiyah Labuhan Haji Gea Fawita Akbar; I Wayan Karta; I Made Suwasa Astawa
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 7 No. 4b (2022): Desember
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jipp.v7i4b.1042

Abstract

Pendidikan  anak usia dini dilakukan untuk pembinaan kepada anak dengan memberikan rangsangan pendidikan sejak awal untuk membantu memaksimalkan pertumbuhan dan pekembangan anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidak adanya pengaruh permainan puzzle terhadap perkembangan kognitif, motorik halus dan sosial emosional pada anak kelompok B di TK Aisyiyah Labuhan Haji Kecamatan Labuhan Haji, sampel yang digunakan berjumlah 34 anak. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian yaitu eksperimen dengan bentuk group pretest–posttest design. Teknik analisis data dalam penelitian ini yaitu menggunakan uji t-test dengan taraf signifikan 5%. Adapun hasil nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0,000 < 0,05. Berdasarkan hasil uji t-test menunjukkan bahwa terdapat perbedaan data pre-test dan post-test terhadap perkembagan kognitif, motorik halus dan sosial emosional. Nilai t pada perkembagan kognitif thitung sebesar 32,171, motorik halus thitung sebesar 19,933 dan sosial emosional thitung sebesar 20,613 sedangkan ttabel dengan nilai df 33 yaitu sebesar 2,042. Dengan demikian nilai thitung > ttabel maka dapat disimpulkan ada pengaruh permainan puzzle terhadap perkembangan kognitif, motorik halus dan sosial emosional pada anak kelompok B di TK Aisyiyah Labuhan Haji.
Deskripsi Kemampuan Literasi Anak Kelompok B di PAUD Negeri Kecamatan Palibelo Tahun 2022 Hidayatussoalihah Hidayatussoalihah; I Wayan Karta; Ika Rachmayani
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 7 No. 4 (2022): Desember
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jipp.v7i4.963

Abstract

Pendidikan anak usia dini bertujuan untuk mengembangkan semua aspek perkembangan yang dimiliki anak. Salah satunya adalah perkembangan bahasa di dalamnya mencakup kemampuan literasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan literasi anak kelompok B di PAUD Negeri Kecamatan Palibelo. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif. Tempat penelitian di TK Negeri Pembina bulan April tahun 2022. Subjek penelitian ini adalah anak kelompok B1. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data terdiri dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan literasi anak kelompok B di PAUD Negeri Kecamatan Palibelo sudah berkembang sesuai harapan. Artinya literasi dini anak sudah mampu memahamai bahasa lisan, berkomunkasi dengan baik, mengerti bahasa yang disampaikan guru. Kemampuan literasi dasar anak sudah mampu mendengarkan dengan baik tentang materi alam semesta, anak mampu berbicara dengan lancar, anak sudah mampu membaca beberapa kata, menulis nama sendiri, menulis kata. Anak mampu membedakan buku bacaan dan memanfaatkan literasi perpustakaan. Anak sudah mengetahui dan memahami manfaat literasi media. Anak mampu ampu memanfaatkan literasi teknologi. Anak mampu memahami manfaat literasi visual.
Pengaruh Permainan Puzzle Terhadap Perkembangan Kognitif, Motorik Halus dan Sosial Emosional Pada Anak Kelompok B di TK Aisyiyah Labuhan Haji Gea Fawita Akbar; I Wayan Karta; I Made Suwasa Astawa
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 7 No. 4b (2022): Desember
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jipp.v7i4b.1042

Abstract

Pendidikan  anak usia dini dilakukan untuk pembinaan kepada anak dengan memberikan rangsangan pendidikan sejak awal untuk membantu memaksimalkan pertumbuhan dan pekembangan anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidak adanya pengaruh permainan puzzle terhadap perkembangan kognitif, motorik halus dan sosial emosional pada anak kelompok B di TK Aisyiyah Labuhan Haji Kecamatan Labuhan Haji, sampel yang digunakan berjumlah 34 anak. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian yaitu eksperimen dengan bentuk group pretest–posttest design. Teknik analisis data dalam penelitian ini yaitu menggunakan uji t-test dengan taraf signifikan 5%. Adapun hasil nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0,000 < 0,05. Berdasarkan hasil uji t-test menunjukkan bahwa terdapat perbedaan data pre-test dan post-test terhadap perkembagan kognitif, motorik halus dan sosial emosional. Nilai t pada perkembagan kognitif thitung sebesar 32,171, motorik halus thitung sebesar 19,933 dan sosial emosional thitung sebesar 20,613 sedangkan ttabel dengan nilai df 33 yaitu sebesar 2,042. Dengan demikian nilai thitung > ttabel maka dapat disimpulkan ada pengaruh permainan puzzle terhadap perkembangan kognitif, motorik halus dan sosial emosional pada anak kelompok B di TK Aisyiyah Labuhan Haji.