Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : Jambura Industrial Review (JIREV)

Analisis Keseimbangan Lintasan Lini Produksi Tepung Kelapa dengan Metode Ranked Positional Weight dan Region Approach Riton Moonti; Hendra Uloli; Abdul Rasyid
Jambura Industrial Review (JIREV) VOLUME 2 NOMOR 1, MEI 2022
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37905/jirev.0.0.1-10

Abstract

PT. XYZ Gorontalo merupakan suatu perusahaan di bidang industri tepung kelapa , minyak, dan santan kelapa. Industri ini mengalami peningkatan kapasitas produksi, dan harus memenuhi target produksi yaitu 300 ton perharinya, tetapi perusahaan hanya mampu memproduksi 250 ton perhari. selisinya antara kemampuan produksi dan target produksi yang terjadi tidak terjadi baku sehingga siklus produksi dan produksi tidak seimbang. Keseimbangan lintasan adalah konsep pemilahan atau pengelompokan tugas produksi dalam beberapa stasiun agar tercipta alur produksi yang baik. Dengan penerapan konsep penyeimbangan lintasan disuatu perusahaan dapat meningkatkan efisiensi operator dalam bekerja.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jumlah stasiun kerja yang dibutuhkan agar mendapat keseimbangan lini produksi yang optimal dan meningkatkan peningkatan penyajian lini produksi yang efisien. Hasil dari penelitian ini menadapatkan bahwa keseimbangan lintasan dengan metode Metode Peringkat Positional Weight (RPW) dan Metode  Region Approach (RA) mendapatkan hasil yang sama, yaitu terbagi dalam 2 stasiun kerja, efisiensi lini sebesar 81%, balance delay sebesar 19%, waktu menganggur sebesar 33 detik dan smoothness index sebesar 32.98.
Analisis Rantai Nilai (Value Chain) Pada Komoditas Jagung Adriyansya Lihawa; Hendra Uloli; Abdul Rasyid
Jambura Industrial Review (JIREV) VOL. 1 NO. 2, NOVEMBER 2021
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (489.094 KB) | DOI: 10.37905/jirev.1.2.94-103

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis gambaran rantai pasok, rantai nilai dan penambahan niai tambah yang diperoleh dari pelaku rantai nilai jagung. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan september 2020 sampai desember 2020 diKecamatan Taluditi Kabupaten Pohuwato Provinsi Gorontalo. mengunakan analisis kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian ini menunjukan Rantai nilai merupakan aktivitas nilai dibagi menjadi dua jenis yaitu aktivitas primer dan aktivitas pendukung. pelaku utama pada analisis rantai nilai jagung antara lain petani, pedagang lokal dan perusahaan. Nilai tambah komiditas jagung merupakan pertambahan nilai suatu komoditas karena mengalami proses pengolahan, penyimpanan, pengangkutan  dalam suatu prose produksi. Nilai tambah yang dihitung pada analisis rantai nilai adalah nilai tambah yang diperoleh dari setiap pelaku rantai nilai yang terlibat pada hasil panen jagung yaitu analisis nilai tambah petani jagung, analisi nilai tambah pedagang lokal atau pengumpulan besar dan analisis nilai tambah perusahaan.
Perencanaan Persediaan Produk Keripik Pisang Dengan Menggunakan Metode Distribution Requirement Planning (DRP) Di UKM Flamboyan Gorontalo Wahyudi Pua; Irwan Wunarlan; Hendra Uloli
Jambura Industrial Review (JIREV) VOL. 1 NO. 2, NOVEMBER 2021
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (367.326 KB) | DOI: 10.37905/jirev.1.2.74-82

Abstract

UKM Flamboyan merupakan sebuah usaha kecil menengah yang telah berdiri dari tahun 1998. UKM ini memproduksi oleh-oleh khas Gorontalo seperti keripik pisang, keripik pisang balado dan lain-lain. Kelancaran proses distribusi produk jadi ke konsumen dengan lancar dan tepat waktu, serta tepat jumlah akan menjadi salah satu kunci kemenangan persaingan. Sistem distribusi di UKM Flamboyan, adalah dengan menerima pemesanan terlebih dahulu, kemudian pihak UKM akan melakukan proses produksi sesuai dengan jumlah permintaan dari pelanggan. Sistem ini perlu penerapan manajemen yang baik, agar dapat menghindari jumlah persediaan yang terlalu banyak ataupun terlalu sedikit. Tujuan dari perencanaan persediaan produk keripik pisang di UKM Flamboyan dengan menggunakan metode DRP adalah untuk mendapatkan worksheet atau jadwal distribusi dan juga dapat meminimalkan biaya persediaan. Hasil penelitian di UKM Flamboyan berdasarkan hasil peramalan untuk bulan September adalah sejumlah 2.288 pcs/ bulan atau 572 pcs/minggu. Berdasarkan hasil EOQ, safety stock yang harus dimiliki oleh perusahaan adalah sejumlah 305 pcs, dengan melakukan pemesanan kembali ketika produk jadi tersisa 111 pcs dan total cost berdasarkan hasil DRP menunjukkan nilai yang lebih rendah sebanyak Rp. 168.458,86 sedangkan untuk UKM Flamboyan sebanyak Rp. 238.458.861 dengan selisih sebesar Rp.708.333,14  atau mengalami penurunan sebesar 82%.
Analisis Perencanaan Produksi pada PT. Davinci Airindo Menggunakan Metode Agregate Planning Moh. Alyafi Dg. Matiro; Abdul Rasyid; Hendra Uloli; Irwan Wunarlan
Jambura Industrial Review (JIREV) VOLUME 2 NOMOR 1, MEI 2022
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37905/jirev.0.0.21-30

Abstract

PT. Davinci Airindo merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang memproduksi air mineral dalam kemasan yang dimana setiap periodenya mengalami permintaan produk yang berfluktuasi. Sehingga perlu dilakukan perencanaan agregat untuk menghadapi permintaan pasar yang tidak pasti dengan mengoptimalkan sumber daya yang ada sehingga dapat mengoptimalkan biaya produksi seminimum mungkin. Penilitian ini diusulkan kepada bagian manajemen produksi PT. Davinci Airindo sebagai upaya menentukan cara terbaik dalam memenuhi permintaan dengan menyesuaikan tingkat produksi, kebutuhan tenaga kerja, persediaan, waktu lembur, sub kontrak dan semua variabel yang dapat dikendalikan perusahaan untuk memproduksi air mineral 220 ml agar dapat memperoleh laba yang maksimum. Metode yang digunakan untuk melakukan peramalan pada produk air mineral 220 ml adalah moving average, trend analisis, naïve method. Sedangkan pada perencanaan aggregate planning strategi yang digunakan adalah chase strategi, level strategi dan mixed strategi.Kemudian dipilih strategi terbaik untuk menghasilkan biaya yang minimum. Hasil penelitian yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa metode peramalan yang terbaik adalah trend analisis dengan total nilai MSE sebesar 371.210.959 dan strategi aggregate yang menghasilkan biaya minimum yaitu mixed strategi dengan total biaya sebesar Rp. 13.784.960.960.