Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Asia

Implementasi Pendidikan Karakter Melalui Model Pembelajaran​ Discovery Learning Di Mim Pasir Lor Karanglewas Banyumas Ana Andriani; Wakhudin Wakhudin
Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 1 No 2 (2020): Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : LP2M Institut Teknologi dan Bisnis Asia Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32815/jpm.v1i2.303

Abstract

Artikel ini membicarakan tentang penerapan model pembelajaran discovery learning dalam proses pembelajaran sebagai implementasi dari pendidikan karakter pada siswa Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah Pasir Lor Kec Karanglewas Kabupaten Banyumas. Realitas empirik memperlihatkan bahwa kondisi saat ini sangat memprihatinkan, banyak kasus di lingkungan masyarakat mengindikasikan menurunnya kualitas karakter peserta didik di sekolah saat ini. Pelanggaran norma bukan sekedar kesopanan kesusilaan, namun dapat meningkat pada pelanggaran hukum dan Agama. Banyak faktor yang menjadi penyebab terjadinya pelanggaran-pelanggaran itu, diantaranya adalah perkembangan teknologi informasi yang semakin canggih, perubahan gaya hidup yang sangat dinamis, kesibukan orang tua yang semakin tinggi yang menyebabkan perhatian terhadap anak-pun berkurang, menjadi faktor-faktornya. Pendidikan Karakter menjadi pendidikan yang sangat penting saat ini guna menumbuhkan karakter baik yang sebagai bagian dari softskill yang sangat berguna dalam kehidupan sehari-hari. Pendidikan karakter dapat disisipkan dalam pembelajaran apapun namun dengan model pembelajaran yang menyenangkan. Satu pernyataan bahwa tidak ada satu obat mujarab-pun di dalam dunia pendidikan, dapat dimaknai bahwa ada banyak ragam yang dapat digunakan dalam proses pembelajaran untuk tercapainya tujuan pendidikan nasional. Implementasi pendidikan karakter di sekolah dapat dilakukan dengan model pembelajaran yang disesuaikan dengan konten pengetahuannya. Model discovery learning diharapkan mampu menjadi model pembelajaran yang dapat meningkatkan karakter peserta didik.