Claim Missing Document
Check
Articles

Found 19 Documents
Search

Pengaruh Gaya Kepemimpinan dan Lingkungan Kerja Terhadap Komitmen Karyawan dengan Motivasi Sebagai Variabel Intervening Sari Apri Yani, Ni Wayan Mega
International Journal of Social Science and Business Vol 3, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (523.728 KB) | DOI: 10.23887/ijssb.v3i1.17338

Abstract

LPD dikonsepsikan sebagai lembaga desa adat yang merupakan unit operasional serta berfungsi sebagai wadah kekayaan desa adat yang berupa uang atau surat-surat berharga lainnya. LPD Desa Adat Kedonganan dituntut untuk memiliki sumber daya manusia yang berkualitas. Tantangan isu global saat ini yang berujung pada persaingan bebas juga menuntut adanya kualitas yang mendalam terhadap keberadaan sumber daya manusia, untuk memperoleh kualitas yang diinginkan patut dicermati lebih mendalam bagaimana keberadaan dari motivasi dan komitmen dari karyawan pada LPD Desa Adat Kedonganan dengan mengaitkan pada efektivitas gaya kepemimpinan serta lingkungan kerja pada perusahaan yang bersangkutan yakni LPD Desa Adat Kedonganan. Penelitian ini menggunakan teknik analisis jalur (path analysis)  dengan 54 responden yang meneliti tentang pengaruh langsung dan tidak langsung variabel gaya kepemimpinan dan lingkungan kerja terhadap komitmen karyawan dengan motivasi sebagai variabel intervening pada LPD Desa Adat Kedonganan, Kabupaten Badung. Dalam penelitian ini juga ditemukan bahwa motivasi menjadi variabel penghubung yang positif antara gaya kepemimpinan dan lingkungan kerja  terhadap komitmen karyawan pada LPD Desa Adat Kedonganan, Badung
Strategi promosi destinasi wisata edukasi taman nusa tulikup gianyar Amir, Firlie Lanovia; Parwati, Komang Shanty Muni; Semadi, Gusti Ngurah Yoga; Apri Yani, Ni Wayan Mega Sari
Jurnal Kepariwisataan dan Hospitalitas Vol 5 No 1 (2021): Vol.5,No.1,2021
Publisher : DIPLOMA IV TOURISM PROGRAM STUDY, TOURISM FACULTY,UDAYANA UNIVERSITY

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi promosi destinasi wisata edukasi yang ada di Taman Nusa Tulikup Gianyar. Penelitian ini merupakan penelitian awal dari langkah-langkah strategi pengembangan suatu daya tarik wisata dengan tujuan utama wisatawan. Pendekatan yang dilakukan adalah secara kualitatif, dengan mengacu pada teori Promosi dan Teori Destinasi Wisata. Agar tersebar merata, dan mendapatkan data yang komprehensif, fokus penelitian berada pada Taman Nusa di Desa Sidan. Pendekatan yang dilakukan adalah secara kualitatif, dengan mengacu pada teori Promosi dan Teori Destinasi Wisata. Agar tersebar merata, dan mendapatkan data yang komprehensif, fokus penelitian berada pada Taman Nusa di Desa Sidan, Kabupaten Gianyar. Data akan dikumpulkan melalui wawancara, studi kepustakaan diharapkan, secara akademis, penelitian ini mampu mengkaji dan mengeksplorasi lebih dalam berkenaan dengan latar belakang, pola-pola sosialisasi yang diterapkan, dan implikasinya terhadap masyarakat setempat juga wisatawan khususnya yang berkunjung ke Taman Nusa yang berada di Desa Sidan, Gianyar. Kemudian diharapkan juga dapat menjadi salah satu sumbangan pemikiran dalam pengembangan kepariwisataan yang berbasis budaya yang inovatif, kreatif, dan berkesinambungan. Kata Kunci: Wisata Edukasi, Strategi Promosi, Taman Nusa
PENGARUH WORK-FAMILY CONFLICT DAN STRES KERJA TERHADAP KEPUASAN KERJA DAN TURNOVER INTENTION KARYAWAN WANITA Ni Wayan Mega Sari Apri Yani; I Gde Adnyana Sudibya; Agoes Ganesha Rahyuda
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana VOLUME.05.NO.03.TAHUN 2016
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (228.491 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh work-family conflict dan stres kerja terhadap kepuasan kerja dan turnover intention karyawan wanita pada Bank Rakyat Indonesia (BRI) Kantor Cabang Gatot Subroto Denpasar. Responden pada penelitian ini berjumlah 30 orang karyawan wanita yang sudah menikah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) work-family conflict berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kepuasan kerja. (2) stres kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kepuasan kerja. (3) kepuasan kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap turnover intention. (4) work-family conflict tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap turnover intention. (5) stres kerja berpengaruh positif signifikan terhadap turnover intention. (6) work-family conflict berpengaruh terhadap turnover intention secara tidak langsung melalui kepuasan kerja. (7) stres kerja berpengaruh terhadap turnover intention secara tidak langsung melalui kepuasan kerja. Pengujian variabel mediasi menunjukkan hasil bahwa sifat mediasi kepuasan kerja pada hubungan antara work-family conflict terhadap turnover intention adalah complete full mediation (variabel mediasi sempurna), sedangkan sifat mediasi kepuasan kerja pada hubungan antara stres kerja terhadap turnover intention adalah partial mediation (variabel mediasi sebagian).
Kajian Strategi Pemasaran Destinasi Wisata Warisan Budaya Dunia (WBD) Pura Tirta Empul Tampaksiring Gianyar Nyoman Surya Wijaya; I Made Darsana; Ni Wayan Mega Sari Apri Yani
Ekuitas: Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol. 10 No. 1 (2022)
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/ekuitas.v10i1.47855

Abstract

The fluctuating number of tourist visits tends to decrease from 2020 to 2022. Studying the marketing strategy carried out by the world cultural heritage (WBD) manager of Tirta Empul Temple in Tampaksiring, Gianyar, is fascinating. This study aims to examine the marketing strategy model commonly used to determine the most significant factors influencing tourist visits to these tourist objects, which are leading tourist destinations. This study was designed with a descriptive and analytic approach, namely reviewing and analyzing the marketing strategy model used, then integrated with the results of the policy analysis of the Gianyar Regency Government in developing a marketing strategy for the WBD Pura Tirta Empul Tampaksiring tourist attraction to provide services to tourists. The study and research of the developed model for promotion found that e-commerce is the most potent factor, followed by word of mouth, publications, and advertising. For destination attributes, the most powerful factor influencing tourists to visit is the product of memories, location, available accommodation, ticket prices, and tourist attractions. At the same time, a fun, clean, safe, calm, new places, and a comfortable environment dominated by Place Branding. The most significant factor driving the decision to visit tourists is post-visit evaluation; this cannot be separated from the satisfaction felt after a previous visit. There are still differences in understanding in implementing the rules between the management, namely the Gianyar Regional Government as the first party and Pekraman Village as the second party, which can affect the quality of service and the level of tourist visits.
PERAN KOMUNIKASI VISUAL INSTAGRAM TERHADAP KEPUTUSAN BERKUNJUNG DI KAWASAN HERITAGE GAJAH MADA DENPASAR Utik Kuntariati; Ni Made Rinayanthi; Ni Wayan Mega Sari Apri Yani
Jurnal Ilmiah Hospitality Management Vol 11 No 1 (2020)
Publisher : Institut Pariwisata dan Bisnis Internasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22334/jihm.v11i1.175

Abstract

Munculnya era tourism 4.0, memberi dampak revolusi industri di sektor pariwisata, ditandai dengan adanya kemudahan akses informasi melalui media digital. Transformasi digital inilah yang mengubah keseluruhan siklus ekosistem kepariwisataan, terutama dari sisi penyebarannya dan konsumsi informasi di media sosial terkait aktivitas berwisata.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimanakah peran komunikasi visual Instagram terhadap keputusan berkunjung ke Kawasan Heritage Gajah Mada Denpasar dan bagaimanakah peran media sosial instagram (partisipasi, keterbukaan dan komunikasi) terhadap keputusan berkunjung ke Kawasan Heritage Gajah Mada Denpasar. Penelitian ini dirancang menggunakan metode kuantitatif dengan analisis korelasi regresi linear berganda. Penelitian ini berfokus pada fenomena sosial dan pada pemberian suara pada perasaan dan persepsi dari informan. Populasi dalam penelitian ini adalah jumlah follower yang diambil dari dua akun Instagram yaitu; @InfoDenpasar sebanyak 879.000 dan @DenpasarTourism sebanyak 2.660 followers, sedangkan dari Tagar (#), sebanyak 11.002 tags/posts dari #pasarbadung dan 1000 tags/posts dari #tukadkorea dengan sampel 155.Hasil penelitian diketahui bahwa tingkat penggunaan sosial media instagram dari karakteristik umum responden ditunjukkan oleh laki-laki dan berumur 17-20 tahun yang mayoritas berdomisili di Bali. Media visual Instagram berpengaruh atau berperan secara nyata terhadap keputusan berkunjung. Berdasarkan analisis kelima dimensi terhadap peran media sosial Instagram yaitu partisipasi, keterbukaan, percakapan, komunitas dan keterhubungan, dimana percakapan, komunitas dan keterhubungan digabung dalam satu dimensi yaitu komunikasi, dimensi komunikasi dan keterbukaan sangat berpengaruh terhadap keputusan berkunjung.
Analisis faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan pada hotel bakung sari kuta badung Ni Wayan Mega Sari Apri Yani; Ni Made Rinayanthi; Putu Dian Yuliani Paramita
Jurnal Ilmiah Hospitality Management Vol 11 No 2 (2021)
Publisher : Institut Pariwisata dan Bisnis Internasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22334/jihm.v11i2.183

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan pada Hotel Bakung Sari Kuta, Badung. Responden dalam penelitian ini sebanyak 64 orang. Teknik analisis yang digunakan adalah teknik analisis faktor. Hasil analisis diperoleh bahwa seluruh indikator yang terdapat dalam penelitian ini mampu membentuk faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan pada Hotel Bakung Sari Kuta, Badung. Motivasi berupa dukungan dari pemimpin kepada karyawan dapat meningkatkan kinerja karyawan yang merupakan variabel yang mewakili faktor motivasi dengan loading factor sebesar 0,835. Besarnya gaji/upah yang diterima sudah dapat memenuhi kebutuhan pokok karyawan memiliki loading factor tertinggi yang mewakili faktor kompensasi yaitu sebesar 0,931. Pewarnaan, penataan ruang kerja, posisi kursi, meja, lemari dan peralatan lain teratur rapi yang mewakili faktor lingkungan kerja memiliki loading factor sebesar 0,885. Faktor yang berpengaruh dominan adalah faktor kompensasi dengan nilai extraction sums of squared loadings sebesar 84,919 persen. Maka dari itu, untuk mencapai kinerja karyawan yang baik demi terciptanya tujuan perusahaan dan khusus untuk variabel kompensasi yang lebih dominan mempengaruhi kinerja karyawan disarankan agar motivasi, kompensasi dan lingkungan kerja menjadi prioritas perhatian di Hotel Bakung Sari Kuta, Badung
Local culinary marketing training through virtual Wonderfood Sayan Village Ni Wayan Mega Sari Apri Yani; I Wayan Putra Aditya; Bondan Pambudi; Putu Eka Wirawan; Ni Luh Putu Ayu Daniella Santika Dewi
Community Empowerment Vol 7 No 4 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (324.242 KB) | DOI: 10.31603/ce.6940

Abstract

The Covid-19 pandemic has devastated Indonesia's tourism and creative economy industry, nearly destroying all aspects of life, particularly in Bali, which is heavily reliant on tourism. This has an impact on all aspects of society, including the citizens of Sayan Village, Gianyar, who work primarily in the hospitality and tourism industries. The purpose of the program is to provide local culinary marketing training via virtual media as an alternative to digital marketing for MSME owners to help market their products. Training, demonstration, and workshops are the methods used. The program's outcomes were successful in increasing partners' knowledge of how to market MSME products through virtual tours.
PERAN KOMUNIKASI VISUAL INSTAGRAM TERHADAP KEPUTUSAN BERKUNJUNG DI KAWASAN HERITAGE GAJAH MADA DENPASAR Utik Kuntariati; Ni Made Rinayanthi; Ni Wayan Mega Sari Apri Yani
Jurnal Ilmiah Hospitality Management Vol 11 No 1 (2020)
Publisher : Institut Pariwisata dan Bisnis Internasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (175.608 KB) | DOI: 10.22334/jihm.v11i1.175

Abstract

Munculnya era tourism 4.0, memberi dampak revolusi industri di sektor pariwisata, ditandai dengan adanya kemudahan akses informasi melalui media digital. Transformasi digital inilah yang mengubah keseluruhan siklus ekosistem kepariwisataan, terutama dari sisi penyebarannya dan konsumsi informasi di media sosial terkait aktivitas berwisata.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimanakah peran komunikasi visual Instagram terhadap keputusan berkunjung ke Kawasan Heritage Gajah Mada Denpasar dan bagaimanakah peran media sosial instagram (partisipasi, keterbukaan dan komunikasi) terhadap keputusan berkunjung ke Kawasan Heritage Gajah Mada Denpasar. Penelitian ini dirancang menggunakan metode kuantitatif dengan analisis korelasi regresi linear berganda. Penelitian ini berfokus pada fenomena sosial dan pada pemberian suara pada perasaan dan persepsi dari informan. Populasi dalam penelitian ini adalah jumlah follower yang diambil dari dua akun Instagram yaitu; @InfoDenpasar sebanyak 879.000 dan @DenpasarTourism sebanyak 2.660 followers, sedangkan dari Tagar (#), sebanyak 11.002 tags/posts dari #pasarbadung dan 1000 tags/posts dari #tukadkorea dengan sampel 155.Hasil penelitian diketahui bahwa tingkat penggunaan sosial media instagram dari karakteristik umum responden ditunjukkan oleh laki-laki dan berumur 17-20 tahun yang mayoritas berdomisili di Bali. Media visual Instagram berpengaruh atau berperan secara nyata terhadap keputusan berkunjung. Berdasarkan analisis kelima dimensi terhadap peran media sosial Instagram yaitu partisipasi, keterbukaan, percakapan, komunitas dan keterhubungan, dimana percakapan, komunitas dan keterhubungan digabung dalam satu dimensi yaitu komunikasi, dimensi komunikasi dan keterbukaan sangat berpengaruh terhadap keputusan berkunjung.
Analisis faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan pada hotel bakung sari kuta badung Ni Wayan Mega Sari Apri Yani; Ni Made Rinayanthi; Putu Dian Yuliani Paramita
Jurnal Ilmiah Hospitality Management Vol 11 No 2 (2021)
Publisher : Institut Pariwisata dan Bisnis Internasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (187.689 KB) | DOI: 10.22334/jihm.v11i2.183

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan pada Hotel Bakung Sari Kuta, Badung. Responden dalam penelitian ini sebanyak 64 orang. Teknik analisis yang digunakan adalah teknik analisis faktor. Hasil analisis diperoleh bahwa seluruh indikator yang terdapat dalam penelitian ini mampu membentuk faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan pada Hotel Bakung Sari Kuta, Badung. Motivasi berupa dukungan dari pemimpin kepada karyawan dapat meningkatkan kinerja karyawan yang merupakan variabel yang mewakili faktor motivasi dengan loading factor sebesar 0,835. Besarnya gaji/upah yang diterima sudah dapat memenuhi kebutuhan pokok karyawan memiliki loading factor tertinggi yang mewakili faktor kompensasi yaitu sebesar 0,931. Pewarnaan, penataan ruang kerja, posisi kursi, meja, lemari dan peralatan lain teratur rapi yang mewakili faktor lingkungan kerja memiliki loading factor sebesar 0,885. Faktor yang berpengaruh dominan adalah faktor kompensasi dengan nilai extraction sums of squared loadings sebesar 84,919 persen. Maka dari itu, untuk mencapai kinerja karyawan yang baik demi terciptanya tujuan perusahaan dan khusus untuk variabel kompensasi yang lebih dominan mempengaruhi kinerja karyawan disarankan agar motivasi, kompensasi dan lingkungan kerja menjadi prioritas perhatian di Hotel Bakung Sari Kuta, Badung
Performance Optimization of Staff in Improving Guest Satisfaction Ni Wayan Mega Sari Apri Yani; Putu Eka Wirawan
International Journal of Social Science and Business Vol. 6 No. 4 (2022): November
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/ijssb.v6i4.52067

Abstract

During the Covid-19 pandemic, Bali tourism experienced difficult times, so that many businesses in the tourism accommodation sector were destroyed. Various efforts were made, so that they could survive in difficult times, one of which was strict financial arrangements, reduction of employees, laying off and laying off employees. The performance of the waiter plays an important role in the smooth operation of a restaurant, so it is necessary to optimize the performance of the waiter so that guest satisfaction increases. At the Warung Mesari restaurant, the waiter is not only a waiter for visiting guests, but also an ambassador in introducing and maintaining the restaurant's image. This study looks at the performance of waiters in an effort to increase guest satisfaction and what efforts are made by the Warung Mesari restaurant in optimizing the performance of the waiters. The research method used is descriptive-qualitative with data collection techniques in the form of interviews, documentation studies, and observations. This study resulted in the following findings: the waiters were able to provide good service and establish good relationships with guests who visited the restaurant; the waiters have done their job successfully; the restaurant has received many positive guest comments from guests; the restaurant also gets repeater guests; and guests who have visited again invite their friends to visit the Warung Mesari restaurant.