Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Sains Manajemen

PENINGKATAN LOYALITAS PELANGGAN PADA HARIAN UMUM PIKIRAN RAKYAT MELALUI DIGITAL MARKETING DAN CITRA MEREK Tsya Erika; Ani Solihat; Andry Trijumansyah; Djunarto; Kurnia Budhy Scorita
Jurnal Sains Manajemen Vol 4 No 2 (2022): Jurnal Sains Manajemen
Publisher : LPPM Universitas Adhirajasa Reswara Sanjaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51977/jsm.v4i2.679

Abstract

Era globalisasi ini hampir merubah bentuk penyajian media informasi, informasi pada masa kini disajikan tidak hanya dalam bentuk tercetak namun disajikan juga dalam berbagai media atau bentuk elektronik yang dapat di akses melalui jaringan internet. Sampai saat ini zaman konvensional telah berubah menjadi digital yang mengakibatkan loyalitas pelanggan pada media cetak menurun dan persaingan dalam internet meningkat. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Digital Marketing dan Citra Merek terhadap Loyalitas Pelanggan pada Harian Umum Pikiran Rakyat. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Kuantitatif Deskriptif dan Verifikatif, dengan jumlah responden 100 dan menggunakan teknik sampling insidental. Adapun teknik pengambilan data berupa observasi,, kuesioner, studi kepustakaan dan data primer. Hasil penelitian ini secara parsial digital marketing berpengaruh signifikan terhadap loyalitas pelanggan dan citra merek berpengaruh signifikan terhadap loyalitas pelanggan. Secara simultan digital marketing dan citra merek berpengaruh terhadap loyalitas pelanggan Harian Umum Pikiran Rakyat.
MENINGKATKAN KEPUTUSAN PEMBELIAN SEPATU BRAND LOKAL DI BANDUNG MELALUI SOSIAL MEDIA Ani Solihat; Fransiska Kopong; Djunarto Djunarto; Andry Trijumansyah
Jurnal Sains Manajemen Vol 5 No 2 (2023): Jurnal Sains Manajemen
Publisher : LPPM Universitas Adhirajasa Reswara Sanjaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51977/jsm.v5i2.1287

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media sosial marketing dan perceived value terhadap keputusan pembelian sepatu brand local di Bandung. Metode penelitian yang digunakan adalah menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif dan verifikatif. Sedangkan jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Penelitian ini dilakukan pada konsumen sepatu brand local di Bandung dengan jumlah sampel 100 orang. Analisis statistic data yang yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda dengan menggunakan IMB SPSS Statistic 25. Hasil penelitian menunjukan bahwa media sosial marketing, perceived value pada sepatu brand local di Bandung sudah baik. Terdapat pengaruh yang signifikan antara media sosial marketing secara parsial terhadap keputusan pembelian sepatu brand local di Bandung. Terdapat pengaruh yang signifikan antara perceived value secara parsial terhadap keputusan pembelian sepatu brand local di Bandung. Terdapat pengaruh yang signifikan antara media sosial marketing, perceived value secara simultan terhadap keputusan pembelian sepatu brand local di bandung.