Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Bandung Conference Series: Journalism

Pengelolaan Kesan Gitaris Black Metal Band Warkvlt Fulky Faza Ramadhan; Dian Widya Putri
Bandung Conference Series: Journalism Vol. 1 No. 1 (2021): Bandung Conference Series: Journalism
Publisher : UNISBA Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (116.254 KB) | DOI: 10.29313/bcsj.v1i1.23

Abstract

Abstract. The study of impression management is one of the interesting topics of communication studies. This is because impression management is such a dynamic behavior. This is seen from the change in behavior which was initially considered normal to be different in general. This research is a study of impression management with the dramaturgy approach. The use of dramaturgy aims to find out the impression management performed by the black metal band guitarist Warkvlt. This research is a study of impression management with dramaturgy theory. The use of dramaturhi theory aims to find out both sides of life owned by black metal band guitarist Warkvlt (Warkult). This study uses qualitative methods. The subjects of this study were Supriyanto as key informants, and four other people who were close to the life of the front stage and back stage from Supriyanto as supporting informants. Data obtained by observation, documentation and in-depth interviews. The results showed that Supriyanto had a personality that was made different from real life to support his appearance on stage. This shows that the research subjects have the power to make different personifications to show their fans. In this study researchers used data from five informants namely Supriyanto, Susan, Sigit, Glen and Alfi. Researchers obtained data from key informants from Supriyanto and his wife and bandmates which were used as supporting data, as well as from one of his fans to get data from outside the environment of the subject of study. Researchers limit the scope of the front stage of the life of the black metal band guitarist Warkvlt when performing on stage to interact directly with the audience. This refers to the statement of Erving Goffman stated in the book Psychology of Communication by Jalaluddin Rakhmat which states that a person's front stage is where an individual is in a condition or environment where there are other individuals who observe and judge. The backstage of a black metal guitarist is filled with people who have even more emotional closeness like family members. Or in other words the researchers limit it to situations and conditions where the attributes as a black metal guitarist are released or deliberately abandoned by him. There is a clear difference between the front stage and the back stage of the black metal band guitarist Warkvlt, which can be seen in terms of appearance and a more open attitude. Appearance on the back stage as it is like real identity and a more open attitude to the surrounding environment. Abstrak. Studi tentang manajemen kesan adalah salah satu topik yang menarik dari kajian ilmu komunikasi. Hal ini dikarenakan manajemen kesan merupakan perilaku yang begitu dinamis. Hal ini dilihat dari perubahan perilaku yang pada awalnya dipandang normal menjadi berbeda pada umumnya. Penelitian ini merupakan studi tentang manajemen kesan dengan pendekatan dramaturgi. Penggunaan dramaturgi ini bertujuan untuk mengetahui manajemen kesan yang dilakukan oleh gitaris black metal band Warkvlt. Penelitian ini merupakan studi tentang manajeman kesan dengan teori dramaturgi. Penggunaan teori dramaturhi ini bertujuan untuk mengetahui kedua sisi kehidupan yang dimiliki oleh gitaris band black metal Warkvlt (Warkult).. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif . Subjek penelitian ini adalah Supriyanto sebagai informan kunci, dan empat orang lain yang dekat dengan kehidupan front stage dan back stage dari Supriyanto sebagai informan pendukung. Data diperoleh dengan observasi, dokumentasi dan wawancara mendalam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Supriyanto memiliki satu kepribadian yang dibuat berbeda dari kehidupan sebenarnya untuk menunjang penampilannya diatas panggung. Hal ini menunjukkan bahwa subjek penelitian memiliki kekuatan dalam membuat personifikasi yang berbeda untuk ditunjukan kepada penggemarnya. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan data dari lima informan yaitu Supriyanto, Susan, Sigit, Glen dan Alfi. Peneliti mendapatkan data dari informan kunci dari Supriyanto serta istri dan teman band-nya yang dijadikan sebagai data pendukung, juga dari satu penggemarnya untuk mendapatkan data dari sisi luar lingkungan subjek menelitian. Peneliti membatasi lingkup panggung depan kehidupan gitaris black metal band Warkvlt adalah ketika tampil diatas panggung hingga berinteraksi langsung dengan penonton. Hal tersebut mengacu pada pernyataan Erving Goffman yang tertuang dalam buku Psikologi Komunikas karya Jalaluddin Rakhmat yang menyatakan bahwa panggung depan seseorang ialah dimana seorang individu berada pada sebuah kondisi atau lingkungan dimana terdapat individu lainnya yang mengamati dan menilai. Panggung belakang seorang gitaris black metal dipenuhi oleh orang-orang yang memiliki kedekatan lebih bahkan kedekatan emosional seperti anggota keluarga. Atau dengan kata lain peneliti membatasinya dengan situasi dan kondisi dimana atribut sebagai seorang gitaris black metal terlepas ataupun sengaja ditanggalkan olehnya. Terdapat perbedaan yang terlihat jelas antara panggung depan dengan panggung belakang gitaris black metal band Warkvlt, dimana dapat dilihat dari hal penampilan dan sikap yang lebih terbuka. Penampilan pada panggung belakang yang apa adanya seperti jati diri sesungguhnya dan sikap yang lebih terbuka pada lingkungan sekitar.
Strategi Komunitas JES dalam Peliputan Berita Eksistensi Bank Syariah di Kota Bandung Fauzy Adha Maulana; Dian Widya Putri
Bandung Conference Series: Journalism Vol. 2 No. 1 (2022): Bandung Conference Series: Journalism
Publisher : UNISBA Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (99.616 KB) | DOI: 10.29313/bcsj.v2i1.1654

Abstract

Abstract. The role of community economic journalist syariah (JES) Bandung for the purpose of giving information and education through literasi economic news surrounding syariah to the community so that the more advanced economic syariah and grow at a fast pace. It is clear that the lack of information economy banks and syariah made people were still a little trust and lack of understanding about syariah concept , compared with conventional banks. Looking at the case above, so this research about how community strategy JES in news was the existence of syariah banks in the city of bandung. The purpose of research to know and then to analyze JES community Bandung created the communications strategy in covering news the existence of syariah banks in the city of Bandung. To review and means covering news the existence of syariah banks in the city of Bandung. To know and then to analyze why jes cover community news the existence of syariah banks in the city of Bandung. Qualitative research was conducted with the perspective of a case study Robert K.Yin are obedient to research design type 1, there is one case where only and one unit of analysis with research using interviews with the speakers. The subject of study that is, three key informan such as Bandung editor JES community leaders. Markom JES community, community editor JES Bandung. Test data is not tampered with by means of triangulation of a source by the speakers from the academics, triangulation of the form of data, and triangulation of data collection techniques. Drawing conclusions: JES community Bandung created the strategy in covering news the existence of syariah banks in the city of Bandung for want of creates understanding by the people the reader of syariah banks and economic information about setting up a shariah in canning with the text news easily understandable and understood the community members who lacking information or literasi on the bank syariah syariah and economic. Abstrak. Peran komunitas jurnalis ekonomi syariah (JES) Bandung bertujuan untuk memberikan sosialisasi dan edukasi melalui literasi informasi berita seputar ekonomi syariah pada masyarakat supaya ekonomi syariah semakin maju dan tumbuh dengan cepat. Kurangnya informasi yang jelas tentang bank dan ekonomi syariah membuat masyarakat masih sedikit percaya dan kurangnya pemahaman tentang konsep syariah, dibandingkan dengan bank konvensional. Mencermati kasus di atas, maka penelitian ini tentang bagaimana strategi komunitas JES dalam peliputan berita eksistensi bank Syariah di Kota Bandung. Tujuan penelitian untuk mengetahui dan menganalisa komunitas JES Bandung menciptakan strategi dalam meliput berita eksistensi bank syariah di Kota Bandung. Untuk mengetahui dan menganalis cara meliput berita eksistensi bank syariah di Kota Bandung. Untuk mengetahui dan menganalisa mengapa komunitas JES meliput berita eksistensi bank syariah di Kota Bandung. Metode penelitian kualitatif dengan perspektif studi kasus Robert K. Yin yang lebih ditekankan kepada desain penelitian tipe 1, dimana hanya ada satu kasus dan satu unit analisis dengan menggunakan wawancara dengan narasumber penelitian. Subjek penelitian yaitu tiga orang narasumber diantaranya pimpinan redaksi komunitas JES Bandung. Markom komunitas JES, redaksi komunitas JES Bandung. Uji keabsahan data dengan cara triangulasi sumber dengan narasumber dari pihak akademisi, triangulasi bentuk data, dan triangulasi teknik pengumpulan data. Simpulan: komunitas JES Bandung menciptakan strategi dalam meliput berita eksistensi bank syariah di Kota Bandung karena ingin menciptakan pemahaman khalayak pembaca mengenai informasi bank syariah dan ekonomi syariah yang di kemas dengan teks berita mudah dimengerti dan dipahami oleh masyarakat yang kurang informasi atau literasi tentang bank syariah dan ekonomi syariah
Pengaruh Fashion Influencer Thrift @rayiputra26 terhadap Gaya Busana Followers Instagram @rayiputra26 Dila Putri Fatharani; Dian Widya Putri
Bandung Conference Series: Journalism Vol. 3 No. 1 (2023): Bandung Conference Series: Journalism
Publisher : UNISBA Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29313/bcsj.v3i1.5714

Abstract

Abstract. The Instagram account @rayiputra26 is often associated by many people as a fashion influencer account and how to dress luxuriously which is often uploaded, but in reality the photo uploads that are often uploaded by @rayiputra26 in highlighting the style of dress are the result of thrifting, the research method used in research This is with a quantitative approach. The sample in this study was 100 respondents, namely Instagram Followers @rayiputra26. Data collection techniques are by distributing questionnaires and observation. The data analysis technique used descriptive analysis, validity test, reliability test and hypothesis testing. The purpose of this study is to find out and analyze whether there is an influence of Fashion Influencer Thrift on the Instagram account @rayiputra26 on the fashion style of Instagram followers @rayiputra26. The results of the research on the influence of Thrift Fashion Influencers have a significant and significant influence on the Instagram account @rayiputra26 on the fashion style of Instagram followers @rayiputra26. Abstrak. Akun Instagram @rayiputra26 sering dikaitkan oleh banyak orang sebagai akun fashion influencer dan cara berpakaian mewah yang sering di unggah, akan tetapi dalam kenyataanya unggahan foto yang sering diunggah oleh @rayiputra26 dalam menonjolkan gaya berpaikan itu adalah hasil dari thrifting, Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan pendekatan kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 100 responden yaitu Followers Instagram @rayiputra26. Teknik pengumpulan data yaitu dengan cara penyebaran kuesioner dan observasi. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif, uji validitas, uji reliablititas dan uji hipotesis. Tujuan penelitian ini yaitu Untuk mengetahui dan menganalisis Apakah terdapat pengaruh Fashion Influencer Thrift Pada Akun Instagram @rayiputra26 terhadap Gaya Busana Followers Instagram @rayiputra26. Hasil penelitian mengenai pengaruh Fashion Influencer Thrift memperoleh pengaruh dan signifikan Pada Akun Instagram @rayiputra26 terhadap Gaya Busana Followers Instagram @rayiputra26.