Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)

Pengaruh Kebijakan Dividen, Kebijakan Hutang Dan Profitabilitas Terhadap Nilai Perusahaan Pada Perusahaan Food And Beverage Yang Terdaftar Di BEI Periode 2018-2021 Eka Syam; Jumawan Jasman; Asriany Asriany
Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ) Vol. 4 No. 2 (2023): Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)
Publisher : Yayasan Pendidikan Riset dan Pengembangan Intelektual (YRPI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37385/msej.v4i3.1694

Abstract

Pada perkembangan persaingan perusahaan dalam perusahaan membuat setiap perusahaan semakin meningkat kinerja tujuannya agar tetap tercapai. Pada saat masuknya covid-19, Indonesia menghadapi berbagai masalah terkait aspek ekonomi. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh kebijakian dividen, kebijakan hitang, dan profitabilitas terhadap nilai perusahaan manufaktur Food and Beverage yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2018-2021. Sampel penelitian sebanyak 13 perusahaan selama 4 tahun sehingga data yang diolah sebanyak 52 data dengan pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Metode analis yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kebijakan dividen, kebijakan hutang, dan profitabilitas tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan pada Perusahaan Food and Beverage yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2018-2021.
Pengaruh Financial Technology (Fintech), Sikap Keuangan Dan Pengetahuan Keuangan Terhadap Perilaku Keuangan Gengerasi Milenial Firlianti Firlianti; Jumawan Jasman; Asriany Asriany
Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ) Vol. 4 No. 2 (2023): Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)
Publisher : Yayasan Pendidikan Riset dan Pengembangan Intelektual (YRPI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37385/msej.v4i3.1696

Abstract

Financial technology merupakan sebuah inovasi dari jasa keuangan yang dapat membantu transaksi dengan baik. Selanjutnya dari sikap keuangan yaitu suatu hal yang dapat dianggap sebagai suatu kecenderungan psikologis yang diungkapkan saat mengevaluasi pengelolaan keuangan yang telah direkomendasikan pada beberapa tingkat kesepakatan atau ketidaksepakatan. Sementara pengetahuan keuangan yaitu bagaimana setiap individu mengatur, mengelola dan merespon resiko dari sumber daya keuangan. Kemudian perilaku keuangan yaitu kemampuan seseorang dalam mengatur keuangan sehari-hari. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh financial technology, sikap keuangan dan pengetahuan keuangan terhadap perilaku keuangan generasi milenial. Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan metode accidental sampling dengan jumlah responden 160. Data dianalisis menggunakan pendekatan kuantitatif melalui analisis regresi linear berganda yang menggunakan aplikasi SPSS. Hasil dari penelitian ini yaitu dapat diketahui bahwa financial technology tidak berpengaruh signifikan terhadap perilaku keuangan, sementara sikap keuangan dan pengetahuan keuangan berpengaruh signifikan terhadap perilaku keuangan.
Pengaruh Kinerja Keuangan Terhadap Harga Saham Pada Saat Pandemi Dan New Normal Studi Perusahaan Manufaktur Go Public Yang Terdaftar Di BEI Rina Karim; Jumawan Jasman; Asriany Asriany
Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ) Vol. 4 No. 2 (2023): Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)
Publisher : Yayasan Pendidikan Riset dan Pengembangan Intelektual (YRPI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37385/msej.v4i3.1721

Abstract

Harga saham adalah cerminan nilai dari suatu entitas. Jika perusahaan mencapai prestasi yang baik, maka tentunya akan menarik investor. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh ROA, GPM dan OPM terhadap Harga Saham perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2018-2021. Populasi penelitian ini diperoleh dengan menggunakan metode purposive sampling pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Dengan metode ini diperoleh sampel sebanyak 12 perusahaan selama 4 tahun sehingga data yang diolah sebanyak 48. Teknik analis yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ROA, GPM dan OPM tidak berpengaruh signifikan terhadap Harga saham pada Perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2018-2021.
Pengaruh literasi keuangan dan sikap keuangan terhadap minat mahasiswa dalam menggunakan SPinjam di aplikasi shopee Alda Fadila; Jumawan Jasman; Asriany Asriany
Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ) Vol. 4 No. 4 (2023): Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)
Publisher : Yayasan Pendidikan Riset dan Pengembangan Intelektual (YRPI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37385/msej.v4i4.1639

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh literasi keuangan dan sikap kuangan terhadap minat mahasiswa dalam menggunakan Spinjam di aplikasi shopee, Literasi keuangan mengacu pada keterampilan dan ukuranpengetahuan objek dan individu keahlian yang berkaitan dengan manajemen dan keputusan keuangan pribadi. Kompleksitas keuangan instrumen dan perkembangan teknologi informasi semakain meningkat. Banyak penelitian menemukan individu pada umumnya memiliki keterbatasan dan kurangnya informasi tentang prinsip dasar keuangan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh literasi keuangan dan sikap keuangan terhadap minat mahasiswa dalam menggunakan Spinjam di aplikasi shopee, unit analisis dalam penelitian ini adalah Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Palopo, data primer diperoleh melalui deseminasi kuesioner yang melibatkan 110 responden. Teknis analisis data yang di gunakan adalah regresi linier berganda analisis penelitian ini menunjukkan bahwa literasi keuangan dan sikap keuangan berpengaruh signifikan terhadap minat menggunakan Spinjam.