Jurnal Pendidikan Kesehatan Rekreasi
Vol. 7 No. 2 (2021): Juni 2021

Manajemen Pengelolaan Laboratorium Pengukuran Olahraga Prodi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas PGRI Mahadewa Indonesia

Ni Wayan Ary Rusitayanti (Prodi Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi, FKIP, Universitas PGRI Mahadewa Indonesia)
Putu Citra Permana Dewi (Prodi Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi, FKIP, Universitas PGRI Mahadewa Indonesia)
Ida Ayu Kade Arisanthi Dewi (Prodi Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi, FKIP, Universitas PGRI Mahadewa Indonesia)
Ni Luh Putu Indrawathi (Prodi Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi, FKIP, Universitas PGRI Mahadewa Indonesia)
Komang Ayu Tri Widhiyanti (Prodi Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi, FKIP, Universitas PGRI Mahadewa Indonesia)
I Putu Eri Kresnayadi (Prodi Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi, FKIP, Universitas PGRI Mahadewa Indonesia)



Article Info

Publish Date
27 Jun 2021

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan untuk memberi gambaran secara menyeluruh tentang (1) Manajemen pengelolaan laboratorium pengukuran olahraga dilihat dari konteks perencanaan, pengorganisasian dan pengawasan ; (2) Kendala-kendala yang dihadapi dalam pengelolaan laboratorium pengukuran olahraga ; dan (3) alternatif pemecahan masalah yang dilakukan pihak Universitas dalam mengatasi kendala-kendala dalam pengelolaan laboratorium pengukuran olahraga di Prodi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi FKIP Universitas PGRI Mahadewa Indonesia. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif tipe studi kasus. Pengambilan data diambil melalui observasi dan wawancara dengan Ketua Laboratorium. Data yang diperoleh dianalisa dengan cara deskriptif interpretatif dan hasil penelitian menunjukkan bahwa proses manajemen pengelolaan pengukuran olahraga sudah memenuhi aturan yang ada dan telah dikelola dengan baik oleh Ketua Laboratorium. Peralatan laboratorium pengukuran olahraga sudah terinventaris dengan baik sehingga pada saat dilakukan pemeriksaan dan supervisi oleh pihak Universitas tidak lagi kewalahan karena setiap barang yang ada telah di label sesuai nama alat, tahun penerimaan dan jumlah unitnya. Proses evaluasi yang dilakukan ketua laboratorium untuk mengetahui kondisi barang dilakukan secara manual yaitu pencatatan melalui buku pemakaian alat tanpa menggunakan kartu pemakaian alat sehingga tidak mudah untuk mendeteksi alat yang rusak.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jpkr

Publisher

Subject

Education Health Professions Medicine & Pharmacology Physics Public Health

Description

Jurnal Pendidikan Kesehatan Rekreasi adalah jurnal pendidikan dan kesehatan yang dikelola oleh Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi FKIP Universitas PGRI Mahadewa Indonesia. Jurnal ini terbit dua kali dalam setahun, yaitu bulan Januari dan Juni. Memuat tulisan berbahasa Indonesia ...