cover
Contact Name
Ahmad Padhil
Contact Email
ahmad.padhil@umi.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
ahmad.padhil@umi.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Journal of Industrial Engineering Management
ISSN : 25413090     EISSN : 25031430     DOI : -
Journal of Industrial Engineering and Management memiliki No.ISSN : 2541-3090 (Cetak) dan No.ISSN : 2541-3090 (Online). Journal of Industrial Engineering and Management diterbitkan oleh Prodi Jurusan Teknik Industri Fakultas Teknologi Industri Universitas Muslim Indonesia. Terbit 2 (Dua) kali dalam setahun pada Bulan April dan Oktober.
Arjuna Subject : -
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 3, No 2 (2018): Journal of Industrial Engineering Management Vol. 3 No. 2" : 7 Documents clear
ANALISIS PENERAPAN QUALITY CONTROL CIRCLE UNTUK MEMINIMALKAN BINNING LOSS PADA BAGIAN RECEIVING PT. HADJI KALLA TOYOTA DEPO PART LOGISTIK MAKASSAR Muhammad Fachry Hafid; Andi Muh Syukur Yusuf
Journal of Industrial Engineering Management Vol 3, No 2 (2018): Journal of Industrial Engineering Management Vol. 3 No. 2
Publisher : Center for Study and Journal Management FTI UMI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (716.299 KB) | DOI: 10.33536/jiem.v3i2.228

Abstract

Dalam persaingan industri, bidang layanan juga mengalami pertumbuhan pesat. Setiap perusahaan bersaing untuk memenangkan persaingan untuk mendapatkan pangsa pasar. Tingginya tingkat kesalahan kerja pada area Receiving Depo Hadji Kalla Makassar. Hal ini disebabkan oleh kompleksitas jenis-jenis kesalahhan kerja yang terjadi dalam proses. Oleh karena itu perlu dilakukan upaya perbaikan terus menerus untuk mengurangi tingkat kesalahan yang telah terjadi dalam proses. Penelitian ini telah menerapkan metode QCC (Quality Control Circle) dengan delapan langkah untuk meningkatkan kualitas. Metode QCC menggunakan alat yang disebut tujuh alat. Kami mengusulkan proses rencana perbaikan. Penelitian kami menemukan bahwa sejumlah besar CTQ (Critical To Quality) adalah kurangnya alat bantu kerja. Kami melakukan pencarian akar penyebab masalah melalui proses brainstorming antara tim QCC dan manajemen perusahaan. Kami menemukan bahwa penyebab paling dominan dari kesalahan kerja adalah kurangnya operator ketelitian dan kurangnya alat bantu kerja yang menyebakan KPI Receiving tidak sampai target di Pareto diagram. nampak bahwa persentase kesalahan kerja terbesar, sekitar 4 LI/Bulan. Perbaikan dilakukan pada proses kerja yang banyak melakukan kesalahan melalui alat kerja brainstorming, Setelah perbaikan alat kerja persentase kesalahan kerja dari 4 LI/Bulan menjadi 0 LI/Bulan. penurunan tingkat kesalahan 100%
ANALISIS PENJADWALAN PRODUKSI DENGAN E-ISSN 2503 - 1430 ISSN 2541 - 3090 MENGGUNAKAN METODE CAMPBELL DUDECK SMITH DAN PALMER PADA PT. BOBI AGUNG INDONESIA Abdul Mail; Muhammad Nusran; Nurul Chairany; Taufik Nur; Resky Faturrahman
Journal of Industrial Engineering Management Vol 3, No 2 (2018): Journal of Industrial Engineering Management Vol. 3 No. 2
Publisher : Center for Study and Journal Management FTI UMI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (495.652 KB) | DOI: 10.33536/jiem.v3i2.233

Abstract

Penjadwalan produksi di dalam dunia industri, baik industry manufaktur maupun agroindustri memiliki peranan penting sebagai bentuk pengambilan keputusan. Perusahaan berupaya untuk memiliki penjadwalan yang paling efektif dan efisien sehingga dapat meningkatkan produktivitas yang dihasilkan dengan total biaya dan waktu seminimal mungkin. Sistem produksi di bidang manufaktur yang melibatkan banyak proses, mesin dan juga waktu proses yang bervariasi akan menemui banyak hambatan jika penjadwalan tidak dilakukan dengan metode yang tepat, sehingga mengakibatkan proses produksi yang bekerja kurang efektif dan efisien. Tingginya permintaan dan cepatnya perkembangan dalam bidang industri seiring dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi mengakibatkan munculnya persaingan antara perusahaan yang satu dengan yang lainnya. Perusahaan yang dapat bertahan dalam persaingan tersebut harus berusaha untuk mempertahankan atau menambah jumlah konsumennya. Salah satu usahanya adalah dengan memberikan pelayanan yang terbaik kepada para pelanggannya yaitu dengan menyelesaikan pesanan sesuai dengan waktu yang telah disepakati. PT. Bobi Agung Indonesia merupakan perusahaan yang bergerak di bidang manufaktur yang memperoduksi pupuk cair dan pupuk padat. Dalam proses operasionalnya. Hal ini diakibatkan karena penjadwalan produksi yang kurang efektif, sehingga kemungkinan besar dapat mengurangi kepuasan kepada pelanggannya. Dalam penelitian ini digunakan metode Campbell Dudeck Smith (CDS) dan Palmer yang mana dari kedu metode tersebut dapat mengetahui total waktu penyelesaian job minimal. Dari hasil yang telah diperoleh dapat diketahui total makespan dengan menggunakan metode CDS adalah 5918,71 menit dan Palmer adalah 6771,554 menit den gan selisih sebesar 852,844 menit, dimana metode CDS memiliki waktu penyelesaian lebih singkat.
STUDI ANALISIS FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUASAN KONSUMEN BERBELANJA PADA INDOMARET LAJOA KABUPATEN SOPPENG Arfandi Ahmad; Muhammad Fachry Hafid; Rezky Maulida
Journal of Industrial Engineering Management Vol 3, No 2 (2018): Journal of Industrial Engineering Management Vol. 3 No. 2
Publisher : Center for Study and Journal Management FTI UMI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (663.175 KB) | DOI: 10.33536/jiem.v3i2.229

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh analisis faktor dari variabel exprential marketing yaitu variabel sense, feel, think, act, dan relate terhadap kepuasan konsumen dalam berbelanja produk di Indomaret Lajoa, metode pengambilan sampel adalah dengan menggunakan kuisioner.Penelitian ini menggunakan metode Uji Validitas dan Uji Reliabilitas sertas Analisis Regresi Linear Berganda. Pengaruh simultan variabel sense (X1), feel (X2) think (X3), act (X4),dan Relate (X5) berpengaruh signifikan terhadap keputusan konsumen dalam berbelanja produk di Indomaret Lajoa. Hal ini dapat dibuktikan dari hasil analisis yang uji F. Fhitung Ftabel (92,231 2,28) yang menunjukkan bahwa pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen dalam kepuasan konsumen berbelanja produk di Indomaret Lajoa sangat dipengaruhi oleh variabel lain selain penelitian.Secara keseluruhan variabel independen (sense, feel, think, act, dan relate) baik sebagian atau efek secara simultan positif dan signifikan terhadap variabel dependen, sedangkan variabel yang paling berpengaruh di konsumen berbelanja keputusan adalah variabel yang merupakan relate yang memiliki koefisien tertinggi 9,604.
ANALISIS PRODUKTIVITAS DENGAN METODE OBJEKTIVE MATRIX (OMAX) PADA CV. BINTANG JAYA Abdul Mail; Takdir Alisyahbana; Anis Saleh; Rahmania Malik; Ibrahim Ibrahim
Journal of Industrial Engineering Management Vol 3, No 2 (2018): Journal of Industrial Engineering Management Vol. 3 No. 2
Publisher : Center for Study and Journal Management FTI UMI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (960.848 KB) | DOI: 10.33536/jiem.v3i2.234

Abstract

Persaingan pada industri manufaktur saat ini semakin ketat khususnya di makassar. Setiap perusahaan dituntut untuk berusaha menjaga kestabilan kinerjanya agar dapat bertahan dari persaingan yang kompetitif. Bahkan, untuk dapat mengungguli para pesaingnya perusahaan menginginkan adanya peningkatan kinerja pada setiap periode. CV. Bintang Jaya merupakan salah satu industri yang bergerak di bidang pembuatan sirup, tepatnya di Kota makassar yang berdiri sejak tahun 1981. Tujuan produksinya di prioritaskan untuk memenuhi kebutuhan daerah sulawesi selatan,terutama daerah Makassar. Pada tahun 2016 CV. Karena perusahaan biasanya tidak selalu mencapai terget produksinya maka cv bintang jaya ingin mengukur produktivitas produksi agar mencapai target produksinya dengan catatan kinerja perusahaan dan produktivitas perusahaan meningkat. Dengan menggunakan produktivitas yang merupakan salah satu dari sekian banyak instrument manajemen dalam mengukur kinerja organisasi yang berorientasi pada profit dan non profit, dimana nantinya hasil pengukuran tersebut dapat dijadikan informasi mengenai kondisi organisasi, yang apabila kondisinya buruk dapat segera diperbaiki dan apabila kondisinya cukup baik maka agar dipertahankan atau bahkan ditingkatkan, maka model pengukuran yang digunakan untuk mengukur tingkat produktivitas adalah model Objective Matrix (Omax), yang mana kelebihan dari model ini adalah dapat mengukur tingkat produktivitas dari sudut non keuangan. Dari hasil pengukuran yang telah dilakukan menunjukkan bahwa indeks produktivitas yang paling rendah adalah pada bulan Februari 2017 yaitu sebesar -82,58% dan indeks produktivitas yang paling tinggi adalah pada bulan Maret 2017 yaitu sebesar 240,74%.
STRATEGI PEMASARAN KUE BAGEA SEBAGAI KUE KHAS KOTA PALOPO DENGAN MENGGUNAKAN ANALISIS SWOT PADA UKM MULTI KUE KOTA PALOPO Padhil, Ahmad; Saleh, Anis; Nusran, Muhammad; Ismail, Hardi; Aidel, Aida
Journal of Industrial Engineering Management Vol 3, No 2 (2018): Journal of Industrial Engineering Management Vol. 3 No. 2
Publisher : Center for Study and Journal Management FTI UMI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (579.268 KB) | DOI: 10.33536/jiem.v3i2.230

Abstract

ANALISIS PENGARUH LINGKUNGAN KERJA TERHADAP RESPON PSIKOMOTORIK DI PT. SERMANI STEEL Andi Pawennari; Takdir Alisyahbana; Nurhayati Nurhayati; Hardi Ismail; Tri Normaningsih
Journal of Industrial Engineering Management Vol 3, No 2 (2018): Journal of Industrial Engineering Management Vol. 3 No. 2
Publisher : Center for Study and Journal Management FTI UMI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (579.462 KB) | DOI: 10.33536/jiem.v3i2.231

Abstract

PT. Sermani Steel Makassar adalah suatu perusahaan patungan (joint venture) antara Indonesia dan Jepang. Perusahaan yang bergerak di bidang industri ini didirikan di Makassar, tepatnya di Jalan Urip Sumoharjo Km 7-Tello Baru Kecamatan Panakukang.Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja (temperatur, kebisingan, dan pencahayaan) terhadap respon psikomotorik pekerja dengan menggunakan analisis regresi linier berganda.Sampel berjumlah 53 responden. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner dan jenis data adalah data primer. Teknik skala pengukuran menggunakan skala Likert.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kebisingan (X1)nilai koefisien regresi variabel sebesar 0,274, temperatur (X2)nilai koefisien regresi sebesar 0,201 dan Pencahayaan (X3)nilai koefisien regresi variabel sebesar 0,420 berpengaruh positif dan signifikan terhadap respon psikomotorik.. Dan Lingkungan kerja pada pencahayaan yang paling dominan berpengaruh positif dan signifikan terhadap respon motorik pekerja sebesar 0,420 pada PT Sermani Steel Makassar.
PENGEMBANGAN MODEL PENGUKURAN KINERJA AGRI- FOOD SUPPLY CHAIN BERKELANJUTAN BERBASIS PENGELOLAAN RISIKO Anggriani Profita; Deasy Kartika Rahayu
Journal of Industrial Engineering Management Vol 3, No 2 (2018): Journal of Industrial Engineering Management Vol. 3 No. 2
Publisher : Center for Study and Journal Management FTI UMI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (486.328 KB) | DOI: 10.33536/jiem.v3i2.232

Abstract

Risiko dan ketidakpastian selalu menjadi isu penting dalam pengelolaan rantai pasok. Khususnya dalam agri- food supply chain (AFSC), kompleksitas pengelolaan risiko dan ketidakpastian meningkat karena karakteristik produk hasil pertanian yang mudah rusak, serta sifat produksinya yang sebagian besar didasarkan pada faktor cuaca dan proses biologi yang tidak terduga. Oleh karena itu, diperlukan upaya pengelolaan risiko yang menyajikan penilaian terhadap faktor-faktor yang dapat melemahkan daya saing dan kinerja AFSC. Penelitian ini mengintegrasikan kerangka pengukuran kinerja AFSC dan konsep Rapid Agricultural Supply Chain Risk Assessment, dengan memperhatikan aspek-aspek berkelanjutan yang meliputi aspek ekonomi (profit), sosial (people), dan lingkungan (planet). Kerangka teoritis yang dihasilkan diuji menggunakan Structural Equation Modeling (SEM). Kuesioner diberikan kepada 193 petani tanaman pangan yang tersebar di sentra- sentra pertanian Kabupaten Paser dan PPU. Berdasarkan analisis model konstruk (outer model), seluruh indikator memenuhi convergent validity, kecuali indikator PR12 yang berkaitan dengan risiko regulasi hukum dan birokrasi. Oleh karena itu, indikator ini dikeluarkan dari konstruk model penelitian. Setelah semua indikator tervalidasi, selanjutnya dilakukan uji reliabilitas dengan melihat nilai composite reliability dari blok indikator yang mengukur setiap konstruk. Seluruh konstruk memiliki nilai di atas 0.7, sehingga semuanya dapat dikatakan reliabel. Adapun berdasarkan analisis model struktural (inner model), dapat disimpulkan bahwa pengelolaan risiko berpengaruh signifikan terhadap kinerja AFSC dan perspektif berkelanjutan. Akan tetapi, variabel perspektif berkelanjutan tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja AFSC.

Page 1 of 1 | Total Record : 7


Filter by Year

2018 2018


Filter By Issues
All Issue Vol 8, No 1 (2023): Journal of Industrial Engineering and Management Vol 8 No 1 Vol 8, No 2 (2023): Journal of Industrial Engineering and Management Vol 7, No 3 (2022): Journal of Industrial Engineering and Management Vol 7 No 3 Vol 7, No 2 (2022): Journal of Industrial Engineering and Management Vol 7 No 2 Vol 7, No 1 (2022): Journal of Industrial Engineering and Management Vol 7 No 1 Vol 6, No 3 (2021): Journal of Industrial Engineering Management Vol. 6 No. 3 Vol 6, No 2 (2021): Journal of Industrial Engineering Management Vol. 6 No. 2 Vol 6, No 1 (2021): Journal of Industrial Engineering Management Vol. 6 No. 1 Vol 5, No 2 (2020): Journal of Industrial Engineering Management Vol. 5 No. 2 Vol 5, No 1 (2020): Journal of Industrial Engineering Management Vol. 5 No. 1 Special edition of Seminar Nasional Teknik dan Manajemen Industri 2020 Vol 4, No 2 (2019): Journal of Industrial Engineering Management Vol. 4 No. 2 Vol 4, No 1 (2019): Journal of Industrial Engineering Management Vol. 4 No. 1 Vol 3, No 2 (2018): Journal of Industrial Engineering Management Vol. 3 No. 2 Vol 3, No 1 (2018): Journal of Industrial Engineering Management Vol. 3 No. 1 Vol 2, No 2 (2017): Journal of Industrial Engineering Management Vol. 2 No. 2 Vol 2, No 1 (2017): Journal of Industrial Engineering Management Vol. 2 No. 1 Vol 1, No 2 (2016): Journal of Industrial Engineering Management Vol. 1 No. 2 Vol 1, No 1 (2016): Journal of Industrial Engineering Management Vol. 1 No. 1 More Issue