cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota palopo,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Jurnal Manajemen STIE Muhammadiyah Palopo
ISSN : 23391510     EISSN : 26847841     DOI : https://doi.org/10.35906/jurman
Core Subject : Science,
Arjuna Subject : -
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol 1, No 2 (2014)" : 8 Documents clear
PENGARUH MOTIVASI DAN PENGALAMAN KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN PT. SUZUKI DIANA MOTOR CABANG PALOPO Haedar Haedar; Suandi Putra Syamsuddin
Jurnal Manajemen STIE Muhammadiyah Palopo Vol 1, No 2 (2014)
Publisher : Lembaga Penerbitan dan Publikasi Ilmiah (LPPI) Universitas Muhammadiyah Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (350.607 KB) | DOI: 10.35906/jm001.v1i2.118

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi dan pengalaman kerja terhadap produktivitas kerja karyawan pada PT. Suzuki Diana Motor Cabang Palopo. Metode yang digunakan adalah metode analistis regresi linier berganda. Data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder yang dihasilkan dari penelitian lapangan dan studi kepustakaan. Hasil analisis regresi berganda penelitian ini membuktikan bahwa motivasi dan pengalaman kerja berpengaruh terhadap produktivitas kerja karyawan pada PT. Suzuki Diana Motor Cabang Palopo dengan nilai koefisiensi korelasi pada output SPSS sebesar 0,919. Dengan hasil analisa yang telah dilakukan penelitian ini menyimpulkan bahwa terbukti terdapat pengaruh yang sangat kuat dan signifikan antara motivasi dan pengalaman terhadap produktivitas kerja karyawan pada PT. Suzuki Diana Motor Cabang Palopo. Hasil analisis menunjukkan motivasi berpengaruh positif terhadap produktivitas kerja karyawan. Pengalaman kerja berpengaruh positif terhadap produktivitas kerja karyawan.
PENGARUH MOTIVASI DAN KOMITMEN KARYAWAN TERHADAP PRESTASI KERJA PADA PT. MARINA PUTRA INDONESIA PERWAKILAN KABUPATEN LUWU UTARA Salju Salju; Mastia Makmur
Jurnal Manajemen STIE Muhammadiyah Palopo Vol 1, No 2 (2014)
Publisher : Lembaga Penerbitan dan Publikasi Ilmiah (LPPI) Universitas Muhammadiyah Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (412.304 KB) | DOI: 10.35906/jm001.v1i2.124

Abstract

Judul penelitian ini adalah Pengaruh Motivasi dan Komitmen Karyawan Terhadap Prestasi Kerja Pada PT. Marina Putra Indonesia Perwakilan Kabupaten Luwu Utara. Tujuan penelitian, untuk mengetahui dan menganalisis Pengaruh Motivasi dan Komitmen Karyawan Terhadap Prestasi Kerja Pada PT. Marina Putra Indonesia Perwakilan Kabupaten Luwu Utara. Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian explanatory dan menggunakan metode survei. Populasi penelitian adalah karyawan PT. Marina Putra Indonesia Perwakilan Kabupaten Luwu Utara yang berjumlah 15 orang. Metode analisis data yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif dan Regresi Linier Berganda, dimana variabel bebasnya terdiri dari Motivasi dan Komitmen Karyawan sedangkan untuk variabel dependen yaitu Prestasi Kerja. Hasil penelitian dengan menggunakan analisis regresi linier berganda menunjukkan bahwa secara simultan (Uji F) variabel Motivasi dan Komitmen berpengaruh signifikan terhadap variabel Prestasi Kerja, sehingga hipotesis pertama dalam penelitian ini yang menduga bahwa Motivasi dan Komitmen berpengaruh positif dan signifikan terhadap Prestasi Kerja Karyawan PT. Marina Putra Indonesia Perwakilan Kabupaten Luwu Utara terbukti kebenarannya. Sedangkan untuk (Uji-t) dari hasil tersebut ternyata variabel motivasi yang berpengaruh positif signifikan dan memiliki pengaruh dominan terhadap Prestasi Kerja dengan besaran nilai koefisien regresi sebesar 50,4%. Sedangkan untuk variabel Komitmen berpengaruh positif tidak signifikan terhadap Prestasi Kerja dengan besaran nilai koefisien regresi sebesar 7,8%. Dengan demikian hipotesis kedua dalam penelitian ini yang menduga bahwa motivasi berpengaruh dominan terhadap prestasi kerja karyawan PT. Marina Putra Indonesia Perwakilan Kabupaten Luwu Utara adalah terbukti kebenarannya.
ANALISIS RENTABILITAS DAN PROFITABILITAS PADA KOPERASI SIMPAN PINJAM BALO’ TORAJA KSP. BALO’TA Imran Ukkas; Wirda Ayu Ningsi
Jurnal Manajemen STIE Muhammadiyah Palopo Vol 1, No 2 (2014)
Publisher : Lembaga Penerbitan dan Publikasi Ilmiah (LPPI) Universitas Muhammadiyah Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (571.647 KB) | DOI: 10.35906/jm001.v1i2.119

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui dan menganalisa tingkat rentabilitas dan profitabilitas Koperasi Simpan Pinjam Balo’ Toraja tahun 2011-2013. Metode analisis data yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah Analisis Rasio, dimana rasio rentabilitas terdiri dari rentabilitas ekonomi dan rentabilitas modal sendiri. Sedangkan untuk rasio profitabilitas yaitu gross profit margin, operating profit margin, net profit margin. Hasil penelitian dengan menggunakan analisis rasio rentabilitas menunjukkan bahwa pada rasio rentabilitas ekonomi mengalami penurunan setiap tahunnya dan pada rasio rentabilitas modal sendiri mengalami peningkatan setiap tahunnya. Sedangkan hasil penelitian dengan menggunakan analisis rasio rentabilitas menunjukkan bahwa pada gross profit margin mengalami penurunan setiap tahunnya, pada operating profit margin mengalami naik turun (berfluktuasi) setiap tahunnya, dan pada net profit margin mengalami peningkatan setiap tahunnya.
PENGARUH PARTISIPASI PENYUSUNAN ANGGARAN TERHADAP KINERJA APARAT PEMERINTAH DAERAH (Studi Kasus Pada Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan Aset Daerah Kota Palopo) Suhardi M. Anwar; Sumiati Sumiati
Jurnal Manajemen STIE Muhammadiyah Palopo Vol 1, No 2 (2014)
Publisher : Lembaga Penerbitan dan Publikasi Ilmiah (LPPI) Universitas Muhammadiyah Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (380.623 KB) | DOI: 10.35906/jm001.v1i2.125

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah seberapa besar pengaruh Partisipasi Penyusunan Anggaran Terahadap Kinerja Aparat Pemerintah Daerah Pada DPPKAD. Metode analisis data yang digunakan adalah metode analisis regresi linier sederhana yaitu dengan rumus Y = a + Bx menggunakan SPSS Versi 21. Adapun metode dalam penentuan t table menggunakan ketentuan tingkat signifikan 5% df dengan df = n-k. Penelitian ini dilaksanakan pada DPPKAD Kota Palopo. Variabel independen adalah Pengaruh Partisipasi Penyusunan Anggaran. sedangkan variabel dependen adalah Kinerja Aparat Pemerintah Daerah. Data dalam penelitian ini merupakan data primer dengan menyebarkan kuesioner. Secara parsial, Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel partisipasi penyusunan anggaran berpengaruh signifikan terhadap kinerja aparat pemerintah daerah . hasil uji t menunjukkan bahwa secara parsial variabel independen partisipasi penyusunan anggaran berpengaruh signifikan terhadap kinerja aparat pemerintah daerah. Hal ini dapat dilihat pada nilai signifikansi sebesar t hitung (4.041) > t table (1,860) dan signifikansi penelitian lebih kecil dari 0,05 (0,819>0,05).
ANALISIS NILAI TAMBAH EKONOMIS PADA INDUSTRI RUMAH TANGGA “BERHIAS” DI KOTA PALOPO Risal Risal; Nurul Khusyu'ah Djadid
Jurnal Manajemen STIE Muhammadiyah Palopo Vol 1, No 2 (2014)
Publisher : Lembaga Penerbitan dan Publikasi Ilmiah (LPPI) Universitas Muhammadiyah Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (754.952 KB) | DOI: 10.35906/jm001.v1i2.121

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui berapa besar nilai tambah ekonomis yang dihasilkan produk tas berbahan dasar sampah anorganik yang di produksi oleh industri rumah tangga “Berhias” di Kota Palopo. Seperti yang kita ketahui, sampah atau limbah merupakan sesuatu yang membahayakan dan jika tidak ditanggulangi dapat memberikan dampak penyakit bagi masyarakat. Padahal, sampah justru dapat mendatangkan nilai ekonomi bagi masyarakat jika diolah menjadi produk-produk bermanfaat. Dasar itulah diadakan penelitian ini, yang diharapkan dapat memberikan pemahaman kepada masyarakat akan manfaat yang didapat dengan mengolah sampah, utamanya sampah anorganik. Penelitian ini menggunakan dasar perhitungan Economi Value Added (EVA) yang merupakan perhitungan ekonomi yang menunjukkan laba yang diperoleh sebuah industri ataupun perusahaan dalam memproduksi sebuah produk, dilihat dari hasil pengurangan biaya yang digunakan selama proses produksi dengan hasil penjualan produk. Berdasarkan hasil analisis Economi Value Added (EVA) dapat diketahui bahwa besarnya nilai tambah yang diperoleh industri rumah tangga “Berhias” dari olahan sampah anorganik Tahun 2010 sebesar Rp.1.530.000, Tahun 2011 sebesar Rp. 2.790.000 dan Tahun 2012 sebesar Rp. 5.940.000. Diharapkan Industri rumah tangga “Berhias” di kota Palopo dapat meningkatkan volume penjualan sehingga memberikan keuntungan atau nilai tambah yang besar pula setiap tahun, untuk kelangsungan hidup industri rumah tangga maupun daerah dalam mengurangi jumlah sampah di kota Palopo.
PENGARUH NILAI TUKAR MATA UANG DAN TINGKAT SUKU BUNGA TERHADAP PERKEMBANGAN INDEKS HARGA SAHAM GABUNGAN DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2009-2013 Muh. Halim Palatte; Akbar Akbar
Jurnal Manajemen STIE Muhammadiyah Palopo Vol 1, No 2 (2014)
Publisher : Lembaga Penerbitan dan Publikasi Ilmiah (LPPI) Universitas Muhammadiyah Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (809.462 KB) | DOI: 10.35906/jm001.v1i2.122

Abstract

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) merupakan indeks yang paling banyak digunakan dan dipakai sebagai acuan tentang perkembangan kegiatan di pasar modal. Ada banyak faktor yang dapat mempengaruhi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis pengaruh variabel Nilai Tukar Mata Uang dan Tingkat Suku Bunga terhadap IHSG. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis regresi berganda dengan bantuan program SPSS (Statistic Program for Social Scienci) versi 21. Penelitian ini menggunakan data bulanan dari tahun 2009-2013 untuk tiap variabel penelitian. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa variabel Nilai Tukar Mata Uang dan Tingkat Suku Bunga berpengaruh terhadap IHSG. Selain itu diperoleh bahwa nilai adjusted R square adalah 42%.
ANALISIS PENGGUNAAN MODAL KERJA DALAM MENINGKATKAN LABA PADA INDUSTRI SEJAHTERA MANDIRI DI KECAMATAN MALANGKE BARAT KABUPATEN LUWU UTARA Goso Goso; Indriani Indriani
Jurnal Manajemen STIE Muhammadiyah Palopo Vol 1, No 2 (2014)
Publisher : Lembaga Penerbitan dan Publikasi Ilmiah (LPPI) Universitas Muhammadiyah Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (560.805 KB) | DOI: 10.35906/jm001.v1i2.117

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganilisis penggunaan modal kerja dalam meningkatkan laba pada industri sejahtera mandiri. Metode analisis data yang digunakan adalah Gross Profit Margin yang digunakan untuk mengukur kemampuan perusahaan dalam mendapatkan laba bruto per rupiah penjualan, Operating Profit Margin yang digunakan untuk mengukur kemampuan perusahaan dalam menghasilkan laba operasi sebelum bunga dan pajak yang dihasilkan oleh setiap rupiah penjualan dan Net Profit Margin yang digunakan untuk menunjukkan kemampuan perusahaan dalam menghasilkan keuntungan bersih. Berdasarkan analisis data yang digunakan maka dapat diketahui bahwa penggunaan modal kerja yang digunakan dalam menghasilkan laba baik berupa laba kotor maupun laba sebelum bunga dan pajak serta laba bersih selalu mengalami peningkatan setiap tahunnya.
PENGARUH KUALITAS SUMBER DAYA MANUSIA DALAM MENINGKATKAN KINERJA TIM PENGELOLAH KEGIATAN PROGRAM NASIONAL PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MANDIRI PEDESAAN (TPK PNPM-MP) PNPM-MP DI KECAMATAN MASAMBA KABUPATEN LUWU UTARA Saharuddin Saharuddin; Budiman Budiman
Jurnal Manajemen STIE Muhammadiyah Palopo Vol 1, No 2 (2014)
Publisher : Lembaga Penerbitan dan Publikasi Ilmiah (LPPI) Universitas Muhammadiyah Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (545.419 KB) | DOI: 10.35906/jm001.v1i2.123

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui dan menganalisis Pengaruh Kualitas Sumber Daya Manusia dalam Meningkatkan Kinerja Tpk PNPM-Mpdi Kecamatan Masamba Kabupaten Luwu Utara. Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian explanatory dan menggunakan metode survey. Populasi penelitian adalah Karyawan Pada Kantor PNPM-MP di Kecamatan Masamba Kabupaten Luwu Utara yang berjumlah 22 orang yang sekaligus dijadikan sebagai sampel dalam penelitian. Metode analisis data yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif dan Regresi Sederhana, dimana variabel bebasnya terdiri dari Kualitas Sumber Daya Manusia dan untuk variabel dependen yaitu Kinerja Tpk PNPM-MP. Hasil penelitian dengan menggunakan analisis regresi Sederhana menunjukkan bahwa secara simultan (Uji F) variabel Sumber Daya Manusia berpengaruh signifikan terhadap variabel Kinerja Karyawan Tpk PNPM-MP, sehingga hipotesis dalam penelitian ini yang menduga bahwa berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan TPK Pada Kantor PNPM-MP di Kecamatan Masamba Kabupaten Luwu Utara terbukti kebenarannya. Sedangkan untuk (Uji-t) untuk variabel Kualitas Sumber Daya Manusia dapat ditunjukkan pada hasil perhitungan tabel dimana diketahui bahwa nilai thitung=3,024 pada taraf nyata(p=0,007ttabel (2,086), maka H0 ditolak dan Haditerima.Angka tersebut menunjukkan bahwa Kualitas Sumber Daya Manusia mempunyai pengaruh positif signifikan terhadap kinerja karyawan Tim Pengelola Kegiatan Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Pedesaan (PNPM-MP) Kecamatan Masamba Kabupaten Luwu Utara dapat diterima

Page 1 of 1 | Total Record : 8